BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN"

Transkripsi

1 BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN 4.1. Gambaran Umum Proses Yang Sedang Berjalan Pada dasarnya proses yang dibahas dalam tulisan ini, dibagi menjadi dua bagian besar yaitu proses persetujuan permohonan kredit dan proses pembayaran ke dealer. Proses persetujuan permohonan kredit mencakup proses pengajuan permohonan kredit, proses persetujuan dari Komite Kredit dan kemudian proses konfirmasi. Seperti yang telah dinyatakan pada Bab 1 terdahulu, pembahasan tulisan ini dibatasi pada permohonan kredit untuk sepeda motor baru dengan cakupan kantor-kantor cabang Adira Finance wilayah Jabotabek dan kantor pusat Adira Finance di Jakarta, dimana masing-masing kantor cabang ini telah memiliki hubungan kerja sama yang cukup erat dengan sejumlah dealer. Secara garis besar gambaran proses yang sedang berjalan yang menjadi ruang lingkup rekayasa ulang, disajikan pada Gambar 3 di bawah ini. Dealer & Calon Debitur Dealer & Calon Debitur Pengajuan permohona n kredit Persetujuan dari Komite Kredit Konfirmasi Pembayara n ke Dealer Proses persetujuan permohonan kredit Proses pemb ayaran ke dealer Gambar 3. Gambaran Proses Bisnis Adira Finance Proses Persetujuan Permohonan Kredit Proses persetujuan permohonan kredit ini diawali dengan adanya pengajuan permohonan kredit dari calon debitur dan diakhiri dengan pencetakan Purchase Order oleh kantor cabang Adira Finance dan pengiriman PO tersebut ke dealer sebagai tanda bahwa Adira Finance telah menyetujui permohonan kredit calon debitur dan siap melakukan pembayaran ke dealer. Berikut ini akan dijabarkan tahapan proses-proses yang ada di dalamnya.

2 ! Proses Pengajuan Permohonan Kredit Proses ini dimulai dengan adanya pengajuan permohonan kredit dari calon debitur melalui pihak dealer kepada kantor cabang Adira Finance. Calon debitur diwajibkan untuk mengisi suatu formulir aplikasi permohonan kredit dan kemudian menyerahkannya pada dealer. Kemudian dealer akan menghubungi kantor cabang Adira Finance guna memberitahukan adanya permohonan kredit baru untuk kemudian diproses lebih lanjut. Bagian marketing Adira Finance akan menindak lanjuti permohonan kredit ini dengan melakukan survey terhadap calon debitur yang bersangkutan dan memberikan analisa hasil survey atau rekomendasi.! Proses Persetujuan dari Komite Kredit Proses persetujuan permohonan kredit ini dilakukan oleh Komite Kredit di kantor cabang maupun di kantor pusat berdasarkan besarnya jumlah nominal kredit yang hendak diambil. Komite Kredit akan melakukan analisa kelayakan berdasarkan data-data pribadi calon debitur dan hasil survey. Apabila calon debitur dinilai layak untuk mendapatkan kredit maka permohonan kredit akan disetujui, dan sebaliknya bila ternyata Komite Kredit menilai calon debitur tidak memenuhi syarat, maka permohonan kredit akan ditolak.! Proses Konfirmasi Setelah mengetahui hasil persetujuan permohonan kredit di atas, baik disetujui maupun ditolak, kantor cabang Adira Finance akan menghubungi pihak dealer dan calon debitur guna memberitahukan hasilnya. Dan akhirnya kantor cabang Adira Finance akan mencetak Purchase Order untuk dikirimkan ke dealer-dealer yang bersangkutan. Proses Pembayaran ke Dealer Proses ini dimulai dengan diterimanya tagihan dari dealer. Kantor cabang Adira Finance akan memeriksa tagihan tersebut, mengajukan permohonan dana ke kantor pusat dan kemudian melakukan pembayaran ke dealer. Berikut akan dijelaskan alur proses persetujuan permohonan kredit dan proses pembayaran dealer yang sedang berjalan secara terperinci dan mendetil Proses Persetujuan Permohonan Kredit A. Proses Pengajuan Permohonan Kredit Pada proses pertama ini, entitas yang terlibat di dalamnya adalah pihak calon debitur, dealer dan staf marketing di kantor cabang Adira Finance. Berikut akan dijabarkan secara rinci alur proses pengajuan permohonan kredit ini. Calon Debitur dan Dealer Pertama-tama, calon debitur yang hendak mengajukan permohonan kredit harus mengisi Formulir Aplikasi Permohonan Kredit yang diperolehnya dari dealer. Setelah semua data-data persyaratan dilengkapi, formulir tersebut dikembalikan ke dealer.

