SKRIPSI. Untuk Memenuhi Persyaratan Mencapai Sarjana Keperawatan. Oleh : Aprilina Dian Kusumaningrum NIM. ST.13004

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "SKRIPSI. Untuk Memenuhi Persyaratan Mencapai Sarjana Keperawatan. Oleh : Aprilina Dian Kusumaningrum NIM. ST.13004"

Transkripsi

1 i HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG DOKUMENTASI KEPERAWATAN DENGAN SIKAP PERAWAT DALAM PENDOKUMENTASIAN PROSES KEPERAWATAN DI PUSKESMAS KARTASURA DAN PUSKESMAS BAKI SKRIPSI Untuk Memenuhi Persyaratan Mencapai Sarjana Keperawatan Oleh : Aprilina Dian Kusumaningrum NIM. ST PROGRAM STUDI S-1 KEPERAWATAN STIKES KUSUMA HUSADA SURAKARTA 2015

2 ii ii

3 PROGRAM STUDI S-1 KEPERAWATANi iii STIKES KUSUMA HUSADA SURAKARTA 2015 APRILINA DIAN KUSUMANINGRUM HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG DOKUMENTASI KEPERAWATAN DENGAN SIKAP PERAWAT DALAM PENDOKUMENTASIAN PROSES KEPERAWATAN DI PUSKESMAS KARTASURA DAN PUSKESMAS BAKI Abstrak Perawat dalam memberikan asuhan keperawatan harus menunjukkan sikap profesional kepada seluruh pasien yang dirawatnya. Perawat dalam memberikan pelayanan keperawatan memandang pasien sebagai pusat perhatian. Sikap dan tingkah laku dalam memberikan pelayanan keperawatan meliputi rasa empati, kepedulian, menghargai orang lain dan tenggang rasa. Pengetahuan tinggi yang dimiliki perawat sebagai sarana mencapai profesionalisme keperawatan, melalui pengetahuannya maka keperawatan tersebut diharapkan mempercepat proses perubahan atau transisi menuju yang lebih baik Tujuan dari penelitian ini secara umum untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dokumentasi keperawatan dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura Dan Puskesmas Baki Penelitian dilakukan pada perawat di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki. Analisis data dengan menggunakan uji statistik chi square dengan signifikansi 0,05. Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan perawat yang bekerja di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki mayoritas termasuk kedalam kategori baik yaitu 34 orang atau 70,8 %. Sikap perawat tentang proses pendokumentasi keperawatam mayoritas masuk dalam kategori baik yaitu 36 orang atau 75 %.Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dokumentasi keperawatan dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura Dan Puskesmas Baki dengan nilai chi square ( 2) sebesar 13,445 lebih besar chi square tabel 5,99 dengan signifikansi 0,001 lebih kecil dari 0,05. Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan masukan pihak manajemen puskesmas dalam upaya meningkatkan kualitas perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan Kata kunci: Tingkat Pengetahuan, Sikap Perawat Daftar Pustaka : 39 ( ) iii

4 iv BACHELOR PROGRAM IN NURSING SCIENCE KUSUMA HUSADA HEALTH SCIENCE COLLEGE OF SURAKARTA 2015 Aprilina Dian Kusumaningrum Correlation between Nurses Knowledge Level of Nursing Documentation and Their Attitude on Nursing Process Documentation at Community Health Center of Kartasura and Community Health Center of Baki ABSTRACT When extending nursing care, a nurse should show his or her professional attitudes to all of the clients he or she takes care. He or she views the clients as the center of attention. The attitudes and behaviors when extending the nursing care include feeling of empathy, concern, respect for others, and tolerance. High knowledge level is a medium for him or her to achieve the nursing professionalism, and through the knowledge the nursing care extended is expected to accelerate the healing process or the transition to a better state. The objective of this research is to investigate the correlation between the nurses knowledge level of nursing documentation and their attitude on the nursing process documentation at Community Health Center of Kartasura and Community Health Center of Baki. This research was conducted at the two aforementioned Community Health Centers. The data of research were analyzed by using the Chi square Test at the significance level of The result of research shows that 34 nurses (70.8%) employed at the two Community Health Centers had a good knowledge level. 34 nurses (75%) had a good attitude on the nursing process documentation. Thus, there was a correlation between the nurses knowledge level of nursing documentation and their attitude on the nursing process documentation at Community Health Center of Kartasura and Community Health Center of Baki as indicated by the value of Chi-square ( 2) = which was greater than the value of the Chi-square table = 5.99 with the significance level of which was less than Thus, the result of this research was expected to give inputs to the management of the two Community Health Centers in an effort of improving the quality of their nurses in the nursing process documentation. Keywords: Nurses, knowledge level, attitude References: 39 ( )

5 v LEMBAR PENGESAHAN Yang bertandatangan di bawah ini menyatakan bahwa Skripsi yang berjudul: HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG DOKUMENTASI KEPERAWATAN DENGAN SIKAP PERAWAT DALAM PENDOKUMENTASIAN PROSES KEPERAWATAN DI PUSKESMAS KARTASURA DAN PUSKESMAS BAKI Oleh Aprilina Dian Kusumaningrum NIM. ST Telah dipertahankan di depan penguji pada tanggal 7 Agustus 2015 dan dinyatakan telah memenuhi syarat untuk mendapatkan gelar Sarjana Keperawatan Pembimbing Utama Pembimbing Pendamping Meri Oktariani, S.Kep., Ns., M.Kep. NIK Rufaida Nur Fitriana, S.Kep., Ns. NIK Penguji Wahyu Rima Agustin, S.Kep., Ns., M.Kep. NIK Surakarta, 7 Agustus 2015 Ketua Program Studi S-1 Keperawatan Wahyu Rima Agustin, S.Kep., Ns., M.Kep. NIK

6 vi SURAT PERNYATAAN Yang bertanda tangan di bawah ini : Nama : Aprilina Dian Kusumaningrum NIM : ST Dengan ini saya menyatakan bahwa: 1. Skripsi ini adalah asli dan belum pernah diajukan untuk mendapatkan gelar akademik (Sarjana), baik di STIKES Kusuma Husada Surakarta maupun di perguruan tinggi lain. 2. Skripsi ini adalah gagasan, rumusan, dan penelitian saya sendiri, tanpa bantuan pihak lain, kecuali arahan tim pembimbing dan masukan tim penguji. 3. Dalam skripsi ini tidak terdapt karya atau pendapat yang telah ditulis atau dipublikasikan orang lain, kecuali secara tertulis dengan jelas dicantumkan sebagai acuan dalam naskah dengan disebutkan nama pengarang dan dicantumkan dalam daftar pustaka. 4. Pernyataan ini saya buat sesungguhnya dan apabila dikemudian hari terdapat penyimpangan dan ketidakbenaran dalam pernyataan ini, maka saya bersedia menerima sanksi akademik berupa pencabutan gelar yang telah diperoleh karena karya ini, serta sanksi lainnya sesuai dengan norma yang berlaku di perguruan tinggi ini. Surakarta, Juli 2015 Yang membuat pernyataan, Aprilina Dian Kusumaningrum NIM ST

