BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN"

Transkripsi

1 BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN A. Kebijakan Perusahaan Dalam Menghitung Penyusutan. 1. Dasar Penyusutan Masing Masing Aktiva dan Metode Penyusutan Yang Digunakan Oleh Perusahaan Setiap aktiva yang dibeli, aktiva tersebut harus dicatat sesuai dengan harga perolehannya, yaitu sebesar harga beli aktiva yang bersangkutan diikuti dengan biaya biaya lain yang terkait sebelum aktiva tersebut dapat digunakan oleh perusahaan. Dasar perhitungan penyusutan untuk setiap aktiva tetap berwujud yang dimilki oleh PT. Hyundai Mobil Indonesia Cabang Arteri Pondok Indah adalah berdasarkan harga perolehan, taksiran umur manfaat dan persentasenya. Sebelum menghitung besarnya penyusutan perusahaan juga telah mengelompokkan aktiva yang dimiliki sesuai dengan ketentuan perpajakan. Dalam menghitung beban penyusutan, perusahaan menggunakan metode garis lurus (straight line method) menurut akuntansi dan juga ketentuan perpajakan. Perusahaan menggolongkan masing masing aktiva tetap berwujud ke dalam kelompok, taksiran manfaat dan tarif penyusutan aktiva tetap berwujud yang bertujuan untuk menyediakan laporan keuangan yang ditampilkan dalam tabel berikut :

2 No. Tabel.1 Pengelompokkan Aktiva Tetap Berwujud Perusahaan Secara Komersial Keterangan 1 Peralatan Bengkel Equipment Tools 2 Perlengkapan Kantor AC Komputer & Printer Mesin Kantor Peralatan Perlengkapan Kantor 3 Kendaraan Mobil Motor Furniture & Fixture Golongan I Golongan II Masa Manfaat 8 Tahun Tahun 8 Tahun 8 Tahun Tahun Tahun Tahun 8 Tahun 8 Tahun Persentase Tahun 8 Tahun Sumber Data : Daftar Aktiva Tetap Berwujud Perusahaan ( 2010 ) 2. Penentuan Harga Perolehan Aktiva Tetap Berwujud Perusahaan mencatat nilai pengorbanan yang sesungguhnya dikeluarkan sehubungan dengan perolehan aktiva tersebut sebesar seluruh harga yang dibayarkan perusahaan seperti harga beli beserta biaya biaya lain yang dikeluarkan sampai aktiva tersebut siap digunakan, pada saat pembelian atau pengadaan aktiva tetap berwujud (keadaan awal). Dengan berjalannya waktu (periode waktu setelah pembelian atau pengadaan aktiva tetap berwujud), harga perolehan aktiva tetap ini ikut dipengaruhi oleh besarnya biaya biaya lain yang dikeluarkan sehubungan dengan aktiva tetap berwujud (baik berupa pengeluaran modal dan

3 pengeluaran pendapatan ). Dalam hal ini dimungkinkan karena adanya kebijakan perusahaan yang menganggap bahwa setiap pengeluaran atau biaya sehubungan dengan suatu aktiva secara langsung dapat dikapitalisasi ke harga perolehan aktiva yang bersangkutan dengan syarat biaya atau pengeluaran tersebut melebihi Rp tanpa dilihat dan ditelaah terlebih dahulu apakah biaya atau pengeluaran tersebut akan memberikan manfaat pada masa masa yang akan datang atau tidak. Jika terjadi hal demikian, maka harga perolehan aktiva tetap berwujud menjadi lebih besar daripada yang seharusnya dan begitu juga beban penyusutan selama masa manfaat akan dibebankan lebih besar. B. Aktiva Tetap Berwujud Yang Dapat Disusutkan Dalam menghitung besarnya penghasilan kena pajak (PKP), perusahaan membebankan penyusutan seluruh aktiva tetap berwujudnya baik yang dapat disusutkan maupun yang tidak dapat disusutkan. Apabila hal ini dilakukan, maka secara otomatis besarnya biaya ( khususnya biaya penyusutan ) akan lebih besar. Ada beberapa contoh penyusutan yang tidak dapat disusutkan, misalnya telfon seluler dan kendaraan dinas yang dikuasai oleh Direktur atau Pemegang Saham, sesuai dengan ketentuan Pasal 9 ayat (1) huruf e Undang Undang PPh, dimana jumlah penyusutan tidak dapat dibebankan atau dikeluarkan penggantian atau imbalan sehubungan dengan pekerjaan atau jasa yang diberikan dalam bentuk natura dan kenikmatan, kecuali penyediaan

