Jurnal Konstruksi ISSN : UNSWAGATI CIREBON JURNAL KONSTRUKSI. Kajian Penentuan Luas Bangunan dari Orthofoto untuk Keperluan Kadaster Fiskal

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Jurnal Konstruksi ISSN : UNSWAGATI CIREBON JURNAL KONSTRUKSI. Kajian Penentuan Luas Bangunan dari Orthofoto untuk Keperluan Kadaster Fiskal"

Transkripsi

1 Jurnal Konstruksi ISSN : UNSWAGATI CIREBON JURNAL KONSTRUKSI Kajian Penentuan Luas Bangunan dari Orthofoto untuk Keperluan Kadaster Fiskal Yackob Astor Universitas Swadaya Gunung Jati (Unswagati) Jl. Pemuda No.32 Cirebon. yackobastor@yahoo.com ABSTRAK Akibat laju pesatnya pembangunan di suatu wilayah dan dinamika masyarakat yang semakin berkembang mengakibatkan adanya perubahan dan penambahan objek dan subjek Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), hal ini mengharuskan Direktorat Jenderal Pajak selalu mengadakan kegiatan Pendataan Objek dan Subjek Pajak Bumi dan Bangunan secara sistematik dan terprogram.untuk kegiatan pendataan dengan melakukan pengukuran objek pajak tentunya lebih sulit dilakukan untuk daerah variable terrain, seperti pada daerah perkotaan yang padat maupun pemukiman di daerah yang berbukit. Salah satu kesulitan tersebut adalah dalam penentuan luas bangunan obyek pajak, dimana pengukuran dilakukan pada bangunan dalam jumlah yang banyak dan tidak teratur, maupun bangunan dengan ketinggian terrain yang berbeda, hal ini menyebabkan pengukuran akan lebih sulit dilakukan dan membutuhkan waktu yang relatif lama. Orthofoto dapat dijadikan sebagai solusi terhadap permasalahan penentuan luas bangunan untuk daerah variable terrain. Lebih dari itu, dengan orthofoto dapat diperoleh data grafis yang mencerminkan keadaan sebenarnya di lapangan dalam jumlah yang banyak dengan waktu yang relatif cepat sehingga pengelolaan PBB dan pelayanan kepada wajib pajak diharapkan akan lebih meningkat. Penelitian ini mengkaji sejauh mana orthofoto dapat digunakan untuk menentukan luas bangunan objek pajak. Realisasi penelitian dilaksanakan dengan cara membandingkan luas bangunan pada orthofoto yang dihasilkan terhadap luas bangunan dilapangan. Dilakukan proses orthofoto pada foto udara small format (non-metrik) hasil pemotretan menggunakan kamera digital untuk daerah kampus ITB, dengan perangkat lunak PCI Geomatics sebagai tool. Kata kunci : Orthofoto, Digital Elevation Model, Pixel Spacing. ABSTRACT Due rapid pace of development in the region and growing community dynamics makes any changes nor additions object and subject land and building tax (Pajak Bumi Bangunan, PBB), this requires that the Directorate General of Taxes always held data collection about the object and subject land also building tax systematic and programmed. Collection activity by measuring tax object is certainly more difficult in variable terrain areas, such as in dense urban areas and settlements in hilly areas. One of these difficulties is determine building wide where measurement conducted in dense area and irregular terrain and buildings with different heights, this led measurement would be more difficult and requires in relatively long time. Orthofoto can be used as solution for problem of determining building area in variable terrain. Moreover, orthofoto reflect real situation on the ground with many objects and relatively fast, so that land and building tax management and taxpayers service is expected to be increased. This study examines how orthofoto can be used to determine building wide as tax object. Research realization implemented by comparing building wide on orthofoto against building wide in the ground. Small format aerial photographs (non-metric) location in ITB area captured using digital camera used for input, process by PCI Geomatics software as a tool. Keywords: Orthofoto, Digital Elevation Model, Pixel Spacing. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

2 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal 1. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Akibat laju pesatnya pembangunan di suatu wilayah dan dinamika masyarakat yang semakin berkembang mengakibatkan adanya perubahan dan penambahan objek dan subjek Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), hal ini mengharuskan Direktorat Jenderal Pajak selalu mengadakan kegiatan Pendataan Objek dan Subjek Pajak Bumi dan Bangunan secara sistematik dan terprogram. Kegiatan pendataan dapat dilaksanakan dengan menggunakan/memilih salah satu dari empat alternatif sebagai berikut, yakni dengan melakukan Pendataan dengan penyampaian dan pemantauan pengembalian Surat Pemberitahuan Objek Pajak (SPOP), Identifikasi objek pajak, Verifikasi data objek pajak maupun Pengukuran objek pajak. (KEP-533/PJ/2000). Untuk kegiatan pendataan dengan melakukan pengukuran objek pajak tentunya lebih sulit dilakukan untuk daerah variable terrain, seperti pada daerah perkotaan yang padat maupun pemukiman di daerah yang berbukit. Salah satu kesulitan tersebut adalah dalam penentuan luas bangunan obyek pajak, dimana pengukuran dilakukan pada bangunan dalam jumlah yang banyak dan tidak teratur, maupun bangunan dengan ketinggian terrain yang berbeda, hal ini menyebabkan pengukuran akan lebih sulit dilakukan dan membutuhkan waktu yang relatif lama. Fotogrametri adalah suatu metode pemetaan objek-objek dipermukaan bumi yang menggunakan foto udara sebagi media, dimana dilakukan penafsiran objek dan pengukuran geometri untuk selanjutnya dihasilkan peta garis, peta digital maupun peta foto. Secara umum fotogrametri merupakan teknologi geoinformasi dengan memanfaatkan data geospasial yang diperoleh melalui pemotretan udara. Pemanfaatan metode fotogrametri untuk keperluan kadaster fiskal di Indonesia selama ini dirasakan dapat menunjang percepatan pendataan objek Pajak Bumi dan Bangunan karena meringankan dalam proses pengumpulan data lapangan dan memerlukan waktu yang lebih singkat, ini dikarenakan: a. Obyek yang terliput terlihat apa adanya/ mencerminkan keadaan sebenarnya di lapangan. b. Produk dapat berupa: peta garis, peta foto atau kombinasi peta foto-peta garis. c. Proses pengambilan data geospasial relatif cepat. d. Efektif untuk cakupan daerah yang relatif luas. Foto udara dapat dijadikan sebagai solusi terhadap permasalahan penentuan luas bangunan untuk daerah variable terrain. Lebih dari itu, dengan foto udara dapat diperoleh data grafis yang mencerminkan keadaan sebenarnya di lapangan dalam jumlah yang banyak dengan waktu yang relatif cepat sehingga pengelolaan PBB dan pelayanan kepada wajib pajak diharapkan akan lebih meningkat. Permasalahannya adalah pada foto udara kita mengetahui adanya kesalahan-kesalahan berupa penyimpangan geometris yang menyebabkan foto udara tersebut tidak dapat digunakan sebagai peta. Penyimpangan geometris ini terjadi karena adanya pengaruh dari penggunaan proyeksi sentral, distorsi kamera dan terrain distortion. Penyimpangan geometris terlihat jelas pada suatu bangunan berupa gedung dengan ketinggian dan posisi tertentu pada foto udara akan terlihat atap dan dasar gedung tersebut / gedung terlihat seolaholah seperti bersandar. Jika pada suatu foto udara masih terdapat penyimpangan geometris kemudian dilakukan proses digitasi untuk pembuatan peta garis, maka akan mengalami kesulitan dalam menentukan geometri suatu obyek yang akan di digitasi, sehingga ada kemungkinan proses digitasi dilakukan dari dasar hingga atap gedung. Hal ini menyebabkan posisi planimetrik gedung hasil digitasi menjadi tidak benar. Tentunya jika digunakan untuk keperluan analisis lebih lanjut, seperti dalam menentukan luas bangunan, hal ini akan menyebabkan ketidaktepatan terhadap hasil yang diperoleh. Jadi dapat disimpulkan bahwa penggunaan foto udara yang masih mengandung penyimpangan geometris tidak dapat dilakukan untuk keperluan analisis lebih lanjut atau hasil analisis yang diperoleh menjadi tidak akurat. Didalam pekerjaan fotogrametri ada suatu proses untuk mengkoreksi penyimpangan geometris pada daerah yang variable terrain, yakni proses orthofoto, dimana dengan orthofoto ini dilakukan re-eksposur secara orthogonal per bagian-bagian kecil dari foto, sehingga kemiringan, skala dan pergeseran relief dapat dikoreksi. Proses orthofoto akan menjadikan foto udara dalam proyeksi orthogonal. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