7 vii KATA PENGANTAR Assalaamu alaikum Wr. Wb. Alhamdullilah puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan Rahmat, Taufiq dan Hidayah-Nya, sehingga penulis berhasil menyelesaikan Skripsi dengan judul: Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan Tentang Dokumentasi Keperawatan Dengan Sikap Perawat Dalam Pendokumentasian Proses Keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesma Baki. Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat serta para pengikutnya sampai akhir nanti. Amin. Penulisan Skripsi ini dilaksanakan dalam rangka untuk memenuhi salah satu syarat untuk memenuhi persyaratan mencapai gelar Sarjana Keperawatan di STIKES Kusuma Husada Surakarta. Pembuatan Skripsi ini tidak terlepas dari bantuan dan dukungan dari berbagai pihak sehingga Skripsi ini dapat terselesaikan dengan baik. Untuk itu penulis ucapkan terima kasih kepada: 1. Drs Agnes Sri Harti, M.Si. selaku Ketua STIKES Kusuma Husada Surakarta. 2. Wahyu Rima Agustin, S.Kep., Ns. M.Kep. selaku Ketua Program Studi Ilmu KeperawatanSTIKES Kusuma Husada Surakarta sekaligus selaku Penguji Skripsi. 3. Meri Oktariani, S.Kep., Ns., M.Kep. selaku Pembimbing Utama Skripsi ini terima kasih atas segala bantuan dan masukan bagi penulis. 4. Rufaida Nur Fitriana, S.Kep. Ns. selaku Pembimbing PendampingKusuma Husada Surakartaterima kasih atas segala bantuan dan masukan bagi penulis.

8 viii 5. Kepala Puskesmas Kartasura dan Baki beserta staff terutama sie Imunisasi dan KIA. 6. Seluruh staf pengajar yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu dan segenap karyawan STIKES Kusuma Husada Surakarta. 7. Semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu per satu yang telah banyak membantu penulis baik langsung maupun tidak langsung. Akhirnya, sebagai manusia biasa penulis menyadari masih banyak kekurangan-kekurangan, baik yang disengaja ataupun tidak, sehingga Skripsi ini masih jauh dari sempurna. Untuk itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat konstruktif demi perbaikan. Semoga Skripsi ini bermanfaat dan mendapatkan ridho dari Allah SWT. Amin. Wassalaamu alaikum warrohma tullahi wabbarrokatuh. Sukoharjo, Juli 2015 Penulis

9 ix DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL... HALAMAN PERSETUJUAN... HALAMAN PENGESAHAN... SURAT PERNYATAAN... ABSTRAK... KATA PENGANTAR... DAFTAR ISI... DAFTAR TABEL... DAFTAR GAMBAR... DAFTAR LAMPIRAN... i ii iii iv v vi viii xi xii xiii BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian... 9 BAB II TINJAUAN PUSTAKA Tinjauan Teori Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Perawat dan Keperawatan Pendokumentasian Keperawatan Sikap Pengetahuan... 36

10 x 2.2 Keaslian Penelitian Kerangka Berpikir Kerangka Konsep Hipotesis BAB III METODE PENELITIAN Jenis dan Rancangan Penelitian Populasi dan Sampel Variabel, Definisi Operasional dan Skala Pengukuran Tempat dan Waktu Penelitian Alat Penelitian dan Cara Penelitian Teknik Pengolatan Data dan Analisis Data Etika Penelitian BAB IV HASIL PENELITIAN Analisis Univariat Karakteristik Responden Tingkat Pengetahuan Perawat tentang Dokumentasi Keperawatan Sikap Perawat tentang Dokumentasi Keperawatan Analisis Bivariat Analisis Chi Square BAB V PEMBAHASAN Demografi Usia Pendidikan... 63

11 xi 5.2 Tingkat Pengetahuan Perawat tentang Dokumentasi Keperawatan Sikap Perawat tentang Dokumentasi Keperawatan Hubungan antara Tingkat Pengetahuan tentang Dokumentasi Keperawatan dengan Sikap Perawat dalam PendokumentasianProses Keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki BAB VI PENUTUP Simpulan Saran DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

12 xii DAFTAR TABEL Tabel 2.1 Keaslian Penelitian Tabel 3.1 Definisi Operasional Tabel 4.1 Distribusi Frekuensi Karakteristik Responden Berdasarkan Usia Tabel 4.2 Distribusi Frekuensi Karakteristik Responden Berdasarkan Pendidikan Tabel 4.3 Tingkat Pengetahuan Perawat tentang Dokumentasi Keperawatan Tabel 4.4 Sikap Perawat dalam Pendokumentasian Proses Keperawatan 59 Tabel 4.5 Hubungan antara Tingkat Pengetahuan tentang Dokumentasi Keperawatan dengan Sikap Perawat dalam PendokumentasianProses Keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki Tabel 4.6 Hasil Uji Bivariat dengan Chi Square... 60

13 xiii DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Keaslian Berpikir Gambar 2.2 Kerangka Konsep Penelitian... 43

14 xiv DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1 Lampiran 2 Lampiran 3 Lampiran 4 Lampiran 5 Lampiran 6 Lampiran 7 Lampiran 8 Lampiran 9 Lampian 10 Lampiran 11 Lampiran 12 Jadwal Penelitian Surat Ijin Pendahuluan Surat Ijin Penelitian Surat Permohonan Menjadi Responden Surat Persetujuan Menjadi Responden Kuesioner Daftar Responden Tabulasi Tingkat Pengetahuan Tabulasi Sikap Perawat Distribusi Frekuensi Hasil Analisis SPSS Lembar Konsultasi

15 1 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Menurut Kepmenkes RI No. 128/Menkes/SK/II/2004 tentang Kebijakan Dasar Pusat Kesehatan Masyarakat serta didukung oleh pendapat Satrianegara (2014) dan Effendy (2008) yang telah mendefinisikan Pusat Kesehatan Masarakat atau Puskesmas adalah suatu kesatuan kesehatan fungsional yang langsung memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan terintegrasi kepada masyarakat di wilayah kerja tertentu dalam usaha-usaha kesehatan pokok melalui Unit Pelayanan Teknis Daerah yang mengurusi bidang pelayanan kesehatan. Peran puskesmas adalah sebagai penanggungjawab penyelenggaraan upaya kesehatan untuk jenjang pertama diwilayah kerjanya masing-masing (Satrianegara, 2014). Demikian juga peran Puskesmas Kartasura berperan penting dalam pembangunan kesehatan, guna mencapai keberhasilannya dalam pembangunan kesehatan tersebut berbagai upaya bidang kesehatan diselenggarakan secara menyeluruh, berjenang dan terpadu di wilayah Kecamatan Kartasura. Setiap puskesmas memiliki visi dam misi, adapun visi dari Puskesmas Kartasura adalah terwujudnya Kecamatan Kartasura sehat tahun 2015 maksudnya masyarakat Kartasura hidup dalam lingkungan yang sehat dan berperilaku bersih dan sehat, memiliki kemampuan untuk menjangkau pelayanan kesehatan yang bermutu secara adil, merata dan terjangkau serta memiliki derajat kesehatan setinggi-tingginya. Untuk 1

