ANALISIS PERENCANAAN KEBUTUHAN PENGAWAS SMA DAN SMK DI KABUPATEN TEBO PROVINSI JAMBI

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "ANALISIS PERENCANAAN KEBUTUHAN PENGAWAS SMA DAN SMK DI KABUPATEN TEBO PROVINSI JAMBI"

Transkripsi

1 ANALISIS PERENCANAAN KEBUTUHAN PENGAWAS SMA DAN SMK DI KABUPATEN TEBO PROVINSI JAMBI Maulana, Darwin, Arif Rahman Pengawas Sekolah Dinas DIKBUDPORA Kab. Tebo Jambi Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah ideal pengawas sekolah yang dibutuhkan berdasarkan: rasio pengawas satuan pendidikan dan rumpun matapelajaran dan pemetaan kebutuhan pengawas sekolah jenjang SMA dan SMK di Kabupaten Tebo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Penelitian dilaksanakan pada Dinas DIKBUDPORA Kabupaten Tebo pada Januari sampai Mei Subjek penelitian diambil teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, studi dokumentasi, observasi dan triangulasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa (1) jumlah ideal pengawas SMA dan SMK yang dibutuhkan berdasarkan rasio pengawas satuan pendidikan berjumlah 22 pengawas sekolah, sedangkan berdasarkan rumpun mata pelajaran pada jenjang SMA/SMK sebanyak 21 pengawas sekolah; (2) hasil pemetaan kebutuhan pengawas SMA dan SMK di Dinas DIKBUDPORA Kabupaten Tebo untuk 5 tahun yaitu jumlah ideal sebanyak 24 pengawas. Kata Kunci: Perencanaan, Analisis Kebutuhan, Pengawas Sekolah, SMA/SMK Abstract. This research aims to determine the ideal number of school supervisors needed based on the ratios of education units and based on the subject groups; and the results of the mapping of the need planning of school supervisors at senior high school level (SMA) and vocational school level (SMK) in Tebo Regency. The type of the research is a qualitative research. This research was conducted at the Service Office of Education, Culture, Youth and Sport (DIKBUDPORA) of Tebo start Regency started from Januari until May The research subjects were determined by using purposive sampling. The Techniques of data Collecting used in this research are interviews, document study, observation and triangulation. The result of the research concluded that (1) the ideal number of supervisors needed on senior high school (SMA) and vocational schools (SMK) ratio amounted to 22 school supervisors; therefor the ideal number of school supervisors needed based on the subject groups at the level of SMA / SMK in the district Tebo as many as 21 school supervisors; (2) the results of the mapping of the needs of supervisors at SMA and SMK level in DIKBUDPORA Tebo Regency for the next 5 years that is the ideal number of the needed supervisors is 24 supervisors. Keywords: Planning, Need Analysis, School Supervisor, Senior High School, Vocational High School Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