3 Yackob Astor Seperti peta, orthofoto hanya mempunyai satu skala (walaupun untuk medan yang beragam ketinggiannya), dan tetap menyajikan keadaan sebenarnya di lapangan (tidak berwujud garis dan simbol). Suatu orthofoto adalah benar secara planimetris, maka dapat dianggap sebagai sebuah peta atau lebih tepat disebut peta orthofoto, sehingga pengukuran jarak, sudut, posisi dan luas dapat dilakukan secara langsung pada orthofoto. Orthofoto merupakan peta dasar yang baik sekali untuk keperluan kadaster fiskal. Karena obyek pada orthofoto dapat dikorelasikan dengan apa yang diamati dilapangan, maka orthofoto dapat digunakan sebagai acuan untuk penggambaran dan hitungan hasil pengamatan lapangan. Oleh karena itu penentuan luas bangunan objek pajak untuk daerah variable terrain seharusnya cukup dilakukan dengan menggunakan orthofoto. Permasalahan yang mendasar adalah bagaimana dengan ketelitian yang dihasilkan bila pengukuran luas bangunan dilakukan secara langsung pada orthofoto. Dalam penelitian ini akan dilakukan kajian penentuan luas bangunan dari orthofoto untuk keperluan kadaster fiskal. 1.2 Perumusan Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, maka rumusan masalah dari penelitian ini adalah: a. Bagaimana teknis pembuatan orthofoto digital? sehingga diperoleh orthofoto dengan penyimpangan geometris yang minimal dan dapat digunakan untuk keperluan kadaster fiskal. b. Mengkaji sejauh mana orthofoto dapat digunakan untuk menentukan luas bangunan objek pajak? 1.4. Batasan Masalah Pembahasan hasil penelitian dilakukan berdasarkan batasan masalah sebagai berikut: 1. Cakupan daerah penelitian dibatasi hanya pada Bandung Kota di sekitar kampus ITB. 2. Foto udara yang digunakan adalah foto udara non metrik/small format hasil pemotretan dengan menggunakan kamera digital. Penggunaan foto udara dari format analog ke digital melalui proses scanning tidak dibahas dalam penelitian ini. 3. Ground Control Points (GCP) hanya menggunakan titik kontrol yang terdapat di kampus ITB dan sekitarnya. 4. Pembuatan orthofoto untuk keperluan kadaster fiskal terkait dengan beberapa hal, yakni: Penentuan penggunaan software, sebagai salah satu persyaratan pelaksanaan pekerjaan. Spesifikasi teknis dari foto udara yang akan digunakan. Proses orthofoto Ketelitian yang dihasilkan 5. Menggunakan foto udara format kecil yang tidak disertai dengan data kalibrasi secara lengkap. Sehingga pada saat proses orthofoto, data kalibrasi yang digunakan hanya beberapa parameter saja. 1.5 Metodologi Penelitian Secara umum metode penelitian digambarkan melalui diagram berikut: Foto Udara Small Format ORTHO-ENGINE (PCI Geomatics) Identifikasi Bangunan 1.3. Tujuan dan Sasaran Penelitian Tujuan dan sasaran penelitian adalah mengkaji penentuan luas bangunan obyek pajak dari suatu orthofoto. Pengkajian dilakukan dengan cara membandingkan luas bangunan pada orthofoto yang dihasilkan terhadap luas bangunan dilapangan. Produk akhir : Orthofoto Validasi Orthofoto : Menghitung Nilai Displacement (X,Y) Menghitung Luas Bangunan Menghitung Jarak Pengukuran Jarak dan Luas Bangunan di lapangan Dari penelitian ini diharapkan akan diperoleh suatu kesimpulan yang berkaitan dengan kemungkinan digunakannya orthofoto sebagai acuan untuk hitungan luas bangunan hasil pengamatan lapangan. Dikaji : Luas Bangunan Jarak Analisis untuk Keperluan Kadaster Fiskal Kesimpulan Saran Gambar 1.1 Metodologi Penelitian secara umum Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

