UCAPAN TERIMA KASIH. Rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan tesis yang berjudul Hubungan diet

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "UCAPAN TERIMA KASIH. Rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan tesis yang berjudul Hubungan diet"

Transkripsi

1 UCAPAN TERIMA KASIH Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan yang Maha Esa, berkat Rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan tesis yang berjudul Hubungan diet dan status kebersihan gigi dengan karies gigi pada anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz Kota Dili. Tesis ini di susun sebagai salah satu persyaratan dalam menempuh Program Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat di Universitas Udayana. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang sebasar-besarnya kepada Prof.dr. Dewa Nyoman Wirawan, MPH sebagai Ketua Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat Universitas Udayana dan sebagai penguji tesis atas dorongan, bimbingan dan dukungan selama proses pembelajaran khususnya dalam penyelesaian tesis ini. Ucapan terima kasih yang mendalam juga penulis sampaikan kepada Dr.dr. Dyah Pradnyaparamita Duarsa, Msi dan dr. Pande Putu Januraga, M.Kes, Dr.PH sebagai pembimbing tesis atas segala perhatian dan kesabarannya memberikan bimbingan, masukan dan saran kepada penulis. Ucapan yang sama ditujukan kepada Rektor Universitas Udayana Prof. Dr.dr. Ketut Suastika, Sp.PD.(KEMD) atas kesempatan dan fasilitas yang diberikan kepada penulis untuk mengikuti dan menyelesaikan pendidikan Program Pascasarrjana di Universitas Udayana. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Direktur Program Pascasarjana Universitas Udayana, Prof. Dr.dr. A.A. Raka Sudewi, Sp.S (K) yang telah memberikan kesempatan kepada penulis sebagai mahasiswa Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat vi

2 Universitas Udayana. Penulis juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh seluruh dosen dan staf karyawan Program Studi Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat atas bimbingan dan dukungannya selama menempuh pendidikan. Terima kasih sedalam-dalamnya juga penulis sampaikan kepada para penguji tesis ini yaitu : Dr.dr I Wayan Weta, M.S, Sp.GK dan dr. I Made Ady Wirawan, MPH, PhD. yang telah memberikan masukan, saran dan kritikannyaterhadap tesis ini. Penulis juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf INS-MdS yang telah memberikan ijin kepada penulis dalam melakukan penelitian. Pada kesempatan ini pula, penulis ingin menyampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada Papa dan mama yang telah membesarkan dengan tulus serta mendidik hingga sampai saat ini, untuk Papa dan Mama tercinta inilah yang bisa penulis berikan demi membahagiakan mereka. Kepada adik-adik tercinta Noemia, Zee Immanuel dan Savio atas dukungan dan semangatnya, kepada seluruh keluaga besar dari Papa dan Mama yang telah menaruh harapan kepada penulis dalam menyelesaikan studi ini. Kepada pacar tercinta Margareth atas motivasi perhatiannya selama proses penulisan karya tulis tesis. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu melimpahkan rahmat-nya kepada semua pihak yang telah membantu pelaksanaan dan penyelesaian tesis ini. Denpasar Penulis vii

3 HUBUNGAN DIET DAN STATUS KEBERSIHAN GIGI DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN VERA CRUZ KOTA DILI Joao Bosco Carlos Da Silva Tilman ABSTRAK Karies gigi adalah salah satu penyakit yang paling banyak dijumpai pada semua tingkat sosial penduduk Timor Leste baik berjenis kelamin laki-laki, perempuan, pada orang tua, dewasa, remaja serta pada anak-anak. Diet mengkonsumsi makanan yang bersifat kariogenik memiliki peranan penting dalam pembentukan karies pada anak-anak usia tahun. Jenis makanan kariogenik adalah makanan yang lunak, mudah melekat pada gigi sehingga dengan cepat merusak gigi. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan diet serta status kesehatan gigi dengan kejadian karies gigi anak sekolah dasar diwilayah Kecamatan Vera Cruz Kota Dili. Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan rancangan Crosssectional, dengan jumlah sampel sebanyak 300 anak. Metode pemilihan sampel menggunakan pendekatan consecutive sampling. Pengumpulan data menggunakan quisioner dan lembar pemeriksaan oral diagnosa. Data penelitian dianalisis dengan analisis Chi-square dan Regression Logistic analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 243 (81%) anak mengalami karies, sedangkan 57 (19%) anak tidak karies, dengan 2 variabel dari faktor diet yang berpengaruh yaitu variabel susu formula dengan nilai p= 0,047, nilai OR 3,017 dan variabel permen dengan nilai p= 0,008, nilai OR 4,315. Diet dan status kebersihan gigi berhubungan dengan kejadian karies gigi, sehingga perlu disarankan pada anak-anak agar mengurangi konsumsi makanan yang berkariogenik dan menjaga pola makan yang sehat serta cara menjaga kebersihan gigi. Kata Kunci : Kariogenik, Kebersihan gigi, Karies gigi, Dili viii

