BAB V GAMBARAN UMUM 5.1. Kondisi Wilayah

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB V GAMBARAN UMUM 5.1. Kondisi Wilayah"

Transkripsi

1 BAB V GAMBARAN UMUM 5.1. Kondisi Wilayah Penelitian dilakukan di Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih dan Cihaurbeuti. Tiga kecamatan ini berada di daerah Kabupaten Ciamis sebelah utara yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Kuningan. Luas Kabupaten Ciamis mencapai Ha dengan objek usaha perikanan budidaya baik budidaya air payau (tambak) atau air tawar seluas 2.782,42 Ha atau 1,14 persen dari luas keseluruhan kabupaten. Memang sebagian besar usaha perikanan berada di daerah selatan Kabupaten Ciamis, akan tetapi wilayah utara juga mempunyai potensi yang cukup bagus untuk pengembangan usaha perikanan khususnya perikanan air tawar. Berdasarkan kondisi geografis, tiga kecamatan yang menjadi objek penelitian berada langsung di bawah kaki Gunung Syawal dengan ketinggian daerah Mdpl. Keberadaan Gunung Syawal ini menjadi tempat untuk menyimpan cadangan air karena gunung ini banyak ditumbuhi oleh pepohonan. Bukan hanya itu curah hujan yang cukup tinggi membuat kondisi air di tiga kecamatan ini cukup melimpah dan air mengalir sepanjang tahun. Kecamatan Panumbangan memilki luas wilayah 6.120,58 Ha. Secara administratif Kecamatan Panumbangan terdiri dari 14 desa. Adapaun batas-batas wilayahnya yaitu sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Bantarujeg Kabupaten Majalengka, sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Panjalu, sebelah selatan Kecamatan Cihaurbeuti, dan sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya. Daerah selanjutnya yaitu Kecamatan Sindangkasih dengan luas daerah sebesar 2840 ha. Batas wilayah Kecamatan Sindangkasih sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Cihaurbeuti dan Kecamatan Cikoneng, sebelah selatan dan barat berbatasan dengan Kabupaten Tasikmalaya, dan sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Cikoneng. Selanjutnya Kecamatan Cihaurbeuti yang memiliki luas daerah 6.414,20 Ha. Berdasarkan batas wilayah, sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Panumbangan, sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Sindangkasih, 39

2 sebelah barat berbatasan dengan Sungai Citanduy, dan sebelah timur berbatasan dengan Gunung Syawal. Adapun data mengenai penggunaan lahan di daerah penelitian (Tabel 7). Tabel 7. Penggunaan Lahan di Kecamatan Panumbangan dan Sindangkasih Tahun 2007/2008 No Penggunaan lahan 1 Pertanian Kec. Panumbangan Luas (Ha) Persentase (%) Kec. Sindangkasih Luas (Ha) Persentase (%) Kebun/tegalan 413,00 6, ,20 38,00 Sawah 1.144,00 18,70 800,00 28,20 Kolam 111,00 1,80 94,70 3,30 Total 1.668,00 27, ,90 69,43 2 Lainnya 4.452,58 72,75 868,10 30,60 Total 6.120,58 100, ,00 100,00 Sumber : Data kantor kecamatan, 2007/2008 Berdasarkan Tabel 7, penggunaan luas lahan wilayah Kecamatan Panumbangan untuk kebun atau tegalan sebesar 413 ha atau 6,75 persen. Sedangkan untuk lahan sawah sebesar ha atau 18,7 ha dan lahan untuk kolam sebesar 111 ha atau 1,8 persen dari keseluruhan luas lahan Kecamatan Panumbangan. Sedangkan di Kecamatan Sindangkasih penggunaan luas lahan kebun atau tegal dan lahan sawah mendominasi masing-masing sebesar 1.077,2 ha atau 38 persen dan 800 ha atau 28,2 persen. Sedangkan penggunaan luas lahan kolam sebesar 94,7 ha atau 3,3 persen dari total luas keseluruhan. Penggunaan luasan lahan lainya di dua kecamatan ini digunakan pemakaman, pekarangan, bangunan umum dan lain-lain. untuk pemukiman, Penggunaan lahan untuk pertanian di Kecamatan Sindangkasih ternyata lebih dari setengah luas keseluruhan kecamatan yaitu sebesar 1.971,9 ha atau 69,43 persen. Sedangkan di Kecamatan Panumbangan luas lahan pertanian mencapai atau 27,25 persen. Luas penggunaan lahan untuk Kecamatan Cihaurbeuti tidak dimasukan kedalam tabel karena adanya keterbatasan data. Berdasarkan data yang diperoleh, 40

