Beberapa Senyawa Fenol dari Tumbuhan Morus macroura Miq.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Beberapa Senyawa Fenol dari Tumbuhan Morus macroura Miq."

Transkripsi

1 Jurnal Matematika dan Sains Vol. 8 No. 1, Maret 2003, hal Beberapa Senyawa Fenol dari Tumbuhan Morus macroura Miq. Nunuk H. Soekamto 1), Sjamsul A. Achmad 1), Emilio L. Ghisalberti 2), Norio Aimi 3), Euis H. Hakim 1), dan Yana M. Syah 1) 1) Departemen Kimia, Institut Teknologi Bandung, Jalan Ganesa 10, Bandung 40132, Indonesia 2) Department of Chemistry, University of Western Australia, Nedlands, Western Australia ) Faculty of Pharmaceutical Sciences, Chiba University, 1-33, Yoyio-cho, Inage-ku, Chiba , Japan Abstrak Diterima ktober 2002, disetujui untuk dipublikasikan Januari 2003 Tiga senyawa turunan stilben, yaitu lunularin (1), oksiresveratrol (2), dan andalasin A (3), bersama-sama dengan turunan 2-arilbenzofuran, morasin M (4), turunan kumarin, umbeliferon (5), dan β-resolsilaldehid (6), telah diisolasi dari Morus macroura Miq. (Moraceae), suatu tumbuhan langka yang berasal dari Sumatera Barat dan endemik Indonesia. Struktur molekul senyawa-senyawa tersebut telah ditetapkan berdasarkan data fisika dan spektroskopi. Kata kunci: Andalasin A, lunularin, Morus macroura Miq, morasin M, oksiresveratrol, β-resolsilaldehid, dan umbeliferon. Abstract Three stilbene derivatives, namely lunularin (1), oxyresveratrol (2), and andalasin A (3), together with 2- arylbenzofuran derivative, moracin M (4), coumarin derivative, umbelliferon (5), and β-resolcylaldehyde, were isolated from Morus macroura Miq. (Moraceae), a rare spesies found in West Sumatera and endemic to Indonesia. The structures of all these compounds were elucidated based on physical and spectroscopic data. Keywords: Andalasin A, lunularin, Morus macroura Miq, moracin M, oxyresveratrol, β-resolcylaldehyde, dan umbelliferon. 1. Pendahuluan Morus merupakan salah satu marga dalam suku Moraceae. Beberapa jenis tumbuhan Morus, seperti M. alba, M. bombycis, M. lhou, dan M. multicaulis, telah lama digunakan sebagai obat tradisional Cina, misalnya batuk, asma, hipertensi, influenza dan rematik 1). Disamping itu, beberapa spesies Morus atau murbei mempunyai nilai ekonomi yang tinggi, karena daunnya adalah makanan ulat sutera, sedangkan buahnya dapat dimakan, dan kayunya digunakan sebgai bahan bangunan 2). Di Indonesia, hanya terdapat dua spesies Morus, yaitu M. alba dan M. macroura, yang terakhir merupakan spesies yang langka dan endemik untuk Indonesia, dan terutama terdapat di daerah Sumatera Barat dan dikenal dengan nama daerah Andalas atau Kertey 3). Beberapa jenis senyawa fenol telah ditemukan pada tumbuhan