IV. KONDISI UMUM LOKASI PENELITIAN Sejarah Singkat Perkembangan Pelabuhan

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "IV. KONDISI UMUM LOKASI PENELITIAN Sejarah Singkat Perkembangan Pelabuhan"

Transkripsi

1 IV. KONDISI UMUM LOKASI PENELITIAN 4.1. Sejarah Singkat Perkembangan Pelabuhan Dibukanya Terusan Suez bagi pelayaran membawa pengaruh terhadap meningkatnya arus kunjungan kapal ke Indonesia. Pelabuhan Sunda Kelapa yang merupakan pelabuhan utama pada masa itu, tidak mampu lagi menampung kapalkapal niaga yang berkunjung ke pelabuhan tersebut, maka diambil keputusan untuk membangun pelabuhan baru di sebelah Timur Pelabuhan Sunda Kelapa dan pelabuhan ini dikenal dengan nama Pelabuhan Tanjung Priok. Pembangunan Pelabuhan Tanjung Priok pada tahun 1877 dilaksanakan secara bertahap, dimulai dari dermaga kolam Pelabuhan I dan selesai tahun 1883 dengan dibangun batu penahan gelombang (dam) dalam empat periode sekitar 100 tahun yakni dari tahun 1877 hingga Periode pertama pembangunan pintu Dam Barat dari tahun 1877 hingga Periode kedua pembangunan kolam Pelabuhan II tahun 1914 dan kolam Pelabuhan III pada tahun 1921, sedangkan pembuatan dam di depan kolam Pelabuhan II & III sejajar pantai pada tahun 1915 hingga 1920, pembangunan kolam Nusantara I tahun 1955 dan tahun 1971 dilanjutkan dengan pembangunan kolam Nusantara II. Periode ketiga merupakan perpanjangan dari pembangunan dam pada periode kedua ke arah Timur yakni pada tahun 1961 (Dam Citra). Periode keempat dibangun pintu Timur pada tahun 1972 oleh Pertamina dengan konstruksi sheet pile tetapi sampai sekarang belum berfungsi dan bahkan sheet pile itu sendiri termakan karat (korosif). Pengelolaan Pelabuhan selama beberapa periode telah mengalami beberapa kali perubahan. Kronologis perubahan tersebut secara garis besar adalah sebagai berikut: Periode Pengelolaan pelabuhan umum dilakukan oleh Perusahaan Negara (PN) Pelabuhan I hingga VIII berdasarkan Undang-Undang Nomor 19 prp tahun 1960.

2 35 Periode Aspek komersial dari pengelolaan pelabuhan tetap dilakukan oleh PN Pelabuhan, tetapi kegiatan operasional pelabuhan dikoordinasikan oleh Lembaga Pemerintah yang disebut Port Authority. Periode Pengelolaan masing-masing pelabuhan umum dilakukan Badan Pengusahaan Pelabuhan (BPP) berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 18 tahun PN Pelabuhan dibubarkan dan lembaga pemerintah Port Authority diganti menjadi BPP. Periode Pengelolaan pelabuhan umum dibedakan antara pelabuhan umum yang diusahakan dan pelabuhan umum yang tidak diusahakan. Pengelolaan pelabuhan umum yang diusahakan dilakukan oleh Perusahaan Umum (PERUM) Pelabuhan, sedangkan pengelolaan pelabuhan umum yang tidak diusahakan dilakukan oleh Unit Pelaksana Teknis di bawah Direktorat Jenderal Perhubungan sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun PERUM Pelabuhan II merupakan salah satu dari empat PERUM Pelabuhan yang mengelola pelabuhan-pelabuhan yang diusahakan, dan dibentuk berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 15 tahun Periode 1992 sampai sekarang Status PERUM Pelabuhan II berubah menjadi PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia II sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 57, tanggal 19 Oktober 1991, dan dikukuhkan dengan Akta Pendirian Perusahaan Nomor 3 oleh Notaris Imas Fatimah Sarjana Hukum di Jakarta pada tanggal 1 Desember Perubahan status PERUM Pelabuhan Indonesia II menjadi PT. (PERSERO) Pelabuhan Indonesia merupakan suatu kepercayaan dari pemerintah, didasarkan pada pertimbangan keberhasilan manajemen peningkatan pengelolaan pelabuhan-pelabuhan yang diusahakan oleh perusahaan selama ini.