4 makanan dan minuman bagi seluruh pegawai serta penggantian atau imbalan dalam bentuk natura dan kenikmatan di daerah tertentu dan yang berkaitan dengan pelaksanaan pekerjaan yang diatur dengan atau berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan. Beban penyusutan aktiva tetap berwujud yang dikuasai oleh direktur tersebut tidak boleh dibebankan sebagai biaya dalam menentukan besarnya jumlah penghasilan kena pajak menurut ketentuan perpajakan. Dalam kasus PT. Hyundai Mobil Indonesia Cabang Arteri Pondok Indah, penulis tidak menemukan adanya aktiva tetap yang dibeli bukan untuk kegiatan usaha. Dalam wawancara yang sudah dilakukan penulis terhadap karyawan PT. Hyundai Mobil Indonesia Cabang Arteri Pondok Indah, semua aktiva yang dimiliki merupakan aktiva yang digunakan untuk kegiatan usaha. Tetapi ada beberapa aktiva yang biaya penyusutannya tidak sepenuhnya diperbolehkan untuk dibebankan, melainkan hanya 50% nya saja. Misal : kendaraan mobil (sedan) yang dibeli dan digunakan perusahaan untuk antar jemput pegawai atau untuk kegiatan seperti pertemuan dengan klien. Sesuai dengan KEP 220/PJ./2002 pasal 3 dimana : Atas biaya perolehan atau pembelian atau perbaikan besar kendaraan sedan atau yang sejenis yang dimiliki dan dipergunakan perusahaan untuk pegawai tertentu karena jabatan atau pekerjaannya, dapat dibebankan sebagai biaya perusahaan sebesar 50% (lima puluh persen) dari jumlah biaya perolehan atau pembelian atau perbaikan besar melalui penyusutan aktiva tetap kelompok II sebagaimana dimaksud dalam Keputusan Menteri Keuangan Nomor

5 520/KMK.03/2000 Lampiran II butir I huruf b sebagaimana telah diubah dengan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 138/KMK.03/2002. Dengan demikian, atas beban penyusutan aktiva tetap berwujud tersebut, tidak boleh sepenuhnya dibebankan sebagai biaya dalam rangka menghitung Penghasilan Kena Pajak ( PKP ). Adapun perincian aktiva yang dapat disusutkan dan tidak dapat disusutkan adalah sebagai berikut : Tabel.2 Aktiva Tetap Berwujud yang Dapat Disusutkan No. Keterangan 1 Peralatan Bengkel Equipment Tools 2 Perlengkapan Kantor AC Komputer & Printer Mesin Kantor Peralatan Perlengkapan Kantor 3 Kendaraan Mobil Motor Furniture & Fixture Golongan I Golongan II Masa Manfaat Thn % Sumber Data : Hasil Olahan Penulis (2011) Harga Perolehan th 2010 Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Penyusutan th 2010 Rp Rp Rp Rp Rp Rp Jika diperhatikan secara terperinci, daftar aktiva tetap berwujud yang dapat disusutkan berdasarkan ketentuan perpajakan, maka terlihat bahwa aktiva tersebut memang dimiliki perusahaan tetapi beban penyusutannya tidak boleh sepenuhnya dibebankan seperti halnya kendaraan mobil (sedan dan sejenisnya) tersebut yang digunakan perusahaan. Oleh karena itu,

