BAB II DESKRIPSI UPT PUSAT PERPUSTAKAAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SURAKARTA

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II DESKRIPSI UPT PUSAT PERPUSTAKAAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SURAKARTA"

Transkripsi

1 BAB II DESKRIPSI UPT PUSAT PERPUSTAKAAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SURAKARTA A. Profil UPT Perpustakaan IAIN (Institut Agama Islam Negeri) Surakarta a) Nama Instansi : UPT Perpustakaan Pusat Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta. b) Alamat : Jalan Pandawa, Pucangan, Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah. c) Telepon : (0271) d) Fax : (0271) e) perpus@iain-surakarta.ac.id f) Website : g) Jenis Jasa : Perpustakaan h) Nama Pimpinan : Erland Cahyo Saputro, S.Sos., M.Hum i) Jumlah Staff : 10 (Sepuluh) orang 6

2 7 B. Sejarah UPT INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) SURAKARTA Perpustakaan Perguruan Tinggi sebagai unit pelaksana teknis di perguruan tinggi mempunyai posisi vital yang dapat menunjukkan detak jantungnya perguruan tinggi. Keberadaan perpustakaan telah ditetapkan dengan berdasar pada Undang-Undang No. 2 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, perpustakaan harus ada di setiap satuan pendidikan yang merupakan sumber belajar. Bagi suatu perguruan tinggi perpustakaan merupakan sarana yang penting sebagai sarana penunjang tujuan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang mencakup program pendidikan, penelitian serta pengabdian pada masyarakat. Sebagai unit yang mengelola sumber informasi dari mulai menghimpun, mengolah sampai dengan menyebarluaskan sekaligus pelestarian bahan pustaka hasil karya manusia yang merupakan budaya bangsa, maka layanan perpustakaan disiapkan dan dikelola secara professional dengan mengikuti perkembangan teknologi informasi sebagai upaya membantu sivitas akademika dalam memenuhi kebutuhan informasi dan literature. Pada akhirnya bermuara pada kepuasan pemustaka (pengguna perpustakaan) yang berimplikasi pada kualitas layanan perguruan tinggi. Sejarah berdirinya Perpustakaan IAIN Surakarta tidak dapat terlepas dari sejarah lahirnya IAIN Surakarta yang dahulu dikenal sebagai STAIN (Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri) Surakarta. Awal mula berdirinya

3 8 STAIN Surakarta adalah dibukanya IAIN Walisongo yang berada di Surakarta dengan memiliki 2 (dua) Fakultas yaitu Syari ah dan Ushuluddin. Fakultas yang dibuka di Surakarta merupkan relokasi dari Fakultas Syari ah IAIN Walisongo di Pekalongan dan Fakultas Ushuluddin IAIN Walisongo di Kudus. Peresmian IAIN Walisongo pada tahun 1992 oleh Menteri Agama RI saat itu Bapak Dr. H. Munawir Sadzali, MA. Dengan rektor Drs. H. Ahmad Lujito. Sedangkan dengan keberadaan 2 (dua) Fakultas, maka kemudian memiliki dan membuka Perpustakaan Fakultas Syari ah dan Perpustakaan Fakultas Ushuluddin. Sejak itulah maka perpustakaan berdiri yang menjadi cikal bakal berdirinya Perpustakaan STAIN Surakarta. Pada tahun 1997, dengan terjadinya perubahan fakultas pada IAIN di daerah menjadi STAIN yang dapat berdiri sendiri lepas dari induknya. Maka demikian juga IAIN Walisongo di Surakarta berubah menjadi STAIN Surakarta pada tanggal 30 Juni 1997 melalui kebijakan Menteri Agama RI waktu itu, Dr. Malik Fadjar, M.Sc. Sejak itulah maka Perpustakaan Fakultas Syari ah dan Perpustakaan Fakultas Ushuluddin digabung menjadi UPT Perpustakaan STAIN Surakarta. Dan bersama beralihnya statusnya STAIN Surakarta menjadi IAIN Surakarta dengan terbitnya Keputusan Presiden RI No. 11 Tahun 2011 pada tanggal 3 Januari 2011 dan diresmikan oleh Menteri Agama RI Drs. H. Suryadharma Ali, M.Si pada tanggal 28 Juni 2011 maka nama UPT