3 Selanjutnya dealer akan menghubungi Credit Marketing Head (CMH) di kantor cabang Adira Finance untuk memberitahukan adanya permohonan kredit baru. Credit Marketing Officer (CMO) Pada umumnya setiap jam 11 sampai jam 2 siang, CMO akan pergi ke dealerdealer yang telah menjalin hubungan dengan kantor cabang Adira Finance yang bersangkutan untuk mengambil formulir aplikasi permohonan kredit baru. Kemudian selanjutnya, CMO akan melakukan survey ke tempat tinggal calon debitur dengan terlebih dahulu menghubungi calon debitur untuk menentukan waktu kunjungan (biasanya survey dilakukan pada hari itu juga). Pada saat survey, CMO memeriksa dan mengkonfirmasi kebenaran data-data yang ditulis oleh calon debitur pada formulir aplikasi permohonan kredit. Juga CMO akan meminta calon debitur untuk melengkapi semua berkas-berkas persyaratan, seperti slip gaji, kartu keluarga, rekening listrik, KTP dan lain-lain. Wawancara dengan calon debitur dilakukan untuk mendapatkan gambaran secara umum mengenai kepribadian calon debitur, kondisi finansial, dan lingkungan tempat tinggal calon debitur. Berdasarkan hasil survey, CMO harus membuat laporan tertulis yang menggambarkan analisa hasil survey dan rekomendasi dari CMO. Apabila CMO merasa bahwa calon debitur tersebut tidak memenuhi syarat, maka CMO tidak perlu memproses formulir permohonan kreditnya lebih lanjut dan memberitahukan kepada pihak dealer. Namun bila CMO merasa calon debitur tersebut layak, maka CMO harus memastikan kebenaran dan kelengkapan data pada formulir permohonan ataupun pada berkas-berkas pelengkap yang lain, dan kemudian menyerahkannya kepada Credit Marketing Head (CMH) untuk diproses lebih lanjut. Biasanya CMO menyerahkan berkas permohonan kredit beserta hasil surveynya kepada CMH pada keesokan harinya. Proses survey untuk tiap calon debitur memakan waktu kurang lebih 45 menit sampai 1 jam ditambah lama waktu perjalanan menuju tempat tinggal calon debitur. Dalam 1 hari, setiap CMO rata-rata melakukan survey terhadap 1 2 orang calon debitur. Kendala yang sering dialami oleh CMO dalam menjalankan tugasnya adalah sebagai berikut :! Calon debitur cenderung tertutup atau kurang bersedia memberikan informasi yang sebenar-benarnya pada saat diwawancarai, terutama informasi mengenai kondisi keuangan yang bersangkutan.! Calon debitur kurang mempersiapkan berkas-berkas persyaratan permohonan kredit, seperti slip gaji, kartu keluarga, rekening listrik, KTP dan lain sebagainya. Credit Marketing Head (CMH) Berkas permohonan kredit yang diserahkan CMO kepada CMH akan diperiksa kelengkapan dan kebenarannya, meliputi kebenaran penulisan data-data pribadi pada formulir permohonan kredit, kelengkapan berkas-berkas persyaratan dan kebenaran perhitungan struktur kredit (uang muka, tingkat bunga dan besar cicilan). Apabila ternyata ada kesalahan pada berkas tersebut, CMH akan menghubungi CMO yang bersangkutan untuk melakukan koreksi ataupun melakukan survey ulang jika memang diperlukan. Setelah CMH meyakini kebenaran dan kelengkapan berkas