6 perusahaan harus melakukan pembedaan terhadap aktiva tetap berwujud ke dalam aktiva tetap yang dapat disusutkan dan yang tidak dapat disusutkan untuk tujuan perhitungan Penghasilan Kena Pajak ( PKP ). Dalam rangka memberikan keseragaman kepada Wajib Pajak selama melakukan penyusutan, maka Menteri Keuangan Republik Indonesia mengeluarkan suatu ketentuan yang menetapkan jenis jenis aktiva yang termasuk dalam setiap kelompok masa manfaat yang harus diikuti oleh Wajib Pajak. Ketentuan yang dimaksud adalah keputusan Menteri Keuangan RI Nomor : 520/KMK.0/2000 Lampiran II butir I huruf b sebagaimana telah diubah dengan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 138/KMK.03/2002. Untuk dapat melihat lebih jelasnya penulis telah melampirkan di dalam lampiran I. C. Penyusutan Menurut Akuntansi Yang Diterapkan Oleh Perusahaan Untuk tujuan laporan keuangan komersil pada tahun 2010, kebijakan akuntansi perusahaan dalam menghitung beban penyusutan adalah semua aktiva tetap berwujud yang dimilki oleh perusahaan disusutkan dengan menggunakan metode garis lurus dan penghitungannya dimulai pada saat aktiva tersebut diperoleh ( sesuai tanggal perolehan masing masing ) dengan contoh kebijakan sebagai berikut : Untuk aktiva berupa Komputer & Printer : 1. LCD Samsung 732 NW dengan taksiran manfaat 8 tahun dan persentase penyusutan, dsb.

7 2. PC & Monitor Samsung B1930N dengan taksiran manfaat 8 tahun dan persentase penyusutan, dsb. Untuk mengetahui lebih rinci dan memperjelas penerapannya perhitungan beban penyusutan akuntansi (secara komersial) aktiva tetap berwujud dapat dilihat pada tabel.3. Dari tabel.3 tersebut dapat diketahui jumlah beban penyusutan masing masing aktiva menurut akuntansi selama tahun 2010 sebagai berikut: Tabel. Beban Penyusutan Menurut Standar Akuntansi Keuangan No. Keterangan 1 Peralatan Bengkel Equipment Tools 2 Perlengkapan Kantor AC Komputer & Printer Mesin Kantor Peralatan Perlengkapan Kantor 3 Kendaraan Mobil Motor Furniture & Fixture Golongan I Golongan II Masa Manfaat Thn % Sumber : Hasil Olahan Penulis (2011) Harga Perolehan th 2010 Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Penyusutan th 2010 Rp Rp Rp Rp Rp Rp Berikut ini contoh perhitungan beban penyusutan menurut akuntansi berdasarkan tabel.3 di dalam lampiran :

8 Kasus I : harta berupa LCD Samsung 732 NW yang diperoleh pada tanggal 31 Desember 2008 dengan nilai Rp dan taksiran manfaat 8 tahun serta dengan persentase penyusutan disusutkan dengan menggunakan metode garis lurus. Ditanya : Hitung beban penyusutan tahun 2010! Jawab : = Rp ,- Catatan : Untuk lebih rinci dapat dilihat dalam tabel.3 kolom 30 kelompok harta Komputer & Printer. D. Penyusutan Menurut Undang Undang Pajak Yang Diterapkan Oleh Perusahaan Dalam kasus PT. Hyundai Mobil Indonesia Cabang Arteri Pondok Indah, Undang Undang PPh yang dijadikan acuan adalah UU No. 17 Tahun 2000 dan perubahannya yaitu : UU No. 36 Tahun 2008 yang selanjutnya disebut Undang - Undang PPh. Menurut aturan dalam pasal 11 ayat (3) dan ayat () Undang - Undang PPh, penyusutan aktiva tetap berwujud dimulai pada bulan dilakukannya pengeluaran, kecuali untuk harta yang masih dalam proses pengerjaan, penyusutannya dimulai pada bulan selesainya pengerjaan