4 THE RELATIONSHIP BETWEEN DIET AND DENTAL HYGIENE STATUS WITH CARIES IN PRIMARY SCHOOL CHILDREN AT SUB-DISTRICT VERA CRUZ, DILI Joao Bosco Carlos Da Silva Tilman ABSTRACT Dental caries is a disease which is most often found in all social levels Timorese population either gender to male, female, parents, adults, teens and children. Dietary which is cariogenic foods have an important role in the formation of caries in children aged years. Type of cariogenic food is food that is soft, easy on the teeth and quickly damage the teeth. The aim of research was to determine the relationship of the pattern and the type of diet and health status of teeth with dental caries incidence of primary school children in the Sub-District of Vera Cruz Dili. This study was observational analytic with cross sectional design, with a total sample of 300 children. Methods of sample selection using a consecutive sampling approach. Collecting data using questionnaires and oral examination sheets diagnosis. The research data were analyzed using Chi-square and Logistic Regression analysis. The results showed that as many as 243 (81%) of children with caries, whereas 57 (19%) children did not decay with two variables of dietary factors that affect the variable milk packaging with p = 0.047, OR value and a variable of candy food with p = 0.008, OR value of Diet and dental hygiene status associated with the incidence of dental caries, It is recommended that children have to reduce consumption of cariogenic foods and maintaining a healthy diet as well as how to maintain dental hygiene. Keywords : Cariogenic, Dental hygiene, Dental caries, Dili ix

5 DAFTAR ISI HALAMAN DEPAN... i HALAMAN PERSETUJUAN... ii LEMBAR PENGESAHAN... iii PENETAPAN PANITIA PENGUJI... iv SURAT PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT... v UCAPAN TERIMA KASIH... vi ABSTRAK... viii ABSTRACT.... ix DAFTAR ISI... x DAFTAR GAMBAR DAN TABEL... xiii DAFTAR SINGKATAN... xiv BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Tujuan Umum Tujuan Khusus Manfaat Penelitian Manfaat Teoritis Manfaat Praktis BAB II TINJAUAN PUSTAKA Kejadian Karies Pada Anak-anak Epidemiologi Karies dan Distribusi Frekuensi Etiologi dan Determinan Karies Umur Jenis Kelamin Sosial Ekonomi Penggunaan Flour Pola Makan x

6 2.4.1 Jenis Makanan Kariogenik Jenis Makanan Non-Kariogenik Jumlah dan Frekuensi Makan saat makan Kebersihan Gigi Pemeriksaan Debris Pemeriksaan Calculus BAB III KERANGKA BERPIKIR, KONSEP DAN HIPOTESIS PENELITIAN Kerangka Berpikir Konsep Penelitian Hipotesis Penelitian BAB IV METODE PENELITIAN Rancangan Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Ruang Lingkup Penelitian Penentuan Sumber Data Populasi dan Sampel Penelitian Kriteria Inklusi dan ekslusi Besaran Sampel Teknik Pengambilan Sampel Responden Variabel Penelitian dan Definisi Operasional Variabel Penelitian Definisi Operasional Cara Pengumpulan Data Faktor Resiko Pemeriksaan Oral diagnosa Wawancara Etika Penelitian Prosedur Penelitian xi

7 4.9 Pengelolahan dan Analisis Data BAB V HASIL PENELITIAN Gambaran Umum Lokasi Penelitian Karakteristik Responden Penelitian Hubungan antara variabel terikat karies gigi dengan variabel bebas Hubungan konsumsi jenis makanan kariogenik dan non kariogenik dengan karies gigi Hasil analisis multivariat antara diet dan status kebersihan gigi sebagai faktor risiko kejadian karies gigi BAB VI PEMBAHASAN Prevalensi karies gigi pada anak sekolah dasar Karakteristik jenis diet makanan pada anak sekolah dasar Kebiasaan anak sekolah dalam menjaga kebersihan gigi Hubungan jenis diet dengan kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar Hubungan kebersihan gigi dengan kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar BAB VII SIMPULAN DAN SARAN Simpulan Saran DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN-LAMPIRAN xii