16 2 mencapai visi, ada 4 misi, yaitu menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan, mendorong kemandirian masyarakat untuk dapat berperilaku hidup sehat, memelihara dan meningkatkan pelayanan kesehatan yang bermutu, merata dan terjangkau, serta memelihara dan meningkatkan kesehatan kesehatan individu, keluarga dan masyarakat beserta lingkungannya (Profil Puskesmas Kartasura, 2010). Setiap instansi pelayanan publik memiliki program guna menjalankan fungsi dan perannya. Program puskemas merupakan rencana komprehensif yang meliputi penggunaan sumber daya untuk masa yang akan datang dalam bentuk yang terintegrasi dan program kegiatan yang diperlukan sesuai jadwal dalam mencapai tujuan puskesmas (Satrianegara, 2014). Program Puskesmas Kartasura adalah pelayanan kesehatan kuratif, preventif, promotif dan rehabilitatif. Pelayanan kesehatan kuratif merupakan suatu kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan pengobatan yang ditujukan untuk penyembuhan penyakit, pengurangan penderitaan akibat penyakit, pengendalian penyakit,atau pengendalian kecacatan agar kualitas penderita dapat terjaga seoptimal mungkin. Pelayanan kesehatan preventif adalah suatu kegiatan pencegahan terhadap suatu masalah kesehatan/penyakit. Pelayanan kesehatan promotif adalah suatu kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan pelayanan kesehatan yang lebih mengutamakan kegiatan yang bersifat promosi kesehatan. Pelayanan kesehatan rehabilitatif adalah kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan untuk mengembalikan bekas penderita ke dalam masyarakat sehingga dapat berfungsi lagi sebagai anggota masyarakat yang

17 3 berguna untuk dirinya dan masyarakat semaksimal mungkin sesuai dengan kemampuannya. Perkembangan dunia kesehatan saat ini, memungkinkan pelayanan yang lebih cepat bagi masyarakat dari sisi pencatatan data, pencatatan keuangan, fungsi manajemen, informasi klinis atau terkait kesehatan untuk mendukung proses diagnosis, pengobatan, pemantauan dan perawatan pasien. Oleh sebab itu peran tenaga medis atau perawat sangat penting (Nursalam, 2013). Perawat merupakan tenaga kesehatan yang telah menyelesaikan program pendidikan keperawatan baik di dalam maupun di luar negeri yang diakui oleh Pemerintah Republik Indonesia, teregister dan diberi kewenangan untuk melaksanakan praktik keperawatan sesuai dengan peraturan perundang-undangan (Dermawan dan Riyadi, 2010). Menurut Peraturan Menteri Kesehatan RI NOMOR HK.02.02/- MENKES/ 148/I/2010 tentang Izin dan Penyelenggaraan Praktik Perawat, menjelaskan perawat dituntut untuk mampu menentukan kriteria dalam menilai rencana keperawatan, menilai tingkat pencapaian tujuan, mengidentifikasi perubahan-perubahan yang diperlukan, mengevaluasi data permasalahan keperawatan, serta mendokumentasikan dalam proses keperawatan. Perawat perlu memiliki pengetahuan, keterampilan, dan sikap profesional termasuk keterampilan teknikal dan interpersonal, hal ini guna memenuhi tuntutan dan mengikuti perkembangan yang terjadi (Sumarni, dkk, 2014). Perawat dituntut untuk mampu menentukan kriteria dalam menilai rencana keperawatan yaitu dengan menentukan prioritas diagnosa

18 4 keperawatan pasien. Perawat dituntut mampu menilai tingkat pencapaian tujuan yaitu perawat mampu menentukan kemajuan atau kurangnya kemajuan pasien kearah pencapaian tujuan. Perawat dituntut mampu mengidentifikasi perubahan-perubahan yaitu perawat meninjau kriteria hasil pasien dan mengidentifkasi indikator yang relevan guna memantau perubahan status kesehatan pasien (Christensen and Kenny, 2009) Pelayanan keperawatan merupakan pelayanan kesehatan yang tersedia selama 24 jam secara berkelanjutan selama masa perawatan pasien. Dengan demikian pelayanan keperawatan memegang peranan penting dalam upaya menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan di puskesmas ataupun rumah sakit (Dermawan, 2012). Proses pelayanan keperawatan kepada pasien selama 24 diperlukan suatu pendokumentasian keperawatan. Dokumentasi keperawatan tidak hanya merupakan dokumen sah tetapi juga instrumen untuk melindungi pasien, dan perawat secara sah. Dokumentasi merupakan suatu informasi lengkap meliputi status kesehatan pasien, kebutuhan pasien, kegiatan asuhan keperawatan serta respons pasien terhadap asuhan yang diterimanya (Dermawan, 2012). Dengan demikian dokumentasi keperawatan mempunyai porsi yang besar dari catatan klinis pasien yang menginformasikan faktor tertentu atau siatusi yang terjadi selama asuhan dilaksanakan. Oleh karena itu, perawat diharapkan dapat bekerja sesuai dengan standar profesional (SEA-NURS, 2003). Catatan pasien berisikan informasi yang mengidentifikasi masalah, diagnosa keperawatan dan medik, respons pasien terhadap asuhan

19 5 keperawatan yang diberikan dan respon terhadap pengobatan serta berisi beberapa rencana untuk intervensi lebih lanjutan (Dermawan, 2012). Selain itu dokumentasi asuhan keperawatan juga merupakan bukti pencatatan dan pelaporan yang dimiliki perawat dalam melakukan asuhan keperawatan yang berguna untuk kepentingan pasien, perawat dan tim kesehatan dalam memberikan pelayanan dengan dasar komunikasi yang akurat dan lengkap secara tertulis sesuai dengan tanggung jawab perawat (Nursalam, 2013). Perawat dalam memberikan asuhan keperawatan harus menunjukkan sikap profesional kepada seluruh pasien yang dirawatnya. Sikap merupakan konsep paling penting dalam psikologi sosial yang membahas unsur sikap baik sebagai perawat (Wawan dan Dewi, 2010). Sikap merupakan reaksi atau respon yang masih tertutup dari seseorang terhadap stimulus atau objek (Sunaryo, 2013). Perawat dalam memberikan pelayanan keperawatan memandang pasien sebagai pusat perhatian. Sikap dan tingkah laku dalam memberikan pelayanan keperawatan meliputi rasa empati, kepedulian, menghargai orang lain dan tenggang rasa. Pemahaman perawat tentang nilai, klien, dan profesional akan sangat membantu dalam proses pelayanan kesehatan atau yang lainnya (Wawan dan Dewi, 2010). Perawat bertanggung jawab atas pelayanan kesehatan pasien selama duapuluh empat jam, maka sikap dan perilakunya berpengaruh terhadap persepsi pasien terhadap dirinya (Gaffar, 2009). Selain sikap perawat terhadap faktor lain yang berhubungan dengan proses pendokumentasian keperawatan yaitu pengetahuan yang dimiliki