4 9 Perpustakaan STAIN Surakarta berganti nama UPT PUSAT Perpustakaan IAIN Surakarta. Table 1 Daftar Kepemimpinann UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta Tahun Periode Nama Perpustakaan Kepala Perpustakaan Tahun 1992 Tahun 1994 Tahun 1996 Tahun Tahun Tahun Tahun 2008 Fakultas Ushuluddin Fakultas Syari ah Fakultas Ushuluddin Fakultas Syari ah Fakultas Ushuluddin Fakultas Syari ah Perpustakaan STAIN Surakarta Perpustakaan STAIN Surakarta Perpustakaan STAIN Surakarta Perpustakaan STAIN Surakarta Kodrat Abdul Choliq Ahmad Drs. Aminuddin Masruhin, S.H. Drs. Amir Gufron Masruhin, S.H. Drs. wardoyo Drs. H. Satori Erland Cahyo Saputro, S.Sos., M. Hum. Drs. Hafni

5 10 Tahun September 2011 Oktober 2011 Sekarang Perpustakaan STAIN Surakarta Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta Imamah Mar ati S.Sos, M.Pd. Erland Cahyo Saputro, S.Sos., M. Hum. Sumber : Buku Panduan UPT Perpustakaan IAIN Surakarta tahun 2015/2016. C. Visi, Misi, dan Tujuan a) Visi Mewujudkan Perpustakaan IAIN Surakarta sebagai pusat sumber informasi, ilmu pengetahuan, ilmu ke-islaman, dan budaya lokal. b) Misi 1) Menunjang pelaksanaa Tri Dharma Perguruan Tinggi di IAIN Surakarta. 2) Memberikan layanan informasi kepada pemustaka dengan menerapkan sistem informasi perpustakaan yang berbasis teknologi informasi. c) Tujuan Mendukung, memperlancar, serta mempertinggi kualitas pelaksanaan proses belajar mengajar, penelitian dan pengabdian pada masyarakat dengan cara menghimpun, mengolah dan menyebarkan informasi kepada seluruh sivitas akademika IAIN Surakarta.

6 11 D. Struktur Organisasi 1. Pusat Perpustakaan adalah Unit Pelaksana Teknis mempunyai tugas melaksanakan pelayanan, pembinaan, dan pengembangan perpustakaan, mengadakan kerja sama antar perpustakaan, mengendalikan, mengevaluasi, dan menyusun laporan perpustakaan. 2. Pusat Perpustakaan dipimpin oleh seorang Kepala yang diangkat oleh Rektor, berada di bawah dan tanggung jawab kepada Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga. (PMA RI Nomor 24 Tahun 2013 Tentang Ortaker IAIN Surakarta). Bagan 1 Kedudukan dan Struktur Organisasi UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta REKTOR Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kepala Perpustakaan Staf Perpustakaan Staf Administrasi Kelompok Fungsional Pustakawan Sumber : Buku Panduan UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta tahun 2015/2016.

7 12 E. Sumber Daya Manusia Sumber daya manusia merupakan salah satu unsur penting dalam sebuah organisasi, salah satunya perpustakaan. Sumber daya manusia sangat erat kaitannya bagi pencapaian tujuan-tujuan organisasi dan pemanfaatan berbagai fungsi. Maka dari itu pustakawan yang berkualitas akan mempengaruhi perkembangan dari perpustakaan. Berikut ini adalah daftar nama staff, jabatan, dan pendidikan di UPT Perpustakaan IAIN Surakarta yang berjumlah 10 (Sepuluh) orang : Tabel 2 Daftar Staff UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta No Nama Jabatan Pendidikan 1 Erland Cahyo Saputro, S.Sos., M.Hum Kepala Perpustakaan S2 Ilmu Perpustakaan 2 Syihabumilla, S.Ag., S2 Ilmu Pustakawa Madya M.Hum Perpustakaan 3 Nushrotul Hasanah, S2 Ilmu Pustakawan Pertama A.Md., S.Pd., MIP. Perpustakaan 4 Triningsih, SIP. Perpustakaan Muda S1 Ilmu Perpustakaan 5 Indah Puji Rahayu PNS (Adm) D3 Keperawatan 6 Muhammad Zaki Staff Bagian D3 Ilmu Mubarok Sirkulasi Perpustakaan 7 Mawardi, S.Pd Staff Bagian Sirkulasi S1 Bahasa Arab