4 permohonan kredit, CMH akan menganalisa berkas tersebut untuk menentukan apakah calon debitur tersebut layak atau tidak untuk disetujui permohonan kreditnya. Jika CMH menyatakan bahwa calon debitur tidak layak untuk disetujui, maka CMH akan memberitahukan status ditolak tersebut kepada CMO dan atau dealer yang bersangkutan. Namun jika hasil analisa CMH menyatakan bahwa calon debitur memenuhi persyaratan untuk disetujui, maka berikutnya CMH harus menyerahkan berkas permohonan tersebut pada Credit Analyst (CA) untuk diproses lebih lanjut. Selain itu, proses yang telah dijabarkan di atas, CMH juga masih memiliki beberapa peranan lain, yaitu : a. Sebagai motivator dan pengkontrol kinerja CMO. CMH bertugas untuk memonitor kinerja CMO-CMO yang dikepalainya, apabila ada CMO yang kinerjanya menurun maka CMH berkewajiban untuk menegur sekaligus memotivasinya. b. Membina hubungan kantor cabang bersangkutan dengan sejumlah dealer. Biasanya pada siang atau sore hari, CMH akan mengunjungi dealer-dealer rekanan kantor cabang Adira yang bersangkutan dalam rangka mengontrol kinerja CMO-CMOnya dan terutama untuk menjaga dan membina hubungan Adira dengan dealer-dealer tersebut. Setiap kantor cabang rata-rata memiliki 5-6 orang CMH yang masing-masing mengepalai kurang lebih 8 15 orang CMO. Dalam waktu 1 hari, CMH dapat memproses kurang lebih berkas permohonan, karena waktu yang diperlukan untuk memeriksa sebuah berkas permohonan hanya sekitar menit. Biasanya CMH hanya melakukan pengecekan berkas permohonan pada pagi hari saja (paling lambat sampai sekitar jam 11 siang), karena setelah itu CMH harus pergi ke dealer untuk memantau kondisi lapangan di dealer sekaligus mempererat jalinan kerjasama antara Adira Finance dan dealer yang bersangkutan. Kendala yang umumnya terjadi pada proses ini adalah banyaknya kesalahan pengisian data oleh CMO, seperti kesalahan penulisan data pribadi calon debitur ataupun kesalahan perhitungan struktur kredit dan juga banyak terdapat ketidak lengkapan berkasberkas persyaratan permohonan kredit. B. Proses Persetujuan dari Komite Kredit Pada proses ini, entitas yang terlibat di dalamnya adalah Komite Kredit kantor cabang, yaitu Credit Analyst (CA) dan Kepala Cabang (Kacab), dan Komite Kredit kantor pusat, yang terdiri dari Kepala Departemen Kredit, Kepala Divisi Kredit, Direktur Kredit dan Marketing, Board of Director, Presiden Direktur dan terakhir Komisaris. Berikut akan dijabarkan secara rinci alur proses persetujuan permohonan kredit ini. Credit Analyst (CA) Berkas permohonan yang telah disetujui oleh CMH akan diproses lebih lanjut oleh CA. Di sini CA juga melakukan pemeriksaan terhadap kebenaran dan kelengkapan data-data pribadi calon debitur beserta kelengkapan berkas-berkas pendukung lainnya. Apabila ada kesalahan atau ketidak lengkapan data ataupun berkas pendukung maka CA akan mengembalikan berkas tersebut kepada CMH atau CMO yang bersangkutan untuk dikoreksi atau dilengkapi. Koreksi ini bisa memakan waktu ekstra antara 1 2 hari kerja.