2 PENDAHULUAN Terdapat tiga pihak yang dinilai menentukan keberhasilan dalam pencapaian tujuan pendidikan yang disebut dengan Segitiga Mutu Satuan Pendidikan, yaitu pengawas sekolah, kepala sekolah dan guru. Menyadari akan pentignya ketiga pelaku pendidikan tersebut, berbagai kebijakan atau inisiatif dilakukan oleh pemerintah seperti Peraturan Pemerintah (PP) No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan. Pada Bab IV PP tersebut dibahas tentang standar pendidik dan tenaga kependidikan yang dijelaskan ke dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 12 Tahun 2007 Tentang Standar Pengawas Sekolah/ Madrasah, No. 13 Tahun 2007 Tentang Standar Kepala Sekolah/Madrasah, dan No. 16 Tahun 2007 Tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru. Salah satu pihak yang sering dijadikan perhatian dalam mempengaruhi kualitas pendidikan adalah pengawas sekolah. Profesi pengawas sekolah menempati posisi strategis dalam mata rantai pendidikan. Pengawas sekolah disebut sebagai tenaga penjaminan mutu pendidikan pada satuan pendidikan. Seorang pengawas sekolah memiliki seperangkat peran dan tugas yang tidak hanya bertujuan untuk mengawasi jalannya penyelenggaraan pendidikan di sekolah secara baik dan terarah, akan tetapi seorang pengawas dituntut untuk menguasai segenap hal yang berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi pembelajaran guru, serta memiliki kemampuan pengelolaan bagi pembinaan kepala sekolah. Dengan demikian tugas pengawas tidaklah mudah dan ringan. Oleh karena itu, profesi pengawas hendaknya diisi oleh orang-orang yang kompeten, berwawasan luas, berwibawa, pandai menciptakan hubungan yang baik dengan stakeholder sekolah serta mampu memberikan solusi terhadap berbagai masalah yang dihadapi sekolah. Pada era otonomi daerah, penyiapan, pengangkatan, pemberdayaan, dan pemberhentian pengawas sekolah menjadi kewenangan kepala daerah (bupati atau wali kota). Program penyiapan, pengangkatan, pemberdayaan, dan pemberhentian suatu jabatan merupakan bagian dari aspek perencanaan bagi suatu organisasi untuk memenuhi kebutuhan jabatan tertentu termasuk jabatan pengawas sekolah. Perencanaan kebutuhan pengawas sekolah merupakan bagian dari perencanaan sumber daya manusia (SDM). Oleh karena itu, Priansa (2014:48) menyatakan bahwa perencanaan bagi suatu organisasi sangat penting dan strategis, terutama sebagai tahapan awal dalam merencanakan bagaimana organisasi ada saat ini dan di masa yang akan datang. Perencanaan SDM berhubungan dengan ketersediaan pegawai dalam kualitas dan kuantitas yang tepat. Kualitas berkenaan dengan aspek kompetensi, pengalaman, level jabatan dan aspek lainnya yang terkait dengan pekerjaan. Sedangkan kuantitas berhubungan dengan ketersediaan pegawai dalam jumlah sesuai dengan yang dibutuhkan dan dikehendaki oleh suatu organisasi. Kajian tentang perencanaan pada dasarnya selalu terkait dengan konsep manajemen. Perencanaan menempati fungsi pertama dan utama di antara fungsi-fungsi manajemen lainnya, misalnya POAC, POSDCORB, dan PDCA menempatkan perencanaan dalam fungsi pertama. Dalam sejumlah literatur lain seperti yang dikutip oleh Abin Syamsuddin Makmun dalam Sa ud dan Makmun (2009:5) menyatakan esensi dari perencanaan, yakni: Planning is intelligent attempts to shape the future; to make the future better than the past. Planning is trying to understand the present situations, to analyze it in formal way. Planning is looking a head. Planning is bring about better future; current problems are to be overcome, to see what happen in the future. Dengan demikian beberapa hal penting dalam perencanaan di antaranya adalah bahwa perencanaan berhubungan dengan masa depan, menjadikan masa depan lebih baik dari masa lalu, perencanaan Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