8 13 Staff Bagian 8 Joko Susilo D2 Perpustakaan Sirkulasi Staff Bagian S1 Ilmu 9 Ratna Nopitasari Sirkulasi Perpustakaan Staff Bagian 10 Mujiyanto SMA Sirkulasi Sumber : Buku Panduan UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta tahun 2015/2016. F. Tata Ruang Perpustakaan UPT Perpustakaan IAIN Surakarta terletak tepat ditengah kampus, sehingga memudahkan akses untuk pengguna berkunjung ke perpustakaan. Gedung perpustakaan memiliki 2 (dua) lantai dengan luas 750 m². Dengan pembagian ruang sebagai berikut: 1. Lantai I Kegiatan-kegiatan yang berlangsung di dalamnya terdiri dari: a) Teras Baca Perpustakaan Teras perpustakaan merupakan sebuah fasilitas yang disediakan perpustakaan untuk mendisplay koran terbaru setiap harinya seperti koran Solopos, namun terkadang teras baca ini juga digunakan sebagai tempat bazaar buku untuk mahasiswa. b) Lobby Perpustakaan Lobby perpustakaan merupakan fasilitas yang disediakan perpustakaan untuk penitipan tas atau barang berharga yang dapat disimpan pada loker yang telah disediakan. Untuk mendapat kunci

9 14 loker pengguna harus meninggalkan jaminan berupa SIM, KTP, Kartu Mahasiswa (KTM) dibagian informasi. Sebelum pengguna memasuki ruang perpustakaan, pengguna haruslah mengisi daftar kunjungan (absensi) pada komputer yang sudah disediakan di depan pintu masuk perpustakaan. c) Ruang Sirkulasi Ruang sirkulasi merupakan sebuah pelayanan yang berhadapan langsung dengan pengguna perpustakaan, mulai dari peminjaman, pengembalian, dan lain sebagainya. Dalam kegiatan transaksi peminjaman dan pengembalian buku UPT Perpustakaan IAIN Surakarta menggunakan software LIBSYS dengan tujuan memudahkan pustakawan melakukan pelayanan. d) Ruang Kepala Perpustakaan Merupakan ruang kepala perpustakaan untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawanya dalam kegiatan operasional perpustakaan. Ruangan kepala perpustakaan ini berada tepat di samping pintu masuk ruangan sirkulasi. e) Ruang Staff Ruang staff merupakan sebuah ruangan yang digunakan untuk tempat transit staff perpustakaan sebelum melakukan tugas pada masing-masing bagian. Ruang staff ini berada bersebelahan dengan ruang kepala perpustakaan dan ruang Javanese Corner.

10 15 f) Ruang Javanese Corner Merupakan sebuah layanan yang menyimpan koleksi-koleksi khusus jawa. Di ruangan ini menyediakan koleksi dalam bentuk cetak ataupun digital manuskrip tentang literature jawa yang mencakup bahasa sastra jawa. Koleksi yang ada di ruangan Javanese Corner hanya dapat dibaca ditempat, tidak dapat dipinjam. g) Anjungan Anjungan merupakan sebuah fasilitas berupa monitor yang digunakan sebagai alat pencarian buku secara online menggunakan software LIBSYS guna memudahkan para pengguna menemukan informasi yang dibutuhkan. Di perpustakaan menyediakan 2 (dua) buah anjungan untuk penelusuran. h) Ruang Baca dan Ruang Koleksi Ruangan ini berisi koleksi-koleksi umum yang dapat dipinjam oleh pengguna perpustakaan, buku-buku yang ada disini disusun secara sistematis berdasarkan dengan nomor kelasnya seperti klasifikasi umum kelas dan kelas klasifikasi islam 2X0-2X9. Disini juga disediakan meja dan kursi baca sebagai fasilitas bagi pengguna yang ingin mengerjakan tugas, ataupun sekedar membaca buku di dalam perpustakaan. i) Koleksi kitab

