HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN JUMLAH ANAK DENGAN PEMILIHAN PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI PADA AKSEPTOR KB (Di RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya)

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN JUMLAH ANAK DENGAN PEMILIHAN PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI PADA AKSEPTOR KB (Di RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya)"

Transkripsi

1 HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT SERI KE- TAHUN HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN JUMLAH ANAK DENGAN PEMILIHAN PENGGUNAAN ALAT KONTRASEPSI PADA AKSEPTOR KB (Di RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya) Ayu Citra Mayasari ), Astrida Budiarti 2), Adibah Enggar 3) Keperawatan, Stikes Hang Tuah Surabaya 2 Keperawatan, Stikes Hang Tuah Surabaya 3 Keperawatan, Stikes Hang Tuah Surabaya Abstract Family Planning is an action that helps the individual or spouse to get a certain objective, avoid unwanted births, set the interval pregnancies, control the time of birth in a marital relationship and determine the number of children in the family. The purpose of this study is to analyze the corelation the level of education and the amount of children with the choice of contraceptive use in the family planning acceptors in RW 03 Kedung Cowek Surabaya.The method of this research is analytical observational with cross sectional approach. The population of this research is that all KB acceptor in RW 03 of Kedung Cowek Surabaya is 50 people. Determination of the sample in this study using Simple Random Sampling. To know the correlation the level of education and the amount of children with the choice of contraceptive use in the family planning acceptors using spearman rho statistic test with α = 0,05.The results showed that education level p = 0,0 (p <α = 0,05) and amount of children p = 0,047 (p <α = 0,05) had relationship with choosing contraception usage. The conclusion of this study is the level of education and the amount of children has corelate with the selection of contraceptive use. The higher the level of education will affect the family planning acceptors to choose efektivity of contraception. The more amount of children will affect the family planning acceptors is chosen the type of long-term contraception. Keywords : Education Level, Amount Of Children, Family Planning Acceptors, Selection Of Contraceptive Usage. PENDAHULUAN Keluarga Berencana (KB) menurut WHO merupakan tindakan yang membantu individu atau pasangan suami istri untuk mendapat objektif tertentu, menghindari kelahiran yang tidak diinginkan, mengatur interval di antara kehamilan, mengontrol waktu saat kelahiran dalam hubungan suami istri dan menentukan jumlah anak dalam keluarga (Sulistyawati, 20). Alat kontrasepsi yang tersedia di Indonesia ada 2 jenis yaitu Non MKJP (kondom, suntik, pil) dan MKJP (IUD, implant, MOP, MOW). Kondisi yang ada di Indonesia masyarakat masih banyak yang menggunakan alat kontrasepsi jangka pendek, padahal alat kontrasepsi jangka pendek memiliki resiko kegagalan cukup tinggi. Meskipun tingkat efektivitasnya rendah metode Non MKJP masih banyak diminati oleh akseptor KB di Indonesia, demikian juga yang didapatkan di wilayah RW 03 kelurahan Kedung Cowek Surabaya. Berdasarkan hasil wawancara dengan beberapa akseptor KB mereka mengatakan meskipun sudah menggunakan metode kontrasepsi jangka pendek dengan baik tetapi masih saja mengalami kegagalan dalam penggunaan kontrasepsi tersebut dan hasilnya mereka tetap saja mengalami peningkatan jumlah anak. Secara nasional sampai bulan Juli 206 sebanyak peserta KB aktif didominasi oleh peserta Non MKJP yaitu sebesar 72,43%, sedangkan untuk peserta MKJP hanya sebesar 27,57% (BKKBN, 206). Data dari Riskesdas tahun 203, pencapaian pemakaian alat kontrasepsi sebesar 59,7% (59,3% menggunakan kontrasepsi modern dan 0,4% menggunakan kontrasepsi tradisional). Hasil prevalensi KB baru di Indonesia berdasarkan Survei Pemantauan Pasangan