3 36 Periode 1 April 1999 Sejalan dengan iklim privatisasi, Pemerintah memberikan kepada PT. (Persero) Pelabuhan Indonesia II untuk melaksanakan privatisasi. Pada tanggal 1 April 1999 telah dilakukan privatisasi secara parsial (usaha bongkar muat peti kemas yaitu TPK I dan TPK II Tanjung Priok) melalui pembentukan anak perusahaan dengan nama PT. Jakarta Internasional Container Terminal. Pada tahun 2002 Divisi Usaha Terminal (DUT) yang merupakan perusahaan anak cabang dari Cabang Pelabuhan Tanjung Priok yang berfungsi melakukan kegiatan bongkar muat telah menjadi PT. Multi Terminal Indonesia (MTI) Karakteristik Pelabuhan 1) Posisi Geografis Pelabuhan Tanjung Priok terletak di Pantai Utara Pulau Jawa di Teluk Jakarta, pada posisi 06º LS. dan 106º BT, di Daerah Khusus Ibukota Jakarta Raya dengan luas daratan 604 Ha dan kolam 424 Ha dengan panjang penahan gelombang km. Secara administratif Kecamatan Tanjung Priok terdiri dari 7 kelurahan, di mana batas-batas dari wilayah tersebut adalah: Sebelah Utara berbatasan dengan Pantai Laut Jawa Sebelah Selatan berbatasan dengan Jalan Raya Sunter Kemayoran, Kecamatan Kemayoran Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Pademangan Sebelah Timur berbatasan dengan Jalan Yos Sudarso, Kecamatan Koja dan Kelapa Gading

4 37 2) Kondisi Hidro-Oseanografi a. Hidrografi Keadaan pantai sekitar Pelabuhan Tanjung Priok landai dan dasar lautnya lumpur pasir kedalaman alur masuk sekitar m. b. Pasang Surut Waktu tolak pada GMT + 7 jam, dengan muka surutan (ZO) 60 cm di bawah duduk tengah. Sifat pasang surut adalah harian tunggal, dengan tunggang air rata-rata pada pasang purnama sebesar 86 cm dan tunggang air rata-rata pada pasang mati sebesar 26 cm. c. A r u s Posisi stasion arus tower: 05º LS dan 107º BT. Kecepatan maximum arus umumnya mencapai 1 knot dengan arah sekitar 050º terjadi pada air surut. Arus bukan pasang surut mempunyai kecepatan sekitar 0.3 knot dengan arah 045º kecepatan arus pasang surut mencapai 1.1 knot pada waktu spring tides dengan arah sekitar 050º pada waktu air surut dan sekitar 230º pada waktu air pasang. d. Gelombang Tinggi gelombang pada umumnya berkisar 0,1 hingga 1 m, periode gelombang berkisar 1-8 detik, panjang gelombang mencapai kejauhan 1-21 m, tinggi gelombang berkisar antara cm, kondisi tersebut berubah-ubah tergantung pada kecepatan angin. e. S u h u Suhu di perairan Teluk Jakarta cenderung semakin tinggi semakin ke daerah pantai. Kisaran suhu rata-rata pada bulan April dan Mei antara 21,1º C hingga 29,7º C, suhu maksimum mencapai kisaran antara 29,1º C hingga 29,7º C. Pada bulan Oktober dan Nopember suhu maksimum bisa mencapai 28,6º C

5 38 hingga 29,2º C. Pada saat-saat tertentu bisa meningkat sampai dengan 30,5º C sedangkan suhu terendah berkisar 26,5º C. f. I k l i m Pelabuhan Tanjung Priok mempunyai iklim tropis yang menurut penggolongan Schmidt dan Ferguson (tahun 1951) termasuk golongan D. Iklim mengalami dua musim yaitu musim hujan/wet season/manson Barat terjadi pada bulan Oktober sampai dengan April dengan kelembaban nisbi maksimum 81º dan kelembaban minimum 71º dengan rata-rata kelembaban pertahun 75 %. Curah hujan rata-rata perbulan 156,7 mm dengan rata-rata hari hujan 11,9 hari. Curah hujan tertinggi terjadi pada bulan Januari sebanyak 555,6 mm dan terendah pada bulan Agustus sebesar 45,5 mm. Musim kemarau/dry season/manson Timur terjadi pada bulan April sampai dengan Oktober Evaluasi Trafik, Kinerja Dan Utilisasi Fasilitas Pelabuhan Tahun Data berikut diadopsi dari hasil pemetaan faktor-faktor internal dan eksternal Pelabuhan PELINDO II yang dicantumkan dalam Rencana Strategis Cabang Pelabuhan Tanjung Priok ) Pertumbuhan trafik yang melalui Pelabuhan Tanjung Priok selama tahun a) Arus Kunjungan Kapal Perkembangan kunjungan kapal melalui Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 3.