11 16 Disini merupakan sebuah rak yang disediakan secara khusus untuk koleksi buku-buku kitab dalam Bahasa Arab. Penyusunan koleksi kitab ini juga tidak jauh berbeda dengan koleksi umum yaitu dengan sistematis dan berdasarkan kelas klasifikasi umum dan klasifikasi islam. 2. Lantai II a) Ruang Referensi Merupakan sebuah ruangan yang berisi buku-buku yang tidak dapat dipinjam. Bagi pengguna perpustakaan yang akan masuk ke ruangan referensi diwajibkan untuk mengisi buku tamu guna menjaga keamanan koleksi yang ada didalamnya. Buku-buku yang ada di referensi hanya dapat difoto, dibaca ditempat, ataupun difotocopy dengan bantuan petugas ataupun pustakawan yang bertugas di ruang referensi. b) Ruang Tandon Merupakan sebuah ruangan yang menyimpan koleksi cadangan yang ada diperpustakaan, sehingga apabila koleksi yang dicari oleh pengguna tidak ada pada koleksi umum, pengguna dapat meminjamnya di ruang tendon ini dengan bantuan petuga atau pustawakan. Koleksi-koleksi yang ada di ruang tendon tidak bisa dipinjam, dan hanya boleh diambilkan oleh petugas. Pengguna yang ingin meminjam hanya menuliskan nomor kelas pada kertas dan

12 17 kemudian petugas yang mengambilkannya. Buku ini juga dapat dibaca dengan menyerahkan kartu identitasnya kepada petugas sebagai jaminan, dan kartu identitas akan dikembalikan petugas apabila buku telah kembali. c) Ruang Surat Kabar Disini terdapat sebuah rak yang digunakan untuk memajang koleksi koran-koran terbaru. Dan koleksi koran yang lama akan diletakkan pada meja yang ada disamping rak koran ini. d) Ruang Terbitan Berkala Ruangan yang berdampingan dengan ruang skripsi ini berisi dengan koleksi terbitan berseri seperti majalah, tabloid, jurnal, intisari, dan lain sebagainya. e) Ruang Koleksi Skripsi Disini berisi hasil penelitian skripsi, dan thesis dari semua jurusan mahasiswa IAIN Surakarta. f) Mushola Merupakan fasilitas untuk beribadah pengguna dan staff perpustakaan. g) Ruang Bank Indonesia (BI) corner BI corner merupakan sebuah fasilitas dari Bank Indonesia yang bekerjasama dengan UPT Perpustakaan IAIN Surakarta. Koleksinya berupa buku-buku manajemen perbankan, dan hanya dapat

13 18 dibaca di tempat baca yang sudah disediakan. BI corner ini berada tepat disamping dengan ruang pengolahan. h) Ruang Pengolahan Merupakan sebuah ruangan yang digunakan untuk mengolah bahan pustaka seperti 18 ember label, pengecapan, penyampulan, penginputan. Semua koleksi perpustakaan diolah disini seperti buku, skripsi, thesis, dan terbitan berkala. i) Ruang Aula Sebuah ruangan yang dimanfaatkan untuk rapat, seminar, atau biasanya digunakan oleh pengguna untuk tempat diskusi. G. Sumber Dana Sumber dana merupakan salah satu hal yang penting dalam perkembangan sebuah perpustakaan. Karena dana digunakan untuk memenuhi kebutuhan seperti untuk perkembangan koleksi dan segala kebutuhan perpustakaan. Sumber dana yang diperoleh UPT Perpustakaan IAIN Surakarta berasal dari dana DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) IAIN Surakarta, sedangkan untuk besar dari dana yang diberikan bersifat rahasia. H. Koleksi Perpustakaan Koleksi merupakan bagian terbesar dari perpustakaan, lengkapnya koleksi yang dimiliki oleh sebuah perpustakaan berpengaruh terhadap kualitas

14 19 pelayanannya dalam hal pemenuhan kebutuhan pengguna perpustakaan untuk penemuan kembali informasi dan pemenuhan kebutuhan kebutuhan sivitas akademika di perpustakaan. 1. Berdasarkan Media terdapat 2 (dua) koleksi yang dimiliki UPT Perpustakaan IAIN Surakarta, antara lain: a) Tercetak Koleksi tercetak merupakan sebuah koleksi yang disediakan dalam bentuk cetak seperti buku, jurnal, kitab, dan lain sebagainya. Koleksi ini biasanya disusun secara sistematis di rak. Pengembangan koleksi biasanya dilakukan dengan pengadaan bahan pustaka buku, berlangganan koran, majalah, dan lain sebagainya. b) Digital Kolesi digital merupakan sebuah koleksi yang disediakan dalam bentuk non cetak seperti CD atau biasanya sebuah file yang sudah di upload di website Perpustakaan IAIN Surakarta. Koleksi digital yang ada di Perpustakaan IAIN Surakarta biasanya merupakan hasil dari penelitian yang dikumpulan oleh mahasiswa (skripsi dan Thesis) dan juga karya ilmiah dosen yang dapat di publish melalui internet. 2. Berdasarkan Penggunaan a) Koleksi Sirkulasi