3 lahan peruntukan sawah dan ladang sebesar 78,4 ha dan penggunaannya sebesar 70 ha. Untuk luas lahan peruntukan empang atau kolam sebesar 100 ha akan tetapi data tentang penggunaan luasan lahan empang atau kolam tidak diperoleh. Jika melihat data luas lahan untuk sawah atau ladang, luasannya lebih kecil yaitu sebesar 78,4 ha daripada luasan untuk empang atau kolam yang sebesar 100 ha. Akan tetapi penggunaan lahan sawah atau ladang mencapai 70 ha atau 90 persen dari total luasan. Dengan demikian pemanfaatan lahan sawah di Kecamatan Cihaurbeuti cukup maksimal. Sedangkan untuk penggunaan luas lahan empang atau kolam tidak dapat diambil kesimpulannya karena keterbatasan data. Akan tetapi jika melihat kondisi dilapangan, jumlah petani kolam budidaya udang galah di Kecamatan Cihaurbeuti paling sedikit jika dibandingkan dengan Kecamatan Panumbangan dan Sindangkasih. Dengan demikian bisa disimpulkan penggunaan lahan kolam udang galah di Kecamatan Cihaurbeuti belum maksimal. Secara keseluruhan penggunaan luas lahan di Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih, dan Cihaurbeuti ternyata sebagian besar digunakan untuk lahan pertanian. Dengan demikian bisa disimpulkan bahwa masyarakat di tiga kecamatan daerah penelitian masih menganggap penting peranan sektor pertanian Gambaran penduduk Jumlah penduduk yang berada di daerah penelitian yaitu Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih, dan Cihaurbeuti (Tabel 8). Tabel 8. Pembagian Jumlah Penduduk Berdasarkan Wilayah Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih, dan Cihaurbeuti Tahun 2007/2008 No Kecamatan Jumlah Penduduk (jiwa) 1 Panumbangan Sindangkasih Cihaurbeuti Sumber : Data kantor kecamatan 2007/2008 Berdasarkan Tabel 8, Kecamatan Panumbangan memiliki jumlah penduduk paling besar jika dibandingkan dengan dua kecamatan lainnya. Jumlah penduduk Kecamatan Panumbangan sebanyak jiwa. Sedangkan untuk Kecamatan Cihaurbeuti memiliki jumlah penduduk terbesar kedua yaitu sebanyak 41

4 jiwa, selanjutnya Kecamatan Sindangkasih dengan jumlah penduduk sebanyak jiwa. Penduduk yang berada di daerah penelitian memiliki jenis pekerjaan yang beragam. Akan tetapi sebagian besar penduduk bermata pencaharian sebagai petani. Berikut merupakan data mata pencaharian penduduk di Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih, dan Cihaurbeuti (Tabel 9). Tabel 9. Pembagian Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian di Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih, dan Cihaurbeuti Tahun 2007/2008 Kec. Panumbangan Kec. Sindangkasih Kec. Cihaurbeuti No Mata Pencaharian Jumlah persen Jumlah persen Jumlah persen (jiwa) (%) (jiwa) (%) (jiwa) (%) 1 Petani , , ,18 2 Buruh tani , , ,58 3 Pedagang , , ,27 4 PNS 862 1, , ,22 5 Karyawan 24 0, , ,88 6 TNI/POLRI 24 0, , ,10 7 Pesiunan 311 0, ,87 Sumber : Data kantor kecamatan 2007/2008 Berdasarkan Tabel 9, sebagian besar penduduk di tiga kecamatan penelitian memiliki mata pencaharian sebagai petani dan buruh tani. Untuk Kecamatan Panumbangan jumlah penduduk yang bermata pencaharian sebagai petani sebanyak jiwa atau 51,54 persen dan buruh tani sebanyak 7011 jiwa atau 11,96 persen dari keseluruhan jumlah penduduk. Sedangkan untuk Kecamatan Sindangkasih jumlah penduduk yang mempunyai mata pencaharian sebagai petani masing-masing sebanyak jiwa atau 21,25 persen dan buruh tani sebanyak jiwa atau 10,06 persen dari seluruh jumlah penduduk. Selanjutnya jumlah peduduk Kecamatan Cihaurbeuti yang bermata pencaharian sebagai petani sebanyak jiwa atau 18,18 persen dan buruh tani sebanyak jiwa atau 18,58 persen dari keseluruhan jumlah penduduk. Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahwa penduduk di daerah penelitian yaitu di Kecamatan Panumbangan, Sindangkasih, dan Cihaurbeuti 42