8 DAFTAR GAMBAR DAN TABEL 1. Gambar 2.1 Proses Terjadinya Karies Gambar 2.2 Etiologi Karies Gambar 2.3 Cara Pemeriksaan Debris Indeks Gambar 2.4 Cara Pemeriksaan Calculus Indeks Gambar 3.1 Segitiga Epidemiologi Karies Gambar 3.2 Konsep Penelitian Tabel 5.1 Gambaran Distribusi frekuensi variabel penelitian Tabel Karakteristik perilaku menjaga kebersihan gigi dengan kejadian karies gigi Tabel Hubungan status kebersihan gigi dengan karies gigi Tabel Hubungan konsumsi jenis makanan dengan karies gigi Tabel 5.4 Hasil analisis multivariat diet dan status kebersihan gigi dengan karies gigi xiii

9 DAFTAR SINGKATAN SINGKATAN CI d DA Depkes DMF-T e ECC f OD OHI-S ph PTI RDTL RI RISKESDA SKRT WHO : Confidence Interval : decayed : Disclosing Agent : Departmen Kesehatan : Decay, Missing, Filling Tooth : extracted : Early Childhood Caries : filled : Oral Diagnosa : Oral Health Index Simplified : Derajat Keasaman : Performance Treatment Index : Republic Democratic of Timor Leste : Republik Indonesia : Riset Kesehatan Dasar : Survei Kesehatan Rumah Tangga : World Health Organization xiv

10 1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Kesehatan merupakan hal yang tidak ternilai, sehingga upaya menjaga kesehatan baik secara jasmani maupun rohani penting untuk dilakukan. Upaya untuk menjaga kesehatan juga harus dilakukan sejak dini. Upaya tersebut dapat dimulai pada tahapan anak-anak karena pertumbuhan dan perkembangan yang baik hanya mampu dicapai jika anak memiliki tubuh yang sehat. Selain kesehatan tubuh secara umum yang diperhatikan, masalah kesehatan pada anak yang sering luput dari perhatian orang tua yaitu masalah kesehatan gigi dan mulut (Silvia et al,2005). Pada tubuh manusia, organ gigi geligi adalah suatu kesatuan dari organ pengunyahan pada sistem pencernaan tubuh, sehingga berpengaruh secara tidak langsung dalam mempengaruhi kesehatan seseorang. Kerusakan pada gigi geligi secara nyata berpengaruh terhadap kesehatan pada anggota-anggota tubuh lainnya yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Salah satu gangguan yang dapat terjadi pada gigi anak-anak adalah karies. Karies umumnya lebih sering terjadi pada anak-anak dengan peningkatan kasus sebanyak 60-90% di dunia. Karies merupakan penyakit dengan urutan ke-empat di dunia sebagai penyakit yang mahal untuk dilakukan perawatan dan urutan keenam dari penyakit yang sering dikeluhkan masyarakat (Elizabeth S, 2014). Anak-anak umumnya kurang 1

11 2 menjaga kebersihan rongga mulut dengan baik, sehingga cepat menimbulkan karies bila dibandingkan dengan orang dewasa. Penyebab kerusakan gigi geligi yang paling banyak disebabkan oleh penggunaan gula pasir pada makanan seperti permen, snack dan minuman manis. Makanan tersebut menyebabkan pengeroposan gigi atau kerusakan gigi pada anakanak yang dapat menganggu proses tumbuh dan kembang. Gula atau sukrosa mengalami proses fermentasi yang melibatkan mikroorganisme. Hasil dari fermentasi tersebut memperoleh energi dari substrat sukrosa dengan melepaskan dan produk samping berupa senyawa alkohol, maka gula tergolong memiliki senyawa kariogenik, yang digunakan dalam pembuatan makanan yang banyak dikonsumsi oleh anak-anak (Ramadhan, 2010). Hal paling umum terjadi pada anak-anak, kerusakan pada gigi yang tidak diobati akan memiliki dampak terhadap kesehatan umum, kualitas hidup, produktivitas, perkembangan, kinerja pendidikan serta mengganggu aktivitas sehari-hari. Laporan penelitian pusat pengendalian dan pencegahan penyakit menyatakan bahwa gigi berlubang telah meningkat, khususnya pada anak balita dan anak pra sekolah, terdapat peningkatan karies gigi dari 24 % menjadi 28 %, sedangkan pada gigi susu juga mengalami peningkatan menjadi 70 % (Dye BA, 2007). Sebuah studi mengatakan bahwa sebanyak 98% dari keseluruhan penduduk di dunia yang pernah mengalami karies. Perlu untuk diketahui bahwa gigi merupakan fokal infeksi dari timbulnya