20 6 perawat itu sendiri. Pengetahuan tinggi yang dimiliki perawat sebagai sarana mencapai profesionalisme keperawatan, melalui pengetahuannya maka keperawatan tersebut diharapkan mempercepat proses perubahan atau transisi menuju yang lebih baik (Nursalam, 2013). Pengetahuan sangat erat hubungannya dengan pendidikan, dimana diharapkan bahwa dengan pendidikan yang tinggi maka orang tersebut akan semakin luas pula pengetahuannya. Akan tetapi perlu ditekankan, bukan berarti seseorang yang berpendidikan rendah mutlak berpengetahuan rendah pula (Wawan dan Dewi, 2010). Kinerja perawat dalam melakukan dokumentasian tentu tidak terlepas dari tingkat pengetahuannya terhadap sistem pendokumentasian keperawatan. Hal ini sesuai dengan pernyataan bahwa kinerja seseorang akan dipengaruhi oleh tingkat pengetahuannya. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan tersebut antara lain, yaitu pendidikan, pengalaman, pelatihan, dan lingkungan (Notoatmodjo, 2007). Begitu pula pengetahuan perawat terhadap dokumentasi keperawatan yang dapat dipengaruhi oleh latar belakang pendidikan perawat, pengalaman perawat, pelatihan terkait pendokumentasian yang pernah diikuti, dan juga lingkungan tempat perawat tinggal atau bekerja (Dermawan, 2012). Berdasarkan hasil studi pendahuluan dilihat dalam upaya pengembangan kesehatan masyarakat, pengetahuan dan keterampilan perawat dalam pelaksanaan pendokumentasian dirasakan belum optimal. Hal ini dikarenakan terdapat beberapa perawat di Puskesmas Kartasura dan

21 7 Puskesmas Baki dengan tingkat pendidikan yang berbeda-beda. Studi pendahuluan ini dilakukan lima orang perawat Puskesmas Kartasura dan 5 perawat rawat inap di Puskesmas Baki, keseluruhan berpendidikan tingkat Sekolah Perawat Kesehatan. Kemampuan perawat Puskesmas Kartasura dalam proses pendokumentasian diketahui 2 perawat yang belum memahami tentang dokumentasi keperawatan seperti mengenai dasar-dasar dokumentasi keperawatan. Sedangkan perawat Puskesmas Baki diketahui ada 3 perawat yang kurangnya kesadaran perawat akan pentingnya dokumentasi keperawatan menyebabkan pencatatan terkadang tidak lengkap. Menurut Dermawan (2012) kesalahan dalam membuat atau pengisian dokumentasi yang tidak lengkap akan membuat informasi tentang riwayat pasien menjadi kabur. Berdasarkan temuan hasil studi pendahuluan ini peneliti tertarik untuk mengetahui tingkat pengetahuan perawat tentang pendokumentasian keperawatan serta dikaitkan dengan sikap perawat dalam proses pelaksanaannya. Berdasarkan hasil penelitian Sumarni, et al (2014) telah menyimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan perawat terhadap tindakan pendokumentasian keperawatan. Andryani (2012) menemukan ada hubungan antara pengetahuan perawat dengan diagnosa keperawatan pasien hipertensi serta sikap perawat dengan diagnosa keperawatan pasien hipertensi. Zakiyah (2011) dalam hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap dan pendidikan perawat berpengaruh terhadap praktik pendokumentasian asuhan keperawatan.

22 8 Perawat yang mempunyai sikap baik dan perawat dengan latar belakang pendidikan keperawatan cenderung melakukan pendokumentasian asuhan keperawatan dengan baik (Sumarni, dkk. 2014). Perawat yang mempunyai sikap yang baik akan berfikir dan dan mempunyai keyakinan bahwa dirinya harus bekerja dengan baik. Pendidikan dapat meningkatkan kemampuan dan kualitas seseorang, sehingga semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang maka semakin tinggi pula keinginan untuk mengaplikasikan pengetahuannya dalam bekerja (Nursalam, 2013). Berdasarkan hal tersebut peneliti tertarik untuk melakukan penelitian mengenai hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dokumentasi keperawatan dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki Rumusan Masalah Kemampuan perawat dalam melaksanakan pendokumentasian asuhan keperawatan masih rendah, hal ini disebabkan karena pengetahuan dan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan belum sepenuhnya optimal. Kegiatan pendokumentasian keperawatan dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain : tingkat pendidikan, pengalaman, pengetahuan, dan pelatihan dalam mendokumentasikan asuhan keperawatan. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka rumusan masalahnya sebagai berikut : Apakah ada hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dokumentasi keperawatan

23 9 dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki? Tujuan Penelitian Tujuan Umum Mempelajari hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dokumentasi keperawatan dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki Tujuan Khusus 1. Untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan perawat tentang dokumentasi keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki. 2. Untuk mengetahui gambaran sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki. 3. Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang dokumentasi keperawatan dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan di Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki Manfaat Penelitian Secara praktis, hasil penelitian ini diharapkan menjadi masukan bagi pihak perawat dalam pengambilan keputusan guna menentukan sikap dalam pendokumentasian proses keperawatan. Bagi pihak lain, diharapkan dapat

24 10 membantu pihak lain dalam penyajian informasi untuk mengadakan penelitian serupa. Manfaat hasil penelitian ini diantaranya adalah: Bagi Puskesmas Sebagai bahan masukan bagi instansi pelayanan kesehatan khususnya Puskesmas Kartasura dan Puskesmas Baki tentang pentingnya pendokumentasian proses keperawatan guna menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan keperawatan Bagi Institusi Pendidikan Dapat digunakan sebagai sumber bacaan penelitian selanjutnya untuk meningkatkan kualitas pendidikan keperawatan khususnya tentang pendokumentasian proses keperawatan Bagi Peneliti Lain Bagi peneliti lain melakukan penelitian lanjut dengan menambahkan faktor selain pengetahuan yang berhubungan dengan sikap perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan Bagi Manajemen Puskesmas Sesuai dengan wewenang yang dimiliki puskesmas dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembangunan kesehatan maka diperlukan sumber daya manusia yang berkualitas, diharapkan penelitian ini memberikan masukan pihak manajemen puskesmas dalam meningkatkan kualitas pegawai baik medis maupun non medis khususnya perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan.