5 sebagian besar menggantungkan hidupnya pada sektor pertanian. Oleh karena itu pertanian masih mempunyai peran yang cukup penting dalam kehidupan masyarakat di daerah penelitian. Hal ini sesuai dengan kondisi sebagian besar penduduk Indonesia yang mempunyai mata pencaharian sebagai petani terutama didaerah pedesaan. Masih kuatnya peran penting sektor pertanian terutama padi di daerah penelitian, diduga mengakibatkan usaha budidaya kolam ikan tawar terutama udang galah jumlahnya masih sedikit. Sehingga akan mempengaruhi juga pada besar kecilnya jumlah produksi udang galah yang dihasilkan Karakteristik Responden Jenis Pekerjaan Pemaparan karakteristik responden akan membantu dalam memahami kondisi sosial ekonomi pembudidaya. Sehingga akan membantu dalam melihat keragaan usaha budidaya udang galah di daerah penelitian. Diharapkan pembahasan ini akan memberikan landasan untuk menjelaskan fenomena yang didapatkan pada pembahasan berikutnya. Untuk memberikan gambaran umum responden, data yang digunakan adalah data pribadi pembudidaya hasil dari wawancara. Berdasarkan hasil wawancara dengan responden mengenai pekerjaan, ternyata sebagian besar responden menganggap bahwa usaha budidaya udang galah merupakan pekerjaan sampingan (Tabel 10). Tabel 10. Anggapan Responden Terhadap Pekerjaan Usaha Budidaya Udang Galah. No Uraian Jumlah Persentase (%) 1 Utama 11 36,67 2 Sampingan 19 63,33 Jumlah ,00 Berdasarkan data Tabel 10, sebanyak 11 orang responden atau persen menganggap bahwa usaha budidaya udang galah merupakan usaha utama dan 19 orang responden atau persen menganggap usaha sampingan. Hal ini menunjukan bahwa sebagian besar responden relatif tidak menggantungkan 43

6 hidupnya pada usaha budidaya udang galah dan tidak tertarik untuk mengusahakannya. Responden yang menganggap usaha budidaya udang galah bukan merupakan pekerjaan utama mempunyai pekerjaan sebagai PNS, pensiunan, petani ikan gurame, wiraswasta, pensiunan dan petani padi (Tabel 11). Tabel 11. Jenis Pekerjaan Utama Responden yang Menganggap Usaha Budidaya Udang Galah sebagai Pekerjaan Sampingan. No Pekerjaan Jumlah responden Persentase (%) 1 PNS 2 10,53 2 Pensiunan 4 21,05 3 Wiraswasta 3 15,79 4 Budidaya ikan lainnya. 2 10,53 5 Petani padi 6 31,58 6 Peternak ayam 1 5,26 7 Karyawan 1 5,26 Total ,00 Berdasarkan Tabel 11, respoden mempunyai pekerjaan yang beragam. Hal ini disebabkan di daerah penelitian tidak terdapat sentra produksi apapun yang dominan. Sebanyak 6 orang atau 31,58 persen responden mempunyai pekerjaan sebagai petani padi yang terdiri dari empat orang responden yang berasal dari Kecamatan Sindangkasih dan dua orang responden berasal dari Kecamatan Cihaurbeuti dan Panumbangan. Ini sesuai dengan data dari tiap kecamatan yang menunjukan bahwa sebagian besar penduduk bermatapencaharian pada sektor pertanian. Responden yang mempunyai pekerjaan utama sebagai petani padi harus menunggu saat panen padi tiba agar bisa mendapatkan penghasilan. Padahal biaya untuk kebutuhan sehari-hari selalu diperlukan. Oleh karena itu mereka memerlukan pekerjaan sampingan, salah satunya usaha budidaya udang galah. Sebanyak tiga orang atau 15,79 persen responden mempunyai pekerjaan utama sebagai wiraswasta, masing-masing dua orang mempunyai toko kelontongan yang buka setiap hari mulai dari pagi sampai malam. Selain pendapatannya yang cukup besar, masalah waktupun menjadi alasan mereka 44