M.macroura, seperti morasin B, morasin P, mulberosida C, dan mulberofuran 4,5). Pada kesempatan ini akan diuraikan hasil penelitian terhadap spesies yang berhubungan dengan penemuan senyawa-senyawa turunan stilben, yaitu lunularin (1), oksiresveratrol (2), dan andalasin A (3), bersama-sama dengan turunan 2-arilbenzofuran, morasin M (4), turunan kumarin, umbeliferon (5), dan β-resolsilaldehid (6). Struktur senyawa-senyawa tersebut di atas telah ditetapkan berdasarkan data spektroskopi UV, IR, MS, dan NMR, termasuk NMR satu dan dua dimensi seperti, spin decoupling, DEPT, HMQC, dan HMBC. 2. Percobaan 2.1 Umum Penentuan titik leleh senyawa senyawa hasil penelitian ini dilakukan menggunakan alat penetapan titik leleh mikro. Spektrum UV dan IR diukur masingmasing dengan spektrofotometer Varian Cary 100 conc dan NE Perkin Elmer. Spektrum 1 H dan 13 C NMR diukur menggunakan Bruker AM 500, yang bekerja pada 500 MHz ( 1 H NMR) dan 125 MHz ( 13 C NMR) menggunakan puncak pelarut terdeuterasi. Spektrum massa FABMS diperoleh menggunakan spektrometer massa JEL JMS-AM20. Kromatografi cair vakum (KCV) dilakukan dengan menggunakan Si gel Merck 60 GF 254, kromatografi radial dengan menggunakan Si gel Merck 60 GF 254 dan analisis kromatografi lapis tipis (KLT) pada pelat berlapis Si gel Merck Kieselgel 60 F 254, 0,25 mm. 2.2 Pengumpulan Bahan Tumbuhan Bahan tumbuhan berupa kayu batang dan kayu akar Morus macroura dikumpulkan pada bulan Mei 1997 dari Desa Paninjauan, Kecamatan Sepuluh Koto, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Bahan tumbuhan ini diidentifikasi oleh Herbarium Jurusan 35

2 36 JMS Vol. 8 No. 1, Maret 2003 Biologi Universitas Andalas, dan dikonfirmasikan oleh Herbarium Bogoriense, Pusat Penelitian dan Pengembangan Biologi, LIPI, Bogor, dan spesimennya tersimpan di kedua herbarium tersebut. 2.3 Ekstraksi dan Isolasi Serbuk kayu batang Morus macroura (8,2 kg) dimaserasi dengan metanol. Setelah pelarut diuapkan pada tekanan rendah, diperoleh ekstrak metanol berupa residu berwarna coklat. Ekstrak metanol ini dilarutkan kembali dalam aseton, dan fraksi yang larut dalam aseton (108,7 g) difraksinasi empat kali berturut-turut menggunakan kromatografi cair vakum (KCV) dengan heksan, heksan-etil asetat, etil asetat, dan metanol dengan kepolaran yang terus ditingkatkan. Penggabungan fraksi-fraksi yang diperoleh yang dipantau dengan KLT, menghasilkan empat fraksi utama. Fraksi utama kedua (13,1 g) difraksinasi lebih lanjut dengan campuran CHCl 3 -Me dengan kepolaran yang terus ditingkatkan, menghasilkan enam fraksi gabungan. Fraksi gabungan kedua (2,0 g) difraksinasi kembali menghasilkan sejumlah fraksi yang digabung pula menjadi lima fraksi