2 HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT SERI KE- TAHUN Usia Subur tahun 203 mencapai angka 6,9% dengan metode KB yang didominasi oleh peserta KB suntikan (48,56%), pil KB (26,60%), Implan (9,23%), IUD (7,75%), kondom (6,09%), MOP (0,25%) dan MOW (,52%) (Kementerian Kesehatan RI, 204). Menurut BKKBN provinsi Jawa Timur, saat ini banyak Pasangan Usia Subur (PUS) yang menggunakan alat kontrasepsi berupa KB suntik. Data yang dihimpun oleh BKKBN Jawa Timur menunjukkan penggunaan KB suntik mencapai , KB PIL sebanyak , implant sebanyak , kondom sebanyak , IUD sebanyak , MOW sebanyak 46.97, MOP sebanyak (BKKBN, 205). Berdasarkan wawancara dengan salah satu kader di wilayah RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya saat ini penggunaan KB di wilayah tersebut di dominasi oleh KB suntik sebesar 70%, KB Pil 20%, dan IUD 0%. Pemilihan jenis kontrasepsi yang digunakan dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti ) faktor pasangan meliputi umur, gaya hidup, frekuensi senggama, jumlah anak yang diinginkan, pengalaman dengan metode kontrasepsi sebelumnya, 2) faktor kesehatan yang meliputi status kesehatan, riwayat haid, riwayat keluarga, pemeriksaan fisik dan panggul 3) faktor metode kontrasepsi meliputi efektifitas efek samping, biaya 4) faktor budaya meliputi kesalahan persepsi mengenai suatu metode, kepercayaan religius dan budaya, tingkat pendidikan, persepsi resiko kehamilan, status wanita (Pendit, 202; Proverawati, Islaely, & Aspuah, 200). Faktor pendidikan seseorang sangat menentukan dalam pola pengambilan keputusan dan menerima informasi. Pada akseptor KB dengan tingkat pendidikan rendah, keikutsertaannya dalam program KB hanya ditujukan untuk mengatur kelahiran, sementara itu pada akseptor KB dengan tingkat pendidikan tinggi, keikutsertaannya dalam program KB selain untuk mengatur kelahiran juga untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga (Indira, 2009). Begitu pula dengan faktor jumlah anak, jumlah anak berkaitan erat dengan program KB karena salah satu misi dari program KB adalah terciptanya keluarga dengan jumlah anak yang ideal yakni dua anak dalam satu keluarga (Indira, 2009). Faktor-faktor ini nantinya dapat mempengaruhi keberhasilan program KB. Hal ini dikarenakan setiap metode atau alat kontrasepsi yang dipilih memiliki efektivitas yang berbeda-beda. Seperti metode kontrasepsi jangka panjang (MKJP) yang memiliki tingkat efektivitas dan keberhasilan cukup tinggi dibanding dengan Non MKJP. Sebenarnya angka pemakaian KB di wilayah RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya sudah relatif tinggi, tetapi dalam masalah pemilihan alat kontrasepsi para akseptor KB lebih memilih untuk menggunakan alat kontrasepsi jangka pendek. Maka dari itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul Hubungan Tingkat Pendidikan dan Jumlah Anak dengan Pemilihan Penggunaan Alat Kontrasepsi pada Akseptor KB di RW 03 kelurahan Kedung Cowek Surabaya. 