25 11 BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Tinjauan Teori Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Definisi Ada beberapa pendapat yang mendefinisikan hampir sama tentang Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) diantaranya Azwar (2008) puskesmas adalah unit pelaksanaan fungsional yang berfungsi sebagai pusat pembangunan kesehatan, pusat pembinaan masyarakat, serta sebagai pusat pelayanan kesehatan, tingkat pertama untuk masyarakat di wilayah kerjanya yang dalam melaksanakan berbagai kegiatannya diselenggarakan secara menyeluruh dan terpadu. Menurut Satrianegara (2014) puskesmas adalah suatu kesatuan kesehatan fungsional yang merupakan pengembangan kesehatan masyarakat yang juga membina peranserta masyarakat disamping memberikan pelayanan secara menyeluruh dan terpadu kepada masyarakat di wilayah kerjanya dalam bentuk kegiatan pokok. Menurut Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat pada Ketentuan Umum disebutkan Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya 11

26 12 kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya. Beberapa pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa puskesmas adalah suatu kesatuan organisasi kesehatan fungsional yang merupakan pusat pengembangan kesehatan masyarakat yang juga membina peran serta masyarakat di samping memberikan pelayanan secara menyeluruh dan teradu kepada masyarakat di wilayah kerjanya dalam bentuk kegiatan pokok Tujuan dan Tugas Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas, pembangunan kesehatan yang diselenggarakan di Puskesmas bertujuan untuk mewujudkan masyarakat yang: 1. memiliki perilaku sehat yang meliputi kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat; 2. mampu menjangkau pelayanan kesehatan bermutu 3. hidup dalam lingkungan sehat; dan 4. memiliki derajat kesehatan yang optimal, baik individu, keluarga, kelompok dan masyarakat. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014, Puskesmas mempunyai tugas melaksanakan

27 13 kebijakan kesehatan untuk mencapai tujuan pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya dalam rangka mendukung terwujudnya kecamatan sehat Fungsi Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas merumuskan fungsi Puskesmas adalah penyelenggaraan unit kesehatan masyarakat tingkat pertama di wilayah kerjanya dan penyelenggaraan UKP tingkat pertama di wilayah kerjanya. Dalam menyelenggarakan fungsi, Puskesmas berwenang untuk: 1. melaksanakan perencanaan berdasarkan analisis masalah kesehatan masyarakat dan analisis kebutuhan pelayanan yang diperlukan; 2. melaksanakan advokasi dan sosialisasi kebijakan kesehatan; 3. melaksanakan komunikasi, informasi, edukasi, dan pemberdayaan masyarakat dalam bidang kesehatan; 4. menggerakkan masyarakat untuk mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah kesehatan pada setiap tingkat perkembangan masyarakat yang bekerjasama dengan sektor lain terkait; 5. melaksanakan pembinaan teknis terhadap jaringan pelayanan dan upaya kesehatan berbasis masyarakat; 6. melaksanakan peningkatan kompetensi sumber daya manusia Puskesmas;

28 14 7. memantau pelaksanaan pembangunan agar berwawasan kesehatan; 8. melaksanakan pencatatan, pelaporan, dan evaluasi terhadap akses, mutu, dan cakupan Pelayanan Kesehatan; dan 9. memberikan rekomendasi terkait masalah kesehatan masyarakat, termasuk dukungan terhadap sistem kewaspadaan dini dan respon penanggulangan penyakit. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 menjelaskan dalam menyelenggarakan fungsinya, Puskesmas berwenang untuk: 1. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dasar secara komprehensif, berkesinambungan dan bermutu; 2. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang mengutamakan upaya promotif dan preventif; 3. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang berorientasi pada individu, keluarga, kelompok dan masyarakat; 4. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan yang mengutamakan keamanan dan keselamatan pasien, petugas dan pengunjung; 5. menyelenggarakan Pelayanan Kesehatan dengan prinsip koordinatif dan kerja sama inter dan antar profesi; 6. melaksanakan rekam medis; 7. melaksanakan pencatatan, pelaporan, dan evaluasi terhadap mutu dan akses Pelayanan Kesehatan;

29 15 8. melaksanakan peningkatan kompetensi Tenaga Kesehatan; 9. mengoordinasikan dan melaksanakan pembinaan fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama di wilayah kerjanya; dan 10. melaksanakan rujukan sesuai dengan indikasi medis dan Sistem Rujukan Ruang Lingkup Pelayanan Menurut Satrianegara (2014) pelayanan kesehatan yang diberikan Puskesmas merupakan pelayanan kesehatan yang menyeluruh yang meliputi pelayanan kuratif (pengobatan), preventif (upaya pencegahan), promotif (peningkatan kesehatan), dan rehabilitatif (pemulihan kesehatan). Menurut Efendi dan Makhfudli (2009) pelayanan kesehatan kuratif merupakan suatu kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan pengobatan yang ditujukan untuk penyembuhan penyakit, pengurangan penderitaan akibat penyakit, pengendalian penyakit,atau pengendalian kecacatan agar kualitas penderita dapat terjaga seoptimal mungkin. Menurut Efendi dan Makhfudli (2009) pelayanan kesehatan preventif adalah suatu kegiatan pencegahan terhadap suatu masalah kesehatan/ penyakit. Pelayanan kesehatan promotif adalah suatu kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan pelayanan kesehatan yang lebih mengutamakan kegiatan yang bersifat promosi kesehatan. Pelayanan kesehatan rehabilitatif

30 16 adalah kegiatan dan/atau serangkaian kegiatan untuk mengembalikan bekas penderita ke dalam masyarakat sehingga dapat berfungsi lagi sebagai anggota masyarakat yang berguna untuk dirinya dan masyarakat semaksimal mungkin sesuai dengan kemampuannya Perawat dan Keperawatan Pengertian Perawat Menurut Gaffar (2009) perawat (nurse) berasal dari bahasa latin yaitu kata nutrix yang berarti merawat atau memelihara. Kusnanto (2008) mendefinisikan perawat adalah seseorang (seorang profesional) yang mempunyai kemampuan, tanggung jawab dan kewenangan melaksanakan pelayanan/ asuhan keperawatan pada berbagai jenjang pelayanan keperawatan. Suwignyo (2007) mengartikan perawat adalah suatu profesi yang mempunyai fungsi autonomi yang didefinisikan sebagai fungsi profesional keperawatan yaitu membantu mengenali dan menemukan kebutuhan pasien yang bersifat segera. Berdasarkan beberapa pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa perawat adalah tenaga kesehatan yang secara langsung berhubungan dengan pasien Fungsi Perawat Menurut Notoatmodjo (2007) fungsi adalah suatu pekerjaan yang dilakukan sesuai dengan perannya, fungsi dapat berubah disesuaikan dengan keadaan yang ada. Gaffar (2009) menjelaskan fungsi perawat dalam melakukan pengkajian pada

31 17 individu sehat maupun sakit dimana segala aktifitas yang di lakukan berguna untuk pemulihan. Menurut Gaffar (2009) terdapat 3 fungsi perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan pada pasien, yaitu: 1. Fungsi Independen Merupakan fungsi mandiri dan tidak tergantung pada orang lain, dimana perawat dalam melaksanakan tugasnya dilakukan secara sendiri dengan keputusan sendiri dalam melakukan tindakan dalam rangka memenuhi kebutuhan dasar manusia seperti pemenuhan kebutuhan fisiologis (pemenuhan kebutuhan oksigenasi, pemenuhan kebutuhan cairan dan elektrolit, pemenuhan kebutuhan nutrisi, pemenuhan kebutuhan aktivitas dan lain-lain), pemenuhan kebutuhan dan kenyamanan, pemenuhan kebutuhan cinta mencintai, pemenuhan kebutuhan harga diri dan aktualisasi diri. 2. Fungsi Dependen Merupakan fungsi perawat dalam melaksanakan kegiatannya atas pesan atau instruksi dari perawat lain. Sehingga sebagai tindakan pelimpahan tugas yang diberikan. Hal ini biasanya silakukan oleh perawat spesialis kepada perawat umum, atau dari perawat primer ke perawat pelaksana.

