BAB I PENDAHULUAN. pelayanan kesehatan, penelitian, pendidikan dan sebagiannya; mencakupi skala profit

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. pelayanan kesehatan, penelitian, pendidikan dan sebagiannya; mencakupi skala profit"

Transkripsi

1 1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Rumah sakit merupakan salah satu fasilitas atau sarana vital bagi masyarakat. Peran organisasi (rumah sakit) sebagai media atau fasilitas sosial yang mencakup pelayanan kesehatan, penelitian, pendidikan dan sebagiannya; mencakupi skala profit selayaknya padat akan sumber daya yang mampu mendukung aktivitasnya. Modal yang diharapkan terus tumbuh, teknologi yang terus berkembang, serta sumber daya manusia sebagai motor penggeraknya memerlukan aturan atau proses manajemen yang efektif untuk memenuhi tuntutan pelayanan yang optimal (Hafni, 2010). Pelayanan adalah suatu kegiatan atau urutan kegiatan yang terjadi dalam interaksi langsung antara seseorang dengan orang lain atau mesin secara fisik, dan menyediakan kepuasan pelanggan, pelayanan juga dapat diartikan sebagai usaha melayani kebutuhan orang lain (Hasyim, 2006). Pelayanan jasa Rumah Sakit (RS), merupakan suatu layanan masyarakat yang penting dan dibutuhkan dalam upaya pemenuhan tuntutan kesehatan. Banyak unsur yang berperan dan mendukung berfungsinya operasional Rumah Sakit. Salah satu unsur utama pendukung tersebut adalah Sumber Daya Manusia (SDM) yang padat karya dan berkualitas tinggi, disertai kesadaran akan penghayatan pengabdian kepada kepentingan masyarakat khususnya dalam pemenuhan kebutuhan layanan kesehatan. Ketersediaan sumber daya manusia kesehatan termasuk didalamnya tenaga dokter, perawat, bidan, dan sebagainya, yang merupakan unsur pokok input dalam suatu system pelayanan kesehatan, memberikan andil yang cukup besar dalam penciptaan

2 2 performance pelayanan sebagai suplay atas tuntutan kebutuhan kesehatan masyarakat yang semakin hari semakin meningkat (Gillies, 2004). Perawat merupakan salah satu tenaga medis yang berperan penting dalam memberikan pelayanan kesehatan terhadap pasien di rumah sakit. Dalam proses pelayanan kesehatan di rumah sakit, tim perawat merupakan garda terdepan untuk tercapainya kepuasaan pasien terhadap kebutuhan pemulihannya dari kondisi sakit. Tim keperawatan melakukan pelayanan keperawatan (asuhan keperawatan) dan harus bersiaga secara terus menerus terhadap kondisi pasien di rumah sakit. Selain tugas pokok tersebut, perawat juga melakukan tugas tambahan lainnya seperti administrasi pasien, melaksanakan tugas sebagai tim ambulance 118 dan lain-lain (Sari, 2012). Sehingga disini dapat dikatakan bahwa perawat mempunyai beban kerja yang berat dilihat dari segi jam kerja yang panjang dan juga jenis-jenis tugas keperawatan yang harus dilakukan. Beban kerja adalah frekuensi rata-rata dari masing-masing pekerjaan dalam jangka waktu tertentu. Beban kerja meliputi beban kerja fisik maupun mental. Akibat beban kerja yang terlalu berat atau kemampuan fisik yang terlalu lemah dapat mengakibatkan seorang perawat menderita gangguan atau penyakit akibat kerja. Beban kerja berkaitan erat dengan produktifitas tenaga kesehatan, dimana 53,2% waktu yang benar-benar produktif yang digunakan pelayanan kesehatan langsung dan sisanya 39,9% digunakan untuk kegiatan penunjang (Suyanto, 2009). Faktor yang mempengaruhi beban kerja perawat adalah kondisi pasien yang selalu berubah, jumlah rata-rata jam perawatan yang di butuhkan untuk memberikan pelayanan langsung pada pasien melebihi dari kemampuan seseorang, keinginan untuk berprestasi kerja, tuntutan pekerjaan tinggi serta dokumentasi asuhan keperawatan