4 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal Teknis penelitian adalah sebagai berikut: a. Foto Udara Small Format beserta spesifikasi teknis foto udara yang digunakan mencakup data kalibrasi kamera dan parameterparameter lainnya merupakan data utama dalam penelitian ini. b. Identifikasi bangunan, dilakukan dengan membawa foto udara dan melihat langsung ke lapangan kemudian menentukan bangunanbangunan mana yang akan di ukur luasnya. Pemilihan bangunan dilakukan berdasarkan kenampakan yang jelas pada foto udara. c. Ortho-engine, merupakan fasilitas yang disediakan oleh software PCI Geomatics, terdiri dari beberapa processing step, antara lain: 1. Project 2. Data Input 3. Ground Control Point (GCP) / Tie Point (TP) Collection 4. Model Calculations 5. Import & Build Digital Elevation Model (DEM) 6. DEM From Stereo 7. 3-D Operations 8. Ortho Generation 9. Mosaik 10. Report Masing-masing processing step di atas terdiri dari beberapa bagian processing step lainnya. Pemilihan processing step yang akan digunakan selanjutnya dapat dijadikan sebagai prosedur pelaksanaan pekerjaan orthofoto. d. Orthofoto sebagai produk akhir, yakni berupa foto udara yang orthogonal dan memiliki displacement yang minimum. e. Validasi Orthofoto, dilakukan untuk mengetahui apakah orthofoto yang dihasilkan dapat digunakan untuk keperluan kadaster fiskal, yakni dengan menghitung displacement / pergeseran yang terjadi selanjutnya dihitung luas bangunan dan jarak secara langsung pada orthofoto. Perhitungan luas bangunan dan jarak dihitung menggunakan rumus koordinat. f. Pengukuran di lapangan, dilakukan pengukuran jarak dan luas bangunan menggunakan pita ukur. Objek diukur berdasarkan kenampakan yang jelas pada foto udara dan dapat diidentifikasi dengan baik sehingga akan diperoleh hasil pengukuran yang akurat. g. Pengkajian dilakukan dengan membandingkan luas bangunan pada orthofoto dengan luas bangunan hasil plotting stereo maupun dengan luas bangunan hasil pengukuran lapangan. h. Analisis untuk keperluan kadaster fiskal, yakni dengan melakukan beberapa analisis dan evaluasi berupa beberapa percobaan untuk menghasilkan orthofoto yang lebih baik sehingga akan diperoleh ketelitian luas bangunan yang lebih teliti lagi. 2. PEMBUATAN ORTHOFOTO MENGGUNAKAN PCI GEOMATICS 2.1 Sumber Data Dalam penelitian ini digunakan foto udara small format (foto udara non -metrik) hasil pemotretan udara tahun Penelitian dilakukan pada daerah kampus ITB dan sekitarnya, dengan pertimbangan bahwa daerah kampus ITB dapat mewakili daerah variabel terrain yang dapat digunakan dalam pembuatan orthofoto. Foto udara untuk kampus ITB dan sekitarnya terdiri dari 5 RUN dengan jumlah keseluruhan sebanyak 42 foto. Didalam penelitian ini hanya menggunakan 3 RUN saja yakni : RUN 1-3-5, dengan jumlah total 23 foto. Pemilihan foto dilakukan berdasarkan pada ketentuan penggunaan overlap 60% dan side lap 20 %. Ground control points (GCP) menggunakan titik kontrol yang sudah tersedia di kampus ITB dan sekitarnya hasil pengukuran terrestris maupun GPS, serta digunakan peta analog kampus ITB untuk mengetahui distribusi penyebaran titik kontrol tanah yang ada di kampus ITB dan sekitarnya. Jumlah GCP yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 27 titik. 2.2 Peralatan dalam Penelitian Hardware berupa satu set komputer dengan spesifikasi sebagai berikut : Prosessor : AMD Athlon XP 2 Gb Hardisk : 40 Gb RAM : DDR 256 Mb Visipro VGA : GeForce 4 MX 64 Mb Pixel View Software yang digunakan: PCI Geomatics V.8.2 untuk pengolahan foto udara: dari mulai registrasi, GCP / TP Collection, Model Calculations, Import & Build DEM, Plotting, Ortho Generation hingga Mosaicking. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

5 Yackob Astor AutoCAD 2000, untuk penyajian hasil plotting, mengukur displacement/ pergeseran orthofoto terhadap hasil plotting dan menghitung luas detail hasil plotting. Surfer 8, untuk analisis terhadap DEM yang dihasilkan secara otomatis menggunakan PCI Geomatics. Dengan tujuan agar lebih memperlihatkan bentuk DEM yang dihasilkan. Windows XP Home Edition untuk Operating System. 2.3 Prosedur Pelaksanaan Proses Ortho-engine Dalam penelitian ini pembuatan orthofoto menggunakan software PCI Geomatics, karena selain telah banyak digunakan oleh beberapa instansi, software ini dipilih karena cukup baik dan lengkap fiturnya (powerfull). 2.4 Proses Ortho-engine Pada software ini seluruh proses pekerjaan sudah satu paket dan terintegrasi satu dan lainnya, sehingga tidak perlu lagi melakukan pekerjaan yang hanya membuat ketelitian menjadi turun, karena pada software lain fiturnya terpisah dan kadang-kadang masih harus melakukan pekerjaan secara manual untuk pemasukan datanya. Berikut prosedur pelaksanaan ortho-engine yang terdapat di PCI Geomatics: Gambar 2.2 Diagram alir proses orthoengine. Gambar 2.1 Prosedur pelaksanaan proses orthoengine. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

6 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal 2.5 Spesifikasi Foto Udara yang Digunakan 1. Foto udara yang akan digunakan untuk proses orthofoto dalam penelitian ini adalah foto udara small format / non metrik hasil pemotretan dengan menggunakan kamera digital. 2. Foto udara vertikal, yaitu apabila sumbu kamera pada saat pemotretan dilakukan benarbenar vertikal atau sedikit miring tidak lebih dari Penggunaan overlap 60% dan sidelap 20%, ketentuan ini digunakan karena pada penelitian ini pembuatan DEM diperoleh dari model stereo. 4. Spesifikasi foto udara yang digunakan adalah sebagai berikut: Panjang focus kamera yang digunakan: 120 mm Tinggi terbang pesawat = 500 m 750 m Resolution = 0.25 pixel / m Pixel Dimensions = 3,1 MP width = 2048 pixels height = 1536 pixels 2.7 Geocode Apabila semua pasangan foto telah di-extract DEM-nya, langkah selanjutnya adalah memberikan sistem koordinat tanah pada DEM tersebut dengan cara memakai tool Geocode Extracted DEM. Pada DEM yang sudah di-geocode terlihat bahwa unsur tinggi diwakili oleh warna, dimana objek berwarna putih memiliki ketinggian yang paling tinggi. A. DEM berdasarkan Detail yang berbeda Gambar 2.4 DEM Geocode berdasarkan DEM Detail yang berbeda. DEM detail parameter (High, Medium, Low) menentukan berapa banyak detail yang akan tercakup pada DEM yang dihasilkan. Walaupun secara visualisasi tidak terlihat perbedaan yang terlalu signifikan antara penggunaan detail high dan medium, namun dengan menggunakan DEM detail high akan diperoleh detail yang maksimum dibandingkan dengan menggunakan DEM detail medium dan low. (Tutorial PCI Geomatics). Gambar 2.3 Foto udara RUN 3 foto Extract DEM Automatic Untuk menghasilkan orthofoto yang baik, maka DEM yang baik mutlak diperlukan. Dalam penelitian ini pembuatan DEM dilakukan sepenuhnya secara otomatis dan dibentuk berdasarkan penggunaan pixel spacing dan DEM detail. Tabel 2.1 Extraction option Extract DEM Automatic. Penggunaan detail parameter (High, Medium, Low) akan berpengaruh juga pada waktu yang dibutuhkan untuk menghasilkan DEM dan besarnya kapasitas / space yang dibutuhkan untuk menyimpan DEM yang dihasilkan. Detail high akan membutuhkan waktu yang relatif lebih lama dan kapasitas penyimpanan yang lebih besar dibandingkan dengan penggunaan detail medium dan low. B. DEM berdasarkan Pixel Spacing yang berbeda Pixel Spacing DEM Detail 1 ( 0,2 m ) High, Medium, Low 2 ( 0,4 m ) High, Medium, Low 4 ( 0,9 m ) High, Medium, Low 8 (1,8 m ) High, Medium, Low 16 ( 3,6 m ) High, Medium, Low 32 (7,1 m ) High, Medium, Low Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