2. METODE PENELITIAN Penelitian ini menggunakan desain observasional analitik. Populasi pada penelitian ini adalah akseptor KB di wilayah RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya. Tehnik sampling menggunakan probability sampling dengan pendekatan Simple Random Sampling. Instrument penelitian ini menggunakan kuisioner dan wawancara. Variabel independen dalam penelitian ini adalah tingkat pendidikan dan jumlah anak pada akseptor KB. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah pemilihan penggunaan alat kontrasepsi. Penelitian ini menggunakan uji Spearman Rho. 3. HASIL DAN PEMBAHASAN Tabel. Jenis KB yang digunakan No. Jenis KB Frekuensi (f) Prosentase (%). Kondom PIL Suntik IUD Implant Total 44 00

3 HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT SERI KE- TAHUN Tabel 2. Hubungan Antara Tingkat Pendidikan Dengan Pemilihan Penggunaan Alat Kontrasepsi Tingkat Pendidikan Jenis KB Tidak Sekolah SD SMP SMA Total F % F % F % F % F % Kondom 0 0% 00% 0 0% 0 0% 00% PIL 0 0% 3 75% 25% 0 0% 4 00% Suntik 3% 7 52% 5 5% 0 30% 33 00% IUD 0 0% 0 0% 2 50% 2 50% 4 00% Implant 0 0% 0 0% 50% 50% 2 00% Total 2% 2 48% 9 20% 3 30% 44 00% Uji Spearman Rho p = 0,0 Tabel 3. Hubungan Antara Jumlah Anak Dengan Pemilihan Penggunaan Alat Kontrasepsi Jumlah Anak Jenis KB Orang 2 Orang > 2 Orang > 5 Orang Total F % F % F % F % F % Kondom 0 0% 00% 0 0% 0 0% 00% PIL 25% 25% 2 50% 0 0% 4 00% Suntik 2 6% 3 52% 30% 4 2% % IUD 0 0% 25% 2 50% 25% 4 00% Implant 0 0% 0 0% 50% 50% 2 00% Total 3 7% % 34% 6 4% % Uji Spearman Rho p = 0,047 Data yang diperoleh pada tabel didapatkan responden dengan menggunakan KB suntik sebanyak 33 orang (75.0 %), KB PIL sebanyak 4 orang (9. %), KB IUD sebanyak 4 orang (9. %), KB implant sebanyak 2 orang (4.5 %), KB kondom sebanyak orang (2.3 %). Sibagariang menyebutkan bahwa alat kontrasepsi hormonal seperti KB suntik termasuk jenis kontrasepsi yang aman serta efektif dipakai oleh semua wanita dalam rentang usia produktif (Sibagariang & Dkk, 200). Di Indonesia sendiri peserta KB suntikan (48,56%), pil KB (26,60%), Implan (9,23%), IUD (7,75%), kondom (6,09%), MOP (0,25%) dan MOW (,52%) (Kementerian Kesehatan RI, 204). Tidak hanya di Indonesia di Jawa Timur penggunaan KB suntik mencapai 63,8%, KB PIL 9,7%, implant sebanyak 5,9%, kondom sebanyak,0%, IUD sebanyak 7,5%, MOW sebanyak 0,9%, MOP sebanyak 0,9% dan KB tradisional sebanyak 0,3% (BKKBN, 205). Menurut hasil yang didapatkan peneliti berasumsi bahwa akseptor KB lebih memilih untuk menggunakan KB suntik dikarenakan lebih praktis karena hanya perlu control setiap atau 3 bulan sesuai dengan yang digunakan oleh akseptor KB. Peneliti berpendapat bahwa responden lebih memilih alat kontrasepsi jenis suntik dikarenakan tingkat keefektifannya yang tinggi serta dapat bertahan secara bertahun-tahun dalam penggunaanya. Selain itu akseptor KB di RW 03 lebih memilih jangka pendek dikarenakan masih banyak yang takut untuk menggunakan jenis KB IUD dan Implant. Sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Surinati (203) bahwa rendahnya akseptor yang takut untuk menggunakan KB IUD dikarenakan kurangnya informasi yang didapat. Dari hasil penelitian didapatkan pula bahwa rata-rata responden telah menggunakan KB selama 3-5 tahun. Dalam jangka waktu tersebut terdapat 6 responden pernah mengganti jenis KB yang digunakan. Responden banyak yang beralih dari KB PIL