3 mencoba memahami situasi terkini dengan cara menganalisis, dan perencanaan melihat peristiwa yang akan terjadi di masa yang akan datang. Kenyataan di lapangan menunjukkan bahwa aplikasi teori perencanaan di berbagai organisasi belum banyak diterapkan. Unsur perencanaan lebih banyak dijadikan faktor pelengkap atau penjabaran kebijakan pimpinan, sehingga sering terjadi tujuan yang ditetapkan tidak tercapai secara maksimal. Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tebo merupakan salah satu organisasi yang belum sistematis dalam melaksanakan perencanaan kebutuhan pengawas sekolah. Studi pendahuluan yang dilakukan oleh peneliti dengan responden Sekretaris Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tebo pada Bulan Desember 2015 yang lalu, menunjukkan berbagai permasalahan dalam bidang kepengawasan, di antaranya adalah: Pertama, belum terpenuhinya rasio pengawas sekolah pada jenjang SMA dan SMK; Kedua, belum terpenuhinya jumlah pengawas sekolah untuk rumpun mata pelajaran tertentu pada jenjang pendidikan menengah; Ketiga, proporsi pengawas sekolah di Kabupaten Tebo berdasarkan jabatan/golongan belum menunjukkan jumlah yang ideal; dan Keempat, kompetensi pengawas sekolah di Kabupaten Tebo masih rendah, hal ini dibuktikan dengan hasil uji kompetensi pengawas sekolah yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tebo pada bulan desember tahun 2015, dimana rata-rata hasil uji kompetensinya berkisar pada angka 33,87 (tiga puluh tiga koma delapan tujuh). Berdasarkan uraian yang telah dipaparkan sebelumnya, menjadi pendukung dalam pelaksanaan penelitian ini. Untuk itu, perlu dilakukan penelitian terkait Analisis Perencanaan Kebutuhan Pengawas Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi. METODOLOGI PENELITIAN Pelaksanaan penelitian ini didesain menggunakan jenis penelitian kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tebo Provinsi Jambi dari bulan januari 2016 s.d mei Untuk menentukan subjek penelitian, digunakan teknik non probability sampling jenis purposive sampling yaitu Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tebo, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Tebo, Kepala Bidang Perencanaan dan Program Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tebo, dan Koordinator pengawas sekolah di Kabupaten Tebo. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan studi dokumentasi, wawancara, observasi dan triangulasi. Hasil dari studi dokumentasi, wawancara, dan observasi pada penelitian ini dituangkan dalam catatan lapangan. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan menggunakan model Miles dan Huberman meliputi reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan dan verifikasi (conclusion drawing verification). Keabsahan hasil penelitian ini dilakukan dengan uji keabsahan data yang meliputi uji credibility (validitas internal), uji transferability (validitas eksternal), uji dependability (reliabilitas), dan uji comfirmability (obyektivitas). HASIL PENELITIAN Untuk memenuhi jumlah ideal pengawas sekolah yang dibutuhkan oleh suatu organisasi, dalam hal ini adalah Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tebo maka diperlukan perencanaan analisis kebutuhan pengawas sekolah. Perencanaan Kebutuhan pengawas sekolah merupakan bagian dari perencanaan sumber daya manusia. Oleh karena itu, Priansa (2014:27) menyatakan bahwa perencanaan adalah proses penentuan Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