15 20 Definisi : Koleksi yang dapat dipinjam oleh anggota dengan menggunakan Kartu Anggota Perpustakaan. Kode : SR untuk koleksi bahasa Indonesia dan bahasa Inggris Tempat : Lantai 1 AS untuk buku yang berbahasa Arab. Fasilitas : Dapat dipinjam dengan jangka waktu 7 (tujuh) b) Koleksi Referensi hari dan dapat diperpanjang 1 (satu) kali. Definisi : Koleksi seperti kamus, ensiklopedia, direktori, atlas, dan lain sebagainya. Kode : RF untuk buku yang berbahasa Indonesia dan Inggris Tempat : Lantai 2 AR untuk buku yang berbahasa Arab Fasilitas : Hanya dapat dibaca di tempat atau difotocopi oleh petugas c) Koleksi Serial Definisi : Koleksi berseri/berkala yang dilanggan seperti Kode : - surat kabar, majalah, jurnal, dan lain-lain.

16 21 Tempat : Lantai 2 Fasilitas : Hanya dapat dibaca di tempat atau difotocopi oleh petugas. d) Koleksi Tandon Definisi : Semua koleksi copy 1 (C.1) dari buku-buku sirkulasi. Kode : TD Tempat : Lantai 2 Fasilitas : Hanya dapat diambil dan difotocopi oleh petugas. e) Koleksi Skripsi Definisi : Koleksi yang merupakan hasil karya mahasiswa yang berupa hasil penelitian. Kode : SK Tempat : Lantai 2 Fasilitas : Hanya dapat dibaca dan difotocopi oleh petugas. f) Koleksi Javanesse Corner Definisi : Koleksi yang bertemakan tentang jawa, seperti buku dan aksesoris yang berhubungan dengan jawa.

17 22 Kode : JV Tempat : Lantai 2 Fasilitas : Hanya dapat dibaca di tempat atau difotocopi oleh petugas. Tabel 3 Daftar Jenis Koleksi, Jumlah Judul dan Eksemplar Koleksi Jenis Koleksi Jumlah Judul Jumlah Eksemplar Koleksi Buku dan Judul Eksemplar Kitab Koleksi Referensi 402 Judul Eksemplar Koleksi Karya Ilmiah 701 Judul 701 Eksemplar Koleksi Skripsi/Tesis Judul 5.87 Eksemplar Terbitan Berseri 215 Judul Eksemplar e-book (CD/DVD) 77 Judul 77 Eksemplar Data Digital Judul Eksemplar Sumber : Buku Panduan UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta tahun 2015/2016. I. Sitem Klasifikasi Sistem kalsifikasi yang digunakan di UPT Perpustakaan IAIN Surakarta adalah klasifikasi DDC (Dewey Decimal Clasification) versi umum dan islam. Berikut ini sistem klasifikasinya :

18 23 Table 4 Kelas Klasifikasi Umum dan Kelas Klasifikasi Islam Koleksi Umum Koleksi Islam 000 Karya Umum 2X0 Islam umum 100 Filasafat dan Psikologi 2X1 Al-Qar an dan Ilmu yang berkaitan 200 Agama 2X2 Hadist dan Ilmu yang berkaitan 300 Ilmu-ilmu Sosial 2X3 Aqoid dan Ilmu Kalam 400 Bahasa 2X4 Fikih 500 Ilmu Pengetahuan Murni 2X5 Akhlak dan Tasawuf 600 Ilmu Terapan 2X6 Sosial dan Budaya Islam 700 Kesenian 2X7 Filsafat Islam dan Perkembangan 800 Kesusastraan 2X8 Aliran dan Sekte 900 Sejarah, Geografi, dan Biografi 2X9 Tarikh dan Biografi Sumber : Buku Panduan UPT Perpustakaan IAIN Surakarta tahun 2015/2016 J. Sarana dan Prasarana Adanya sarana dan prasarana di perpustakaan sangatlah penting, dengan sarana dan prasarana yang memadai serta lengkap diharapkan memperlancar seluruh kegiatan perpustakaan. UPT Pusat Perpustakaan IAIN