12 3 berbagai macam penyakit sistemik, antara lain penyakit jantung dan ginjal (Budisuari et al, 2010). Persepsi masyarakat yang menyatakan karies bukanlah penyakit yang serius, sehingga tingkat kepedulian masyarakat menjadi kurang dalam memelihara kebersihan gigi dan mulut. Masyarakat cenderung menempatkan masalah kesehatan gigi dan mulut pada tingkat kebutuhan sekunder maupun tersier. Karies banyak dijumpai pada semua tingkatan usia, insidensi karies juga dapat ditimbulkan oleh perilaku yang keliru saat menggosok gigi. Contoh perilaku yang keliru pada masyarakat adalah menggosok gigi pada saat mandi pagi dan mandi sore. Padahal perilaku yang benar adalah menggosok gigi setelah makan pagi dan menjelang tidur malam. Kebiasaan sering menyikat gigi mempunyai kecenderungan terjadinya karies lebih kecil bila dibandingkan dengan kebiasaan buruk seseorang yang tidak menggosok gigi sama sekali (Budisuari et al, 2010). Perilaku menyikat gigi yang teratur merupakan salah satu perilaku kesehatan gigi yang positif. Menggosok gigi dengan menggunakan sikat gigi adalah suatu cara mekanis untuk melakukan penyingkiran plak. Tekanan dalam menyikat gigi serta adanya variasi waktu dalam aktivitas menyikat gigi. Dewasa ini telah produksi sikat gigi dengan berbagai macam tekstur, bentuk, desain serta ukuran dengan tingkat kekerasan bulu sikat. Berbagai macam banyaknya bentuk sikat gigi yang tersedia oleh karena bentuk dan jumlah gigi yang ada pada setiap orang (Oliviera et al, 2008).

13 4 Zat gizi pada makanan adalah salah satu unsur penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang lebih kompleks antara kejadian karies gigi dengan pola diet yang berupa asupan karbohidrat, vitamin, protein, lemak dan mineral (Maulani, 2005). Bentuk perilaku untuk menjaga kebersihan gigi dan mulut ada beberapa faktor perlu menjadi diperhatikan seperti konsumsi makanan rendah karbohidrat, teknik menyikat gigi, pemanfaatan fluoride yang tepat, serta pemeriksaan gigi rutin. Secara umum diketahui bahwa pola makan saat ini masih menjadi penyebab utama kerusakan pada gigi, dimana ethiologinya dapat disebabkan oleh bakteri Streptococcus dan Staphilococcus. Bakteri ini dapat berasal dari hasil fermentasi sisa makanan didalam rongga mulut dan juga diperburuk oleh kebersihan gigi yang kurang baik. Berdasarkan teori Acidogenik Chemisi Parasitic menyatakan bahwa derajat keasaman tergantung dari kandungan karbohindrat yang dimakan. Derajat keasaman paling tinggi bila dari sisa-sisa makanan yang mengandung sukrosa melekat pada gigi akan terjadi proses perubahan secara fermentasi dari kuman flora normal dalam mulut menjadi asam laktat maupun asam piruvat dengan proses glikolisis, sehingga berpengaruh terhadap perubahan ph dirongga mulut. Umumnya ph rongga mulut 7,0 menjadi lebih asam dan kritis menjadi ph 5,5. Dalam hal ini, orang tua perlu berhati-hati dalam pemberian susu baik secara menyusui maupun susu formula dengan botol, sebab hal ini menyebabkan proses penbentukan