9 harta tersebut. Dengan persetujuan Direktur Jenderal Pajak, Wajib Pajak diperkenankan melakukan penyusutan mulai pada bulan harta tersebut digunakan untuk mendapatkan, menagih, dan memelihara penghasilan atau pada bulan harta yang bersangkutan mulai menghasilkan. Penyusutan menurut peraturan perpajakan dihitung atas dasar jumlah bulan pemanfaatan dalam satu tahun. Dalam kasus ini, perusahaan hanya melaporkan satu daftar laporan aktiva tetapnya. Perusahaan dalam menghitung penyusutan terhadap aktiva yang dimiliki pada saat dibeli telah mengelompokkan aktiva tersebut ke dalam kelompok yang telah sesuai dengan ketentuan atau Undang Undang Pajak. Hasil observasi dan wawancara penulis terhadap karyawan PT. Hyundai Mobil Indonesia Cabang Arteri Pondok Indah, menunjukkan bahwa perusahaan tidak memisahkan perhitungan aktiva tetapnya dengan cara Standar Akuntansi Keuangan (Komersial) ataupun dengan cara Undang Undang Pajak (Fiskal). Perusahaan memasukkan nilai beban penyusutan ke dalam laporan SPT Tahunan hanya dengan satu laporan yaitu yang terlampir dalam Tabel.3. Walaupun perusahaan telah mengelompokkan aktiva tetap yang dimilikinya sesuai Undang Undang Pajak, penulis mencoba untuk menganalisis lebih dalam tentang kasus ini. Dan ternyata, walaupun perusahaan telah mengelompokkan daftar aktivanya sesuai dengan Undang Undang Pajak, penulis masih menemukan beberapa daftar aktiva yang tidak

10 sesuai dengan Undang Undang Pajak yaitu masalah pengelompokkan daftar aktiva tetap Komputer & Printer dan Kendaraan Bermotor. Untuk lebih jelasnya, penulis mencoba untuk mengelompokkan daftar aktiva tetap yang sesuai dengan Keputusan Mentri Keuangan Republik Indonesia No. 138/KMK.03/2002. Pengelompokkan dan persentase penyusutan aktiva tetap berwujud PT. Hyundai Mobil Indonesia Cabang Arteri Pondok Indah menurut ketentuan perpajakan untuk tahun pajak 2010 dengan menggunakan metode garis lurus seluruhnya dapat dilihat pada tabel berikut ini : Tabel.5 Pengelompokkan Aktiva Tetap Berwujud Perusahaan Menurut Perpajakan No. Keterangan Masa Manfaat Persentase 1 Peralatan Bengkel Equipment Tools 8 Tahun Tahun 12.5 % 25 % 2 Perlengkapan Kantor AC, Komputer & Printer 8 Tahun Tahun 12.5 % 25 % Mesin Kantor Tahun 25 % Peralatan Tahun 25 % Perlengkapan Kantor Tahun 25 % 3 Kendaraan Mobil Motor 8 Tahun Tahun 12.5 % 25 % Furniture & Fixture Golongan I Golongan II Tahun 8 Tahun 25 % 12.5 % Sumber Data : Hasil Analisis Penulis Menurut UU Pajak ( 2011 ) Dengan adanya perbedaan pengelompokkan di atas terhadap daftar aktiva tetap yang ada, penulis mencoba membuat ringkasan perincian daftar penyusutan aktiva tetap yang berbeda tersebut serta menyertakan hasil

