TINJAUAN ASPEK LINGKUNGAN DALAM PERENCANAAN JARINGAN DRAINASE DI DAERAH PEMUKIMAN

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "TINJAUAN ASPEK LINGKUNGAN DALAM PERENCANAAN JARINGAN DRAINASE DI DAERAH PEMUKIMAN"

Transkripsi

1 TINJAUAN ASPEK LINGKUNGAN DALAM PERENCANAAN JARINGAN DRAINASE DI DAERAH PEMUKIMAN MAIZIR Jurusan Teknik Sipil, Institut Teknologi Padang, Jl. Gajah Mada Kandis Nanggalo, Padang , Indonesia Corresponding author: Abstrak:Hampir semua lingkungan pemukiman dalam kota Padang, jaringan drainase air buangan tidak berfungsi dengan baik. Hal ini dapat kita lihat pada lingkungan pemukiman mulai dari Kasang, Lubuk Buaya, Tabing, Dadok, Siteba, Lapai, Kahtib Suleman dan Gunung Pangilun di utara sampai ke pemukiman di Rawang dan Matoaia di selatan. Dalam makalah ini akan dibahas masalah drainase air buangan untuk lingkungan lingkungan pemukiman di perkotaan. Dalam setiap perencanaan dan pengelolaan drainase pada suatu lingkungan pemukiman perlu adanya koordinasi antar lembaga, instansi dan masyarakat.agar pembangunan jaringan drainase dapat berfungsi dengan baik, maka jaringan drainase tersebut harus memenuhi persyaratan teknik yang dapat menjamin kelancaran pengaliran air ke saluran pembuangan yang lebih besa dan dalam operasinya diperlukan pengaturan atau koordinasi terhadap komponen yang terkait. Dengan dipahami tujuan dan misi pembangunan jaringan drainase dengan baik, maka perencanaan dan pembangunannya akan berjalan dengan baik. Dan dengan pengelolaan yang baik diharapkan dianase dapat berfungsi sesuai dengan missi dan tujuannya. Kata kunci : drainase, lingkungan, koordinasi 1. PENDAHULUAN Jaringan drainase pembuangan air hujan dan air kotor pada hakekatnya adalah merupakan upaya rekayasa untuk mengendalikan dan melestarikan lingkungan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan manusia. Keberadaan jaringan drainase tersebut dalam lingkungan yang sudah mapan pada umumnya mempunyai efek yang menguntungkan bila sesuai dengan sasaran pembangunannya. Namun kadang-kadang juga terjadi hal-hal yang merugikan yang merupakan efek sampingan yang tidak diperhitungkan. Suatu kawasan adalah berupa lahan yang pada umumnya dapat berfungsi sebagai lahan budidaya, hunian atau pemukiman, kawasan hutan lindung dan lain-lain. Penetapan fungsi suatu kawasan sangat dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti kondisi fisik, nilai historis, nilai ekonomi, keamanan, strategi, politis dan lain-lain. Daerah pemukiman adalah suatu daerah hunian yang didiami penduduk secara menetap dengan segala aktifitasnya, yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana sosial. Daerah pemukiman juga merupakan suatu lingkungan. Hujan merupakan bagian dari siklus hidrologi, yang jumlahnya dapat diukur berdasarkan tinggi hujan yang turun. Besarnya curah hujan ditentukan berdasarkan intensitas (kederasan) curah hujan. Curah hujan dengan intensitas tinggi, dapat menyebabkan terjadinya banjir. Lingkungan dan semua komponen yang membentuknya baik berupa lingkungan fisik atau biotik merupakan satu kesatuan yang saling mempengaruhi. Jadi perlakuan apapun terhadap lingkungan tersebut memerlukan pendekatan yang sistematis dan terpadu. Kenyataan umum di lapangan untuk hampir semua lingkungan pemukiman dalam kota Padang, jaringan drainase air buangan tidak berfungsi dengan baik. Hal ini dapat kita lihat pada lingkungan 63