3 3 (Munandar, 2008). Hasil penelitian yang dilakukan oleh Supardi (2007) didapatkan bahwa kondisi kerja memperlihatkan kontribusi paling besar terhadap terjadinya stres kerja kemudian tipe kepribadian dan beban kerja. Akibat negatif dari meningkatnya beban kerja yang berlebihan ini sangat berpengaruh terhadap produktifitas tenaga kesehatan dan tentu saja berpengaruh terhadap produktifitas perawat. Perawat merasakan bahwa jumlah perawat yang ada tidak sebanding dengan jumlah pekerjaan yang harus diselesaikan (Munandar, 2008). Salah satu peran perawat yang harus dilakukan di Rumah Sakit adalah sebagai pelaksana pelayanan keperawatan. Perawat bertanggung jawab dalam memberikan pelayanan keperawatan dari yang bersifat sederhana sampai pada yang paling kompleks kepada pasien (Munandar, 2008). Selain itu perawat juga harus melaksanakan komunikasi yang efektif kepada perawat yang lain dalam memberikan pelayanan yang baik kepada pasien. Komunikasi terhadap berbagai informasi mengenai perkembangan pasien antar profesi kesehatan di rumah sakit merupakan komponen yang fundamental dalam perawatan pasien (Riesenberg, 2010). Alvarado, et al. (2006), mengungkapkan bahwa ketidakakuratan informasi dapat menimbulkan dampak yang serius pada pasien, hampir 70% kejadian sentinel yaitu kejadian yang mengakibatkan kematian atau cedera yang serius di rumah sakit disebabkan karena buruknya komunikasi. Pernyataan peneliti di atas sejalan dengan pernyataan Angood (2007) yang mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil kajian data terhadap adanya adverse event, near miss dan sentinel event di rumah sakit, masalah yang menjadi penyebab utama adalah komunikasi.

4 4 Timbang terima pasien adalah salah satu bentuk komunikasi perawat dalam melaksanakan asuhan keperawatan pada pasien. Timbang terima pasien dirancang sebagai salah satu metode untuk memberikan informasi yang relevan pada tim perawat setiap pergantian shift, sebagai petunjuk praktik memberikan informasi mengenai kondisi terkini pasien, tujuan pengobatan, rencana perawatan serta menentukan prioritas pelayanan (Rushton, 2010). Alvarado, et al (2006) menginformasikan bahwa komunikasi berbagai informasi yang diberikan oleh perawat dalam pertukaran shift, yang lebih dikenal dengan timbang terima (handover) sangat membantu dalam perawatan pasien. Timbang terima yang dilaksanakan dengan baik dapat membantu mengidentifikasi kesalahan serta memfasilitasi kesinambungan perawatan pasien. Smith, et al. (2008) mengungkapkan bahwa rumah sakit merupakan organisasi padat profesi dengan berbagai karakteristik, komunikasi pada timbang terima (handover) memiliki hubungan yang sangat penting dalam menjamin kesinambungan, kualitas dan keselamatan dalam pelayanan kesehatan pada pasien. Akibat penurunan produktifitas kerja perawat karena meningkatnya beban kerja yang berlebihan ini kemungkinan dapat berpengaruh terhadap terlaksananya proses timbang terima di suatu rumah sakit. Sehingga potensi terjadinya kejadian sentinel yaitu kejadian yang mengakibatkan kematian atau cedera yang serius di rumah sakit semakin tinggi. Rumah Sakit Wava Husada merupakan rumah sakit swasta penuh setingkat Rumah Sakit Umum Tipe C berdasarkan SK MENKES RI No. HK/03.05/I/864/11 tanggal 25 Maret 2011 milik PT. Abna Samanhudisautika Husada yang berdiri dan