6 39 Grafik Arus Kunjungan Kapal dalam Unit 14,000 12,000 Jumlah Unit 10,000 8,000 6,000 4,000 2,000 0 Reguler 2,487 2,693 2,586 2,659 2,870 Non Reguler 2,049 1,976 2,531 2,704 2,036 Pelayaran Dalam Negeri 9,312 9,864 11,038 11,496 11,272 Kapal Negara /Tamu Gambar 3. Grafik arus kunjungan kapal di Pelabuhan Tanjung Priok (dalam unit) Pertumbuhan arus kunjungan kapal dalam satuan unit selama kurun waktu 5 (lima) tahun rata-rata mencapai 3,70% yaitu dari call menjadi call, sedangkan pertumbuhan dalam satuan GT rata-rata mencapai 5,91% yaitu dari 74 juta GT menjadi 93 juta GT. Kapal-kapal luar negeri non reguler mengalami pertumbuhan yang cukup tinggi dalam GT rata-rata sebesar 0,16% walaupun mengalami penurunan dalam satuan unit. Hal ini menunjukkan kecenderungan bahwa, kapal-kapal yang berkunjung adalah kapal-kapal dengan ukuran GT yang semakin besar. Pada umumnya kapal-kapal non reguler adalah kapal-kapal yang mengangkut barang-barang pangan yaitu beras, gula dan kacang kedelai. Keterbatasan kedalaman dermaga merupakan kendala untuk menampung kapal yang lebih besar. Kapal cargo non peti kemas yang lebih dari 14 LWS, telah mengalihkan kegiatannya ke dermaga khusus yang mempunyai kedalaman yang mencukupi (Gambar 4).

7 Grafik Arus Kunjungan Kapal dalam GT Jumlah GT Reguler Non Reguler Pelayaran Dalam Negeri Kapal Negara / Tamu Gambar 4. Grafik arus kunjungan kapal di Pelabuhan Tanjung Priok (dalam GT) b) Arus Barang Perkembangan arus barang dalam kurun waktu 5 tahun terakhir sebagai berikut: Berdasarkan Perdagangan Perkembangan arus barang berdasarkan perdagangan melalui Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 5.

8 Grafik Arus Barang Berdasarkan Perdagangan Jumlah Ton Impor Ekspor Bongkar Muat Gambar 5. Grafik arus barang di Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan perdagangan Sejalan dengan kenaikan arus kapal, maka arus barang pun mengalami kenaikan yang berimbang antara barang antar negara dan antar pulau. Pertumbuhan barang-barang antar negara rata-rata mencapai 9,42% yaitu dari 11,3 juta ton pada tahun 1998 menjadi 16,3 juta ton pada tahun Sedangkan pertumbuhan barang-barang antar pulau rata-rata mencapai 9,05% yaitu dari 13,7 juta ton pada tahun 1998 menjadi 19,4 juta ton pada tahun Untuk perdagangan luar negeri, pertumbuhannya lebih mengarah kepada kegiatan impor dengan pertumbuhan rata-rata pertahun sebesar 11,89 %. Berdasarkan Distribusi Perkembangan arus barang berdasarkan distribusi melalui Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 6.

9 42 Grafik Arus Barang Berdasarkan Distribusi Jumlah Ton Langsung Gudang Lapangan Dermaga khusus Loading point Gambar 6. Grafik arus barang berdasarkan distribusi Pelabuhan Tanjung Priok Arus barang di dermaga umumnya mengalami pertumbuhan rata-rata sebesar 12,40% yaitu dari 14,9 juta ton pada tahun 1998 menjadi 23,86 juta ton pada tahun Kenaikan ini seiring dengan kenaikan barang masuk gudang yang cukup tinggi yaitu dari 1,4 juta ton pada tahun 1998 menjadi 3,3 juta ton pada tahun 2002 atau mengalami pertumbuhan rata-rata 23,99%. Sedangkan pertumbuhan barang angkutan langsung rata-rata sebesar 12,60% yaitu dari 10,4 juta ton pada tahun 1998 menjadi 16,7 juta ton pada tahun Berdasarkan Kemasan Perkembangan arus barang berdasarkan kemasan melalui Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 7.

10 43 Grafik Arus Barang Berdasarkan Kemasan Jumlah Ton General Cargo Bag Cargo Curah Cair Curah Kering Petikemas Gambar 7. Grafik arus barang berdasarkan kemasan di Pelabuhan Tanjung Priok General Cargo Pertumbuhan barang dalam kemasan general cargo periode rata-rata mencapai 57,65%. Pada tahun 2001 terjadi peningkatan barang general cargo cukup tinggi yang disertai dengan menurunnya peti kemas, hal ini terjadi karena adanya kecenderungan keterlambatan pengapalan akibat kendala angkutan darat khusus untuk barang transhipment. Bag Cargo Barang-barang dalam kemasan bag cargo selama 5 tahun terakhir mengalami penurunan rata-rata sebesar 2,96% disebabkan adanya kecenderungan beralihnya penggunaan kemasan ke peti kemas yang relatif lebih praktis dan aman serta adanya kebijakan kenaikan pengenaan bea masuk untuk jenis barang impor tertentu.