5 Pemeriksaan yang dilakukan oleh CA ini cenderung jauh lebih ketat daripada pemeriksaan yang dilakukan oleh CMH. CA harus benar-benar memastikan bahwa semua berkas-berkas pendukung, seperti slip gaji, kartu keluarga, rekening listrik, PBB dan sebagainya telah lengkap dan mencukupi sebagai bahan analisa persetujuan permohonan kredit. Setelah semua data dan berkas-berkas penunjang lengkap dan benar, CA akan menganalisa kondisi keuangan calon debitur berdasarkan berkas-berkas tersebut. Apabila kondisi keuangan calon debitur dinilai tidak cukup memadai maka CA akan menolak permohonan kreditnya dengan anggapan calon debitur tersebut diragukan kemampuannya untuk dapat membayar cicilan kredit secara teratur tiap periodenya. Bila CA menilai kondisi keuangan calon debitur cukup stabil dan memiliki kapasitas memadai untuk dapat membayar cicilan kredit secara teratur nantinya, maka CA akan menyetujui permohonan kredit calon debitur. Berikutnya CA harus melihat jumlah nominal pembiayaan yang akan diberikan pada calon debitur, jika melebihi angka 12,5 juta Rupiah, maka CA harus memberikan berkas permohonan tersebut pada Kepala Cabang (Kacab) untuk mendapatkan persetujuan. Namun jika jumlah nominalnya tidak melebihi 12,5 juta Rupiah maka CA dapat segera menyerahkan berkas permohonan pada bagian Data Entry (DE) untuk memasukkan data-data calon debitur ke dalam database. Proses analisa dan persetujuan yang dilakukan oleh CA rata-rata memakan waktu sekitar menit untuk tiap berkasnya, jadi dalam waktu 1 hari, seorang CA dapat memproses kurang lebih 25 berkas permohonan. Pada setiap kantor cabang terdapat 2 3 orang CA. Kendala yang umumnya dialami oleh para Credit Analyst ini dalam melakukan pekerjaannya adalah ketidak lengkapan berkas penunjang (seperti slip gaji, rekening listrik, PBB, Kartu Keluarga, dan lain-lain), dimana berkas-berkas ini sangat diperlukan oleh CA dalam menganalisa kondisi keuangan calon debitur. Jika hal ini terjadi, CA biasanya akan mengembalikan berkas tersebut pada CMH atau CMO yang bersangkutan dan tentu saja dengan kondisi ini pekerjaan CA akan menjadi terhambat. Kepala Cabang (Kacab) Bila jumlah nominal kredit yang diajukan oleh calon debitur melebihi 12,5 juta Rupiah, maka berkas permohonan harus mendapat persetujuan dari Kepala Cabang setelah disetujui oleh CA. Proses persetujuan yang dilakukan oleh Kepala Cabang kurang lebih sama dengan proses yang dilakukan oleh CA, yaitu memeriksa kebenaran dan kelengkapan data, kemudian menganalisa kondisi keuangan calon debitur dan memutuskan menyetujui pembiayaan untuk calon debitur tersebut atau tidak. Jika terdapat kesalahan atau ketidak lengkapan data pada berkas permohonan kredit, Kacab akan langsung mengembalikan berkas tersebut pada CA untuk dikoreksi. Batas wewenang Kepala Cabang adalah persetujuan untuk kredit yang jumlah nominalnya di bawah 20 juta Rupiah. Untuk kredit-kredit yang jumlah nominalnya masih di dalam wewenang Kepala Cabang, setelah mendapat keputusan dari Kacab (baik ditolak maupun disetujui), berkasnya akan dikembalikan ke CA untuk kemudian diproses lebih lanjut, yaitu berkas yang disetujui akan diberikan pada DE untuk dientri ke dalam database dan berkas yang ditolak akan diberikan pada bagian penyimpanan berkas.