32 18 3. Fungsi Interdependen Fungsi ini dilakukan dalam kelompok tim yang bersifat saling ketergantungan di antara satu dengan yang lainnya. Fungsi ini dapat terjadi apabila bentuk pelayanan membutuhkan kerja sama tim dalam pemberian pelayanan seperti dalam memberikan asuhan keperawatan pada penderita yang mempunyai penyakit kompleks. Keadaan ini tidak dapat diatasi dengan tim perawat saja melainkan juga dari dokter ataupun lainnya, seperti dokter dalam memberikan tindakan pengobatan bekerjasama dengan perawat dalam pemantauan reaksi onat yang telah diberikan Pengertian Keperawatan Menurut Nursalam (2013) keperawatan adalah bentuk pelayanan profesional berupa pemenuhan kebutuhan dasar yang diberikan kepada individu yang sehat maupun sakit yang mengalamí gangguan fisik, psikis, dan sosial agar dapat mencapai derajat kesehatan yang optimal. Bentuk pemenuhan kebutuhan dasar dapat berupa meningkatkan kemampuan yang ada pada individu, mencegah, memperbaiki, dan melakukan rehabilitasi dari suatu keadaan yang dipersepsikan sakit oleh individu. Dermawan dan Riyadi (2010) mengartikan keperawatan adalah pelayanan profesional yang merupakan bagian integral

33 19 dari pelayanan kesehatan. Asmadi (2008) mengartikan keperawatan adalah bantuan bagi umat manusia yang bertujuan meningkatkan derajat kesehatan yang optimal. Berdasarkan pendapat di atas disimpulkan keperawatan merupakan suatu bentuk layanan kesehatan profesional bagian integral dari layanan kesehatan berbasis ilmu dan kiat keperawatan berbentuk layanan bio-psiko-sosio-spiritual komprehensif yang bertujuan bagi individu, keluarga, kelompok, masyarakat baik sehat maupun sakit yang mencakup keseluruhan proses kehidupan manusia Pendokumentasian Keperawatan Pengertian Dokumen adalah suatu catatan yang dapat dibuktikan atau dijadikan bukti dalam persoalan hukum. Pendokumentasian adalah pekerjaan mencatat atau merekam peristiwa dan objek maupun aktivitas pemberian jasa (pelayanan) yang dianggap berharga dan penting (Dermawan, 2012). Pendokumentasian dalam keperawatan mencakup informasi lengkap tentang status kesehatan pasien, kebutuhan pasien, kegiatan asuhan keperawatan serta respon pasien terhadap asuhan yang diterimanya (Nursalam, 2013). Dokumentasi keperawatan adalah catatan yang memuat seluruh informasi yang dibutukan untuk menentukan diagnosis keperawatan, menyusun rencana keperawatan, melaksanakan

34 20 dan mengevaluasi tindakan keperawatan yang disusun secara sistematis, valid dan dapat dipertanggungjawabkan secara moral dan hukum (Mitsha, 2009) Tujuan Menurut Dermawan (2012) tujuan dari dokumentasi keperawatan sebagai berikut: 1. Sebagai sarana komunikasi a. Membantu koordinasi asuhan keperawatan yang diberikan oleh tim kesehatan. b. Mencegah informasi yang berulang terhadap pasien atau anggota tim kesehatan atau mencegah tumpang tindih, bahkan sama sekali tidak dilakukan untuk mengurangi kesalahan dan meningkatkan ketelitian dalam memberikan asuhan keperawatan. c. Membantu tim perawat dalam menggunakan waktu sebaik-baiknya. 2. Sebagai tanggung jawab dan tanggung gugat Sebagai upaya melindungi pasien terhadap kualitas pelayanan keperawatan yang diterima dan perlindungan terhadap keamanan perawat dalam melaksanakan tugasnya, maka perawat diharuskan mencatat segala tindakan yang dilakukan terhadap pasien. Hal ini penting berkaitan dengan langkah antisipasi terhadap ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan yang diberikan dan kaitannya dengan aspek

35 21 hukum yang dapat dijadikan setle concern, artinya dokumentasi dapat digunakan untuk menjawab ketidakpuasan terhadap pelayanan yang diterima secara hukum. 3. Sebagai informasi statistik Data statistik dari dokumentasi keperawatan dapat membantu merencanakan kebutuhan di masa mendatang baik SDM, sarana, prasarana dan teknis. 4. Sebagai sarana pendidikan Dokumentasi asuhan keperawatan dilaksanakan secara baik dalam proses belajar mengajar untuk mendapatkan pengetahuan dan membandingkannya, baik teori maupun praktik lapangan. 5. Sebagai sumber data penelitian Informasi yang ditulis dalam dokumentasi dapat digunakan sebagai sumber data penelitian. Hal ini erat kaitannya dengan yang dilakukan terhadap asuhan keperawatan yang diberikan, sehingga melalui penelitian dapat diciptakan satu bentuk pelayanan keperawatan dan kebidanan yang aman, efektif dan etis. 6. Sebagai jaminan kualitas pelayanan kesehatan Melalui dokumentasi yang dilakukan dengan baik dan benar, diharapkan asuhan keperawatan yang berkualitas

36 22 dapat dicapai, karena jaminan kualitas merupakan bagian dari program pengembangan pelayanan kesehatan. 7. Sebagai sumber data perencanaan asuhan keperawatan berkelanjutan Dokumentasi akan didapatkan data yang aktual dan konsisten mencakup seluruh kegiatan keperawatan yang dilakukan melalui tahapan kegiatan proses keperawatan Manfaat dan Pentingnya Menurut Dermawan (2012) dokumentasi keperawatan mempunyai makna penting bila dilihat dari berbagai aspek: 1. Hukum Bila terjadi suatu masalah yang berhubungan dengan profesi keperawatan, di mana perawat sebagai pemberi jasa dan pasien sebagai pengguna jasa, maka dokumentasi diperlukan sewaktu-waktu. Dokumentasi tersebut dapat dipergunakans ebagai barang bukti di pengadilan. 2. Jaminan mutu (kualitas pelayanan) Pencatatan data pasien yang lengkap dan akurat, akan memberikan kemudahan bagi perawat dalam membantu menyelesaikan masalah pasien, hal ini akan membantu meningkatkan mutu pelayanan keperawatan. 3. Komunikasi Dokumentasi keadaan pasien merupakan alat perekam terhadap masalah yang berkaitan dengan pasien. Perawat