utama. Campuran fraksi pertama dan kedua, setelah mengalami fraksinasi berulang kali, menghasilkan endapan kuning yang pada kristalisasi dari n-heksan-etil asetat menghasilkan umbeliferon (5) (10,8 mg) berupa kristal kuning, dengan titik leleh o C, yang homogen pada KLT menggunakan tiga sistem eluen yang berbeda. Selanjutnya fraksi gabungan ketiga (2,1 g) dari hasil fraksinasi fraksi utama kedua (13,1 g) difraksinasi lebih lanjut menggunakan kromatografi kolom cair vakum (KCV) dengan campuran eluen % EtAc dalam n- heksana, menghasilkan lima fraksi utama. Fraksi utama keempat (1,7 g) difraksinasi kembali menggunakan cara KCV dengan eluen % EtAc dalam n-heksan, menghasilkan sejumlah fraksi yang digabung pula menjadi lima fraksi utama. Fraksi utama ketiga (1,0 g) difraksinasi menggunakan kromatografi radial dengan eluen 5-10 % Me dalam CHCl 3, menghasilkan lima fraksi gabungan. Selanjutnya fraksi gabungan ketiga, setelah mengalami fraksinasi berulang kali, menghasilkan endapan putih yang pada kristalisasi dari Me- CHCl 3, menghasilkan morasin M (4) (15,0 mg) berupa kristal putih, yang homogen pada KLT menggunakan tiga sistem eluen yang berbeda, dengan titik leleh o C. Fraksi utama ketiga (29 g), difraksinasi menggunakan KCV dengan eluen % aseton dalam benzena, menghasilkan lima fraksi gabungan. Fraksi gabungan keempat (17,4 g), difraksinasi kembali menggunakan KVC dengan eluen asetonbenzena (5-50 %), menjadi lima fraksi utama. Selanjutnya fraksi utama ketiga (7,11 g), difraksinasi sebanyak 1,0 g menggunakan kromatografi radial dengan eluen % Me dalam CHCl 3, menghasilkan sejumlah fraksi yang digabung menjadi lima fraksi gabungan. Dari fraksi gabungan kedua diperoleh endapan berwarna kuning yang setelah dikristalisasi menggunakan pelarut Me/CHCl 3, menghasilkan oksiresveratrol (2) yang berupa kristal kuning (388 mg), dengan titik leleh o C, yang homogen pada KLT menggunakan tiga sistem eluen yang berbeda. Serbuk kayu akar Morus macroura (7,9 kg) dimaserasi dengan metanol. Hasil maserasi diuapkan pada tekanan rendah, menghasilkan ekstrak metanol berupa residu berwarna coklat sebanyak 462,5 g. Ekstrak metanol ini dipartisi ke dalam pelarut n-heksana, CH 2 Cl 2, dan EtAc, sehingga diperoleh fraksi n-heksan 11,4 g, fraksi CH 2 Cl 2 35 g, dan fraksi EtAc 207,7 g. Fraksi yang terlarut dalam CH 2 Cl 2 (35 g) difraksinasi menggunakan (KCV) dengan n-heksan, n-heksan-etil asetat, etil asetat, dan metanol dengan kepolaran yang terus ditingkatkan, menghasilkan delapan fraksi utama. Fraksi utama ketiga (13,1 g), difraksinasi lebih lanjut menggunakan KCV dengan pelarut (n-heksan-ch 2 Cl 2, CH 2 Cl 2, CH 2 Cl 2 -aseton), menghasilkan sepuluh fraksi gabungan. Fraksi