6 Namun bila jumlah kredit yang diajukan calon debitur sudah melebihi batas wewenang Kepala Cabang, maka harus meminta persetujuan dari Manager Kredit di kantor pusat. Proses analisa dan persetujuan yang dilakukan oleh Kepala Cabang umumnya memakan waktu sekitar menit untuk tiap berkasnya. Pada proses ini, kendala yang biasa terjadi adalah Kepala Cabang kadangkala bertugas ke luar kantor sehingga berkas-berkas yang masuk tidak dapat segera diproses. Kepala Departemen Kredit, Kepala Divisi Kredit, Direktur Kredit dan Marketing, Board of Director, Presiden Direktur dan Komisaris (Kantor Pusat) Komite Kredit di kantor pusat ini baru akan turun tangan jika ternyata jumlah nominal kredit yang hendak diambil oleh calon debitur melebihi batas wewenang Kepala Cabang. Proses yang dilakukan oleh Komite Kredit kantor pusat ini kurang lebih sama dengan proses-proses persetujuan sebelumnya. Urutan tingkatan dalam Komite Kredit kantor pusat ini dari yang paling bawah sampai yang tertinggi ditampikan pada Tabel 1 di bawah ini. Tabel 1. Tabel Hirarki Persetujuan Permohonan Kredit di Kantor Pusat Jabatan Batas Wewenang Persetujuan Permohonan Kredit Kepala Departemen Kredit Kepala Divisi Kredit Direktur Kredit dan Marketing Board of Director Presiden Direktur Komisaris sampai dengan 75 juta Rupiah sampai dengan 150 juta Rupiah sampai dengan 250 juta Rupiah sampai dengan 350 juta Rupiah sampai dengan 500 juta Rupiah >500 juta Rupiah Berkas permohonan yang sudah mendapatkan keputusan dari kantor pusat akan dikembalikan ke kantor cabang untuk diproses lebih lanjut, yaitu jika disetujui akan dientri ke dalam database dan jika ditolak akan diberikan pada bagian penyimpanan berkas. Pada kenyataannya permohonan kredit yang melebihi batas wewenang Kepala Cabang sehingga harus mendapat persetujuan dari Komite Kredit kantor pusat sangat jarang didapati. Proses persetujuan oleh Komite Kredit di kantor pusat ini tidak akan dibahas lebih lanjut karena diluar ruang lingkup tulisan ini. C. Proses Konfirmasi

7 Pada proses ini, entitas yang terlibat di dalamnya adalah Komite Kredit kantor cabang, yaitu Data Entry (DE), CMO dan CMH. Pada proses ini setelah mendapat persetujuan dari Komite Kredit, berkas permohonan akan dientri ke dalam database dan kemudian kantor cabang Adira Finance akan mengkonfirmasikan persetujuan pembiayaan kredit ini pada pihak dealer dan atau calon debitur. Berikut akan dijabarkan secara rinci alur proses konfirmasi ini. Data Entry (DE) Berkas permohonan yang telah mendapatkan persetujuan dari Komite Kredit akan diserahkan pada Data Entry untuk dientri ke dalam database. Data yang dientri meliputi data-data pribadi calon debitur, struktur kredit, data dealer dan beberapa data mengenai kendaraan yang akan dibiayai. Sebelum mengentri data, DE harus terlebih dahulu memeriksa kebenaran dan kelengkapan data. Apabila ternyata ditemukan kesalahan atau ketidaklengkapan data maka DE akan mengembalikan berkas tersebut pada CA untuk dikoreksi. Tapi terkadang jika kesalahannya hanya kesalahan minor, DE akan memperbaikinya sendiri dengan alasan jika harus mengembalikan berkas tersebut ke CA akan memakan waktu lama, karena dari CA sendiri berkas tersebut akan dilempar ke CMH atau CMO yang bersangkutan untuk perbaikan. Setelah semua data selesai dientri, DE akan mencetak Purchase Order (PO) dan kemudian meminta tanda tangan dari CA ataupun Kepala Cabang. PO yang sudah ditandatangani ini