4 tindakan untuk mencapai tujuan. Kemudian Kaswan (2012:53) menjelaskan bahwa perencanaan sumber daya manusia merupakan proses yang digunakan organisasi untuk memastikan bahwa organisasi tersebut memiliki jumlah tenaga kerja yang tepat, jenis tenaga kerja yang tepat, pada posisi yang tepat, dan melakukan pekerjaan dengan tepat Berdasarkan penjelasan dari beberapa informan menyatakan bahwa kebutuhan pengawas SMA dan SMK di Kabupaten Tebo sudah memenuhi rasio pengawas satuan pendidikan. Namun, jika di analisis menurut kebutuhan ideal, maka Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tebo masih memerlukan sejumlah pengawas sekolah. Hasil wawancara kepada beberapa informan menunjukkan bahwa jumlah sekolah menengah atas (SMA) yang sudah operasional berjumlah 18 SMA dan jumlah sekolah menengah kejuruan (SMK) yang sudah operasional 14 SMK. Dengan demikian jumlah keseluruhan SMA dan SMK yang dimiliki Kabupaten Tebo saat ini adalah 32 satuan pendidikan. Sedangkan pengawas SMA berjumlah 4 orang dengan bidang studi kimia, biologi, bahasa Indonesia dan geografi. Sementara itu, pengawas SMK berjumlah 1 orang dengan bidang studi bahasa Indonesia. Oleh karena itu, Kabupaten Tebo baru memiliki pengawas untuk rumpun MIPA, IPS dan Bahasa. Menurut Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No. 21 Tahun 2010 telah menjelaskan pada pasal 6 ayat (2) bahwa sasaran pengawasan atau rasio pengawas SMA dan SMK adalah paling sedikit 7 satuan pendidikan, artinya seorang pengawas SMA dan SMK harus membina 7 satuan pendidikan. Mengingat pengawas SMA dan SMK adalah pengawas sekolah dalam rumpun mata pelajaran maka, komposisi pengawas sekolah sekurang-kurangnya satu tim terdiri atas 5 orang pengawas sekolah yakni pengawas untuk rumpun mata pelajaran MIPA, Bahasa, IPS, Olahraga, dan Seni Budaya untuk membina 7 sekolah tersebut. Sedangkan untuk pengawas sekolah SMK ditambah 1 atau 2 orang pengawas sekolah untuk rumpun mata pelajaran kejuruan. Hasil perhitungan yang telah dilakukan menyimpulkan bahwa terdapat 5 tim pengawas sekolah yang dibutuhkan untuk jenjang SMA dan SMK di Kabupaten Tebo. 1 tim pengawas sekolah menengah atas (SMA) terdiri dari 5 orang pengawas sekolah yaitu untuk mata pelajaran matematika dan IPA, IPS, bahasa, seni budaya dan olahraga. Sedangkan untuk pengawas sekolah menengah kejuruan (SMK) 1 tim pengawas sekolah terdiri dari 6 orang pengawas. Total pengawas yang dibutuhkan berdasarkan rasio pengawas berjumlah 27 pengawas sekolah, sementara pengawas yang tersedia saat ini berjumlah 5 pengawas sekolah. Dengan demikian jumlah ideal pengawas yang dibutuhkan berdasarkan rasio pengawas satuan pendidikan, maka Dinas DIKBUDPORA Kabupaten Tebo masih memiliki kekurangan 22 pengawas sekolah. Dalam rangka menetapkan perencanaan kebutuhan pengawas sekolah, maka pengelolaan sumber daya manusia yang bernama pengawas sekolah menjadi unsur yang penting dari fungsi manajemen. Bangun (2012:5) mengemukakan bahwa dalam manajemen sumber daya manusia terdapat kegiatan perencanaan, pengorganisasian, penyusunan personalia, penggerakan, dan pengawasan terhadap fungsi-fungsi operasionalnya dalam mencapai tujuan organisasi. Hal ini senada dengan pernyataan Samsudin (2006:24) bahwa jika sumber daya manusia tidak dikelola secara baik, efektivitasnya akan merosot lebih cepat dari pada sumber daya yang lainnya. Sumber daya manusia mempunyai imbas yang lebih besar terhadap efektivitas organisasional dibanding dengan sumber daya yang lainnya. Permenpan dan RB No. 21 Tahun 2010 menyatakan bahwa beban kerja pengawas sekolah dalam satu minggu adalah 37,5 jam. Adapun analisis beban kerja pengawas sekolah dapat dilihat pada lampiran 18. Beban Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