14 5 derajat keasaman rongga mulut dan menimbulkan terbentuknya karies rampan atau early childhood caries pada balita (Seow, 1998). Anak-anak yang duduk di bangku sekolah dasar beresiko terjadi karies yang tinggi. Pada usia 6-12 tahun diperlukan perawatan lebih intensif karena pada usia tersebut terjadi pergantian gigi dan tumbuhnya gigi baru. Saat usia 6-12 tahun sebagian waktu anak-anak habis di sekolah. Padahal sekolah terdapat banyak jajanan-jajanan makanan dan minuman yang berkariogenik, sehingga berdampak pada kebersihan gigi dan mulut anakanak tersebut. Meningkatnya frekuensi dalam konsumsi makanan yang bersifat kariogenik menyebabkan keberadaan ph didalam rongga mulut menjadi rendah, sehingga terjadi peningkatan demineralisasi dan penurunan remineralisasi. Laporan SKRT tahun 2004 menyatakan bahwa prevalensi karies aktif usia 10 tahun ke atas belum ditangani sebesar 52,3% dan indeks DMF-T rata-rata sebesar 5,26 yang berarti kerusakan gigi rata-rata perorang adalah lebih 5 gigi. Performance Treatment Index (PTI) atau motivasi untuk menumpatkan gigi yang karies pada usia tahun sangat rendah 4 5%, sedangkan besarnya kerusakan pada gigi yang belum ditanggani untuk penumpatan dan pencabutan pada usia tahun sebesar 72,4% (Ratih A, 2007). Pada tahun 2004 departemen Kedokteran Gigi Anak Universitas Padjajaran melakukan berbagai penelitian selama 6 bulan dan didapatkan bahwa menyikat gigi bersama secara berkesinambungan di sekolah akan berpengaruh terhadap peningkatan kesehatan gigi dan mulut pada murid-

15 6 murid SD, sehingga akan berpengaruh terhadap penurunan nilai Decay, Missing, Filling Tooth (DMF-T). Dari penelitian tersebut didapatkan penurunan nilai DMF-T secara signifikan hingga mencapai 78,9 % dengan angka DMF-T sebesar 5,74. Hasil penelitian serupa yang dilakukan oleh Yayasan Kesehatan Gigi Indonesia juga melaporkan penurunan nilai DMF- T setelah anak-anak diberikan pengetahuan mengenai kesehatan gigi dan mulut dan dilakukan kegiatan gigi bersama (Darwita R.R, 2011). Sebagai usaha untuk meningkatkan pelayanan terhadap kesehatan gigi dan mulut anak usia sekolah, departemen kesehatan melakukan berbagai upaya pendekatan kesehatan meliputi preventif, promotif, kuratif, dan rehabilitatif secara terpadu (Herijulianty, 2002). Gigi berlubang dapat disebabkan oleh faktor luar, seperti budaya masyarakat mengkonsumsi sirih pinang, penggunaan siwak untuk menyikat gigi, usia, jenis kelamin, pendidikan, lingkungan fisik, sosial ekonomi, pendapatan keluarga, pendidikan, lokasi tempat tinggal, perilaku, kunjungan ke dokter gigi, kandungan flouride, konsumsi makanan manis, kebersihan gigi, status merokok, kehamilan, dan pengaruh psikososial (Nicolau, 2005). Namun kerusakan gigi dapat dicegah oleh seseorang apabila menjaga pola hidup yang baik dan teratur. Salah satu pencegahan yang paling sering dilakukan selain menyikat gigi yang baik dan benar, pencegahan lainnya berupa pemberian atau penambahan kadar flour pada air minum, air tanah, air PAM maupun air kemasan yang hanya mempunyai kadar flour dibawah 0,3 ppm. Pencegahan karies dengan pemberian flour di negara-negara

16 7 industri seperti Norwegia, Amerika dan Inggris terbukti memberikan dampak yang baik, hal ini dapat dilihat dengan adanya perubahan pada kasus karies yang menurun sebesar 30-50%. Penelitian yang dilakukan di Indonesia mengenai pencegahan karies gigi dengan menggunakan tablet flour pada murid sekolah dasar 1 mg/hr identik dengan 6 gelas air per hari dengan konsentrasi flour 0,6 ppm dari tahun di Kabupaten Ketapang dan Sambas Propinsi Kalimantan Barat, hasil evaluasi setelah satu tahun pemberian tablet flour 1 mg/hr ditemukan bahwa anak yang tidak mendapatkan tablet flour mempunyai resiko dua kali lebih besar menderita karies jika dibandingkan dengan anak yang mendapatkan tablet flour (Magdarina DA, et al 2005). Dalam beberapa dekade terakhir, pembangunan kesehatan khususnya pada anak-anak sekolah dasar menjadi terganggu oleh karena masalah kesehatan gigi dan mulut yang menjadi masalah penting karena sebagai dasar landasan untuk tercapainya manusia-manusia yang berkualitas. Anak-anak yang memiliki riwayat penyakit gigi dan mulut mengalami dampak resiko kekurangan gizi. Oleh karena pengaruh dari rasa sakit penyakit gigi dan mulut secara langsung mempengaruhi kemampuan belajar yang berpengaruh pada prestasi akademik. Menurut Elizabeth S. (2014) negara-negara yang berada di South East Asia Regional (SEARO) sering mengalami permasalahan dalam meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut, seperti halnya negara berkembang lainnya Timor Leste. Pada tahun 2005 penduduk Timor Leste di perkirakan berjumlah 1,066,409