nantinya akan diberikan pada CMO untuk diantarkan ke dealer yang bersangkutan. Sedangkan berkas permohonan kreditnya sendiri akan diberikan pada bagian Credit Processor (CP) dimana CP akan menyimpan sementara dan mengelompokkan berkas-berkas tersebut berdasarkan dealernya sambil menunggu proses lebih lanjut. Proses pengentrian sebuah berkas permohonan kredit pada umumnya memakan waktu menit. Pada setiap kantor cabang terdapat 2 3 orang Data Entry dengan target menyelesaikan 30 berkas permohonan untuk tiap harinya perorang. Pada kenyataannya, target ini seringkali tidak dapat terpenuhi, 1 orang DE hanya dapat memproses sekitar 25 berkas permohonan tiap harinya. Penyebab utama tidak dapat terpenuhinya target ini adalah masih sering terdapat kesalahan atau ketidaklengkapan pengisian data pada berkas permohonan calon debitur sehingga DE harus meluangkan waktu lebih untuk mengoreksi kesalahan tersebut ataupun mengembalikan berkas tersebut ke CA jika kesalahannya tergolong fatal. Selain itu juga lingkungan kerja yang dirasa kurang mendukung ikut berperan serta dalam gagalnya DE untuk memenuhi target yang telah ditentukan. Credit Marketing Officer (CMO) PO yang sudah ditandatangani akan diambil oleh CMO untuk dikirimkan ke dealer. Sekaligus pada saat tersebut, CMO akan menghubungi pihak dealer dan atau calon debitur untuk memberitahukan bahwa permohonan kreditnya disetujui dan sekaligus meminta konfirmasi dari calon debitur. Proses konfirmasi ini berakhir setelah calon debitur mengkonfirmasi persetujuan permohonan kreditnya Proses Pembayaran ke Dealer

8 Pada proses pembayaran ke dealer ini, entitas yang terlibat di dalamnya adalah Customer Service (CS), Credit Processor (CP), Finance bagian Dealer (Fin) dan Finance di Kantor Pusat. Berikut akan dijabarkan secara rinci alur proses pembayaran ke dealer ini. Customer Service (CS) Proses ini dimulai dengan pengiriman berkas tagihan dari pihak dealer ke kantor cabang Adira Finance yang diterima oleh Customer Service. Berkas tagihan ini meliputi invoice sebagai bukti penagihan pembayaran, data detil kendaraan yang dibiayai (merk, tipe, warna, nomor rangka mesin dan lain sebagainya), surat jalan yang telah ditandatangani calon debitur atau keluarganya sebagai bukti bahwa kendaraan telah sampai ke tangan calon debitur. Berkas tagihan ini kemudian akan dibawa ke bagian Credit Processor untuk diproses lebih lanjut. Credit Processor (CP) Telah dijelaskan di atas bahwa CP akan memperoleh berkas permohonan kredit dari DE setelah data-data pada berkas tersebut selesai dientri oleh DE. Di sini CP akan menyusun dan mengelompokkan berkas-berkas tersebut per dealer. Ketika berkas tagihan dari dealer datang, CP akan mencari berkas permohonan kredit yang bersangkutan dan kemudian memprosesnya. Proses yang dilakukan oleh CP adalah memeriksa sekali lagi kebenaran data pribadi calon debitur yang telah dientri ke dalam database dengan cara membandingkannya dengan data aslinya yang tercantum di berkas permohonan kredit. Jika ternyata ditemukan kesalahan pengentrian data, CP akan langsung mengoreksinya karena kesalahan seperti itu dianggap sebagai kesalahan minor. Kemudian CP juga akan memeriksa data struktur kredit (terutama tingkat bunga beli dan tingkat bunga jual). Jika ternyata terjadi kesalahan pada struktur kredit, CP akan meminta CMH atau CMO yang bersangkutan untuk mengoreksi angka yang tertulis pada berkas permohonan, baru kemudian CP