5 kerja pengawas termasuk di dalamnya pelaksanaan kegiatan pembinaan, pemantauan, penilaian dan pembimbingan di sekolah binaan terhadap 40 guru mata pelajaran atau rumpun pelajaran. Dengan demikian Dinas DIKBUDPORA Kabupaten Tebo perlu melakukan analisis untuk memenuhi kebutuhan pengawas sekolah berdasarkan rumpun pelajaran. Berdasarkan hasil penelitian bahwa jumlah tenaga pendidik per bidang studi/rumpun mata pelajaran pada jenjang sekolah menengah atas (SMA) dan sekolah menengah kejuruan (SMK) di Kabupaten Tebo berdasarkan data yang diperoleh dari dokumen soft copy Kasi Teknis Pendidikan Menengah DIKBUDPORA Kabupaten Tebo yakni jumlah guru mata pelajaran rumpun MIPA yaitu 185 orang, rumpun IPS 180 orang, rumpun bahasa 144 orang, rumpun seni budaya/mulok 53 orang, penjas 41 orang, BK 13 orang, rumpu teknik dan industri 79 orang dan rumpun bisnis dan manajemen 52 orang. Dengan menggunakan aturan Permenpan RB No. 21 Tahun 2010 dengan perbandingan 1:40 (1 pengawas membina 40 orang guru), maka jumlah ideal pengawas yang dibutuhkan untuk masing-masing rumpun mata pelajaran pada SMA dan SMK di Kabupaten Tebo yaitu jumlah pengawas yang dibutuhkan untuk rumpun MIPA adalah 5 orang, pengawas rumpun IPS 5 orang, pengawas rumpun bahasa 4 orang, pengawas seni budaya/keterampila/mulok 2 orang, pengawas penjas/olahraga 1 orang, pengawas BK 1 orang, pengawas rumpun teknik dan industri 2 orang dan pengawas rumpun bisnis dan manajemen 2 orang. Dengan demikian jumlah ideal pengawas sekolah yang dibutuhkan berdasarkan rumpun mata pelajaran pada jenjang SMA dan SMK adalah 22 orang pengawas. Pada penelitian ini pemetaan kebutuhan pengawas SMA dan SMK untuk 5 tahun ke depan di Kabupaten Tebo menggunakan metode analisis jabatan pengawas sekolah. Analisis jabatan merupakan cara yang sistematis untuk mengindentifikasi serta menganalisa persyaratan apa saja yang diperlukan dalam sebuah pekerjaan dan personel yang dibutuhkan dalam suatu pekerjaan sehingga sumber daya manusia yang dipilih mampu melaksanakan pekerjaan itu dengan baik. Dari hasil analisis jabatan tersebut maka organisasi mampu menentukan karakteristik seperti apa yang harus dimiliki calon karyawan/pegawai sebelum menduduki sebuah jabatan, yang outputnya berupa spesifikasi jabatan dan deskripsi pekerjaan. Hal ini sesuai dengan pendapat Dale Yoder dalam Mangkunegara (2013:13) yang menyatakan bahwa analisis jabatan adalah prosedur melalui fakta-fakta yang berhubungan dengan setiap jabatan yang diperoleh dan dicatat secara sistematis yang mempengaruhi tugas-tugas, proses-proses, tanggung jawab, dan kebutuhan pegawai yang diselidiki. Tahapan-tahapan dalam menentukan pemetaan kebutuhan pengawas sekolah di Kabupaten Tebo dengan menggunakan metode analisis jabatan yaitu: (1) mengumpulkan informasi pengawas SMA dan SMK di Kabupaten Tebo berdasarkan rumpun mata pelajaran; (2) mengumpulkan data pengawas SMA dan SMK berdasarkan jabatan/golongan; (3) mendata pengawas SMA dan SMK menurut kelompok usia dan memprediksi pengawas yang pensiun pada 5 tahun yang akan datang; (4) mengumpulkan data guru SMA dan SMK berdasarkan rumpun mata pelajaran; (5) memprediksi jumlah SMA dan SMK baru pada 5 tahun yang datang; dan (6) menetapkan hasil pemetaan dan proporsi kebutuhan pengawas SMA dan SMK untuk 5 tahun ke depan dengan menggunakan persamaan yang telah ditentukan. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa pada 5 tahun yang akan datang atau bertepatan dengan tahun 2021 jumlah pengawas yang dibutuhkan oleh Dinas DIKBUDPORA Kabupaten Tebo adalah 24 pengawas sekolah, dengan rincian 6 pengawas untuk rumpun mata pelajaran MIPA, 5 pengawas untuk Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