11 perhitungan terhadap aktiva yang dapat disusutkan yang telah dijelaskan pada sub bab sebelumnya yang telah sesuai dengan Undang Undang Pajak dalam tabel berikut ini: Tabel.6 Beban Penyusutan Menurut Undang Undang Pajak No. Keterangan 1 Peralatan Bengkel Equipment Tools 2 Perlengkapan Kantor AC Komputer & Printer Mesin Kantor Peralatan Perlengkapan Kantor 3 Kendaraan Mobil Motor Furniture & Fixture Golongan I Golongan II Masa Manfaat Thn % Sumber : Hasil Olahan Penulis (2011) Harga Perolehan th 2010 Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Penyusutan th 2010 Rp Rp Rp Rp Rp Rp Dari hasil analisis yang telah dilakukan, terdapat perbedaan pada aktiva tetap komputer & printer dan mobil antara perhitungan yang sudah dilakukan oleh perusahaan dengan perhitungan hasil analisis penulis dengan mengacu pada Undang Undang Pajak. Dimana pada aktiva tetap : 1. Komputer & Printer Perusahaan sebelumnya mengelompokkan aktiva tetap komputer & printer 8 tahun. Setelah dianalisis sesuai dengan Keputusan Mentri Keuangan No. 138/KMK.03/2002, bahwa aktiva tetap komputer &

12 printer termasuk di dalam kelompok I yaitu tahun. Maka penulis memasukkan nilai beban penyusutan pada aktiva tetap komputer & printer tahun 2010 sebesar Rp , yang sebelumnya menurut perusahaan nilai beban penyusutan aktiva tetap komputer & printer sebesar Rp Maka nanti, akan adanya koreksi fiskal positif pada akun beban penyusutan aktiva tetap perlengkapan kantor khususnya komputer & printer sebesar Rp Kendaraan Mobil Sesuai dengan KEP 220/PJ./2002 pasal 3 dimana : Atas biaya perolehan atau pembelian atau perbaikan besar kendaraan sedan atau yang sejenis yang dimiliki dan dipergunakan perusahaan untuk pegawai tertentu karena jabatan atau pekerjaannya, dapat dibebankan sebagai biaya perusahaan sebesar 50% (lima puluh persen) dari jumlah biaya perolehan atau pembelian atau perbaikan besar melalui penyusutan aktiva tetap kelompok II sebagaimana dimaksud dalam Keputusan Menteri Keuangan Nomor 520/KMK.03/2000 Lampiran II butir I huruf b sebagaimana telah diubah dengan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 138/KMK.03/2002. Maka nilai beban penyusutan aktiva tetap kendaraan mobil tahun 2010 sebesar Rp x 50% = Rp Akan terjadi koreksi fiskal positif sebesar Rp Dengan melihat nilai koreksi fiskal positif yang cukup besar ini, kemungkinan hal ini akan memperbesar nilai Penghasilan Kena Pajak ( PKP ) perusahaan, untuk lebih jelasnya dapat dilihat dalam tabel.7.

13 E. Analisis Perhitungan Penyusutan Aktiva Tetap Berwujud Menurut Standar Akuntansi Keuangan dan Undang Undang Pajak Serta Dampaknya Dalam Penentuan Penghasilan Kena Pajak ( PKP ). Seperti yang telah diungkapkan pada sub bab sebelumnya bahwa perusahaan telah melaksanakan kewajiban perpajakannya sehubungan dengan perhitungan penyusutan aktiva tetap, tetapi belum secara benar secara keseluruhan dalam pengelompokkan aktiva tetap Komputer & Printer serta Kendaraan Motor yang berakibat salahnya tarif penyusutan yang digunakan untuk pembebanan dalam rangka penentuan besarnya Penghasilan Kena Pajak (PKP). Selain itu, tidak melakukan pembedaan antara aktiva tetap berwujud yang disusutkan dengan aktiva yang tidak dapat disusutkan (perusahaan menghitung penyusutan atas semua aktivanya untuk tujuan pajak). Berdasarkan uraian di atas penulis menghitung dan menganalisis seberapa besar dampak ditimbulkannya sebagai akibat kesalahan pengenaan tarif penyusutan, kesalahan memperhitungkan harga perolehan atau nilai buku aktiva tetap berwujud yang tidak dapat disusutkan sebagai dasar perhitungan beban penyusutan. Tabel.8 menampilkan perbandingan besarnya penyusutan aktiva tetap berwujud tahun pajak 2010 menurut Standar Akuntansi Keuangan dan Undang Undang Pajak yang bersumber pada tabel.3 dan tabel.7.