37 23 atau tenaga kesehatan lain akan bisa melihat catatan yang ada dan sebagai alat komunikasi yang dijadikan pedoman dalam memberikan asuhan keperawatan. 4. Keuangan Semua tindakan keperawatan yang belum, sedang, dan telah diberikan dicatat dengan lengkap dan dapat digunakan sebagai acuan atau pertimbangan dalam biaya keperawatan. 5. Pendidikan Isi pendokumentasian menyangkut kronologis dari kegiatan asuhan keperawatan yang dapat digunakan sebagai bahan atau referensi pembelajaran bagi siswa atau profesi keperawatan. 6. Penelitian Data yang terdapat dalam dokumentoasi keperawatan mengandung informasi yang dapat dijadikan sebagai bahan atau objek riset dan pengembangan profesi keperawatan. 7. Akreditasi Melalui dokumentasi keperawatan dapat dilihat sejauhmana peran dan fungsi keperawatan dalam memberikan askep kepada pasien Tahapan Dokumentasi Keperawatan Menurut Potter dan Perry (2010) proses keperawatan merupakan pendekatan untuk pemecahan masalah yang

38 24 memampukan perawat untuk mengatur dan memberikan asuhan keperawatan. Ada 5 langkah proses asuhan keperawatan, yaitu : 1. Pengkajian Menurut Potter dan Perry (2010) langkah pertama dari proses keperawatan yaitu pengkajian, dimulai perawat menerapkan pengetahuan dan pengalaman untuk mengumpulkan data tentang pasien. Pengkajian dan pendokumentasian yang lengkap tentang kebutuhan pasien dapat meningkatkan efektivitas asuhan keperawatan yang diberikan, melalui hal-hal berikut: a. Menggambarkan kebutuhan pasien untuk membuat diagnosis keperawatan dan menetapkan prioritas yang akurat sehingga perawat juga dapat menggunakan waktunya dengan lebih efektif. b. Memfasilitasi perencanaan intervensi. c. Menggambarkan kebutuhan keluarga dan menunjukkan dengan tepat faktor-faktor yang akan meningkatkan pemulihan pasien dan memperbaiki perencanaan pulang. d. Memenuhi obligasi profesional dengan mendokumentasikan informasi pengkajian yang bersifat penting. 2. Diagnosa Keperawatan Menurut Potter dan Perry (2010) diagnosa keperawatan adalah proses menganalisis data subjektif dan

39 25 objektif yang telah diperoleh pada tahap pengkajian untuk menegakkan diagnosis keperawatan. Diagnosis keperawatan melibatkan proses berpikir kompleks tentang data yang dikumpulkan dari klien, keluarga, rekam medik, dan pemberi pelayanan kesehatan lain. Adapun tahapannya: a. Menganalisis dan menginterpretasi data. b. Mengidentifikasi masalah klien. c. Merumuskan diagnosa keperawatan. d. Mendokumentasikan diagnosa keperawatan. 3. Perencanaan Menurut Potter dan Perry (2010) perencanaan adalah kategori dari perilaku keperawatan dimana tujuan yang berpusat pada klien dan hasil yang diperkirakan ditetapkan dan intervensi keperawatan dipilih untuk mencapai tujuan tersebut. Adapun tahapannya, yaitu : a. Mengidentifikasi tujuan klien. b. Menetapkan hasil yang diperkirakan. c. Memilih tindakan keperawatan. d. Mendelegasikan tindakan. e. Menuliskan rencana asuhan keperawatan 4. Implementasi Menurut Potter dan Perry (2010) implementasi yang merupakan komponen dari proses keperawatan adalah kategori dari perilaku keperawatan dimana tindakan yang

40 26 diperlukan untuk mencapai tujuan dan hasil yang diperkirakan dari asuhan keperawatan yang dilakukan dan diselesaikan. Tahapannya yaitu : a. Mengkaji kembali klien/pasien. b. Menelaah dan memodifikasi rencana perawatan yang sudah ada. c. Melakukan tindakan keperawatan. 5. Evaluasi Menurut Potter dan Perry (2010) langkah evaluasi dari proses keperawatan mengukur respons klien terhadap tindakan keperawatan dan kemajuan klien kearah pencapaian tujuan. Adapun tahapannya, yaitu : a. Membandingkan respon klien dengan kriteria. b. Menganalisis alasan untuk hasil dan konklusi. c. Memodifikasi rencana asuhan. d. Syarat Dokumentasi Keperawatan Peran Perawat dalam Pedokumentasian Proses Keperawatan Peran perawat sebagaimana kita ketahui adalah salah satunya dokumentasi sebagai pertanggungjawaban keperawatan, Akan tetapi akhir-akhir ini tanggung jawab perawat tehadap dokumentasi sudah berubah, Akibatnya, isi dan fokus dari dokumentasi telah dimodifikasi, oleh karena perubahan tersebut, maka perawat perlu menyusun suatu model dokumentasi yang

41 27 baru, lebih efisien dan lebih bermakna dalam pencatatan dan penyimpanannya, Komponen yang digunakan mencakup tiga aspek (Christence and Kenny, 2009): 1. Komunikasi Kapan saja perawat melihat pencatatan kesehatan, perawat memberi dan menerima pendapat dan pemikiran, Lebih efektif penyaluran ide tersebut, perawat memerlukan keterampilan dalam menulis. Semakin kompleknya pelayanan keperawatan, peningkatan kualitas keperawatan, perawat tidak hanya dituntut untuk meningkatkan mutu pelayanan, tetapi dituntut untuk dapat mendokumentasikan secara benar. Keterampilan dokumentasi yang efektif memungkinkan perawat untuk mengkomunikasikan kepada tenaga kesehatan lainnya dan menjelaskan apa yang sudah, sedang dan yang akan dikerjakan oleh perawat. 2. Proses Keperawatan Perawat memerlukan keterampilan dalam mencatat proses keperawatan yang merupakan metode yang tepat untuk pengambilan keputusan yang sistematis, problema solving dan riset lebih lanjut, format proses keperawatan merupakan kerangka atau dasar keputusan dan tindakan termasuk juga pencatatan hasil berfikir dan tindakan keperawatan. Pengkajian ulang dan evaluasi respon klien

42 28 terhadap tindakan keperawatan medis dapat sebagai petunjuk dan kesinambungan dalam proases keperawatan, dan dapat sebagai petunjuk adanya perubahan dari setiap tahap. Pendokumentasian proses keperawatan yang efektif adalah dengan penggunaan standar terminologi (pengkajian, diagnosa, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi). 3. Standar Dokumentasi Perawat memerlukan standar dokumentasi memperkuat pola pencatatan, sebagai petunjuk/pedoman praktik pendokumentasian dalam memberikan tindakan keperawatan Faktor-faktor yang mempengaruhi Perawat dalam Pendokumentasian Proses Keperawatan Pendokumentasian proses keperawatan merupakan suatu kegiatan yang sangat penting, karena dapat menjadi bukti bahwa segala tindakan perawat telah dilaksanakan secara profesional dan legal sehingga dapat melindungi klien selaku penerima jasa pelayanan dan perawat selaku pemberi jasa pelayanan keperawatan. Faktor-faktor yang mempengaruhi perawat dalam pendokumentasian proses keperawatan, adalah (Prihartin, 2007): 1. Karakteristik perawat a. Tingkat pendidikan Latar belakang pendidikan mempengaruhi pendokumentasian proses keperawatan. Saat ini pendidikan perawat dituntut minimal tingkat sarjana.