5 5 beroperasional sejak bulan Januari tahun 2006, berdasarkan SK. Pemerintah Kabupaten Malang nomor 180/0002/IORS/ /2013 tentang Ijin Operasional Rumah Sakit Wava Husada dan SK dari Dinas Kesehatan Kabupaten Malang Nomor: 503.1/06/421/103/2013 tanggal 31 Januari 2013 tentang Ijin Mendirikan Rumah Sakit Wava Husada kepada pemilik PT. Abna Samanhudisautika Husada. RS Wava Husada berkembang cukup pesat dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat dalam menyediakan pelayanan kesehatan yang berkualitas, sesuai dengan Visi yaitu Menjadi Rumah Sakit Unggulan dalam pelayanan untuk mencapai kepuasan pelanggan dan misi Menjangkau dan Melayani Pelanggan secara Professional dan Sepenuh Hati dan Menyediakan Prasarana dan Sarana yang Berkualitas serta dengan Motto Peduli Pelayanan Kesehatan Berkualitas. Dari hasil studi pendahuluan yang dilakukan pada 10 responden perawat pelaksana di ruang rawat inap secara acak, didapatkan data bahwa 100% mengatakan bahwa beban kerja yang menjadi tanggung jawab mereka cukup banyak. Hal ini dikarenakan beberapa faktor, anatara lain 70% mengatakan terbatasnya jumlah tenaga keperawatan yang ada di ruangan; 20% mengatakan banyaknya tugas tambahan yang dilakukan oleh perawat; 10% mengatakan kondisi fisik perawat yang kurang sehat. Pelaksanaan timbang terima di rumah sakit juga sering terkendala sebagian besar (80% responden) mengatakan hal ini dikarenakan waktu yang tersedia untuk proses timbang terima sangat terbatas karena waktu pelaksanaan timbang terima yang berdekatan dengan proses pelaksanaan kegiatan pemberian asuhan keperawatan kepada pasien. Selain itu masalah yang terjadi dalam pelakasanaan timbang terima adalah kurangnya kelengkapan

6 6 data yang digunakan dalam timbang terima sehingga penyampaian informasi pasien antara kedua perawat yang melakukan timbang terima tidak terjadi dengan optimal. Berdasarkan pernyataan tersebut maka peneliti ingin mengetahui Pengaruh Beban Kerja Perawat Terhadap Pelaksanaan Timbang Terima (Handover) Di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Wava Husada Kepanjen Malang. 1.2 Rumusan masalah Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah Apakah Ada Pengaruh Beban Kerja Perawat Terhadap Pelaksanaan Timbang Terima (Handover) Di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Wava Husada Kepanjen Malang? 1.3 Tujuan Tujuan umum Tujuan umum yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh beban kerja perawat terhadap pelaksanaan timbang terima (Handover) di ruang rawat inap rumah sakit Wava Husada Kepanjen Malang Tujuan khusus 1. Mendeskripsikan gambaran beban kerja perawat di ruang rawat inap B, C dan D rumah sakit Wava Husada Kepanjen Malang. 2. Mendeskripsikan gambaran pelaksanaan timbang terima (Handover) yang dilakukan oleh perawat di ruang rawat inap B, C dan D rumah sakit Wava Husada Kepanjen Malang. 3. Menganalisis pengaruh beban kerja perawat terhadap pelaksanaan timbang terima (Handover) di ruang rawat inap rumah sakit Wava Husada Kepanjen Malang.