2 pemukiman mulai dari Kasang, Lubuk Buaya, Tabing, Dadok, Siteba, Lapai, Khatib Sulaiman dan Gunung Pangilun di utara sampai ke pemukiman di Rawang dan Mato Aia di selatan. Dalam makalah ini akan dibahas tentang perhatian terhadap lingkungan dalam rekayasa sistem jaringan drainase pemukiman, yang berkaitan dengan pengelolaan lingkungan, agar pembangunannya berdaya guna dan dapat bermanfaat untuk kesejahteraan masyarakat. Karena lingkup masalahnya cukup luas, maka dalam makalah ini yang akan dibahas adalah masalah drainase air buangan untuk lingkungan pemukiman di perkotaan. Gambar 1 dan 2 adalah efek dari keadaan drainase yang tidak berfungsi dengan baik. Gambar 1: Drainase tidak berfungsi Gambar 2: Jalan berubah menjadi drainase 2. PENGELOLAAN LINGKUNGAN Untuk menjamin terlaksananya pengelolaan suatu lingkungan secara baik, maka perlu diusahakan keterpaduan aspek terkait yang mencakup tahapan dalam proses pengelolaan dari setiap komponen terkait dari sistem pada setiap kegiatan yang berhubungan, yang masing-masingnya bertujuan untuk memenuhi suatu sasaran. Keterpaduan yang perlu diupayakan dalam tiap tahap proses pengelolaan adalah mulai dari tahapan survey, perencanaan, pembangunan, operasi dan pemeliharaan. Selanjutnya perlu dipantau masing-masing tahapan kegiatan yang terkait dengan sistem, agar kendala yang terjadi segera dapat diketahui dan dicarikan penyelesaian masalahnya, sehingga kegiatan lain yang terkait tidak sampai terganggu pelaksanaannya. Jadi perlu pengelolaan secara khusus, agar efek yang diperoleh sesuai dengan keinginan. Jadi, untuk itu perlu dikembangkan badan institutional (sosial) yang bertugas mengkoordinir operasi dan pengendalian jaringan drainase terhadap setiap aktivitas/kegiatan yang saling berhubungan tersebut. Badan ini harus dilengkapi dengan pengaturan hak dan tanggung jawab, serta kewenangan masing-masing, lengkap dengan sanksinya. Karena suatu daerah pemukiman adalah suatu lingkungan, maka pengelolaan suatu lingkungan juga dapat diterapkan pada pengelolaan jaringan drainase di komplek pemukiman (perumahan). Dahulu, pekerjaan koordinasi dan sinkronisasi terasa sebagai suatu pekerjaan yang sulit akibat terbatasnya alat komunikasi. Pada masa sekarang dengan perkembangan alat komunikasi, kesuksesan pekerjaan koordinasi dan sinkronisasi sangat erat hubungannya 64

3 dengan kemauan dan itikad dari personil pelaksananya. Personil pelaksana tersebut mencakup siapa yang harus mengatur, apa yang diatur, kepada siapa peraturan dikenakan, kapan waktu berlakunya peraturan, dan bagaimana cara penerapannya. 3. PERENCANAAN JARINGAN DRAINASE Tujuan perencanaan jaringan drainase pada suatu daerah pemukiman adalah untuk mengatasi dan mengalirkan genangan air permukaan yang berlebihan, dan mengalirkannya ke sistem pembuangan yang lebih besar, seperti sungai, danau dan laut. Langkah pertama yang harus dilakukan dalam membangun prasarana jaringan drainase pada suatu pemukiman adalah survey pengukuran dan perencanaan jaringan tersebut. Dalam tahap ini ditentukan tujuan jaringan drainase tersebut diadakan, serta faktor apa saja yang harus dipertimbangkan dalam perencanaannya. Oleh sebab itu, maka sudah seharusnya perencanaan tersebut diawali dengan suatu konsep atau pola berpikir yang merupakan suatu kerangka yang berisi tujuan pembangunannya, mengenali seluruh komponen terkait dan cara kerja masingmasing komponen terkait Selanjutnya dilakukan peninjauan lapangan untuk mengenali kondisi lingkungan, topografi, jenis air buangan, kesulitan dan kemudahan dalam pelaksanaannya. Juga perlu dihayati potensi lingkungan di luarnya. Berdasarkan data dan masukan yang telah diperdapat, selanjutnya diformulasikan berbagai alternatif sistem drainase yang mungkin diterapkan. Selanjutnya juga perlu dipahami kendala yang bersifat non teknis yang dapat menjadi hambatan untuk dapat berfungsinya jaringan drainase dengan baik. Berangkat dari tujuan pembangunan sistem jaringan drainase pada daerah pemukiman, maka jaringan tersebut harus membawa misi sebagai berikut: a. Jaringan harus benar-benar efektif mengalirkan genangan air, baik air hujan atau limbah yang tidak diinginkan dari pekarangan rumah, blok perumahan, jalan dan jalur hijau. b. Jaringan harus berfungsi efektif mengalirkan airnya keluar komplek menuju suatu sistem penampungan yang lebih besar, sehingga tidak memindahkan masalahnya ke komplek atau dareah pemukiman yang lain. c. Jaringan harus mempunyai bangunan pengatur yang dapat menyadap seluruh genangan air yang tidak diinginkan masuk ke dalam saluran. Agar misi pembangunan jaringan drainase tersebut dapat dicapai, maka jaringan drainase tersebut harus memenuhi persyaratan teknik yang dapat menjamin kelancaran pengaliran air ke saluran pembuangan yang lebih besar, sebagai berikut: a. Saluran harus mempunyai kemiringan memanjang yang cukup, sehingga pada saat aliran minimum, air dalam saluran masih tetap mengalir. b. Penampang saluran harus mempunyai kapasitas yang cukup, sehingga hujan dengan intensitas (kederasan) tertentu dapat ditampung. c. Penampang saluran harus mempunyai penampang dengan bentuk dan perlengkapan yang mudah pemeliharaannya. 65