7 untuk tidak menjadikan usaha udang galah sebagai pekerjaan utama. Mereka khawatir akan mengganggu usaha utamanya. Sedangkan satu orang sebagai pengrajin kerajinan tangan. Sebanyak empat orang atau 21,05 persen responden merupakan pensiunan, sebagian besar dari mereka mempunyai banyak waktu luang dan tidak mempunyai banyak kegiatan. Oleh karena itu mereka mengisi waktu kosong dengan melakukan usaha budidaya udang galah. Sebanyak dua orang atau 6,67 persen responden mempunyai pekerjaan sebagai PNS. Alasan menjadikan usaha udang galah sebagai usaha sampingan karena pekerjaan sebagai PNS mempunyai pendapatan lebih besar dan selalu ada setiap bulannya. Sebanyak dua orang atau 6,67 persen responden merupakan petani usaha budidaya ikan gurame dan satu orang atau 5,26 persen responden peternak ayam. Pekerjaan utama mereka sebagai petani budidaya ikan gurame dan peternak ayam memberikan pendapatan yang lebih besar dari usaha budidaya udang galah. Sehingga budidaya udang galah menjadi usaha sampingan. Berbeda dengan responden yang bekerja sebagai karyawan, meskipun pendapatannya lebih kecil dari usaha udang galah akan tetapi dia menganggap pendapatan dari pekerjaan sebagai karyawan bisa diterima setiap bulannya. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden yang menganggap usaha budidaya udang galah sebagai usaha sampingan karena tingkat pendapatan yang didapatkan lebih kecil daripada usaha utamanya dan pendapatan dari udang galah tidak bisa dinikmati setiap bulannya. Selain itu dari segi curahan waktu responden lebih banyak mencurahkan waktu untuk pekerjaan utamanya daripada usaha budidaya udang galah. Tingkat keseriusan responden yang menganggap usaha budidaya udang galah sebagai usaha sampingan bisa dilihat dari jumlah kolam yang mereka garap. Semua responden yang menganggap usaha udang galah sebagai sampingan memiliki jumlah kolam garapan tidak lebih dari dua. Dengan demikian tingkat produksi udang galah yang rendah diduga disebabkan oleh sedikitnya jumlah kolam yang digarap oleh responden karena mereka memiliki pekerjaan lain yang menghasilkan pendapatan lebih tinggi dari usaha budidaya udang galah. 45

8 5.3.2 Usia Responden Pembagian usia atau umur menurut Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi, dibagi menjadi tiga kelompok umur yaitu usia 0 14 tahun, usia tahun, dan usia diatas 60 tahun. Kelompok usia produktif yaitu usia tahun, sedangkan kelompok non produktif yaitu usia 0 14 tahun dan diatas 60 tahun (Tabel 12). Tabel 12. Pembagian Kelompok Umur Responden Usaha Budidaya Udang Galah No Usia Jumlah responden Persentase (%) tahun tahun >60 tahun 6 20 Dari Tabel 12, di atas menunjukan bahwa sebanyak 24 orang atau sebesar 80 persen responden mempunyai umur tahun. Sedangkan sebanyak enam orang atau sebesar 20 persen responden mempunyai umur diatas 60 tahun dan tidak ada responden yang mempunyai umur 0 14 tahun. Dengan demikian sebagian besar responden yang mengusahakan udang galah di daerah penelitian termasuk kedalam responden yang berusia produktif. Responden yang masih berusia produktif diduga cenderung lebih semangat dalam melakukan usaha sehingga akan mempengaruhi tingkat keberhasilannya. Meskipun sebagian besar responden merupakan kelompok usia produktif akan tetapi tingkat produksi usaha budidaya udang galah dilapangan masih kecil. Hal ini diduga karena keberhasilan usaha budidaya udang galah tidak hanya ditentukan oleh usia responden yang produktif akan tetapi ditentukan oleh faktor diluar usia, seperti dari lamanya pengalaman melakukan usaha dan tingkat pendidikan responden. Oleh karena itu bisa disimpulakan bahwa kelompok usia tidak mempengaruhi besar atau kecilnya jumlah produksi udang galah yang dihasilkan Pendidikan Tingkat pendidikan petani usaha budidaya udang galah bisa dilihat dari tinggi atau rendahnya pendidikan yang pernah diterima. Tingkat pendididkan 46