14 Tabel.8 Perbandingan Beban Penyusutan Secara Komersial dan Fiskal No. Keterangan 1 Peralatan Bengkel Equipment Tools 2 Perlengkapan Kantor AC Komputer & Printer Mesin Kantor Peralatan Perlengkapan Kantor 3 Kendaraan Mobil Motor Furniture & Fixture Golongan I Golongan II Menurut Komersial Rp Rp Rp Rp Rp Rp Sumber : Hasil Olahan Penulis ( 2011 ) Menurut Fiskal Rp Rp Rp Rp Rp Rp Perbedaan Rp Rp Hal yang menyebabkan terjadinya perbedaan dalam ketentuan perpajakan tersebut tidak hanya berupa selisih berapa besarnya tarif penyusutan melainkan juga terdapat aktiva tetap berwujud yang tidak dapat disusutkan menurut ketentuan pepajakan tetapi penyusutannya dibebankan kepada penghasilan. Contoh : kasus penyusutan Kendaraan Mobil dan Komputer & Printer. Besarnya perbedaan sementara dan tetap tersebut untuk tahun pajak tahun 2010 akan mempengaruhi penentuan Penghasilan Kena Pajak ( PKP) tahun yang bersangkutan, jumlah keseluruhan perbedaan positif adalah Rp ,-. Penyebab perbedaan sementara adalah perbedaan tarif yang digunakan untuk menghitung penyusutan antara komersial dan fiskal dimana seiring dengan berjalannya waktu perbedaan tersebut akan nihil. Sedangkan

15 penyebab perbedaan tetap antara lain karena perusahaan membebankan penyusutan aktiva tetap berwujud yang merupakan aktiva tetap yang tidak dapat disusutkan sepenuhnya, dimana beban penyusutannya menurut ketentuan perpajakan hanya dapat dibebankan 50% nya saja dalam rangka menghitung Penghasilan Kena Pajak ( PKP ) tahun Kedua perbedaan tersebut akan menyebabkan Penghasilan Kena Pajak tahun 2010 meningkat sebesar Rp ,-. Secara otomatis terdapat perbedaan beban penyusutan atas tiap tiap jenis aktiva tetap berwujud dalam tahun pajak yang bersangkutan sehingga akan mempengaruhi distribusi beban penyusutan dan laporan laba rugi perusahaan menurut perpajakan. Berdasarkan laporan laba rugi komersial perusahaan beban penyusutan yang merupakan komponen dari biaya operasi perusahaan adalah sebesar Rp ,-. Sedangkan berdasarkan laporan laba rugi fiskal yang telah dianalisis beban penyusutan yang merupakan komponen dari biaya operasi perusahaan adalah sebesar Rp ,-. Yang kemudian akan dilaporkan dalam SPT Tahunan Pajak Seperti yang terlihat di bawah ini:

16 PT HYUNDAI MOBIL INDONESIA LAPORAN LABA/RUGI ( Komersial ) Per 31 Desember 2010 AREA :HMI-API PENJUALAN Unit Suku cadang Service Jumlah Penjualan BEBAN POKOK PENJUALAN Unit Harga Dasar Optional dan lain-lain Suku Cadang Service Jumlah Beban Pokok Penjualan LABA (RUGI) BRUTO BEBAN USAHA Beban Penjualan dan Pemasaran Gaji dan tunjangan Beban karyawan lainnya Transportasi Perjalanan dinas dalam negeri Asuransi Sewa Perlengkapan kantor Penyusutan aktiva tetap Kendaraaan Rp Perlengkapan Bengkel Rp Perbaikan dan pemeliharaan Komunikasi Utilitas dan energi Jasa profesional Pajak dan ijin-ijin Representasi dan jamuan Iuran / retribusi Langganan Pengiriman dokumen Penerimaan karyawan Kebersihan