7 Yackob Astor Gambar 2.5 DEM Geocode berdasarkan Pixel Spacing yang berbeda. Penggunaan pixel spacing dalam pembuatan DEM otomatis adalah sama halnya dengan pembuatan grid secara teratur dengan kerapatan/ interval tertentu. Pixel spacing 1 (0,2m) tentunya akan lebih kecil dan rapat dibandingkan dengan pixel spacing 2, 4, 8, 16 dan 32. Karena lebih kecil dan rapat, maka DEM yang menggunakan pixel spacing 1 hasilnya akan lebih menyerupai bentuk obyek sebenarnya dibandingkan dengan DEM yang menggunakan pixel spacing 32. Setelah proses DEM selesai, maka proses Ortho Generation sudah bisa dilakukan. 2.8 DEM dan Orthofoto yang dihasilkan 3. KAJIAN PENENTUAN LUAS BANGUNAN DARI ORTHOFOTO 3.1 Analisis terhadap Orthofoto yang dihasilkan Untuk menghasilkan orthofoto yang baik, maka DEM yang baik mutlak diperlukan. Dalam penelitian ini pembuatan DEM dilakukan sepenuhnya secara otomatis dan dibentuk berdasarkan penggunaan pixel spacing dan DEM detail. Tabel 3.1 Pilihan pixel spacing yang dapat digunakan Pixel Spacing meter Klasifikasi pixel spacing di atas merupakan pilihan yang diberikan oleh PCI Geomatics. Sedangkan untuk nilai dalam satuan meter diperoleh berdasarkan resolusi pixel foto udara digital yang digunakan sebagai input. Jadi nilai satu pixel spacing sangat tergantung pada kualitas foto udara yang digunakan. Penggunaan pixel spacing dalam pembuatan DEM adalah sama halnya dengan pembuatan grid secara teratur dengan kerapatan tertentu. Pixel spacing 1 (0,2m) tentunya akan lebih kecil dan rapat dibandingkan dengan pixel spacing 32 (7,1m). Karena lebih kecil dan rapat, maka DEM yang menggunakan pixel spacing 1 hasilnya akan lebih menyerupai bentuk obyek sebenarnya dibandingkan dengan DEM yang menggunakan pixel spacing 32. (Gambar.3.1) (1) (2) Gambar 2.6 DEM (1) dan Orthofoto (2) hasil Automatic Mosaicking. Penggunaan pixel spacing yang tepat, yakni harus memperhatikan : 1. Kualitas pixel yang digunakan. Dalam penelitian ini 1 pixel = 0.25 m, maka sebaiknya menggunakan pixel spacing di atas 1 pixel (0,2m), yakni dapat menggunakan pixel spacing 2, 4, 8, 16 atau Kondisi di lapangan, untuk daerah ITB lebih cocok menggunakan pixel spacing 2 (0,5m) atau 4 (1m) sehingga grid yang dibentuk dapat mewakili detail yang ada. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

8 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal Sedangkan penggunaan DEM detail (High, Medium, Low) menentukan berapa banyak detail yang akan tercakup pada DEM yang dihasilkan. Terlihat bahwa DEM dengan detail High dan Medium nampak lebih mendekati bentuk bangunan sebenarnya bila dibandingkan DEM dengan detail Low. (Gambar.3.2). Berdasarkan penjelasan di atas, maka orthofoto yang dipilih dalam penelitian ini adalah orthofoto menggunakan DEM dengan pixel spacing 4 (1 m) dengan DEM detail: High. (Gambar.2.6) Analisis terhadap DEM yang dihasilkan dilakukan menggunakan software Surfer. Dengan tujuan agar lebih memperlihatkan bentuk DEM yang dihasilkan oleh PCI Geomatics. DEM dalam format PCI Geomatics (pix) dikonversi kedalam format.dat, agar dapat ditampilkan di Surfer. Gambar 3.2 DEM menggunakan detail yang berbeda dalam bentuk 3D Surface Orthofoto yang dihasilkan dalam penelitian ini adalah orthofoto yang tidak sempurna, dimana pada tepi bangunan ada yang terlihat bergelombang (anomali) dan mengalami sedikit kerusakan sehingga sedikit merubah bentuk aslinya. Gambar 3.1 DEM menggunakan pixel spacing berbeda dalam bentuk 3D Surface. Gambar 3.3Contoh anomali pada tepi bangunan. Anomali pada tepi bangunan disebabkan karena adanya penempatan titik tinggi pada bangunan (surface), maupun terjadi karena adanya pergeseran / ketidaktepatan penempatan titik origin dari posisi seharusnya, yang kemudian ikut digenerate dalam pembuatan DEM sehingga menyebabkan terjadinya kesalahan ketinggian pada proses interpolasi. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