gabungan kelima (353 mg) difraksinasi kembali menggunakan kromatografi radial dengan n-heksan- EtAc menghasilkan lima fraksi utama. Fraksi utama ketiga melalui kristalisasi dengan EtAc-n-heksan menghasilkan senyawa β- resolsilaldehid (6), yang berupa kristal transparan berbentuk jarum dengan titik leleh o C. Fraksi yang terlarut dalam CH 2 Cl 2 (35 g) difraksinasi, dan fraksi utama keempat (4 g) difraksinasi lebih lanjut menggunakan KCV dengan eluen CH 2 Cl 2, CH 2 Cl 2 -aseton yang ditingkatkan kepolarannya, menghasilkan lima fraksi utama. Fraksi utama ketiga (1,6 g) difraksinasi kembali menggunakan KCV dengan eluen n-heksan-chcl 3, CHCl 3, Me- CHCl 3, menghasilkan delapan fraksi gabungan. Fraksi gabungan ketujuh (1,0 g) difraksinasi menggunakan kromatografi radial dengan eluen % CH 2 Cl 2 dalam n-heksan, menghasilkan lima fraksi utama. Selanjutnya fraksi utama keempat, setelah mengalami fraksinasi berulang kali menggunakan kromatografi radial, menghasilkan endapan putih yang pada kristalisasi dari CH 2 Cl 2 -nheksan menghasilkan lunularin (1) (135 mg) berupa kristal putih mengkilap, yang homogen pada KLT menggunakan tiga sistem eluen yang berbeda, dengan titik leleh o C. Sejumlah 42,8 g fraksi EtAc (207,7 g), difraksinasi menggunakan KCV dengan eluen % etil asetat dalam n-heksan, menjadi tiga fraksi utama. Fraksi utama ketiga (18,2 g) dari jumlah keseluruhan (24,2 g), dipartisi menggunakan pelarut benzen-n-heksan-me, menghasilkan fraksi yang terlarut dalam benzen + n-heksan (810 mg) dan fraksi yang terlarut dalam Me (14 g). Fraksi yang terlarut dalam Me (14 g) ini, difraksinasi menggunakan KCV dengan eluen % EtAc dalam heksan, menghasilkan empat fraksi utama. Fraksi utama kedua (2,5 g), difraksinasi lebih lanjut menggunakan 12,5-20 % Me dalam CH 2 Cl 2 : n-heksan (1 : 1), dan setelah

3 JMS Vol. 8 No. 1, Maret dilakukan KLT terhadap fraksi-fraksi yang diperoleh empat fraksi gabungan. Fraksi gabungan keempat (260 mg), difraksinasi kembali menggunakan kromatografi radial dengan eluen Me : diisopropil eter : n- heksan (15 : 55 : 30), menghasilkan empat fraksi utama. Selanjutnya fraksi utama ketiga (90 mg), difraksinasi menggunakan kromatografi radial dengan Me : diisopropil eter : n-heksan (17,5 : 52,5 : 30), menghasilkan tiga fraksi gabungan, dan dari fraksi gabungan pertama diperoleh senyawa andalasin A (3) (22 mg) yang berupa serbuk yang berwarna coklat, dengan titik leleh o C. 3. Data Hasil Percobaan Lunularin (1): Diperoleh sebagai kristal berwarna putih mengkilap, t.l o C; UV (Me) λ max (log ε): 276 (2,94), 223 (3,43) nm; (Me + Na) λ max (log ε): 281 (3,15), 205 (4,57) nm; IR (KBr) υ max : 3307 (), 2920, 2847 (C-H alifatik), 1609, 1594, 