19 24 Surakarta mempunyai beberapa sarana dan prasarana yang mendukung terlaksananya kegiatan perpustakaan sebagai berikut : Tabel 5 Daftar Sarana dan Prasarana UPT Pusat Perpustakaan IAIN Surakarta No Nama Sarana Jumlah Kondisi 1 Meja Baca Sirkulasi 17 Baik 2 Meja Baca di Layanan Referensi 20 Baik 3 Kursi di Layanan Referensi 35 Baik 4 Kursi Ruang Baca Layanan 1 20 Baik 5 Kursi Layanan Sirkulasi 6 Baik 6 Meja Sirkulasi 5 Baik 7 Meja Ruang Staff Administrasi 5 Baik 8 AC Blower (Besar) 2 Baik 9 AC Layanan Referensi Lantai 2 4 Baik 10 AC Layanan Pengolahan 2 Baik 11 AC Ruang Staff Administrasi 2 Baik 12 AC di Ruang Kepala Perpustakaan 1 Baik 13 AC Cybernet 1 Baik 14 AC Javanese Corner 1 Baik 15 Printer Ruang Kepala Perpustakan 1 Baik 16 Printer Ruang Staff Administrasi 1 Baik 17 Printer Ruang Pengolahan 1 Baik 18 Printer Ruang Referensi 1 Baik 19 Printer Layanan Javanese Corner 1 Baik 20 Komputer Layanan Sirkulasi 4 Baik

20 25 21 Komputer Layanan Pengolahan 3 Baik 22 Komputer Ruang Administrasi 1 Baik 23 Komputer Ruang Kepala 1 Baik Perpustakaan 24 Komputer Ruang Javanese Corner 1 Baik 25 Komputer Ruang Cybernet 20 Baik 26 Komputer BI Corner 1 Baik 27 Kamera CCTV 6 Baik 28 Scanner 1 Baik 29 Troli 2 Baik 30 Telefon 4 Baik 31 LED TV 2 Baik 32 Televisi 1 Baik 33 Loker 150 Baik 34 Barcode Reader 4 Baik Sumber : Buku Panduan UPT Perpustakaan IAIN Surakarta tahun 2015/2016. K. Layanan Perpustakaan 1) Sistem Layanan Sistem layanan perpustakaan menggunakan sistem terbuka (open access) yaitu pemustaka dalam memanfaatkan buku koleksi perpustakaan dapat langsung memilih dan mengambil di rak buku untuk dibaca langsung atau sekedar ingin meminjam untuk dibawa pulang. Sistem sirkulasi (peminjaman dan pengembalian) buku menggunakan Kartu Anggota Perpustakaan yang sekaligus sebagai

21 26 Kartu Pinjam. Proses pelayanan perpustakaan telah menerapkan automasi perpustakaan dengan menggunakan sistem informasi perpustakaan yang berbasis komputer (software LIBSYS) untuk Library Housekeeping, sedangkan untuk repository dan web menggunakan software Digital Garden yang bisa diakses secara online melalui alamat 2) Jam buka layanan Jam buka layanan di UPT Perpustakaan IAIN Surakarta adalah 5 (lima) hari kerja yaitu: Senin Kamis : pukul WIB Jumat : pukul WIB Setiap hari jumat layanan perpustakaan akan ditutup lebih awal yaitu pukul WIB dikarenakan sholat jumat, dan akan dibuka kembali pada pukul WIB. Dan setiap minggu ke IV perpustakaan tutup lebih awal yaitu pukul WIB, dikarenakan setiap selesai sholat jumat semua staff perpustakaan melakukan kegiatan shelving akhir bulan. 3) Jenis Layanan a) Layanan Sirkulasi Buku/Kitab b) Layanan Koleksi Referensi c) Layanan Koleksi Skripsi/Thesis

22 27 d) Layanan Koleksi Terbitan Berseri (Majalah/Jurnal e) Layanan Koleksi Koran/Surat Kabar f) Layanan Koleksi Tendon g) Layanan Fotocopi h) Layanan Penelusuran Katalog Online i) Layanan Ruang Baca j) Layanan Javanesse Corner k) Layanan Ruang Cybernet l) Layanan Koleksii Digita (Library Garden) L. Keanggotaan Anggota perpustakaan (pemustaka) adalah sivitas akademka IAIN Surakarta yang terdiri dari mahasiswa, dosen, karyawan IAIN Surakarta. Untuk pemustaka dari luar (umum) dapat mendaftar menjadi anggota tamu. Untuk menjadi anggota perpustakaan, pengguna harus melakukan registrasi anggota ke petugas yang ada di sirkulasi. Berikut adalah ketentuan membuat Kartu Anggota di perpustakaan: 1. Mahasiswa Setiap mahasiswa IAIN Surakarta wajib menjadi anggota perpustakaan. Mengisi formulir permohonan menjadi anggota.