4 d. Usahakan garis aliran selurus mungkin, agar air dapat dengan cepat meninggalkan daerah yang dikeringkan. Selain itu agar jaringan drainase dapat berfungsi dengan baik, masih diperlukan pengaturan atau koordinasi terhadap komponen lain yang terkait, yaitu: a. Fasilitas perumahan, penataan blok perumahan, penataan tata guna lahan dalam kapling dan blok perumahan, serta penyediaan prasarana lain, perlu diatur sedemikian rupa. (perencanaan terpadu). b. Pemeliharaan terhadap seluruh bagian dari jaringan drainase perlu diatur sedemikian rupa, agar pemanfaatan komplek serta sumber daya yang terkandung di dalamnya dapat berlangsung secara berkelanjutan. Konsep Sistem Jaringan Drainase yang Berkelanjutan Berdasarkan prinsip pengertian sistem drainase yang bertujaun agar tidak terjadi banjir di suatu kawasan, air harus ecepatnya dibuang, namun air juga merupakan sumber kehidupan. Bertolak dari hal tesebut, maka konsep dasar pengembangan sistem drainase yang berkelanjutan adalah meningkatkan daya guna air, meminimalkan kerugian, serta memperbaiki dan konservasi lingkungan. Untuk itu diperlukan usaha-usaha yang komprehensif dan integratif yang meliputi seluruh proses, baik yang bersifat struktural maupun non struktural, untuk mencapai tujuan tersebut. Sistem Drainase yang berkelanjutan ini, prioritas utama kegiatan harus ditujukan untuk mengelola limpasan permukaan dengan cara mengembangkan fasilitas untuk menahan air hujan. Berdasarkan fungsinya, fasilitas penahan air hujan dapat dikelompokkan menjadi dua tipe, yaitu tipe penyimpanan dan tipe peresapan [1]. Sampai saat ini perancangan drainase didasarkan pada filosofi bahwa air secepatnya mengalir dan seminimal mungkin menggenangi daerah layanan. Tapi dengan semakin timpangnya perimbangan air (pemakaian dan ketersedian) maka diperlukan suatu perancangan draianse yang berfilosofi bukan saja aman terhadap genangan tapi juga sekaligus berasas pada konservasi air [2]. Konsepsi perancangan drainase air hujan yang berasaskan pada konsevasi air tanah pada hakekatnya adalah perancangan suatu sistem drainase yang hanya menampung air dari halaman bukan perkerasan/atap. Air hujan yang jatuh di atap/perkerasan, ditampung pada suatu sistem resapan air. Struktur Sumur Resapan Air Hujan (SRAH) seperti disajikan pada Gambar 3 dan Gambar 4. Gambar 3: Contoh Sumur Resapan Air Hujan Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sistem Drainase yang Berkelanjutan Dalam rangka otonomi daerah, pemerintah pusat telah memberikan kesempatan dan keleluasan kepada daerah untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat 66