9 Yackob Astor Penempatan titik tinggi di atap gedung (surface) Orthofoto Hasil Plotting Stereo (PCI Geomatics) Ketinggian hasil interpolasi Ketinggian seharusnya DZ Bentuk permukaan hasil interpolasi Overlay (AutoCAD) D Z = kesalahan ketinggian Gedung 1 Gambar 3.4 Kesalahan ketinggian hasil interpolasi. Hitung nilai Displacement Pengukuran Lapangan Z Membandingkan Jarak dan Luas Bangunan Kesimpulan Gambar 3.6 Diagram Alir Validasi Orthofoto. d (m) Ket : = titik origin awal = titik origin setelah pergeseran d (m) Gambar 3.5 Pergeseran titik origin. Gambar 3.5 menunjukkan bahwa pergeseran titik origin akan merubah bentuk objek pada DEM yang dihasilkan. Titik origin awal dengan interval d (meter) jika mengalami pergeseran, maka titik origin setelah pergeseran akan memiliki interval yang sama. Hal ini akan berpengaruh pada penggunaan pixel spacing untuk membuat DEM. Ini dikarenakan pembuatan DEM dilakukan secara interpolasi dengan interval tertentu, sehingga kesalahan interpolasi maupun kesalahan karena adanya pergeseran titik origin akan lebih sering terjadi jika kita menggunakan pixel spacing yang kecil. Penggunaan pixel spacing yang kecil (pixel spacing 1) akan membuat grid/ interval yang rapat, sehingga kesalahan pun terjadi untuk setiap grid yang rapat tersebut (kesalahan terjadi setiap 0,25m), menyebabkan anomali yang dihasilkan cenderung akan lebih banyak. 3.2Validasi Orthofoto dalam Penentuan Luas Bangunan Validasi dimaksudkan untuk mengetahui ketelitian atau kualitas dari orthofoto yang dihasilkan, sehingga dapat dinyatakan apakah orthofoto tersebut dapat digunakan untuk keperluan kadaster fiskal. X Penjelasan: 1. Pada proses pemetaan secara fotogrametris ada tahapan pekerjaan yang disebut plotting. Plotting dilakukan agar diperoleh sajian informasi grafis geometris dalam pembuatan peta secara fotogrametris. Pada peta garis, detail planimetrik dan informasi ketinggian kedua-duanya diplot, sedangkan untuk keperluan peta foto hanya informasi ketinggian saja yang diplot (garis kontur dan Spot Height). Plotting adalah proses pemindahan detail planimetrik maupun ketinggian dari model foto ke bidang gambar. Pemindahannya dilakukan dengan cara memproyeksikan secara orthogonal dari model foto stereo yang sudah terorientasi secara absolut ke bidang gambar.(saptomo,1993). Dalam penelitian ini, plotting stereo dilakukan pada PCI Geomatics menggunakan 3-D Operations. Koordinat hasil plotting adalah penggambaran koordinat foto udara yang diperoleh dari hasil proses interior orientation dan exterior orientation yang telah dilakukan pada proses sebelumnya. Koordinat hasil orientasi dapat dilihat pada Residual Report. 2. Perbedaan utama koordinat hasil plotting dengan koordinat orthofoto adalah pada koordinat hasil plotting masih mengandung relief displacement, sedangkan pada koordinat orthofoto relief displecement sudah diminimalkan. 3. Validasi orthofoto dilakukan dengan menghitung displacement / pergeseran yang Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

10 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal dihasilkan dari selisih antara koordinat hasil plotting stereo dengan koordinat orthofoto. Selisih yang diperoleh menunjukkan besarnya relief displacement pada foto udara. 4. Selanjutnya dilakukan perbandingan luas bangunan pada orthofoto dengan hasil plotting stereo maupun dengan hasil pengukuran lapangan. Luas bangunan hasil plotting menyatakan luas pada foto udara yang masih mengandung relief displacement. Luas bangunan pada orthofoto menyatakan luas bangunan setelah relief displacement diminimalkan. Sedangkan luas bangunan hasil pengukuran dilapangan menyatakan luas bangunan sebenarnya. 5. Validasi ukuran jarak dilakukan dengan melakukan perbandingan antara hasil ukuran jarak dilapangan dengan hasil ukuran jarak pada orthofoto.perhitungan jarak pada orthofoto dihitung menggunakan rumus koordinat. 6. Perhitungan luas bangunan pada orthofoto dihitung menggunakan plotting pada AutoCAD. A. Hasil Plotting Stereo PCI Geomatics B. Orthofoto Gambar 3.8 Orthofoto dilakukan plotting menggunakan AutoCAD (kiri). Hasil plotting orthofoto untuk gedung yang akan dihitung luasnya (kanan) C. Overlay Gambar 3.9 Overlay orthofoto terhadap hasil plotting stereo (kiri). Overlay hasil plotting orthofoto terhadap hasil plotting stereo untuk gedung yang akan dihitung luasnya (kanan) Displacement / Pergeseran Displacement / pergeseran dihasilkan dari selisih antara koordinat hasil plotting stereo dengan koordinat orthofoto. (b) (a) Gambar 3.7 (a) Hasil plotting stereo secara keseluruhan. (b) Hasil plotting stereo berupa gedung (gedung A X) yang akan dihitung luasnya. Selanjutnya hasil plotting stereo dari PCI Geomatics (berupa data raster) dikonversi ke dalam AutoCAD (menjadi data vektor). Gambar 3.10 Displacement / Pergeseran Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

11 Yackob Astor Displacement yang dihasilkan dari 136 titik (X,Y) yakni : Tabel 3.2 Displacement pada orthofoto Hasil yang diperoleh Koordinat X (m) Koordinat Y (m) Displacement terbesar Displacement terkecil Displacement rata-rata Dari hasil perhitungan pada tabel 3, diperoleh displacement / pergeseran rata-rata yaitu 0.686m (untuk koordinat X) dan 0.717m (untuk koordinat Y) Perbandingan Jarak Pengukuran jarak pada orthofoto dilakukan pada obyek yang lurus di lapangan dan secara visualisasi terlihat lurus dan jelas sehingga mudah dilakukan identifikasi. Pengukuran jarak pada orthofoto dilakukan dengan menempatkan tie point pada obyek yang akan diukur, setelah proses exterior orientation maka tie point tersebut akan memiliki koordinat tanah. Pengukuran jarak diperoleh berdasarkan dua titik yang diketahui koordinatnya. Sedangkan untuk pengukuran jarak dilapangan menggunakan pita ukur. Tabel 3.3 Daftar koordinat untuk pengukuran jarak pada orthofoto Rumus jarak : D AB 2 ( X B X A) ( YB YA) ) 2 (1) Tabel 3.4 Perbandingan antara jarak pada orthofoto dengan jarak dilapangan Gambar 3.11 Pengukuran jarak di orthofoto dilakukan pada objek yang lurus di lapangan Analisis ketelitian ukuran jarak dilakukan dengan menghitung besarnya penyimpangan antara hasil ukuran jarak di orthofoto terhadap hasil ukuran jarak di lapangan. Dari hasil perhitungan melalui tabel 3.4 diperoleh penyimpangan rata-rata antara kedua data tersebut yaitu ± 0.63 m. Gambar 3.12 Pengukuran panjang dan lebar gedung pada orthofoto Dari hasil perbandingan pada tabel 3.4 menunjukkan bahwa 13 dari 16 data sampel atau % data hasil ukuran jarak diperoleh selisih dibawah 1 meter. Tidak ada peraturan dalam kadaster fiskal yang menyatakan toleransi selisih perhitungan jarak di peta digital terhadap jarak sesungguhnya dilapangan. Hingga saat ini luas bangunan yang memenuhi toleransi dijadikan sebagai indikator bahwa pengukuran jarak telah memiliki ketelitian yang cukup baik. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