17 8 jiwa dan dengan status kesehatan masyarakat yang tergolong rendah. Sehingga aspek kesehatan dinegara baru Timor Leste perlu diperhatikan lebih intensif. Kesehatan gigi dan mulut oleh sebagaian masyarakat masih menganggap sebagai suatu masalah kesehatan sekunder yang terakhir, namun manfaatnya berperan sangat vital dalam menunjang kesehatan serta penampilan. Sehingga hal-hal yang menyangkut pengetahuan, sikap, dan perilaku siswa sekolah dasar tentang pencegahan penyakit gigi dan mulut pada umumnya masih kurang. Pada tahun 2009 terjadi peningkatan kasus gigi berlubang atau karies gigi di Timor Leste dengan estimasi kasus sebesar 40% dari keseluruhan populasi yang ada. Saat ini tenaga dokter gigi baru sebanyak 7 orang dan di bantu oleh 40 perawat gigi, dengan perbandingan 1: penduduk (Timor Leste Strategic Development Plan ). Karies gigi adalah salah satu penyakit yang paling banyak dijumpai pada semua tingkat sosial penduduk Timor Leste baik berjenis kelamin lakilaki, perempuan, pada orang tua, dewasa, remaja serta pada anak-anak. Sehingga dari uraian di atas maka peneliti ingin melakukan penelitian lebih mendalam mengenai hubungan diet dan status kebersihan gigi dengan karies gigi pada anak usia sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz, Kota Dili Timor Leste.

18 9 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang, maka dapat dibuatkan suatu rumusan masalah sebagai berikut : 1. Apakah jenis diet berhubungan dengan kejadian karies pada anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz? 2. Apakah status kebersihan gigi berhubungan dengan kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar tersebut? 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan Umum Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan diet dan status kebersihan gigi dengan kejadian karies gigi anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz Kota Dili Tujuan Khusus Tujuan penelitian ini untuk mengetahui : 1. Prevalensi karies gigi pada anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz. 2. Perilaku anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz dalam menjaga kebersihan gigi. 3. Hubungan jenis diet terhadap kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz.. 4. Hubungan kebersihan gigi terhadap kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz.

19 10 5. Hubungan perilaku terhadap kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz. 1.4 Manfaat Penelitian Manfaat Teoritis 1. Mendapatkan informasi mengenai hubungan antara jenis diet makanan terhadap terjadinya karies gigi pada anak usia sekolah dasar di Kecamatan Vera Cruz. 2. Sebagai masukan dalam perkembangan ilmu pengetahuan dibidang kedokteran gigi komunitas dan pencegahan terkait kejadian karies gigi di Timor Leste. 3. Sebagai bahan masukan bagi perencanaan program kesehatan, khususnya program edukasi dan penyuluhan kesehatan gigi dan mulut bagi anak-anak sekolah dasar sebagai usaha peningkatan kualitas kesehatan gigi dan mulut anak sekolah dasar di Timor Leste Manfaat Praktis Dokter gigi secara profesional dapat mempromosikan pentingnya menjaga kebersihan gigi dan pola diet makanan yang sehat pada anak-anak dan masyarakat di tingkat puskesmas maupun rumah sakit, serta sebagai bahan pembelajaran bagi pelaku-pelaku kesehatan yang bergerak dibidang kesehatan masyarakat Timor Leste.

HUBUNGAN DIET DAN STATUS KEBERSIHAN GIGI DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN VERA CRUZ KOTA DILI

HUBUNGAN DIET DAN STATUS KEBERSIHAN GIGI DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN VERA CRUZ KOTA DILI TESIS HUBUNGAN DIET DAN STATUS KEBERSIHAN GIGI DENGAN KARIES GIGI PADA ANAK SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN VERA CRUZ KOTA DILI JOAO BOSCO CARLOS DA SILVA TILMAN 1392161051 PROGRAM MAGISTER PROGRAM STUDI ILMU