5 menurut prakarsa sendiri berdasarkan aspirasi masyarakat. Situmorang 1999[3], dalam Sobriyah dan Wignyosukarto, (2001) [4]. Pelaksanaan otonomi daerah dimaksudkan untuk pemberdayaan daerah, baik dalam mengelola Pendapatan Asli Daerah (PAD) maupun penanggulangan permasalahan yang ada di daerah. Salah satu permasalahan yang sering timbul di daerah adalah banjir, baik di perkotaan, kawasan pemukiman, maupun di pedesaan (areal pertanian), dimana memerlukan penanganan secara teknis maupun pendanaan yang besar, yang harus dilaksanakan oleh pemerintah dan peran serta masyarakat. 1. Survey dan Investigasi: memberi informasi lokasi dan kondisi setempat. 2. Perencanaan: persetujuan, kesepakatan, penggunaan. 3. Pembebasan tanah: memberi kemudahan, memperlancar proses. 4. Pembangunan: membantu pengawasan dan terlibat dalam pelaksanaan. 5. Operasi dan pemeliharaan: terlibat dalam pelaksanaan, ikut memelihara, melaporkan jika ada kerusakan. 6. Monitoring dan evaluasi: memberikan data yang nyata di lapangan tentang dampak yang terjadi pascapembangunan [6]. Gambar 4. Tata Letak SRAH Masyarakat yang dimaksud di sini yaitu seluruh masyarakat yang ada baik di pedesaan, perkotaan, di hulu Daerah Aliran Sungai (DAS) maupun di hilir, kaya atau miskin, akademisi atau non akademisi, bahkan semua insan yang mempunyai hubungan dengan air [4]. Partisipasi masyarakat dalam setiap tahap pembangunan (sistem jaringan drainase) menurut Pranoto (2005) [5] dapat diuraikan sebagai berikut: 4. PEMELIHARAAN JARINGAN DRAINASE Bila jaringan drainase tidak dapat berfungsi dengan baik, dapat menyebabkan kerugian pada berbagai sektor kehidupan. Masalah tersebut timbul karena kurang atau tidak adanya pemeliharaan jaringan, perkembangan sektor kehidupan atau kota, pembuangan sampah, serta perilaku masyarakatnya. Akibat yang ditimbulkan karena kurangnya pemeliharaan adalah berkurangnya daya tampung saluran pada saat aliran besar, dan tertahannya aliran pada saat air kecil. Berkurangnya daya tampung saluran tersebut akan mengakibatkan adanya bagian saluran yang tersumbat, misalnya pada mulut polongan atau lintasan sehingga terjadi penggenangan yang apabila melewati batas saluran air genangan akan mengalir keluar saluran dan menggenangi lokasi yang lebih rendah. Apabila turun hujan dan dengan intensitas tinggi dapat menyebabkan terjadinya banjir di lokasi yang akan menghambat aktivitas penduduk. 67

6 Rantai kerusakan yang dapat ditimbulkan sesudahnya biasanya lebih mengganggu. Dampak minimumnya adalah lokasi yang kotor dan berbau. Dampak selanjutnya adalah wabah penyakit, kerugian harta benda sampai kematian. Sampah adalah bahan yang sangat berpengaruh besar terhadap kegagalan jaringan drainase. Sampah menjadi faktor utama penyumbatan saluran dan gorong-gorong, penampilan yang kotor dan bau busuk. Oleh sebab itu perlu dilakukan perencanaan terpadu antara perencanaan drainase dan pengelolaan buangan sampah. Untuk mengatasi masalah tersebut, maka dalam perencanaannya perlu dipertimbangkan faktor-faktor sebagai berikut: a. Pelimpah saluran harus cukup tingginya, agar air dapat dengan leluasa mengalir ke saluran penampungan yang lebih besar (jaringan sekunder atau utama). b. Tinggi ruang bebas saluran (free board) harus dibuat cukup besar, agar walaupun frekuensi pemeliharaan tidak cukup tinggi, kemungkinan air melimpah dari saluran menjadi lebih kecil. c. Penempatan lokasi bak penampungan sampah rumah tangga, atau bak penampungan sampah kolektor harus terpisah dan jauh dari jaringan drainase, agar sampah tidak sampai masuk ke dalam saluran. d. Perlu ditetapkan peraturan yang mengatur pembagian kewajiban antara pemerintah, penduduk, dan penghuni suatu lokasi terhadap setiap jenis saluran yang ada di dalam lokasi yang bersangkutan. e. Cara pemeliharaan saluran. Perlu ditetapkan cara pemeliharaan yang disenangi oleh penduduk, agar penduduk di sekitarnya dapat berpartisipasi dengan spontan. 5. SISTEM JARINGAN DRAINASE Sistem jaringan drainase terdiri atas sistem jaringan utama (makro) dan jaringan pengumpul (mikro) yang saling berhubungan. Saluran pembuangan air hujan umumnya menggunakan saluran terbuka dengan sistem pengaliran gravitasi. Kecuali apabila kondisi lingkungan yang pelaksanaan tekniknya tidak memungkinkan. Perencanaan jaringan drainase dimulai dengan perencanaan jaringan utama, yaitu perencanaan trase saluran utama dan saluran sekunder, selanjutnya baru ditetapkan trase saluran pengumpul dan saluran jalan yang mengacu pada kondisi saluran primer dan sekunder tersebut. Penempatan trase saluran primer dan sekunder harus berdasarkan keadaan topografi setempat, serta letak pembuangan akhir (sungai, laut, dsb.). Unsur-unsur yang membentuk masingmasing sistem serta hubungannya adalah sebagai berikut: a. Sistem jaringan utama (makro), komponennya terdiri atas saluran primer dan sekunder, serta sungai, danau atau laut sebagai tempat pembuangan akhir. Saluran primer menampung seluruh aliran buangan dari saluran sekunder dan saluran pengumpul, yang selanjutnya mengalirkan air buangan ke pembuangan akhir. b. Jaringan pengumpul (mikro), terdiri atas saluran tersier, saluran jalan dan saluran buangan rumah tangga. Saluran tersier berfungsi sebagai saluran kolektor yang mengumpulkan air buangan dari saluran jalan dan rumah tangga, yang selanjutnya mengalirkan air buangan ke saluran sekunder atau langsung ke saluran primer. Saluran jalan menampung air hujan yang jatuh di permukaan jalan dan daerah aliran sekitarnya, serta juga 68