4 HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT SERI KE- TAHUN ke KB suntik hal tersebut yang menyebabkan tingginya akseptor KB suntik di RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya. Alasan mereka mengganti jenis KB tersebut antara lain karena KB yang digunakan sebelumnya menimbulkan masalah kesehatan seperti darah tinggi, perdarahan, kenaikan berat badan. 3. Hubungan tingkat pendidikan dengan pemilihan penggunaan alat kontrasepsi Kedung Cowek Surabaya Data yang diperoleh dari tabel 2 dijelaskan bahwa dari 44 responden yang menggunakan jenis KB suntik dengan tidak sekolah sebanyak responden (3%), dengan lulusan SD sebanyak 7 responden (52%), dengan lulusan SMP sebanyak 5 responden (5%), dan dengan lulusan SMA sebanyak 0 responden (30%). Responden yang menggunakan jenis KB PIL dengan lulusan SD sebanyak 3 responden (75%), dengan lulusan SMP sebanyak responden (25%). Responden yang menggunakan KB IUD dengan lulusan SMP sebanyak 2 responden (50%), dengan lulusan SMA sebanyak 2 responden (50%). Responden yang menggunakan KB implant dengan lulusan SMP sebanyak responden (50%), dan dengan lulusan SMA sebanyak responden (50%). Dan responden yang menggunakan jenis KB kondom dengan lulusan SD sebanyak responden (00%). Nilai uji Spearman Rho. Secara statistic didapatkan p = 0,0 < α = 0,05 yang berarti terdapat hubungan antara tingkat pendidikan dengan pemilihan penggunaan alat kontrasepsi Kedung Cowek Surabaya. Wanita PUS yang mempunyai pendidikan tinggi akan memilih alat kontrasepsi MKJP karena mereka mempunyai pengetahuan yang baik tentang manfaat dan resiko alat kontrasepsi sehingga mereka memilih alat kontrasepsi yang aman, praktis dan jangka panjang (Christiani, Charis, 204). Menurut penelitian yang dilakukan Kusumaningrum peningkatan tingkat pendidikan akan menghasilkan tingkat kelahiran yang rendah karena pendidikan akan mempengaruhi persepsi negatif terhadap nilai anak dan akan menekan adanya keluarga besar (Kusumaningrum, 2009). Orang tua dalam keluarga tentu saja menginginkan agar anaknya berkualitas dengan harapan dikemudian hari dapat melanjutkan cita-cita keluarga, berguna bagi masyarakat dan negara. Dalam hubungan dengan pemakaian kontrasepsi pendidikan akseptor KB dapat mempengaruhi dalam hal pemilihan jenis kontrasepsi yang secara tidak langsung akan mempengaruhi kelangsungan pemakaiannya. Menurut (Affandi, 200) faktor pendidikan seseorang sangat menentukan dalam pola pengambilan keputusan dan menerima informasi. Pendidikan merupakan salah satu faktor yang sangat menentukan pengetahuan dan persepsi seseorang terhadap pentingnya suatu hal, termasuk pentingnya keikutsertaan dalam KB. Kepandaian membaca dan menulis memudahkan penyebaran keterangan tentang KB, tapi juga mengenai pengertian dasar tentang bagaimana dan mengapa serta berbagai cara membatasi kelahiran dan apakah yang dibatasi selama ini berhasil, apa keuntungan dari tiap-tiap cara tersebut. Berdasarkan hasil penelitian peneliti berasumsi bahwa tingkat pendidikan yang dimiliki oleh responden rata-rata adalah tingkat pendidikan rendah. Meskipun memiliki tingkat pendidikan hanya lulusan SD tidak membuat akseptor KB tersebut menjadi tidak tahu mengenai kesadarannya akan program KB. Tetapi dalam pemilihan jenis kontrasepsi yang digunakan dari responden yang hanya lulusan SD sebesar 52% menggunakan jenis KB suntik yang termasuk jenis kontrasepsi jangka pendek yang aman dan praktis bagi akseptor KB. Begitupula dengan responden lulusan SMA yang sudah sebagian besar memilih jenis kontrasepsi jangka panjang. Dari hasil yang didapatkan peneliti hampir seluruh responden mempunyai pola pikir yang sama terhadap penggunaan KB. Baik responden dengan pendidikan tinggi maupun rendah beranggapan bahwa penggunaan KB saat ini hanya untuk menjarangkan atau menunda kehamilan saja. Dalam penggunaan KB pada akseptor KB di wilayah RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya masih ditemukan kegagalan peneliti