7 7 1.4 Manfaat Penelitian Bagi Rumah Sakit Penelitian ini diharapkan mampu memberikan refrensi tentang manajemen tenaga kerja di dalam Rumah sakit dan menambah pengetahuan bagi perawat khususnya yang bekerja di ruang rawat inap agar dapat memberikan pelayanan yang bermutu dan komperhensif kepada pasien terutama dalam melakukan kegiatan timbang terima (Handover) antar perawat Bagi Pasien Penelitian ini dapat membantu pasien dalam mendapatkan suatu pelayanan yang lebih komprehensif dan bermutu untuk mengoptimalkan keselamatan pasien dalam proses keperawatan Bagi Ilmu Keperawatan Penelitian ini dapat menjadi bahan masukan dalam ilmu keperawatan terutama mengenai manajemen keperawatan serta lebih meningkatkan pengetahuan dalam melaksanakan kegiatan timbang terima (Handover) dengan selalu mencari sumber terbaru dalam penatalaksanaan pasien agar semakin baik lagi Bagi Peneliti Hasil penelitian ini diharapkan menjadi bahan pembelajaran dan introspeksi bagi penulis serta tambahan informasi untuk mengetahui hubungan antara beban kerja perawat dengan keberhasilan pelaksanaan timbang terima (Handover). Peneliti sadar penelitian ini masih jauh dari sempurna, diharapkan bagi peneliti selanjutnya untuk menyempurnakan dengan melakukan penelitian sejenis dengan mengikutsertakan variabel yang berbeda.

8 8 1.5 Keaslian Penelitian 1. Berdasakan penelitian yang telah dilakukan oleh Mursidah Dewi (2012), tentang Pengaruh Pelatihan Timbang Terima Pasien Terhadap Penerapan Keselamatan Pasien Oleh Perawat Pelaksana di RSUD Raden Mattaher Jambi hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan penerapan keselamatan pasien sebesar 9.77 (8.14%) sesudah perawat pelaksana mendapatkan pelatihan timbang terima pasien menjadi (90.17%). Hasil penelitian ini sesuai dengan Alvarado, et al (2006), adanya standar komunikasi efektif yang terintegrasi dengan keselamatan pasien dalam timbang terima pasien dan disosialisasikan secara menyeluruh pada perawat pelaksana akan meningkatkan efektifitas dan koordinasi dalam mengkomunikasikan informasi penting sehingga meningkatkan kesinambungan pelayanan dalam mendukung keselamatan pasien. Perbedaan dengan penelitian ini adalah pada variabel-variabelnya baik variabel dependent maupun variabel independent keduanya memiliki perbedaan yang signifikan. Adapun persamaan dengan penelitian ini adalah pada kajian teori yang digunakan yaitu membahas tentang timbang terima (handover) sehingga penelitian tersebut berhubungan erat dengan hasil penelitian yang akan dilakukan pada penelitian ini. 2. Berdasakan penelitian yang telah dilakukan oleh Haryanti (2013), tentang Hubungan Antara Beban Kerja Dengan Stres Kerja Perawat Di Instalasi Gawat Darurat Rsud Kabupaten Semarang hasil penelitian ini menunjukkan beban kerja perawat sebagian besar adalah tinggi yaitu sebanyak 27 responden (93,1%). Stres kerja perawat sebagian besar adalah stres sedang sebanyak 24 responden (82,8%). Terdapat

9 9 hubungan antara beban kerja dengan stres kerja perawat di RSUD Kabupaten Semarang, p value 0,000 (α: 0,05). Pada penelitian tersebut menggunakan varibel dependent yaitu beban kerja dan variabel independent yaitu stress kerja. Perbedaan antara penelitian tersebut dengan penelitian ini adalah pada variabel independent saja, pada penelitian ini menggunakan timbang terima (handover) sebagai variabel independent.

BAB 1 PENDAHULUAN. pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna meliputi upaya promotif, pelayanan kesehatan (Permenkes No.147, 2010).

BAB 1 PENDAHULUAN. pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna meliputi upaya promotif, pelayanan kesehatan (Permenkes No.147, 2010). 1 BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Rumah sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna meliputi upaya promotif, preventif, kuratif