23 28 Menyerahkan pas foto berwarna terakhir ukuran 2X3 sebanyak 2 (dua) lembar. Mengikuti Program Pendidikan Pemakai Perpustakaan. Bersedia mengikuti Peraturan Perpustakaan IAIN Surakarta. Masa berlaku keanggotaan selama satu tahun dan sesudahnya harus melakukan herregistrasi anggota. 2. Dosen dan Pegawai IAIN Surakarta a) Dosen IAIN Surakarta Mengisi formulir permohonan menjadi anggota Menyerahkan pas foto berwarna terakhir ukuran 2X3 sebanyak 2 (dua) lembar. Dosen Luar Biasa setiap semester menyerahkan Surat Keputusan mengajar dari fakultas. Bersedia mengikuti Peraturan Perpustakaan IAIN Surakarta. Masa berlaku anggota selama menjadi Dosen IAIN Surakarta. b) Pegawai IAIN Surakarta Mengisi formulir permohonan menjadi anggota Menyerahkan pas foto berwarna terakhir ukuran 2X3 sebanyak 2 (dua) lembar.

24 29 Pegawai kontrak setiap tahun menyerahkan Surat Keputusan perpanjangan kontrak kerja. Bersedia mengikuti Peraturan Perpustakaan IAIN Surakarta. Masa berlaku anggota selama menjadi Pegawai IAIN Surakarta. c) Anggota Dispensasi Mahasiswa yang sedang menempuh skripsi dapat mengajukan surat dispensasi dengan ketentuan: Menyerahkan surat pengantar peminjaman Dispensasi dari fakultas Melampirkan fotocopi Kartu Rencana Studi 1 (satu) lembar. Menyerahkan kartu anggota perpustakaan Membayar biasa administrasi 3. Mahasiswa Pascasarjana a) Setiap mahasiswa Pascasarjana IAIN Surakarta wajib menjadi anggota perpustakaan. b) Mengisi fomulir permohonan menjadi anggota c) Menyerahkan pas foto berwarna terakhir ukuran 2X3 sebanyak 2 (dua) lembar d) Mengikuti Program Pendidikan Pemakai.

25 30 e) Bersedia menaati Peraturan Perpustakaan IAIN Surakarta. f) Masa berlaku keanggotaan selama menjadi mahasiswa IAIN Surakarta. 4. Luar Sivitas Akademika IAIN Surakarta Pemustaka atau pengunjung dari luar sivitas akademika IAIN Surakarta dapat memanfaatkan koleksi UPT Perpustakaan IAIN Surakarta dengan ketentuan: a) Melapor ke petugas perpustakaan. b) Mengisi daftar buku tamu c) Pengunjung yang berasal dari luar IAIN Surakarta dikenakan kunjungan dan mendapatkan kartu tanda masuk yang berlaku pada saat hari kunjungan. d) Mendaftar sebagai anggota tamu dan mendapatkan kartu baca yang berlaku 3 bulan sejak mendaftar, dengan ketentuan: Fotocopi identitas diri yang masih berlaku 1 (satu) lembar. Mengisi formulir pendaftaran. Menyerahkan pas foto berwarna 2X3 sebanyak 2 lembar. Membayar e) Bersedia menaati Peraturan Perpustakaan IAIN Surakarta.

26 31 f) Pemanfaatan koleksi berupa layanan baca di tempat dan layanan fotocopi. M. Hak Anggota Setiap anggota UPT Perpustakaan IAIN Surakarta memiliki hak sebagai berikut: 1. Memanfaatkan koleksi perpustakaan. 2. Memperoleh 1 (satu) Kartu Anggota. 3. Memperoleh 1 (satu) eksemplar buku Panduan Perpustakaan IAIN Surakarta. 4. Mendapat layanan informasi, peminjaman buku, dan bimbingan perpustakaan. 5. Menggunakan ruang baca dan fasilitas yang tersedia. 6. Memperoleh layanan dari petugas dengan baik. N. Kewajiban Anggota a. Setiap anggota wajib mentaati seluruh Peraturan Perpustakaan IAIN Surakarta b. Mendaftar ulang/ herregistrasi setiap tahun ajaran baru bagi mahasiswa semester 3 (tiga) ke atas.