1513, 1455 (C=C aromatik) cm - 1 ; 1 H NMR (aseton-d 6, 500,0 MHz) δ: 7,08 (1H, t, H- 5), 7,06 (2H, d, J = 6,4 Hz, H-2, 6 ), 6,70 (1H, dd, J = 1,7 dan 4,0 Hz, H-6), 6,68 ( 1H, m, H-2), 6,74 (2H, d, J = 8,6 Hz, H-3, 5 ), 6,64 (1H, ddd, J = 8,1; 2,5; & 1,1 Hz, H-4), 2,78 (4H, s, H-7, 8); 13 C NMR (aseton-d 6, 125,0 MHz) δ: 158,2 (C-3), 156,4 (C-4 ), 144,5 (C-1); 133,5 (C-1 ), 130,2 (C-2,6 ), 130,0 (C- 5), 120,5 (C-2), 116,2 (C-6), 115,9 (C-3,5 ), 113,6 (C-4), 38,9 (C-8), 37,7 (C-7). ksiresveratrol (2): Diperoleh sebagai kristal berwarna kuning, t.l C; UV(Me): λ max (log ε) 327 (3,90), 301 (3,80), 239 (sh), 218 (3,93) nm; (Me + Na): (log ε) 346 (4,02), 301 (3,91), 239 (sh) nm; IR (KBr) υ max 3200 (), 1613, 1591, 1518, 1480, 1456 (C=C aromatik) cm -1 ; 1 H NMR (aseton-d 6, 500,0 MHz) δ: 7,40 (1H, d, J = 8,5 Hz, H-6), 7,33 (1H, d, J = 16,5 Hz, H-7), 6,88 (1H, d, J = 16,5 Hz, H- 8), 6,51 (2H, d, J = 2,3 Hz, H-2 & H-6 ) 6,42 (1H, d, J = 2,4 Hz, H-3), 6,37 (1H, dd, J = 2,4 Hz & J = 8,5 Hz, H-5), 6,22 (1H, t, J = 2,2 Hz, H-4 ); 13 C NMR (CD 3 D, 125,76 MHz) δ: 159,5 (C-3 & C-5 ), 159,1 (C-4), 156,9 (C-2), 141,6 (C-1 ), 128,2 (C-8), 126,2 (C-7), 124,3 (C-6), 117,2 (C-1), 108,4 (C-5), 105,4 (C-2 & C-6 ), 103,6 (C-4 ), (C-3). Andalasin A (3): Diperoleh sebagai serbuk berwarna coklat, t.l o C; UV (Me) λ max (log ε): 328 (4,69), 301 (4,57), 219 (4,68) nm; (Me + Na) λ max (log ε): 352 (4,66), 347 (4,69), 310 (4,50), 240 (4,57), 205 (5,06) nm, IR (KBr) υ max : 3391 (), 1592, 1520, 1456 (C=C aromatik) cm -1 ; 1 H- NMR (aseton-d 6, 500,0 MHz) δ: 7,48 (1H, d, J = 8,2 Hz, H-6b), 7,35 (1H, d; J = 8,3 Hz, H-6a), 7,23 (1H, d, J = 16,4 Hz, H-7a), 6,77 (1H, d; J = 16,4 Hz, H- 8a), 6,53 (2H, brs, H-10a, 14a), 6,40 (1H, d; J = 2,3 Hz, H-3a), 6,35 (1H, dd, J = 8,3 & 2,3 Hz, H-5a), 6,29 (1H, dd; J = 8,2 & 2,5 Hz, H-5b), 6,28 (1H, d, J = 2,5 Hz, H-3b), 6,26 (2H, d, J = 2,2 Hz, H-10b, 14b), 6,07 (1H, dd, J = 2,2 & 2,2 Hz, H-12b), 4,86 (1H, dd, J = 8,5 & 6,8 Hz, H-7b), 3,67 (1H, dd; J = 13,7 & 8,5 Hz, H-8b), 3,38 (1H, dd; J = 13,7 & 6,8 Hz, H-8b); 13 C- NMR (aseton-d 6, 125,0 MHz) δ: 158,9 (C-4a), 158,8 (C-11b, 14b), 157,1 (C-2b), 156,7 (C-2a, 11a, 13a), 156,1 (C-4b), 145,2 (C-9b), 138,5 (C-9a), 130,7 (C- 6b), 128,0 (C-6a), 125,6 (C-8a), 123,7 (C-7a), 121,8 (C-1b), 117,1 (C-1a), 116,9 (C-12a), 108,3 (C-5a), 108,2 (C-10b, 14b), 107,3 (C-5b), 106,4 (C-10a, 14a), 103,4 (C-3a), 103,3 (C-3b), 100,9 (C-12b), 38,2 (C- 8b), 36,4 (C-7b). Morasin M (4): Ditemukan berupa kristal berwarna putih, t.l C; UV (Me): λ max (log ε) 328 (sh), 315 (4,55), 217 (4,51) nm, (Me + Na) 347 (sh), 333 (4,67) cm -1 ; IR (KBr) υ max : 3271 (), 1617, 1578, 1508, 1485, 1439 (C=C aromatik) cm -1 ; 1 H NMR (aseton-d 6, 500,0 MHz) δ: 7,34 (1H, d. J = 8,4 Hz, H-4), 6,90 (1H, d, J = 2,1 Hz, H-7), 6,89 (1H, m, H-3), 6,75 (2H, d, J = 2.2 Hz, H-2 & H-6 ), 6,72 (1H, dd, J = 2,1 Hz & J = 8,4 Hz, H- 5), 6,23 (1H, t, J = 2,2 Hz, H-4 ); 13 C NMR (CD 3 D, 125,76 MHz) δ: 160,0 (C-3 & C-5 ), 157,3 (C-7a), 156,9 (C-6), 156,1 (C-2), 133,8 (C-1 ), 123,0 (C-3a), 122,0 (C-4), 113,2 (C-5), 103,9 (C-2 & C-6 ), 103,5 (C-4 ), 102,2 (C-7), 98,5 (C-3). Umbeliferon (5): Diperoleh sebagai kristal berwarna kuning, t.l o C; UV (Me): λ max (log ε) 324 (4,16), 215 (4,09) nm, (Me + Na) (log ε) 368 (4,27), 230 (3,99) nm; IR (KBr) υ max : 3432 (), 1681 (C= keton), 1604, 1566, 1454 (C=C aromatik) cm -1 ; 1 H NMR (DMS-d 6, 500,0 MHz) δ: 7,92 (1H, d, J = 9.5 Hz, H-4), 7,51 (1H, d, J = 8,5 Hz, H-5), 6,77 (1H, dd, J = 2,2 Hz & J = 8,5 Hz, H-6), 6,70 (1H, d, J = 2,2 Hz, H-8), 6,19 (1H, d, J = 9,5 Hz, H-3; 13 C NMR (DMS-d 6, 125,65 MHz) δ: 161,2 (C- 7), 160,4 (C-2); 155,4 (C-8a), 144,5 (C-4), 129,7 (C- 5), 113,1 (C-6), 111,43 (C-3), 111,2 (C-4a), 102,1 (C- 8); FABMS m/z: [MH] (30), 154 (100), 135 (31), 136 (65), 137 (67), 107 (16), 77 (13). β-resolsilaldehid (6): Diperoleh sebagai kristal transparan berbentuk jarum, t.l o C; UV (Me) λ max (log ε) 321 (3,69), 279 (3,85), 231 (3,66), 212 (3,92) nm; (Me + Na) 331 (3,14), 249 (2,72), 206 (3,38) nm; IR (KBr) υ max : 3125 (), 1633 (C=), 1615, 1581, 1497, 1444 (C=C aromatik) cm -1 ; 1 H NMR (aseton-d 6, 500,0 MHz) δ: 9,75 (1H, d, J = 0,6 Hz, H-formil), 7,59 (1H, d, J = 8,5 Hz, H-6), 6,54 (1H, dd, J = 2,0 Hz & J = 8,5 Hz, H-5), 6,34 (1H, d, J = 2,0 Hz, H-3; 13 C NMR; (aseton-d 6, 125,0 MHz) δ: 195,7 (C-formil), 166,3 (C-4); 165,2 (C-2), 137,1 (C-6), 115,8 (C-1), 109,6 (C-5), 103,1 (C-3). 4. Pembahasan Pada ekstrak aseton kayu batang M. macroura telah ditemukan senyawa turunan stilben, oksiresveratrol (2), turunan 2-arilbenzofuran, morasin M (4), dan turunan kumarin, umbeliferon (5). Sedangkan dari ekstrak CH 2 Cl 2 kayu akar M. macroura telah diisolasi senyawa turunan stilben, lunularin (1) dan β- resolsilaldehid (6), dan pada ekstrak EtAc telah berhasil diisolasi senyawa dimer

4 38 JMS Vol. 8 No. 1, Maret 2003 stilben, andalasin A (3). Keenam senyawa ini diperoleh melalui beberapa tahap fraksinasi, diikuti dengan pemilihan fraksi utama berdasarkan analisis kromatografi lapis tipis (KLT) dan kromatografi partisi. Andalasin A (3), C 28 H 24 8 diperoleh sebagai serbuk berwarna coklat dengan t.l o C. Spektrum IR (2) menunjukkan pita serapan untuk gugus hidroksil (3391 cm -1 ) dan cincin aromatik (1615, 1592, 1520, 1456 cm -1 ), sedangkan spektrum UV menyatakan serapan pada λ max 328 nm (log ε 4,69), 301 (4,57), 219 (4,68) nm. Data ini menunjukkan