BAB I PENDAHULUAN. kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan derajat

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan derajat"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya dapat terwujud. Pembangunan kesehatan diselenggarakan berdasarkan perikemanusiaan, pemberdayaan dan kemandirian, adil dan merata, serta pengutamaan dan manfaat dengan perhatian khusus pada penduduk rentan. Upaya-upaya kesehatan tersebut sesuai dengan undang-undang nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan meliputi peningkatan kesehatan (promotif), pencegahan penyakit (preventif), penyembuhan penyakit (kuratif) dan pemulihan kesehatan (rehabilitatif) (Depkes RI, 2010). Pembangunan kesehatan harus dipandang sebagai suatu investasi untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia. Menurut UU Kesehatan, bahwa setiap hal yang menyebabkan terjadinya gangguan kesehatan pada masyarakat Indonesia akan menimbulkan kerugian ekonomi yang besar bagi negara. Derajat kesehatan merupakan investasi pembangunan sumber daya manusia yang produktif secara sosial dan ekonomi. Oleh karena itu, Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan RI menyusun Indeks Pembangunan Kesehatan Masyarakat (IPKM) (Kementrian Kesehatan RI, 2014). Indeks Pembangunan Kesehatan Masyarakat (IPKM) merupakan indikator komposit yang menggambarkan kemajuan pembangunan kesehatan dan disparitas antar provinsi dan kabupaten/kota dalam pencapaian derajat kesehatan 1

2 2 masyarakat. IPKM dibangun dari beberapa indikator, di antaranya indikator kinerja program kesehatan, sehingga untuk meningkatkan nilai IPKM suatu daerah, hal yang harus dipikirkan adalah cara menjamin program kesehatan di daerah tersebut berjalan secara efektif dan efisien. Selama ini, disinyalir ada beberapa masalah pembiayaan kesehatan di daerah, baik di kabupaten maupun di kota, yang mengakibatkan tidak efektifnya program kesehatan, yaitu: jumlah anggaran kesehatan terlalu kecil dibandingkan dengan kebutuhan, sumber pembiayaan tidak terintegrasi atau masih terpisahpisah, sehingga pemanfaatan biaya menjadi tidak efisien, anggaran kesehatan lebih banyak digunakan untuk kegiatan tidak langsung (pelatihan, belanja barang modal dll). Nilai IPKM untuk Kota Medan pada tahun 2007 adalah dan pada tahun 2013 adalah hal ini dapat dilihat dari jarak tahun yang terlalu jauh, akan tetapi pergerakan angka IPKM terlalu lambat dikarenakan kemajuan pembangunan kesehatan serta masih terdapatnya sosial ekonomi yang rendah di beberapa daerah yang mengakibatkan IPKM di Kota Medan masih relatif rendah. (Kementrian Kesehatan RI, 2014). Dalam pembangunan kesehatan tidak hanya pelayanan kesehatan preventif maupun kuratif dan rehabilitatif yang ditingkatkan tetapi juga pelayanan kesehatan promotif, namun manajemen pembiayaan kesehatan juga perlu mendapat kebijakan dalam mengatur pembiayaan kesehatan. Alokasi dana juga merupakan salah satu unsur stategis dalam pembangunan kesehatan.tersedianya alokasi dana yang memadai dan pemanfaatan yang efisien serta pemerataan