akan mengoreksi data pada database. Berikutnya CP akan memeriksa kebenaran dan kelengkapan data pada berkas tagihan yang dikirim oleh dealer, meliputi pemeriksaan stempel dealer, jumlah nominal tagihan, jumlah terbilang tagihan, merk, tipe, warna dan nomor rangka mesin kendaraan. Selain itu CP juga memeriksa surat jalan yang dikirimkan oleh dealer sebagai bukti bahwa kendaraan yang dibiayai telah dikirim dan telah diterima oleh calon debitur. CP harus benar-benar memastikan bahwa kendaraan tersebut telah sampai ke tangan calon debitur yaitu dengan memeriksa tanda tangan dan nama yang tercantum pada surat jalan. Bila tanda tangan dan nama tersebut bukan milik calon debitur, maka CP harus memeriksa apakah nama yang tertulis pada surat jalan tersebut tercantum dalam Kartu Keluarga. Apabila ternyata sama sekali tidak tercantum dalam Kartu Keluarga, CP harus menelpon calon debitur untuk memastikan apakah kendaraan yang dibiayai sudah benarbenar diterima dengan baik. Apabila terdapat kesalahan dalam berkas tagihan, CP tidak akan dapat memproses berkas tersebut dan harus mengembalikannya pada dealer yang bersangkutan untuk dikoreksi. Namun bila semua data pada berkas tagihan sudah lengkap dan benar, maka CP akan mengentri data-data lengkap kendaraan yang dibiayai ke dalam database dan

9 kemudian memberikan berkas permohonan beserta berkas tagihan yang telah selesai dientri ke bagian Finance Dealer untuk diproses pembayaran ke dealernya. Di setiap kantor cabang terdapat 2 orang CP dengan target menyelesaikan 30 berkas setiap harinya perorang. Pada kenyataannya, 1 orang CP hanya mampu memproses kurang lebih berkas per hari (10 15 menit untuk tiap berkasnya) karena masih banyak ditemukan kesalahan pengisian angka struktur kredit sehingga CP harus menghubungi CMO atau CMH yang bersangkutan terlebih dahulu. Finance bagian Dealer (FIN) Berkas permohonan kredit dan berkas tagihan yang telah sampai ke tangan Finance Dealer akan terlebih dahulu diperiksa kebenaran invoicenya, meliputi nama dealer, angka tagihan, jumlah terbilang dan data mengenai kendaraan yang dibiayai. Bila terdapat kesalahan maka berkas akan dikembalikan ke CP untuk dikoreksi terlebih dahulu. Namun bila berkas tagihan sudah benar dan lengkap, bagian Finance ini akan membuat daftar biaya yang harus dibayarkan ke dealer. Bila dana yang ada di kantor cabang masih mencukupi untuk melakukan pembayaran, maka bagian Finance akan membuat cek atau giro untuk dikirimkan ke bank tiap harinya sekitar pukul 10 siang dan pukul 2 siang. Cek atau giro ini harus terlebih dahulu diperiksa dan ditandatangani oleh Kepala Cabang, baru kemudian dikirimkan ke bank oleh seorang kurir. Namun bila ternyata persediaan dana yang ada di kantor cabang tidak mencukupi untuk melakukan pembayaran seluruh berkas permohonan yang masuk ke Finance pada hari itu sebelum jam 2 siang, maka sisa berkas permohonan yang belum dibayarkan ke dealer akan ditunda sampai keesokan harinya, sementara itu Finance akan membuat Form Permintaan Dana (FPD) ke kantor pusat yang kemudian harus diperiksa dan disetujui oleh Administration Head (ADH) dan Kepala Cabang terlebih dahulu sebelum dikirim ke kantor pusat via fax. Juga sekaligus dikirimkan daftar permohonan kredit yang telah dibayarkan ke dealer hari itu. Permohonan dana ke kantor pusat ini akan diproses lebih lanjut oleh Kepala Finance Area di kantor pusat. Di setiap kantor cabang biasanya hanya terdapat 1 orang