9 yang diterima diduga akan mempengaruhi perlakukan responden terhadap usaha budidaya udang galah yang dilakukan. Selain itu, akan mempengaruhi juga tingkat penerimaan responden pada informasi dan teknologi baru. Semakin tinggi tingkat pendidikan responden maka akan semakin cepat menerima informasi dan teknologi baru. Lalu menerapkannya dalam kegiatan usaha sesuai dengan ketentuan, bukan berdasarkan perkiraan. Sebagai contoh, sebagian besar responden yang mempunyai pendidikan rendah menggunakan input produksi berdasarkan atas perkiraan sendiri, meskipun mereka pernah mengikuti penyuluhan. Berikut merupakan data tingkat pendidikan responden (Tabel 13). Tabel 13. Tingkat Pendidikan Terakhir Responden Usaha Budidaya Udang Galah No Pendidikan Jumlah responden Persentase (%) 1 SD 14 46,67 2 SLTP 4 13,33 3 SLTA 8 26,67 4 Diploma 1 3,33 5 S1 3 10,00 Bedarsarkan Tabel 13, sebanyak 14 orang atau 46,67 persen responden mempunyai tingkat pendidikan akhir SD. Sedangkan untuk tingkat SLTP sebanyak empat orang atau 13,33 persen responden. Untuk tingkat SLTA sebanyak delapan orang atau 26,67 persen responden. Sedangkan untuk tingkat Diploma dan S1 masing-masing sebanyak satu orang atau 3.33 persen responden dan tiga orang atau sebanyak 10 persen responden. Dengan demikian sebagian besar petani responden usaha budidaya udang galah mempunyai tingkat pendidikan yang rendah. Kondisi ini menyebabkan kecenderungan petani untuk mengadopsi teknologi menjadi kurang. Sehingga dalam penggunaan faktor-faktor produksi cenderung tidak efisien karena dalam penggunaannya lebih banyak berdasarkan perkiraan sendiri tanpa adanya aturan penggunaan sesuai anjuran. Pembahasan sebelumnya menyebutkan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan maka akan semakin tinggi tingkat penerimaan terhadap penerapan teknologi baru. Implikasinya akan meningkatkan produksi usaha budidaya udang galah. Akan tetapi berdasarkan kondisi di lapangan ternyata semakin tinggi 47

10 tingkat pendidikan responden kecenderungannya semakin meninggalkan usaha budidaya udang galah karena lebih tertarik untuk mencari pekerjaan selain usaha budidaya udang. Mereka menganggap pekerjaan diluar usaha budidaya udang galah mempunyai pendapatan yang lebih tinggi. Dengan demikian bisa disimpulkan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan responden yang cenderung meninggalkan usaha budidaya udang galah, serta sebagian besar responden mempunyai tingkat pendidikan rendah menjadi penyebab rendahnya produksi udang galah di daerah penelitian Pengalaman Pengalaman melakukan usaha budidaya udang galah diduga akan mempengaruhi kemampuan dalam melakukan usaha, apalagi jika ditunjang dengan tingkat pendidikan yang tinggi. Semakin lama pengalaman usaha budidaya udang galah dilakukan maka semakin terampil responden dalam melakukan usaha. Sebagian besar responden mempunyai pengalaman 1 5 tahun (Tabel 14). Tabel 14. Lama atau Pengalaman Responden Melakukan Usaha Budidaya Udang Galah. No Lama usaha (tahun) Jumlah responden Persentase (%) , ,00 3 >5 2 6,67 Total ,00 Berdasarkan Tabel 14, menunjukan bahwa sebanyak 28 orang atau 93,33 persen responden mempunyai pengalaman usaha 1-5 tahun. Sebanyak dua orang atau 6,67 % persen responden mempunyai pengalaman usaha >5 tahun dan tidak terdapat responden yang memiliki pengalaman usaha <1 tahun. Berdasarkan data di atas ternyata sebagian besar responden memiliki pengalaman usaha 1-3 tahun. Pengalaman yang masih kurang mengakibatkan tingkat keterampilan atau kemampuan responden dalam melakukan usaha budidaya udang galah juga menjadi kurang. Sehingga mengurangi tingkat keberhasilan dalam melakukan 48