3 3 (equity) akan dapat mendukung suksesnya pembangunan kesehatan (Brotowasisto, 2000). Pada dasarnya negara melalui sistem kesehatan menjamin pelayanan kesehatan, pencegahan, promosi dan pengobatan.sumber dana untuk pengobatan pada tahun 2014 akan di-cover melalui skema Sistem Jaminan Sosial Nasional kesehatan sementara untuk pembiayaan preventif dan promotif akan bersumber dari kantong BOK (Biaya Operasional Kesehatan) maupun kantong-kantong lain dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara dan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah. Dalam APBN 2016, anggaran fungsi kesehatan mengalami kenaikan menjadi 5,05 %. Selain ada di Kementerian Kesehatan, anggaran kesehatan itu tersebar di kementerian dan lembaga lain termasuk dalam Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK). Kenaikan anggaran fungsi kesehatan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2016 akan difokuskan pada penguatan fasilitas kesehatan primer dan pemberdayaan masyarakat. Hal yang diutamakan adalah pada program promosi kesehatan dan pencegahan penyakit. Pemerintah mengalokasikan anggaran kesehatan tahun 2016 dalam APBN adalah Rp 109 triliun (5,05 persen dari APBN) atau naik dari pada tahun 2015 yang Rp 75 triliun (3,45 persen dari APBN). Itu termasuk iuran penerima bantuan iuran (PBI) Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Dengan mempertimbangkan pola penyakit dan penerapan JKN, Kementerian Kesehatan akan memakai anggaran itu untuk memperkuat

4 4 puskesmas sebagai fasilitas kesehatan primer dan pemberdayaan warga. Program promosi kesehatan dan pencegahan penyakit dengan pendekatan keluarga juga akan digalakkan. Penguatan puskesmas itu antara lain dengan menambah sarana dan prasarana puskesmas, menambah dana bantuan operasional kesehatan (BOK) dua kali lipat, dan menambah kekurangan tenaga kesehatan. Di Indonesia pembiayaan kesehatan selain relatif kecil, efektivitas dan efisiensi penggunaannya juga belum optimal. Efektivitas dan efisiensi yang belum optimal tersebut diduga berkaitan dengan jumlahnya yang kurang, alokasi yang tidak sesuai dengan prioritas kesehatan dan pola belanja yang cenderung pada investasi barang dan kegiatan tidak langsung, sehingga biaya operasional dan biaya untuk kegiatan langsung berkurang. Kinerja suatu program kesehatan sangat ditentukan oleh kecukupan anggaran operasional dan anggaran kegiatan langsung. Sampai saat ini, pemanfaatan dana menjadi masalah di sebagian besar kabupaten/kota di Indonesia, padahal hampir semua daerah di Indonesia menetapkan kesehatan sebagai salah satu program prioritas. Pemberlakuan otonomi daerah memberikan peluang kepada daerah untuk menyusun perencanaan dan pengalokasian anggaran di lingkungan pemerintah daerah masing-masing. Peran dan komitmen policy makers sebagai pengambil kebijakan sangat besar dalam menentukan arah pembangunan dan pengalokasian anggaran bersumber dari pemerintah (Sumaryadi, 2005). Ada beberapa kriteria dalam pengalokasian anggaran kesehatan, diantaranya adalah adekuasi dan equity. Adekuasi merupakan kecukupan dan kesinambungan pembiayaan kesehatan pada tingkat pusat dan daerah. Equity

5 5 merupakan pemerataan pembiayaan kesehatan yang diharapkan dapat memberikan keadilan pada setiap orang untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Pemakaian kriteria tersebut dapat dilakukan untuk mencapai standar pelayanan minimal. Dalam hal ini, dapat diberikan DAK tanpa dana pendamping berbasis pada standar pelayanan minimal yang ada. Prinsip adekuasi diperlukan untuk mendukung daerah agar mampu melakukan pelayanan minimal yang standarnya ditetapkan oleh pusat (Harbianto& Trisnantoro, 2004). Sumber pembiayaan dan anggaran kesehatan berasal dari APBD Kota, APBD Propinsi, dan APBN. Pembiayaan kesehatan digunakan di semua unit kegiatan pemerintah yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan yaitu Dinas Kesehatan, Puskesmas dan Rumah Sakit Pemerintah. Undang - undang Nomor 36 Tahun 2009 menyebutkan bahwa pembiayaan kesehatan bertujuan untuk penyediaan pembiayaan kesehatan yang berkesinambungan dengan jumlah yang mencukupi, teralikasi secara adil, dan termanfaatkan. Anggaran kesehatan Kota Medan tahun 2015 sebesar 11,25% dari total APBD Kota Medan tahun 2015, hal ini belum sudah sesuai dengan hasil pertemuan Bupati/Walikota di seluruh Indonesia yang menghasilkan suatu komitmen untuk mengalokasikan 15% dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) (WHO, 2003). Total anggaran Dinas Kesehatan Kota Medan pada tahun 2013 adalah seebesar Rp ,- dimana belanja langsung sebesar Rp ,- dan belanja tidak langsung sebesar Rp (Profil Kesehatan kota Medan, 2013), pada tahun 2014 Dinas Kesehatan Kota Medan mendapatkan anggaran adalah sebesar Rp ,-. Anggaran ini terdiri