7 menampung aliran dari saluran Jurnal Gema Teknik Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret. buangan rumah tangga. Saluran jalan, umumnya mengitari suatu sub-blok perumahan, jadi daerah tangkapannya adalah satu sub-blok perumahan. Sistem mikro melimpahkan alirannya ke dalam sistem makro, yaitu ke dalam saluran primer atau sekunder tergantung pada kondisi lokasinya. Dengan dipahami tujuan dan misi pembangunan jaringan drainase dengan baik, maka perencanaan dan pembangunannya akan berjalan dengan baik dan dengan pengelolaan yang baik diharapkan dianase dapat berfungsi sesuai dengan missi dan tujuannya. 6. DAFTAR PUSTAKA 1. Suripin., 2004, Sistem Drainase Perkotaan yang Berkelanjutan, Penerbit Andi, Jogyakarta. 2. Sobriyah dan Wignyasukarto, Budi. (2001), Peran Serta Masyarakat dalam Pengendalian Banjir untuk Mendukung Pelaksanaan Otonomi Daerah. Makalah pada Kongres VII dan PIT VIII Himpunan Ahli Teknik Hidraulik Indonesia (HATHI), Malang Sobriyah. (2005), Sistem Pendukung Keputusan Pada Penentuan Prioritas Rehabilitasi Jaringan Irigasi di DIY. 4. Adi Yusuf Muttaqin Kinerja Sistem Drainase Yang Berkelanjutan Berbasis Partisipasi MasyarakaT (Studi Kasus di Perumahan Josroyo Indah Jaten Kabupaten Karanganyar), MEDIA TEKNIK SIPIL/Juli pdf 5. Chow, V. T.: Hidrolika Saluran Terbuka, Penerbit Erlangga, Jakarta Chow, V. T. : Applied Hydrology., McGraw Hill International Editions, Linsley, R. K. : Hidrologi Untuk Insinyur., Penerbit Erlangga, Jakarta Gargh, Santosh Kumar. : Hydrology and Flood Control Engineering., Khanna Publishers, Delhi, Maizir, (2013), Pelatihan Teknis Prosedur Pelaksanaan Bangunan Drainase yang Berwawasan Lingkungan pada tanggal 24 s/d 27 September 2013 di Grand Rocky Hotel Bukittinggi olehdinas Prasarana Jalan, Tata Ruang dan Permukiman Provinsi Sumatera Barat Bidang Jasa Konstruksi. 69

11/26/2015. Pengendalian Banjir. 1. Fenomena Banjir

11/26/2015. Pengendalian Banjir. 1. Fenomena Banjir Pengendalian Banjir 1. Fenomena Banjir 1 2 3 4 5 6 7 8 Model koordinasi yang ada belum dapat menjadi jembatan di antara kelembagaan batas wilayah administrasi (kab/kota) dengan batas wilayah sungai/das