27 32 O. Peraturan Selama berada di dalam ruang Perpustakaan, pemustaka tidak diperkenankan : 1. Membawa tas, map, dan buku cetak. 2. Mengenakan jaket, topi dan sandal jepit. 3. Berbicara lantang/berteriak atau membuat suasana gaduh. 4. Mengubah, merusak, mencuri koleksi dan fasilitas Perpustakaan. 5. Merokok, makan, dan minum. 6. Mengubah (menambah, mengurangi) program komputer. 7. Menggunakan kartu anggota perpustakaan milik orang lain. 8. Membawa keluar koleksi perpustakaan tanpa seijin petugas. 9. Fasilitas OPAC hanya diperuntukan penelusuran katalog. P. Sanksi dan Denda 1. Anggota akan dikenai sanksi denda: a. Denda keterlambatan pengembalian koleksi per hari/eks. Rp. 300,00 b. Denda keterlambatan pengembalian koleksi Sirkulasi yang difotocopi perhari/eks. Rp dan buku untuk munaqosyah/seminar perhari/eks. Rp Anggota yang menghilangkan buku harus mengganti dengan buku yang sama, atau mengganti dengan uang sebesar 3x harga buku tersebut ditambah membayar biaya proses buku sebesar Rp

28 33 3. Anggota perpustakaan yang kartunya hilang, harap segera melapor ke petugas dan pembuatan kartu anggota baru dikenakan biaya administrasi. 4. Anggota yang merusak, mencuri, atau membawa keluar koleksi tanpa melalui prosedur pelayanan yang benar, akan dicabut hak-haknya sebagai anggota selama 2 semester dan dikenai sanksi akademis. 5. Anggota yang menggunakan kartu anggota milik orang lain tidak berhak mendapatkan layanan dari petugas dan kartu anggota baik pemilik dan yang menggunakan ditahan 1 (satu) minggu. 6. Mengubah/merusak koleksi, fasilitas, dan program komputer dikenai sanksi ganti rugi sesuai dengan tingkat kerusakan. 7. Petugas berhak memberikan teguran, peringatan, tidak melayani, dan mengeluarkan anggota/pemustaka yang tidak menaati peraturan. 8. Anggota yang tidak herregistrasi kartu anggota tidak dapat meminjam koleksi, hanya dapat baca di tempat dan fotocopi. 9. Pengembalian buku yang terlambat tidak bisa diperpanjang masa pinjamnya. Q. Bebas Pustaka Syarat mendapatkan surat bebas pustaka : a. Menyerahkan Kartu Anggota Perpustakaan yang masih berlaku b. Tidak mempunyai pinjaman buku atau tanggungan lainnya.

29 34 c. Menyerahkan skripsi/thesis I eksemplar tercetak beserta softcopynya dalam compact disc (CD) yang berisi file dalam bentuk Ms. Word dan Pdf. dengan format per BAB sebagai berikut: 1. Abstrak (berisi Abstrak berbahasa Indonesia dan Inggris) 2. Halaman judul (berisi Halaman judul s/d daftar isi) 3. Bab 1 (berisi Bab 1) 4. Bab 2 (berisi Bab 2) 5. Bab 3 (berisi Bab 3) 6. Bab 4 (berisi Bab 4) 7. Bab 5 (berisi Bab 5) 8. Daftar Pustaka (berisi Daftar pustaka) 9. Lampiran (berisi lampiran-lampiran)

BAB IV GAMBARAN UMUM UPT PERPUSTAKAAN IAIN SURAKARTA

BAB IV GAMBARAN UMUM UPT PERPUSTAKAAN IAIN SURAKARTA BAB IV GAMBARAN UMUM UPT PERPUSTAKAAN IAIN SURAKARTA 4.1. Kegiatan di UPT Perpustakaan IAIN Surakarta Berkaitan dengan Pemberian Motivasi Kepala Perpustakaan Perpustakaan IAIN Surakarta setiap tahunnya