17 Iklan & Promosi Sebelum Penyerahan Expedisi Warranty Claim Pelayanan Purna Jual Pengurusan Surat Kendaraan Perlengkapan Kendaraan Peralatan dan Perlengkapan Bengkel Pemakaian Material Jumlah Beban Penjualan dan Pemasaran Beban Umum dan Administrasi Gaji dan tunjangan Beban karyawan lainnya Transportasi Perjalanan dinas dalam negeri Perjalanan dinas luar negeri Asuransi Perlengkapan kantor Penyusutan aktiva tetap Perlengkapan Kantor Rp Furniture & Fixture Rp Perbaikan dan pemeliharaan Komunikasi Jasa profesional Pajak dan ijin-ijin Jumlah Beban Umum dan Administrasi Jumlah Beban Usaha LABA (RUGI) USAHA PENDAPATAN (BEBAN) LAIN-LAIN Pendapatan lain-lain Pendapatan Bunga Pendapatan lainnya Jumlah Pendapatan lain-lain Beban lain-lain Beban administrasi bank Baban Lain-lain Jumlah Beban Lain-lain Pendapatan (Beban) lain-lain Bersih LABA (RUGI) SEBELUM PAJAK

18 PT HYUNDAI MOBIL INDONESIA LAPORAN LABA/RUGI ( Fiskal ) Per 31 Desember 2010 AREA :HMI-API PENJUALAN Unit Suku cadang Service Jumlah Penjualan BEBAN POKOK PENJUALAN Unit Harga Dasar Optional dan lain-lain Suku Cadang Service Jumlah Beban Pokok Penjualan LABA (RUGI) BRUTO BEBAN USAHA Beban Penjualan dan Pemasaran Gaji dan tunjangan Beban karyawan lainnya Transportasi Perjalanan dinas dalam negeri Asuransi Sewa Perlengkapan kantor Penyusutan aktiva tetap Kendaraaan Rp Perlengkapan Bengkel Rp Perbaikan dan pemeliharaan Komunikasi Utilitas dan energi Jasa profesional Pajak dan ijin-ijin Representasi dan jamuan Iuran / retribusi Langganan Pengiriman dokumen Penerimaan karyawan Kebersihan

19 Iklan & Promosi Sebelum Penyerahan Expedisi Warranty Claim Pelayanan Purna Jual Pengurusan Surat Kendaraan Perlengkapan Kendaraan Peralatan dan Perlengkapan Bengkel Pemakaian Material Jumlah Beban Penjualan dan Pemasaran Beban Umum dan Administrasi Gaji dan tunjangan Beban karyawan lainnya Transportasi Perjalanan dinas dalam negeri Perjalanan dinas luar negeri Asuransi Perlengkapan kantor Penyusutan aktiva tetap Perlengkapan Kantor Rp Furniture & Fixture Rp Perbaikan dan pemeliharaan Komunikasi Jasa profesional Pajak dan ijin-ijin Jumlah Beban Umum dan Administrasi Jumlah Beban Usaha LABA (RUGI) USAHA PENDAPATAN (BEBAN) LAIN-LAIN Pendapatan lain-lain Pendapatan Bunga Pendapatan lainnya Jumlah Pendapatan lain-lain Beban lain-lain Beban administrasi bank Baban Lain-lain Jumlah Beban Lain-lain Pendapatan (Beban) lain-lain Bersih LABA (RUGI) SEBELUM PAJAK

20 Dari kedua laporan laba rugi di atas dapat dibandingkan bahwa dengan penyusutan menurut Undang Undang PPh akan memperkecil rugi usaha perusahaan dari pada penyusutan menurut akuntansi. Oleh karena adanya perbedaan rugi tersebut, maka harus dilakukan koreksi fiskal. Koreksi fiskal terhadap rugi menurut akuntansi disajikan dalam bentuk table.9 berikut ini ( asumsikan : item lain selain beban penyusutan jumlah sama antara komersial dan fiskal )