5 HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT SERI KE- TAHUN berasumsi kegagalan tersebut bisa dikarenakan kesalahan akseptor dalam memilih jenis kontrasepsi. Handayani (200) menyebutkan tingkat pendidikan terakhir PUS tidak saja mempengaruhi keikutsertaan KB tetapi juga pemilihan suatu metode Hubungan jumlah anak dengan pemilihan penggunaan alat kontrasepsi Kedung Cowek Surabaya Data yang diperoleh dari tabel 3 dijelaskan bahwa dari 44 responden yang menggunakan jenis KB suntik dengan memiliki orang anak sebanyak 2 responden (6%), memiliki 2 orang anak sebanyak 7 responden (52%), memiliki >2 orang anak sebanyak 0 responden (30%), dan memiliki >5 orang anak sebanyak 4 responden (2%). Responden yang menggunakan KB PIL dengan memiliki orang anak sebanayak responden (25%), memiliki 2 orang anak sebanyak responden (25%), memiliki >2 orang anak sebanyak 2 responden (50%). Responden yang menggunakan KB IUD dengan memiliki 2 orang anak sebanyak responden (25%), memiliki >2 orang anak sebanyak 2 responden (50%), memiliki >5 orang anak sebanyak responden (25%). Responden yang menggunakan KB implant dengan memiliki >2 orang anak sebanyak responden (50%), memiliki >5 orang anak sebanyak responden (50%). Dan responden yang menggunakan jenis KB kondom dengan memiliki 2 orang anak sebanyak responden (00%). Nilai uji Spearman Rho secara statistik didapatkan p = 0,047 < α = 0,05 yang berarti terdapat hubungan antara jumlah anak dengan pemilihan penggunaan alat kontrasepsi Kedung Cowek Surabaya. Saiffudin (2006) dalam (Nawirah & Rahmah, 204) Jumlah anak ini selalu diasumsikan dengan penggunaan alat kontrasepsi. Banyaknya anak merupakan salah satu faktor pasangan suami istri tersebut memilih menggunakan alat kontrasepsi. Secara teoritis, akseptor yang mempunyai jumlah anak >2 orang (multipara) dianjurkan menggunakan alat kontrasepsi jangka panjang. Jumlah anak berkaitan erat dengan program KB karena salah satu misi dari program KB adalah terciptanya keluarga dengan jumlah anak yang ideal yakni dua anak dalam satu keluarga, laki-laki maupun perempuan sama saja. Para wanita umumnya lebih menyadari bahwa jenis kelamin anak tidak penting sehingga bila jumlah anak sudah dianggap ideal maka para wanita cenderung untuk mengikuti program KB. Jumlah anak juga berkaitan erat dengan tingkat kesejahteraan keluarga. Pada keluarga dengan tingkat kesejahteraan tinggi umumnya lebih mementingkan kualitas anak daripada kuantitas anak (Indira, 2009). Dari hasil penelitian tersebut didapatkan bahwa responden rata-rata memiliki jumlah anak yang cukup yaitu 2 orang. Hal ini disebabkan karena responden telah menerapkan program KB dengan baik yaitu 2 anak cukup. Tetapi untuk saat ini masih banyak juga responden yang menginginkan untuk menambah jumlah anak lagi. Pemakaian KB saat ini hanya untuk mengatur jarak kelahiran. Dalam penggunaan KB responden yang memiliki -2 anak sudah menggunakan jenis kontrasepsi jangka pendek, tetapi pada responden yang memiliki >2 anak ada yang menggunakan jangka pendek dan jangka panjang, pada responden dengan >5 anak masih menggunakan jangka pendek, tetapi sudah ada juga yang menggunakan kontrasepsi jangka panjang. Semakin banyak anak yang dimiliki maka akan semakin besar kecenderungan untuk menghentikan kesuburan sehingga lebih cenderung untuk memilih metode kontrasepsi jangka panjang. Menurut Fienalia bahwa jumlah anak hidup yang dimiliki seorang wanita, akan memberikan pengalaman dan pengetahuan, sehingga wanita dapat mengambil keputusan yang tepat tentang cara atau alat kontrasepsi yang akan dipakai (Fienalia, 202). 4. KESIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian dan hasil pengujian pada pembahasan yang dilaksanakan dapat disimpulkan sebagai berikut:

6 HASIL PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT SERI KE- TAHUN Jenis KB yang paling banyak digunakan oleh akseptor KB di RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya adalah jenis KB suntik (75,0%). Tingkat pendidikan dan jumlah anak memiliki hubungan yang signifikan dengan pemilihan penggunaan alat kontrasepsi pada akseptor KB di RW 03 Kelurahan Kedung Cowek Surabaya. Diharapkan untuk para akseptor KB dapat meningkatkan pengetahuan tentang pemilihan jenis kontrasepsi. Agar kontrasepsi yang digunakan sesuai. Diharapakan bagi petugas kesehatan di wilayah tempat penelitian untuk memberikan informasi kesehatan guna meningkatkan pengetahuan terhadap calon akseptor KB melalui sosialisasi program KB dan memberikan edukasi tentang pemilihan jenis kontrasepsi yang sesuai dengan kondisi calon akseptor KB tersebut. REFERENSI. Affandi, B. (200). Panduan Praktis Pelayanan Kontrasepsi (2nd ed.). Jakarta: Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo. 2. BKKBN. (206). Peserta KB Aktif Menurut Metode Kontrasepsi. Retrieved from aporan203/viewlaporandallap.aspx 3. BKKBN, J. T. (205). Jumlah PUS Berdasarkan Kesertaan Ber-KB. Retrieved from USMenurutKesertaanBerKB.aspx?Provin siid=5&map=350000&periode=2/3/ 205 2:00:00 AM 4. Christiani, Charis, D. (204). Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Pemakaian Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) Provinsi Jawa Tengah. Jurnal Ilmiah Untag Semarang. 5. Fienalia, R. (202). Faktor yang Berhubungan dengan Penggunaan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang. Jurnal FKM UI, 7(). 6. Indira, L. (2009). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Jenis Kontrasepsi Yang Digunakan Pada Keluarga Miskin. Universitas Diponegoro. 7. Kementerian Kesehatan RI. (204). Buletin Kemenkes RI. Artikel. Retrieved from tructure-publikasi-pusdatin-buletin.html 8. Kusumaningrum, R. (2009). Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Jenis Kontrasepsi Yang Digunakan Pada Pasangan Usia Subur. Universitas Diponegoro. 9. Nawirah, M. I., & Rahmah. (204). Faktor Yang Mempengaruhi Pemilihan Kontrasepsi IUD Di Wilayah Kerja Puskesmas Wonomulyo Kecamatan Wonomulyo Kabupaten Polman. Jurnal Kesmas Unhas. 0. Pendit, A. U. (202). Ragam Metode Kontrasepsi. Jakarta: EGC.. Proverawati, A., Islaely, A. D., & Aspuah, S. (200). Panduan Memilih Kontrasepsi. Yogyakarta: Nuha Medika. 2. Sibagariang, E. E., & Dkk. (200). Kesehatan Reproduksi Wanita. Jakarta: TIM. 3. Sulistyawati, A. (20). Pelayanan Keluarga Berencana. Pelayanan Keluarga Berencana. Jakarta: Salemba Medika.

BAB I PENDAHULUAN. jumlah anak dalam keluarga (WHO, 2009). Program KB tidak hanya

BAB I PENDAHULUAN. jumlah anak dalam keluarga (WHO, 2009). Program KB tidak hanya BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Keluarga Berencana (KB) merupakan tindakan yang membantu individu atau pasangan suami istri untuk mendapatkan objektif tertentu, menghindari kelahiran yang tidak diinginkan,