12 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal Perbandingan Luas Bangunan/ Gedung Validasi luas dilakukan dengan perbandingan luas bangunan pada orthofoto dengan hasil plotting stereo maupun dengan hasil pengukuran lapangan. Luas bangunan hasil plotting menyatakan luas pada foto udara yang masih mengandung relief displacement. Luas bangunan pada orthofoto menyatakan luas bangunan setelah relief displacement diminimalkan. Sedangkan luas bangunan hasil pengukuran dilapangan menyatakan luas bangunan sebenarnya. Obyek yang akan diukur luasnya di lapangan adalah bangunan berupa gedung dengan karakteristik yang hampir sama, yakni: 1. Gedung memiliki bentuk geometris yang sederhana dan simetris. 2. Gedung memiliki selisih antara atap gedung dengan dasar gedung ± 1,5 m. 3. Gedung bertingkat, walaupun tiap gedung memiliki tingkat yang berbeda, tetapi karena semua gedung berbentuk simetris, maka luas setiap tingkat adalah kelipatannya. Analisis Data adalah pekerjaan membandingkan data spasial/peta dengan basis data SISMIOP secara otomatis, yang dituangkan dalam laporan hasil analisis. Adapun informasi yang diperbandingkan adalah: NOP, luas bangunan, bangunan beserta nomornya. Toleransi yang diperbolehkan antara luasan di peta digital dan luasan di SISMIOP adalah 10%. A. Perbandingan luas bangunan hasil plotting stereo 3D terhadap luas bangunan pada orthofoto. Berdasarkan toleransi yang diperbolehkan antara luasan di peta digital dan luasan di SISMIOP adalah 10%, dalam hal ini hasil plotting stereo dianggap sebagai peta digital, sedangkan orthofoto dijadikan sebagai acuan untuk pembentukan data SISMIOP. Perbandingan luas bangunan hasil plotting stereo terhadap luas bangunan pada orthofoto dilakukan pada 24 gedung. Hasilnya adalah sebagai berikut: Tabel 3.5 Perbandingan luas bangunan hasil plotting stereo terhadap luas bangunan pada orthofoto. Gambar 3.13 Gedung yang diukur luasnya dilapangan. Gedung yang akan dihitung luasnya tentunya dipilih gedung yang secara visualisasi pada foto udara terlihat paling baik dan paling jelas, dimana tidak terdapat atau sedikit sekali anomali pada tepi gedung tersebut. Tentunya ini diharapkan dapat meminimalkan kesalahan pada saat plotting, sehingga dapat diperoleh selisih luas yang minimal. Secara hukum selisih hasil perhitungan luas untuk keperluan kadaster fiskal yakni mengacu pada Keputusan Direktur Jendral Pajak Nomor: KEP- 533/PJ/2000 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pendaftaran, Pendataan dan Penilaian Objek dan Subjek Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dalam Rangka Pembentukan dan atau Pemeliharaan Basis Data Sistem Manajemen Informasi Objek Pajak (SISMIOP). Berdasarkan tabel diatas, ternyata semua gedung dapat memiliki selisih luas perbandingan antara hasil plotting dengan orthproduk dibawah 10%. Ini berarti: 1. Berdasarkan nilai selisih yang diperoleh, dapat dikatakan bahwa orthofoto yang dihasilkan memiliki pergeseran/ displacement yang tidak terlalu besar. Pada Lampiran A bab II.4.3 Tahapan Pelaksanaan SIG PBB bagian G, menyatakan: Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

13 Yackob Astor 2. Walaupun orthofoto yang dihasilkan pada tepi bangunan ada yang terlihat bergelombang (anomali) dan mengalami sedikit kerusakan sehingga sedikit merubah bentuk aslinya, namun secara keseluruhan bangunan / gedung masih cukup jelas untuk dilakukan identifikasi dalam pembuatan peta garis / plotting. Sehingga dapat diperoleh data berupa koordinat yang cukup baik dan luas bangunan yang sesuai dengan ketentuan kadaster fiskal. Tentunya untuk melakukan perbandingan luas agar sesuai dengan ketentuan kadaster fiskal, maka diperlukan hasil plotting yang baik. Hasil plotting stereo foto udara menggunakan PCI Geomatics maupun hasil plotting orthofoto menggunakan AutoCAD akan sangat menentukan besarnya displacement dan luas suatu bangunan. Pada tabel 3.5 menunjukkan bahwa setidaknya hasil plotting yang telah dilakukan dapat mencapai selisih luas 10%, ini berarti secara hukum telah sesuai dengan ketentuan kadaster fiskal. Tetapi secara teknis pengukuran dan pemetaan, tentunya toleransi luas yang telah ditetapkan dalam KEP-533/PJ/2000 sebesar 10% tidak dapat mewakili bangunan dengan luas yang berbeda. Karena didalam proses pengukuran suatu jumlah, beberapa faktor seperti keterbatasan manusia, ketidaklengkapan instrumen, dan ketidakstabilan alamiah sering menyebabkan nilai yang diukur menjadi tidak tepat. Sehubungan adanya faktorfaktor tersebut maka meskipun pengukuran dilaksanakan dengan cermat, akan selalu terdapat kesalahan. Suatu bangunan dengan luas 100 m² akan memiliki kesalahan luas yang berbeda dengan bangunan yang memiliki luas 10 m², oleh karena itu tolerensi 10% tidak bisa ditetapkan untuk bangunan dengan luas berbeda. Seharusnya untuk bangunan dengan luas 100 m² akan mendapatkan selisih toleransi persentase kesalahan luas yang lebih kecil dibandingkan untuk bangunan dengan luas 10 m² yang mendapatkan toleransi persentase kesalahan luas lebih besar. Gambar 3.14 Curvalinier hubungan antar toleransi selisih kesalahan luas terhadap luas bangunan. B. Perbandingan luas bangunan pada orthofoto terhadap luas bangunan hasil pengukuran lapangan. Tabel 3.6 Luas bangunan hasil pengukuran lapangan. Pengukuran luas bangunan pada orthofoto dilakukan sebanyak 10 kali untuk setiap gedung, sehingga diperoleh simpangan baku untuk masingmasing luas gedung. Simpangan baku (standard deviation ) merupakan suatu jumlah yang digunakan untuk menyatakan ketepatan sekelompok pengukuran. Pengukuran dilakukan untuk data sampel, standar deviasi dari sampel dihitung dengan cara sebagai berikut: 2 S ( ( X i X ) / n 1)...(2) Tabel 3.7 Luas bangunan hasil pengukuran pada orthofoto. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