6 rumpun mata pelajaran IPS, 4 pengawas untuk rumpun mata pelajaran bahasa, 2 pengawas untuk rumpun mata pelajaran seni budaya/keterampilan/mulok, 1 pengawas mata pelajaran penjas/olahraga, 1 pengawas mata pelajaran bimbingan konseling, 3 pengawas untuk rumpun mata pelajaran kejuruan teknik dan industri, serta 2 pengawas untuk rumpun mata pelajaran kejuruan bisnis dan manajemen. Kebutuhan pengawas sekolah untuk 5 tahun yang akan datang, dapat diproporsikan pada jabatan pengawas sekolah yaitu sebagai pengawas sekolah muda, pengawas sekolah madya dan pengawas sekolah utama. Dari hasil analisis 5 tahun yang akan datang jabatan pengawas sekolah muda yang dibutuhkan sebanyak 9 pengawas, pengawas sekolah madya sebanyak 14 orang, dan pengawas sekolah utama sebanyak 1 orang. Proporsi pengawas sekolah berdasarkan jabatan/golongan pengawas dapat disesuaikan dengan kondisi daerah dengan pertimbangan ketersediaan sumber daya manusia (SDM). PENUTUP Berdasarkan pembahasan terhadap hasil penelitian, diperoleh beberapa simpulan sebagai berikut: 1) Jumlah ideal pengawas sekolah yang dibutuhkan berdasarkan rasio pengawas satuan pendidikan pada jenjang SMA dan SMK di Kab. Tebo sebanyak 22 pengawas sekolah atau 5 tim pengawas sekolah. 1 tim pengawas sekolah menegah atas (SMA) terdiri dari 5 orang pengawas sekolah yaitu untuk mata pelajaran matematika dan IPA, IPS, bahasa, seni budaya dan olahraga. Sedangkan untuk pengawas sekolah menengah kejuruan (SMK) 1 tim pengawas sekolah terdiri dari 6 orang pengawas. 2) Jumlah ideal pengawas sekolah yang dibutuhkan berdasarkan rumpun mata pelajaran pada jenjang SMA dan SMK di Kab. Tebo sebanyak 21 pengawas sekolah dengan rincian 5 pengawas rumpun mata pelajaran MIPA, 5 pengawas rumpun mata pelajaran IPS, 4 pengawas rumpun mata pelajaran bahasa, 2 pengawas rumpun mata pelajaran seni budaya/keterampilan/mulok, 1 pengawas mata pelajaran penjas/olahraga, 1 pengawas BK, 2 pengawas rumpun kejuruan teknik dan industri, dan 2 pengawas rumpun kejuruan bisnis dan manajemen. 3) Hasil analisis pemetaan kebutuhan pengawas SMA dan SMK di Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tebo untuk 5 tahun yang akan datang yaitu: a) Jumlah ideal pengawas sekolah yang dibutuhkan sebanyak 24 pengawas sekolah yang terdiri dari: 6 orang rumpun mata pelajaran MIPA, 5 orang mata pelajaran IPS, 4 orang rumpun mata pelajaran bahasa, 2 pengawas rumpun mata pelajaran seni budaya/keterampilan/ mulok, 1 pengawas mata pelajaran penjas/ olahraga, 1 pengawas mata pelajaran bimbingan konseling, 3 pengawas rumpun mata pelajaran kejuruan teknik dan industri, serta 2 pengawas untuk rumpun mata pelajaran kejuruan bisnis dan manajemen. b) Proporsi kebutuhan pengawas sekolah berdasarkan jenjang jabatan pengawas sekolah dibutuhkan 9 pengawas sekolah muda dengan golongan III/c s.d III/d, 14 pengawas sekolah madya dengan golongan IV/a s.d IV/c, dan 1 pengawas sekolah utama dengan golongan IV/d s.d IV/e. Dengan demikian hasil penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi pada pemerkayaan informasi informasi empiris tentang analisis perencanaan kebutuhan pengawas sekolah bagi daerah-daerah lainnya. Selain itu, sebagai bahan rujukan dan kajian lebih lanjut terhadap penerapan teoriteori perencanan dan manajemen sumber daya manusia. DAFTAR PUSTAKA Bangun, Wilson Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Erlangga Kaswan Manajemen Sumber Daya Manusia: untuk Keunggulan Bersaing Organisasi. Yogyakarta: Graha Ilmu Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

7 Mangkunegara, Anwar Prabu Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Bandung: Remaja Rosdakarya Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No. 21 Tahun Jabatan Fungsional Pengawas Sekolah dan Angka Kreditnya. Jakarta: Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Priansa, Donni Juni Perencanaan dan Pengembangan SDM. Bandung: Alfebeta Samsudin, Sadili Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Pustaka Setia Sa ud, Udin Syaefudin dan Abin Syamsuddin Makmun Perencanaan Pendidikan Suatu Pendekatan Komprehensif. Bandung: Remaja Rosdakarya Pelangi Pendidikan, Vol. 23 No. 1 Juni

BAB I PENDAHULUAN. pencapaian tujuan pendidikan yang disebut dengan Segitiga Mutu Satuan

BAB I PENDAHULUAN. pencapaian tujuan pendidikan yang disebut dengan Segitiga Mutu Satuan BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Pendidikan merupakan upaya yang dapat mempercepat pengembangan potensi manusia untuk mampu mengemban tugas yang dibebankan kepadanya. Keberhasilan penyelenggaraan