bahwa senyawa (3) merupakan senyawa turunan stilben. Spektrum 1 H NMR menunjukkan adanya sederet sinyal dari tiga proton pada δ 7,35 (1H, d, J = 8,3 Hz) untuk H-6a, δ 6,40 (1H, d, J = 2,3 Hz) untuk H-3a, dan δ 6,35 (1H, dd, J = 8,3 & 2,3 Hz) untuk H-5a, yang merupakan proton-proton aromatik dari sistem ABX pada cincin A, begitu pula tiga proton aromatik pada δ 7,48 (1H, d, J = 8,2 Hz) untuk H-6b, pada δ 6,29 (1H, dd; J = 8,2 & 2,5 Hz) untuk H-5b, dan pada δ 6,28 (1H, d, J = 2,5 Hz) untuk H-3b, yang merupakan proton aromatik sistem ABX pada cincin C. Adanya sinyal pada δ 6,26 (2H, d, J = 2,2 Hz) untuk dua proton ekivalen H-10b dan H-14b dan pada δ 6,07 (1H, dd, J = 2,2 & 2,2 Hz) untuk H- 12b, menunjukkan adanya satu unit fenil disubstitusi- 3,5 pada cincin D, dan adanya satu sinyal pada δ 6,53 (2H, brs) untuk H-10a dan H-14a, menunjukkan adanya cincin fenil trisubstitusi-3,4,5 pada cincin B. Adanya trans 1,2-disubstitusi vinil ditunjukkan oleh sinyal pada δ 7,23 dan 6,77 (masing-masing 1H, d, J = 16,4 Hz) untuk H-7a dan H-8a, sedangkan sinyal pada δ 4,86 (1H, dd, J = 8,5 & 6,8 Hz) untuk H-7b, 3,67 (1H, dd; J = 13,7 & 8,5 Hz),dan 3,38 (1H, dd; J = 13,7 & 6,8 Hz) yang keduanya untuk H-8b, menunjukkan bahwa terdapat unit 2,2 disubstitusi etana. Spektrum 13 C NMR menunjukkan adanya dua puluh delapan atom karbon, termasuk delapan oksiaril. Dari data tersebut di atas, dapat disimpulkan bahwa senyawa (3) merupakan dimer dari oksiresveratrol yang sesuai dengan andalasin A yang telah dilaporkan sebelumnya. 6 (Tabel 1). Dengan cara yang sama, dari data yang ada, disimpulkan bahwa senyawa (1), (2), (4), (5) dan (6), masing-masing adalah lunularin (1), oksiresveratrol (2), morasin M ( 4), umbeliferon (5), dan β- resolsilaldehid (6). seperti tercantum pada Gambar 1. Memperhatikan struktur senyawa-senyawa tersebut yang telah ditemukan pada satu spesies M. macroura, dapat disarankan hubungan biogenesis senyawa-senyawa tersebut (Gambar 2). (1) (2) H A (3) B D C (4) (6) (5) Gambar 1. Struktur senyawa-senyawa hasil isolasi.

5 JMS Vol. 8 No. 1, Maret Tabel 1. Data 13 C NMR senyawa (3) dan andalasin A 6). Posisi Karbon δ H senyawa (3) multiplisitas, J dlm Hz δ H (andalasin A) multiplisitas, J dlm Hz δ c (seny. (3)) δ c (Andalasin A) ,1 117, ,7 156,6 3 6,40 (d; 2,3) 6,42 (d; 2,4) 103,4 103, ,9 159,0 5 6,35 (dd; 8,3 & 2,3) 6,36 (dd; 8,4 & 1,9) 108,3 108,2 6 7,35 (d; 8,3) 7,36 (d; 8,5) 128,0 128,1 7 7,23 (d; 16,4) 7,24 (d;16,5) 123,7 123,9 8 6,77 (d; 16,4) 6,78 (d; 16,4) 125,6 125, ,5 138,6 10 6,53 (brs) 6,54 (s) 106,4 106, ,7 156, ,9 117, ,7 156,8 14 6,53 (brs) 6,54 (s) 106,4 106, ,8 122, ,1 157,2 3 6,28 (d; 2,5) 6,27 (d; 2,2) 103,3 103, ,1 156,2 5 6,29 (dd; 8,2 & 2,5) 6,31 (dd; 8,8 & 2,5) 107,3 107,5 6 7,48 (d; 8,2) 7,49 (d; 8,2) 130,7 130,8 7 4,86 (dd; 8,5 & 6,8) 4,86 (dd; 8,3 & 7,1) 36,4 36,5 8 3,67 (dd; 13,7 & 8,5) 3,38 (dd; 13,7 & 6,8) 3,67 (dd; 13,7 & 8,5) 3,39 (dd; 13,7 & 6,8) 38,2 38, ,2 145,3 10 6,26 (d; 2,2) 6,26 (d; 2,2) 108,2 108, ,8 158,9 12 6,07 (dd; 2,2 & 2,2) 6,08 (dd; 2,2 & 3,3) 100,9 101, ,8 158,9 14 6,26 (d;2,2) 6,26 (d; 2,2) 108,2 108,3 5. Kesimpulan Pada penelitian terhadap tumbuhan M. macroura ini, telah ditemukan tiga senyawa turunan stilben, yaitu lunularin (1), oksiresveratrol (2), dan andalasin A (3), bersama-sama dengan satu turunan 2- arilbenzofuran, morasin M (4), satu turunan kumarin, umbeliferon (5), dan β-resolsilaldehid (6). Senyawa (1), (2), (4), (5), dan (6), ditemukan dari kayu batang, sedangkan senyawa (3) ditemukan dari kayu akar M. macroura. 6. Ucapan Terima Kasih Terima kasih disampaikan kepada Ditjen Pendidikan Tinggi, Depdiknas atas beasiswa BPPS, UNESC program Basic Science yang memberikan dana penelitian di University of Western Australia, dan Herbarium Bogoriense, Pusat Penelitian dan Pengembangan Biologi, LIPI, Bogor yang telah membantu mengidentifikasi spesimen tumbuhan.

6 40 JMS Vol. 8 No. 1, Maret 2003 C (5) (1) HSCoA 3CH 3 -C--SCoA S-CoA S-CoA H (6) (2) (4) (3) Gambar 2. Saran biogenesis senyawa-senyawa hasil isolasi dari M. macroura. Daftar Pustaka 1. Kimura, T., International collation of traditional and folk medicine, Vol. 1, Part. 1, World Scientific, Singapore, 12, (1996). 2. Venkataraman, K., Wood Phenolics in the Chemotaxonomy of the Moraceae, Phytochemistry, 11, 1571, (1972). 3. Heyne, K, Tumbuhan Berguna Indonesia II, Badan Litbang Kehutanan, Jakarta, 659, (1987). 4. Hakim, E.H., Achmad, S.A., Makmur, L., Manjang, Y., Juliawati, L.D., Kusuma, S., Supratman, U., & Tamin, R., Sejumlah Senyawa Fenolik dari Tumbuhan Morus Macroura Miq. (Moraceae), Prosidings Seminar Kimia Bersama ITB-UKM Kedua, Bandung, 2, 21, (1995). 5. Achmad, S.A., Aimi, N., Ghisalberti, E.L., Hakim, E.H., Jasmansyah, Juliawaty, L.D., Makmur, L., Manjang, Y., Supratman, U., Suyatno, Tamin, R., & Yelminda, A., Some New Compounds from Indonesian Moraceae, Proceedings, International Seminar on Tropical Rainforest Plants, Padang, 25, (2001). 6. Syah, Y.M., Achmad, S.A., Ghisalberti, E.L., Hakim, E.H. Iman, M.Z.N. Makmur, L., & Mujahidin, D. Andalasin A, a new stilbene dimer from Morus macroura, Fitoterapia, 71, 630, (2000).

BAB III PERCOBAAN DAN HASIL

BAB III PERCOBAAN DAN HASIL BAB III PERCOBAAN DAN HASIL III.1 Alat dan Bahan Isolasi senyawa metabolit sekunder dari serbuk kulit akar dilakukan dengan cara ekstraksi menggunakan pelarut MeOH pada suhu kamar (maserasi). Pemisahan