14 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal Tabel 3.8 Beda luas bangunan pada orthofoto dengan luas bangunan di lapangan. Beda luas tersebut masih dipengaruhi oleh atap bangunan yang lebih panjang dari batas bangunan, mengakibatkan adanya selisih luas yang diperoleh dengan luas sebenarnya suatu bangunan. Untuk itu perlu dilakukan pengurangan ukuran jarak atap terhadap batas yang sebenarnya. Jika kita menggunakan asumsi bahwa selisih antara atap gedung dengan dasar gedung sebesar 1.5 m, maka beda luas bangunan yang diperoleh adalah m 2 (gedung I), (gedung N dan O), dan (gedung P). Untuk mengetahui keakuratan pengukuran luas bangunan dilapangan dengan pengukuran luas bangunan di orthofoto, maka dilakukan uji student (t) sebagai berikut, dimana luas bangunan hasil pengukuran lapangan dalam hal ini dianggap sebagai suatu hipotesis terhadap ukuran luas bangunan pada orthofoto. t x 0 s / n... (3) Gedung I (H O = m ; H O m) t = Gedung N dan O ( H O = m ; H O m ) t = Gedung P ( H O = m ;H O m ) t = Nilai-nilai dalam distribusi t α = 5 % α =2 % α = 1 % df = Untuk df = 9 dan α = 5 %, H O diterima bila t Untuk df = 9 dan α = 2 %, H O diterima bila t Untuk df = 9 dan α = 1 %, H O diterima bila t Dari hasil Uji t untuk gedung I dan P, H O diterima dengan tingkat signifikansi (α) = 2 %, ini berarti luas bangunan hasil pengukuran orthofoto secara statistik sama dengan luas bangunan hasil pengukuran lapangan. Sedangkan untuk gedung N maupun gedung O, H O ditolak dengan tingkat signifikansi (α) = 5 %, 2%,dan 1%. Ini berarti luas bangunan hasil pengukuran orthofoto secara statistik tidak sama (terdapat perbedaan secara signifikan) dengan luas bangunan hasil pengukuran lapangan yang kemungkinan besar disebabkan adanya kesalahan pada saat pengukuran dilapangan. 3.3 Pengaruh penggunaan pixel spacing terhadap luas bangunan pada orthofoto. Seperti yang telah dijelaskan pada sub bab 3.1, bahwa penggunaan pixel spacing yang kecil walaupun banyak terlihat bergelombang pada sisisisi gedung, tetapi secara geometris tidak mengalami perubahan yang besar. Sedangkan penggunaan pixel spacing yang lebih besar walaupun terlihat tidak bergelombang / tidak ada anomali pada tepi gedung, tetapi sebenarnya mengalami perubahan secara keseluruhan, yakni perubahan geometri. Sehingga menyebabkan bentuk bangunan akan tampak menjadi tidak simetris / terlihat lebih miring maupun terlihat seakan lebih cembung. Penggunaan pixel spacing dapat mempengaruhi bentuk geometris suatu objek sehingga akan berpengaruh pula pada ketelitian luas bangunan yang diukur pada orthofoto. Hal ini dibuktikan dengan melakukan perhitungan luas bangunan pada orthofoto dengan pixel spacing yang berbeda. Perhitungan luas bangunan diukur dengan melakukan plotting pada orthofoto. Sepintas percobaan ini terlihat subyektif sekali, dimana hasil luas bangunan yang diperoleh sangat ditentukan oleh ketelitian pada saat plotting. Tetapi setelah dilakukan plotting berulang-ulang pada gedung yang sama dengan pixel spacing yang berbeda, hasilnya menunjukkan adanya suatu kecenderungan bahwa penggunaan pixel spacing yang lebih besar menyebabkan luas bangunan pada orthofoto akan semakin berbeda jauh (memiliki selisih yang besar) dari luas bangunan hasil stereo plotting sebagai acuan. Ini dikarenakan suatu orthofoto sangat dipengaruhi oleh Digital Elevation Model (DEM) yang digunakan. Pada gambar.8 ditunjukkan suatu bentuk DEM dengan pixel spacing yang berbeda. Penggunaan pixel spacing dalam pembuatan DEM adalah sama halnya dengan pembuatan grid secara teratur dengan kerapatan tertentu. Pixel spacing 1 (0,2m) Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

15 Yackob Astor tentunya akan lebih kecil dan rapat dibandingkan dengan pixel spacing 32 (7,1m). Karena lebih kecil dan rapat, maka DEM yang menggunakan pixel spacing 1 hasilnya akan lebih menyerupai bentuk obyek sebenarnya dibandingkan dengan DEM yang menggunakan pixel spacing 32. Tabel 3.9 Pengaruh penggunaan pixel spacing yang berbeda terhadap luas bangunan pada orthofoto. 4. KESIMPULAN DAN SARAN 4.1 Kesimpulan 1. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ketelitian yang dicapai oleh orthofoto untuk keperluan kadaster fiskal adalah sebagai berikut : a) Orthofoto yang dihasilkan dalam penelitian ini diperoleh pergeseran / displacement rata-rata yaitu 0.686m (untuk koordinat X) dan 0.717m (untuk koordinat Y). b) Ketelitian ukuran jarak diperoleh ± 0.63 m atau % yakni 13 dari 16 data sampel hasil ukuran jarak diperoleh selisih < 1 meter. c) Ketelitian yang dicapai oleh orthofoto untuk pengukuran luas bangunan adalah 0.5% (untuk gedung I) ; 4.8% (untuk gedung N dan O) ; 1.3 % (untuk gedung P). Untuk mengetahui keakuratan pengukuran luas bangunan dilapangan dengan pengukuran luas bangunan di orthofoto, maka dilakukan uji student (t). Dari hasil Uji t ternyata hanya gedung I dan P yang diterima dengan tingkat signifikansi (α) = 2 %, ini berarti luas bangunan (gedung I dan P) hasil pengukuran orthofoto secara statistik sama dengan luas bangunan hasil pengukuran lapangan. Ketelitian orthofoto terhadap rata-rata luas bangunan keseluruhan (populasi) dalam hal ini tidak dapat ditentukan hanya berdasarkan gedung (gedung I, N, O, dan P) yang telah dihitung luasnya sebagai sampel. Ini disebabkan karena sampel yang digunakan tidak dapat mewakili populasi, antara lain: letak sampel yang tidak menyebar, jumlah sampel yang terlalu sedikit, dan karakteristik sampel yang homogen (ukuran gedung yang hampir sama). 2. Penggunaan pixel spacing dapat mempengaruhi bentuk geometris suatu objek sehingga akan berpengaruh pula pada ketelitian luas bangunan yang diukur pada orthofoto. Hasil dari percobaan ini menunjukkan bahwa penggunaan pixel spacing yang lebih besar menyebabkan luas bangunan pada orthofoto akan semakin berbeda jauh (memiliki selisih yang besar) dari luas bangunan hasil stereo plotting maupun luas hasil pengukuran lapangan sebagai acuan. 3. Secara konsep, penambahan jumlah Ground Control Points (GCP) maupun Tie Points (TP) akan berpengaruh terhadap ketelitian orthofoto yang dihasilkan. Semakin banyak GCP dan TP yang digunakan maka ketelitian orthofoto yang dihasilkan semakin baik atau orthofoto akan memiliki ketelitian yang tinggi. Dalam penelitian ini penambahan jumlah GCP maupun TP berpengaruh terhadap ketelitian orthofoto yang dihasilkan / residual error, tetapi semakin banyak jumlah GCP dan TP tidak menjamin nilai residual menjadi semakin kecil. Hal ini dikarenakan dalam penelitian ini GCP hanya menggunakan titik kontrol yang terdapat di kampus ITB dan sekitarnya, dimana titik kontrol yang digunakan tidak memiliki ketelitian yang cukup baik. Kemungkinan kesalahan juga terjadi karena ketidaktepatan Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