43 29 b. Tingkat Pengetahuan Pengetahuan perawat yang tinggi dan mendapat pendidikan tambahan tentang pendokumentasian keperawatan akan lebih trampil dalam mendokumentasikan proses keperawatan dibandingkan yang hanya mengandalkan ilmu pendidikan formal tanpa diperdalam lebih lanjut. c. Pengalaman Perawat yang lama bekerja bidang keperawatan pengalaman banyak dalam keperawatan lebih trampil dalam mendokumentasikan proses keperawatan, karena sudah terbiasa dengan masalah yang ditemukan sehingga untuk menuangkannya dalam bentuk tulisan lebih mudah. d. Sikap perawat Sikap perawat tentang pendokumentasian proses keperawatan sangat diperlukan dalam keberhasilan dokumentasi keperawatan, karena perawat yang tidak memperhatikan standar dokumentasi keperawatan yang baik menjadi faktor penyulit pencapaian dokumentasi yang memuaskan yang dapat dijadikan bahan rujukan bagi profesi kesehatan lain.

44 30 2. Faktor Lingkungan a. Waktu Seringkali perawat menghabiskan waktu menit untuk pencatatan per shift. Logisnya, keparahan kondisi pasien akan menentukan pencatatan. Pada kenyataannya, perawat menghabiskan paling banyak waktunya dalam pencatatan duplikatif, pengulangan perawatan rutin dan observasi. Akibatnya, tertalu sering observasi atau dialog spesifik yang signifikan tidak tercatat karena keterbatasan waktu. b. Penghargaan Penghargaan dari pengelola serta lingkungan kerja diperlukan untuk meningkatkan motivasi perawat melaksanakan dokumentasi keperawatan. c. Fasilitas Penyediaan fasilitas pendokumentasian berupa formulis pendokumentasian yang tidak rumit dan membingungkan, membantu perawat dalam melakukan dokumentasi proses keperawatan. d. Beban kerja Beban kerja yang terlalu tinggi menyebabkan perawat tidak punya waktu lagi untuk melaksanakan dokumentasi keperawatan.

45 31 e. Supervisi/Pengawasan Supervisi diperlukan untuk memantau/menilai hasil dokumentasi dan memberikan pengarahan atas pendokumentasian yang dilakukan Sikap Pengertian Menurut Azwar (2012) sikap adalah suatu bentuk evaluasi atau reaksi perasaan. Sikap seseorang terhadap suatu objek adalah perasaan mendukung atau memihak (favorable) maupun perasaan tidak mendukung atau tidak memihak (unfavorable) pada objek tersebut. Wawan dan Dewi (2011) mengartikan sikap (attitude) merupakan konsep paling penting dalam psikologi sosial yang membahas unsur sikap baik sebagai individu maupun kelompok. Notoatmodjo (2007) mengartikan sikap merupakan reaksi atau respon yang masih tertutup dari seseorang terhadap suatu stimulus atau objek Komponen Sikap Menurut Notoatmodjo (2007) sikap mempunyai 3 komponen pokok yaitu: (1) keyakinan ide dan konsep terhadap objek (2) kehidupan emosional atau evaluasi emosional terhadap objek, dan (3) kecenderungan bertindak (trend to behave). Ketiga komponen ini secara bersma-sama membentuk sikap yang utuh (total attitude). Menurut Wawan dan Dewi (2011)

46 32 struktur sikap terdiri atas 3 komponen yang saling menunjang yaitu: 1. Komponen kognitif merupakan representasi apa yang dipercayai oleh individu pemilik sikap, komponen kognitif berisi kepercayaan stereotipe yang dimiliki individu mengenai sesuatu dapat disamakan penanganan terutama apabila menyangkut masalah yang kontroversial. 2. Komponen afektif merupakan perasaan yang menyangkut aspek emosional. Aspek emosional inilah yang biasanya berakar paling dalam sebagai komponen sikap dan merupakan aspek paling penting bertahan terhadap pengaruh-pengaruh yang mungkin adalah mengubah sikap seseorang komponen afektif disamakan dengan perasaan yang dimiliki terhadap sesuatu. 3. Komponen konatif merupakan aspek kecenderungan berperilaku tertentu sesuai dengan sikap yang dimiliki oleh seseorang Berisi tendensi atau kecenderungan untuk bertindak terhadap sesuatu dengan cara-cara tertentu Faktor-faktor yang Mempengaruhi Sikap Menurut Wawan dan Dewi (2011) faktor-faktor yang mempengaruhi terbentuknya sikap: 1. Pengalaman pribadi Pengalaman pribadi merupakan dasar pembentukan sikap karena telah meninggalkan kesan yang kuat.

47 33 2. Pengaruh orang lain yang dianggap penting Seseorang cenderung memiliki sikap konformis atau searah dengan sikap orang yang dianggap penting. 3. Pengaruh kebudayaan Tanpa disadari kebudayaan telah menanamkan garis pengaruh sikap kita terhadap berbagai masalah. 4. Media massa Pemberitaan media massa dalam pemberitaan disampaikan secara obyektif yang seharusnya secara faktual, sehingga mengakibatkan pengaruh terhadap sikap seseorang. 5. Lembaga pendidikan dan agama Konsep moral dan ajaran dari lembaga pendidikan dan agama sangat menentukan sistem kepercayaan tidaklah mengherankan jika konsep tersebut mempengaruhi sikap. 6. Emosional Kadang kala sikap merupakan pernyataan yang didasari emosi yang berfungsi sebagai penyaluran frustasi atau pengalihan bentuk mekanisme pertahanan ego Tingkatan Sikap Menurut Azwar (2012), menguraikan beberapa tingkatan sikap diantaranya: 1. Menerima (receving) Menerima, diartikan bahwa orang (subyek) mau dan memperhatikan stimulus yang di berikan (objek). Misalnya

Aprilina Dian Kusumaningrum, Meri Oktariani * Rufaida Nur Fitriana *

Aprilina Dian Kusumaningrum, Meri Oktariani * Rufaida Nur Fitriana * 1 HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG DOKUMENTASI KEPERAWATAN DENGAN SIKAP PERAWAT DALAM PENDOKUMENTASIAN PROSES KEPERAWATAN DI PUSKESMAS KARTASURA DAN PUSKESMAS BAKI Aprilina Dian Kusumaningrum,