6 6 dari APBD sebesar Rp ,- termasuk didalamnya adalah Belanja Langsung dan Belanja Tidak Langsung, kemudian APBN Rp ,- termasuk didalamnya Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Tugas Pembantuan (BOK) dan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) (Profil Kesehatan kota Medan, 2014), dantotal anggaran kesehatan Kota Medan pada tahun 2015 sebesar Rp ,;. Anggaran ini terdiri dari APBD sebesar Rp ,- termasuk di dalamnya adalah Belanja Langsung dan Belanja Tidak Langsung, kemudian APBN Rp ,- termasuk didalamnya Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Tugas Pembantuan (BOK) dan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dimana di dalamnya terdapat sebanyak orang yang terdaftar sebagai peserta PBI di seluruh puskesmas yang ada di Kota Medan (Profil Kesehatan kota Medan, 2015). Pemerintah dalam hal ini telah mempersiapkan suatu alat atau instrument yang dapat melihat pengeluaran pembiayaan kesehatan berdasarkan bukti dan analisa pengeluaran kesehatan terkini yang disebut Health Account. Health Account (HA) adalah suatu alat atau instrument yang penting jika suatu negara ingin mengetahui berapa besar biaya kesehatan yang telah dikeluarkan, jenis pembayaran apakah yang dikeluarkan dan siapakah yang mengeluarkan biaya tersebut. Informasi dari Health Account berguna bagi pemegang kebijakan untuk memantau pola pendanaan kesehatan sehingga kebijakan yang dibuat dapat lebih memihak kepada publik secara efektif dan efisien. Dengan demikian, informasi National Health Account (NHA) pada tingkat nasional, Provincial Health

7 7 Account(PHA) dan District Health Account (DHA) pada tingkat kabupaten/kota agar tersedia setiap tahun secara kontiniu dan konsisten (Thabrany, 2005). District Health Account dilakukan untuk menunjang sistem pembiayaan kesehatan di tingkat kabupaten. Secara khusus metode ini berguna untuk: (1). Mengerahui situasi pembiayaan secara menyeluruh, (2). Menyusun kebijakan pembiayaan kesehatan nasional (3). Menyusun anggaran tahunan kesehatan pemerintah (4). Membandingkan pembiayaan antar Negara yang kemudian dikaitkan dengan kinerja pembangunan kesehatan (5). DHA berguna untuk penyusunan PHA dan NHA. Dengan adanya desentralisasi penghitungan pembiayaan kesehatan di kabupaten/kota semakin dibutuhkan. Proses DHA bisa menjadi masukan untuk proses desentralisasi fiskal yang lebih berkeadilan. Hasil analisa yang dihasilkan akan menjadi rujukan penting untuk alokasi DAU, DAK, Dekonsentrasi, TP, dan Jamkesmas. Bagi para perencana di tingkat kabupaten/kota hasil DHA bisa digunakan untuk evaluasi pembiayaan kesehatan tingkat daerah untuk mengetahui: (1). Apakah biaya kesehatan sudah cukup, (2). Apakah alokasi biaya kesehatan sudah sesuai dengan kebijakan (pengutamaan promotif dan preventif, kecukupan biaya operasional), (3). Apakah biaya sudah dialokasikan secara efektif, bisa memperbaiki kinerja, sejauh mana efisiensi penganggaran kesehatan, (4).Apakah biaya kesehatan di kabupaten/kota sudah berkeadilan (AIPHSS, 2013). Pemerintah Daerah berkewajiban membiayai seluruh upaya kesehatan dalam menjamin terselenggaranya pelayanan kesehatan yang aman, adil, terbuka,