16 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal penempatan GCP pada posisi sebenarnya di foto udara. 4. Penambahan jumlah Ground Control Points (GCP) dengan ketelitian yang tinggi maupun perapatan Tie Points (TP) akan berpengaruh terhadap ketelitian orthofoto yang dihasilkan, sehingga suatu objek pada orthofoto akan memiliki koordinat planimetris (X,Y) dan tinggi (H) yang benar. Kemudian jika pada orthofoto dilakukan suatu pengukuran luas maupun jarak, maka tentunya akan diperoleh hasil hitungan yang lebih tepat atau mendekati ukuran sebenarnya. Dalam penelitian ini, penambahan jumlah Ground Control Points (GCP) maupun perapatan Tie Points (TP) pada bangunan tidak membuat luas bangunan di orthofoto mengalami perubahan yang signifikan. Tidak menunjukkan bahwa dengan menggunakan GCP dan TP yang semakin banyak maka akan diperoleh selisih luas bangunan yang semakin kecil. Sehingga dalam penelitian ini dapat dikatakan bahwa penambahan GCP dan TP tidak terlalu berpengaruh pada ketelitian luas bangunan. Hal ini disebabkan karena GCP yang digunakan memiliki ketelitian yang kurang baik. 4.2 Saran 1. Untuk mendapatkan hasil orthofoto yang lebih baik sebaiknya dalam proses orthofoto dicoba menggunakan data calibration camera secara lengkap, yakni dengan memperhitungkan Radial Lens Distortion dan Decentering Distortion. 2. Sebaiknya diperhitungkan sebelumnya mengenai ketelitian Ground Control Points (GCP) yang akan digunakan. Selain itu penyebaran GCP yang cukup merata perlu juga diperhatikan penempatan distribusinya pada daerah-daerah yang ekstrim perbedaan tingginya sehingga displacement yang dihasilkan akan lebih minimal. 3. Untuk pelaksanaan pendataan objek pajak di daerah yang variable terrain, seperti pada daerah perkotaan yang padat maupun pemukiman di daerah yang berbukit, sebaiknya agar penggunaan orthofoto dapat diterapkan sebagai acuan maupun pelengkap untuk hitungan luas bangunan dan rekonstruksi batas-batas bangunan yang digunakan pada saat penggambaran dan hitungan hasil pengamatan lapangan. 4. Untuk mengetahui perkiraan ketelitian orthofoto terhadap rata-rata luas bangunan keseluruhan (populasi), maka sampel yang digunakan secara kuantitatif harus lebih banyak dan heterogen (small, medium, large) dengan pola distribusi yang menyebar, sehingga sampel dalam hal ini benar-benar dapat mewakili populasi. DAFTAR PUSTAKA Amhar, F. (1999): Mengenal Orthofoto Sejati dan Model Kota 3D. Majalah Survey dan Pemetaan vol XII. Ikatan Surveyor Indonesia. Anggraini. (1999): Kajian Aspek Geometri Korelasi Citra Digital. Tesis Magister Jurusan Teknik Geodesi, Insitut Teknologi Bandung. Dipokusumo,B.S. (1999): Penggunaan Foto Udara Format Kecil (FUFK) untuk Survey Pembuatan Peta Pendaftaran dan Surat Ukur. Majalah Survey dan Pemetaan vol XII. Ikatan Surveyor Indonesia. Hadi, T.S. (2000): Analisis Ketelitian Pengukuran Batas-batas Bidang Tanah dengan metode Fotogrametri Digital. Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi, ITENAS Bandung. Glone, JC., Mikhail, EM. dan Bethel, J. (2004): Manual of Photogrammetry. Fifth edition. American Society for Photogrammetry and Remote Sensing. KEP-533/PJ/2000 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pendaftaran, Pendataan dan Penilaian Objek dan Subjek Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dalam Rangka Pembentukan dan atau Pemeliharaan Basis Data Sistem Manajemen Informasi Objek Pajak (SISMIOP). Kursus Penyegaran Fotogrametri. (1993), ITB, Bandung. Paine, D. (1993): Fotografi Udara dan Penafsiran Citra untuk Pengelolaan Sumber Daya. Indonesian edition. Gajah Mada University Press. Yogyakarta. Priadin, D. (1999): Pengaruh Ketelitian dan Distribusi Titik Tinggi (Spot Height) terhadap Posisi Planimetrik Ortofoto Digital. Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi, Insitut Teknologi Bandung. Purwadhi, S.H. (2001): Interpretasi Citra Digital. Grasindo Jakarta. Rahayu, G. (1997): Kajian Ketelitian Geometris Pemetaan Digital dengan cara Softcopy Fotogrametris. Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi, ITENAS Bandung. Rudianto, B.(1999): Kajian Pemenfaatan Metode Fotogrametri Digital untuk Pemetaan Pendaftaran Tanah. Tesis Magister Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

17 Yackob Astor Jurusan Teknik Geodesi, Insitut Teknologi Bandung. Schenk,T. (1999): Digital Photogrammetry. TerraScience, Ohio State University. Seminar Ilmiah. (2001): Inovasi Geoinformasi dengan Teknologi Small Format Photogrammetry. Jurusan Teknik Geodesi, ITENAS Bandung. SE-33/PJ.6/1993 tentang Petunjuk Teknis Pemetaan Pajak Bumi dan Bangunan. Sugiyono.(2000): Statistik untuk Penelitian. Alfabeta, Bandung. Tutorial PCI Geomatics V.8.2 Wahono, E.A. (1999): Pengaruh Sebaran Titik- Titik Kontrol Minor Pada Triangulasi Udara. Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi, Insitut Teknologi Bandung. Yanti. (1999): Pembuatan Peta Foto Hasil Rektifikasi Dengan Menggunakan Soft Copy Photogrammetry.Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi, ITENAS Bandung. Yudi. (1999): Kajian Pembuatan dan Pemanfaatan Peta Slope dengan menggunakan Soft Copy Photogrammetry di Wilayah Cekungan Bandung. Tugas Akhir Jurusan Teknik Geodesi, ITENAS Bandung. Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

18 Kajian Penentuan Luas Bangunan Dari Orthofoto Untuk Keperluan Kadaster Fiskal Jurnal Konstruksi, Vol. 1, No. 1, April

IV.1. Analisis Karakteristik Peta Blok

IV.1. Analisis Karakteristik Peta Blok ANALISIS PENELITIAN Materi penelitian akan dianalisis secara keseluruhan dalam bab ini. Pertama kali analisis mengenai karakteristik peta blok yang digunakan dalam penelitian, kemudian analisis mengenai