11 usaha budidaya udang. Hal ini diduga yang menyebabkan tingkat produksi udang galah di daerah penelitian rendah Status Pemilikan Lahan Berdasarkan status kepemilikan lahan, petani dibedakan menjadi petani pemilik yang menggarap lahannya sendiri dan petani bukan pemilik yang menggarap lahan orang lain. Responden pada daerah penelitian mempunyai kolam garapan bukan hanya milik pribadi akan tetapi milik orang lain dengan sistem bagi hasil, sewa dan gadai. Jadi satu responden bisa mempunyai beberapa kolam garapan (Tabel 15). Tabel 15. Status Kepemilikan Lahan Responden Usaha Budidaya Udang Galah No Status Jumlah Responden Persentase (%) 1 Pribadi 27 90,00 2 Sewa 10 33,33 3 Bagi Hasil 3 10,00 4 Gadai 1 3,00 Berdasarkan Tabel 15, menunjukan bahwa sebanyak 27 orang atau 90 persen dari jumlah total responden menggarap lahan kolam milik pribadi. Responden yang menggarap kolam sewa sebanyak sepuluh orang atau 33,33 persen. Sedangkan untuk responden yang menggarap kolam dengan bagi hasil dan gadai masing-masing sebanyak tiga orang dan satu orang. Kolam sewaan bisa disewa dengan sejumlah uang per tahun atau dibayar dengan padi. Pembayaran dengan menggunakan padi biasanya dibayarkan ketika musim panen padi. Sedangkan untuk bagi hasil, pembagiannya adalah 50 : 50 bagi penggarap dan pemilik kolam. Biasanya pemilik kolam memberikan modal untuk biaya usaha budidaya udang galah kepada penggarap. Pemilik tidak terjun secara langsung menggarap kolam akan tetapi hanya menerima hasil dari panen. 49

12 5.3.6 Luas Lahan Garapan Luas lahan garapan akan mempengaruhi tingkat produktifitas suatu produksi. Berdasarkan data yang diperoleh menunjukan bahwa sebagian besar luas lahan garapan petani responden 0,25 0,50 ha (Tabel 16). Tabel 16. Luas Lahan Garapan Responden Usaha Budidaya Udang Galah No Luas lahan (ha) Jumlah responden Persentase (%) 1 <0,25 1 3,33 2 0,25 0, ,00 3 >0,50 2 6,67 Total ,00 Berdasarkan Tabel 16, bahwa sebanyak 27 orang atau 90 persen responden memiliki luas lahan kolam garapan 0,25 0,50 ha. Sedangkan dua orang atau 6,67 persen responden memiliki luas lahan kolam garapan >50 ha dan satu orang atau 3,33 persen responden yang memiliki luas lahan kolam garapan <0,25 ha. Dengan demikian sebagian besar responden mempunyai luas lahan kolam garapan yang tergolong lahan sedang. Meskipun sebagian besar responden termasuk penggarap kolam lahan sedang. Akan tetapi masih belum memberikan tingkat produksi yang tinggi. Hal ini bisa diakibatkan oleh tingkat kemampuan dan pengalaman responden dalam mengelola usaha budidaya udang galah yang masih rendah. 50

V GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

V GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN V GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN 5.1. Karakteristik Wilayah Lokasi yang dipilih untuk penelitian ini adalah Desa Gunung Malang, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor. Desa Gunung Malang merupakan salah