8 8 dan terjangkau bagi masyarakat diluar pembiayaan belanja aparatur. Adanya sumber pembiayaan kesehatan berasal dari : (1) Pemerintah, (2) Pemerintah Provinsi, (3) Pemerintah Daerah, (4) Sumber lainnya yang sah dan tidak mengikat. Pemerintah daerah membiayai seluruh upaya pelayanan kesehatan dasar yang dilaksanakan di Puskesmas bagi seluruh masyarakat Kota Medan (Perda Kota Medan Nomor 4, 2012). Dinas Kesehatan Kota medan atau yang biasa disingkat DKK Medan terletak di Jalan Rotan No. 1 Komplek Petisah Medan. Dinas ini membawahi 39 Puskesmas Induk (13 Puskesmas Rawat Inap dan 26 Puskesmas Rawat Jalan) dan 41 Puskesmas Pembantu (Pustu) yang terletak di 21 Kecamatan se Kota Medan. Disamping itu DKK Medan mempunyai Unit Pelayanan Teknis (UPT) yaitu gudang farmasi yang terletak di Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan, Laboratorium Kesehatan Lingkungan yang terletak di Jalan Ibus Raya dan Klinik Bestari yang juga terletak di Jalan Ibus Raya Kota Medan. Penulis memilih Dinas Kesehatan Kota Medan sebagai lokasi penelitian dikarenakan belum terselenggaranya secara optimal program kegiatan promosi kesehatan serta belum adanya penelitian tentang pembiayaan kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Medan. Berdasarkan survei awal yang dilakukan penulis dengan wawancara mendalam didapat masalah bahwa Dinas Kesehatan Kota Medan mengalami kekurangan dana sehingga berdampak pada program dan kegiatan yang tidak berjalan dengan lancar serta adanya tumpang tindih dana untuk menutupi kekurangan antara satu program dengan program lainnya. Menurut paparan di atas dan hasil survei pendahuluan serta melihat permasalahan pembiayaan kesehatan

9 9 yang terjadi di Indonesia saat ini, penulis tertarik untuk menganalisis pembiayaan program promosi kesehatan bersumber pemerintah dengan pendekatan District Health Account di Dinas Kesehatan Kota Medan Tahun Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas, permasalahan pada penelitian ini adalah bagaimana pembiayaan program promosi kesehatan bersumber pemerintah dengan pendekatan District Health Account di Dinas Kesehatan Kota Medan Tahun Tujuan Penelitian Tujuan Umum Untuk mengetahui pembiayaan program Promosi Kesehatan bersumber pemerintah dengan pendekatan District Health Account di Dinas Kesehatan Kota Medan Tahun Tujuan Khusus 1. Untuk mendapatkan informasi mengenai ketersediaan proporsi alokasi biaya program promosi kesehatan yang didapatkan oleh Dinas Kesehatan Kota Medan tahun Dapat menganalisis 8 dimensi District Health Account untuk program promosi kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Medan Tahun Mengetahui bagaimana perencanaan anggaran program promosi kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Medan Tahun Mengetahui bagaimana pemanfaatan dana program dan kegiatan promosi kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Medan Tahun 2017.

10 Manfaat Penelitian 1. Sebagai bahan masukan dan informasi bagi Dinas kesehatan Kota Medan dan dapat menganalisis serta meningkatkan dengan baik pembiayaan program promosi kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Medan. 2. Untuk Menambah informasi dan dijadikan refrensi bagi mahasiswa Kesehatan Masyarakat khususnya Fakultas Kesehatan Masyarakat. 3. Penelitian ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan, wawasan, serta pengalaman peneliti mengenai analisis pembiayaan program Promosi Kesehatan bersumber pemerintah dengan pendekatan District Health Account di Dinas Kesehatan Kota Medan.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pembangunan kesehatan suatu negara tidak dapat terlepas dari suatu sistem yang disebut dengan sistem kesehatan. Pada intinya, sistem kesehatan merupakan semua aktivitas