yang menangani Finance bagian Dealer. Sebenarnya berkas tagihan yang masuk ke bagian Finance dalam 1 harinya, semuanya mampu diproses hingga siap untuk dibayarkan, namun hambatan yang timbul adalah kurangnya dana yang tersedia pada kantor cabang, sehingga tidak semua berkas tagihan dapat dibayarkan pada hari itu juga. Kepala Finance Area di Kantor Pusat Kepala Finance Area baru akan memproses Form Permintaan Dana yang difax oleh tiap cabang pada keesokan harinya. Tiap Kepala Finance Area bertanggung jawab untuk menangani permintaan dana dari cabang-cabang yang berada di wilayah wewenangnya. Pertama-tama akan dilakukan pemeriksaan dan pencocokan data jumlah unit yang dibiayai dan total dana yang diminta antara data yang tercantum dalam database dengan data yang tertulis pada fax. Jika terjadi ketidakcocokan maka Kepala Finance Area akan menghubungi bagian Finance Dealer di kantor cabang bersangkutan untuk melakukan koreksi. Jika ternyata datanya sudah cocok dan benar maka proses dilanjutkan dengan membuat voucher pembayaran senilai dana yang diminta tiap cabang dan kemudian

10 menyerahkan voucher tersebut beserta rekap FPDnya ke Supervisor Finance untuk diproses lebih lanjut. Supervisor Finance di Kantor Pusat Setelah menerima voucher pembayaran dan rekap FPD tiap cabang, Supervisor Finance akan kembali memeriksa kebenaran dan kecocokan data antara yang tercantum di database dengan data yang tercantum pada fax. Jika ternyata ditemukan kesalahan atau ketidakcocokan, Supervisor Finance akan mengembalikan berkas ke Kepala Finance Area untuk mengoreksinya. Namun jika semua datanya sudah benar maka Supervisor Finance akan memeriksa dan menyetujui voucher pembayaran dan kemudian diserahkan pada Treasury untuk pemrosesan lebih lanjut. Treasury di Kantor Pusat Ketika Treasury menerima voucher pembayaran dari Supervisor Finance, Treasury akan memeriksanya. Jika ditemukan kesalahan, voucher akan dikembalikan pada Supervisor Finance untuk dikoreksi, namun bila semua data sudah valid, Treasury akan meminta tanda tangan Manager Kredit dan kemudian melakukan pentransferan dana ke tiap-tiap kantor cabang bersangkutan Pemetaan Proses Yang Sedang Berjalan Hasil pemetaan proses persetujuan kredit dan proses pembayaran ke dealer yang sedang berjalan dapat dilihat pada Lampiran Hasil Simulasi Proses Yang Sedang Berjalan Pemetaan proses di atas disimulasikan dengan bantuan piranti lunak Process 2000 untuk mengetahui waktu siklus (cycle time), waktu pengerjaan (work time), waktu tunggu (wait time) dan tingkat utilisasi resource dari proses yang berjalan Proses Persetujuan Permohonan Kredit A. Waktu Penyelesaian Proses Berikut pada Tabel 2 dan Grafik 1 disampaikan ringkasan hasil simulasi proses berjalan untuk aspek waktu pengerjaan (work time), waktu tunggu (wait time) dan waktu siklus (cycle time). Tabel 2. Tabel Ringkasan Hasil Simulasi Waktu Penyelesaian Proses Persetujuan Permohonan Kredit yang Sedang Berjalan Transaction Statistics - Hours Avg Cycle Avg Work Avg Wait

11

BAB I PENDAHULUAN. Sebagai sebuah perusahaan yang telah mantap secara finansial dan operasional,

BAB I PENDAHULUAN. Sebagai sebuah perusahaan yang telah mantap secara finansial dan operasional, BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Sebagai sebuah perusahaan yang telah mantap secara finansial dan operasional, Adira Finance berusaha untuk tetap dapat bertahan pada situasi dan kondisi perekonomian