21 Tabel.9 Perbandingan Laporan Laba Rugi Komersial dan Fiskal Item PENJUALAN Unit Suku cadang Service Jumlah Penjualan BEBAN POKOK PENJUALAN Unit Harga Dasar Optional dan lain-lain Suku Cadang Service Jumlah Beban Pokok Penjualan LABA (RUGI) BRUTO BEBAN USAHA Beban Penjualan dan Pemasaran Gaji dan tunjangan Beban karyawan lainnya Transportasi Perjalanan dinas dalam negeri Asuransi Sewa Perlengkapan kantor Penyusutan aktiva tetap Kendaraan Peralatan Bengkel Perbaikan dan pemeliharaan Komunikasi Utilitas dan energi Jasa profesional Pajak dan ijin-ijin Representasi dan jamuan Iuran / retribusi Langganan Pengiriman dokumen Penerimaan karyawan Kebersihan Menurut Komersial Menurut Fiskal Koreksi Fiskal

22 Iklan & Promosi Sebelum Penyerahan Expedisi Warranty Claim Pelayanan Purna Jual Pengurusan Surat Kendaraan Perlengkapan Kendaraan Peralatan dan Perlengkapan Bengkel Pemakaian Material Jumlah Beban Penj. dan Pemasaran Beban Umum dan Administrasi Gaji dan tunjangan Beban karyawan lainnya Transportasi Perjalanan dinas dalam negeri Perjalanan dinas luar negeri Asuransi Perlengkapan kantor Penyusutan aktiva tetap Perlengkapan Kantor Furniture & Fixture Perbaikan dan pemeliharaan Komunikasi Jasa profesional Pajak dan ijin-ijin Jumlah Beban Umum dan Administrasi Jumlah Beban Usaha LABA (RUGI) USAHA PENDAPATAN (BEBAN) LAIN-LAIN Pendapatan lain-lain Pendapatan Bunga Pendapatan lainnya Jumlah Pendapatan lain-lain Beban lain-lain Beban administrasi bank Baban Lain-lain Jumlah Beban Lain-lain Pendapatan (Beban) lain-lain Bersih LABA (RUGI) SEBELUM PAJAK Sumber Data : Hasil Olahan Penulis ( 2011 ) ,39 0

23 Pada tahun 2010, koreksi fiskal yang dilakukan adalah koreksi fiskal positif yang menambah jumlah pajak terutang. Karena dalam kasus ini perusahaan mengalami kerugian sebesar Rp dan setelah adanya koreksi fiskal positif terhadap akun beban penyusutan sebesar Rp ,- maka rugi sebelum pajak menjadi sebesar Rp Dalam konteks Pajak, apabila keuntungan yang diperoleh perusahaan, maka perusahaan tersebut akan dikenakan pajak penghasilan. Sebaliknya jika terjadi kerugian, maka Wajib Pajak (Perusahaan) tidak akan dikenakan Pajak Penghasilan. Kerugian yang didapatkan dalam satu tahun pajak dapat digunakan untuk menutupi keuntungan pada tahun-tahun berikutnya sehingga pada tahun - tahun tersebut Pajak Penghasilannya menjadi lebih kecil atau tidak terutang sama sekali. Proses membawa kerugian dalam satu tahun pajak ke tahun-tahun pajak berikutnya ini dinamakan sebagai Kompensasi Kerugian (Carrying Loss).

BAB 4 ANALISIS DAN PEMBAHASAN

BAB 4 ANALISIS DAN PEMBAHASAN BAB 4 ANALISIS DAN PEMBAHASAN 4.1. Beban dan Pendapatan Perusahaan Langkah pertama yang dilakukan penulis adalah dengan melakukan koreksi fiskal atas laporan laba rugi perusahaan sesuai dengan undang-undang