11 44 Curah Cair Potensi arus barang curah cair yang melalui Pelabuhan Tanjung Priok antara 8 10 juta ton per tahun dengan jenis komoditi dominan berupa CPO (angkutan dalam negeri) dan BBM. Curah Kering Arus barang curah kering selama 5 tahun terakhir mengalami pertumbuhan rata-rata mencapai 7,21%. Peti Kemas Arus barang untuk peti kemas selama 5 tahun terakhir mengalami pertumbuhan yang cukup tinggi yaitu rata-rata sebesar 35,94% dalam ton dan 29,60% dalam TEU s. c) Arus Penumpang Perkembangan arus penumpang melalui Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar Grafik Arus Penumpang Jumlah Orang Embarkasi LN Debarkasi LN Embarkasi DN Debarkasi DN Gambar 8. Grafik arus penumpang kapal di Pelabuhan Tanjung Priok

12 45 Pertumbuhan arus penumpang dalam negeri rata-rata mencapai 9,41% yaitu dari 1 juta tahun 1998 menjadi 1,43 juta pada tahun Namun demikian, sejak tahun terjadi penurunan arus penumpang dari tahun ke tahun. Kecenderungan ini terjadi akibat adanya perang tarif angkutan khususnya tarif penerbangan yang hampir menyamai tarif angkutan darat dan laut sehingga penumpang lebih cenderung memilih pesawat terbang karena lebih cepat. 2) Kinerja Pelayanan Kapal dan Barang a) Kinerja Pelayanan Kapal Selama 5 tahun terakhir, arus kunjungan kapal dapat dilihat pada grafik berikut. Kinerja Pelayanan Kapal Luar Negeri Kinerja pelayanan kapal luar negeri di Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 9. Kinerja Pelayanan Kapal Luar Negeri Jumlah Jam TURN ROUND TIME WAITING TIME BERTHING TIME EFFECTIVE TIME Gambar 9. Kinerja pelayanan kapal luar negeri di Pelabuhan Tanjung Priok Turn round time kapal luar negeri masih relatif stabil sejalan dengan semakin meningkatnya efective time bila dibandingkan dengan berthing time. Hal

13 46 ini merupakan keuntungan bagi perusahaan pelayaran maupun cargo owner, yang pada akhirnya juga menguntungkan konsumen secara keseluruhan. Kinerja Pelayanan Kapal Pelayaran Dalam Negeri Kinerja pelayanan kapal dalam negeri di Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 10. Kinerja Pelayanan Kapal Dalam Negeri Jumlah Jam TURN ROUND TIME WAITING TIME BERTHING TIME EFFECTIVE TIME Gambar 10. Kinerja pelayanan kapal dalam negeri di Pelabuhan Tanjung Priok Peningkatan pelayanan kapal dari tahun ke tahun menunjukkan adanya kecenderungan perbaikan terutama efective time, sedangkan berthing time beberapa tahun terakhir ada penurunan. Hal ini terjadi karena adanya upaya spesialisasi lokasi kegiatan bongkar muat sehingga dapat mempersingkat waktu kapal di tambatan. b) Kinerja Pelayanan Barang Kinerja Pelayanan Barang Pelayaran Luar Negeri Kinerja pelayanan barang luar negeri di Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 11.

14 Kinerja Pelayanan Barang Luar Negeri GENERAL CARGO 26,25 26,39 34,29 37,42 47,10 BAG CARGO 37,57 36,00 35,84 34,25 47,10 CURAH CAIR 143,55 106,63 134,05 121,50 179,30 CURAH KERING 45,14 45,32 98,02 101,75 146,90 PETIKEMAS 19,00 18,00 18,00 12,00 14,20 Gambar 11. Kinerja pelayanan barang luar negeri di Pelabuhan Tanjung Priok Dari grafik di atas terlihat peningkatan kinerja pelayanan bongkar muat yang cukup berarti pada beberapa jenis kemasan sehingga dapat mempercepat pelayanan kapal di tambatan. Kinerja bongkar muat peti kemas terlihat mengalami penurunan yang cukup signifikan dari tahun 2000 ke 2001 diakibatkan pada tahun 2001 data kinerja yang dihitung adalah murni kinerja pelayanan peti kemas di terminal conventional, sedangkan pada tahun 2000 dan sebelum masih memperhitungkan kinerja pelayanan peti kemas di PT. JICT dan UTPK Kodja. Kinerja Pelayanan Barang Pelayaran Dalam Negeri Kinerja pelayanan barang dalam negeri di Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Gambar 12.

15 Kinerja Pelayanan Barang Dalam Negeri GENERAL CARGO 24,72 25,59 32,53 29,33 37,90 BAG CARGO 33,26 32,27 34,90 35,58 39,20 CURAH CAIR 107,34 107,39 75,78 104,67 174,50 CURAH KERING 40,80 37,60 80,37 81,50 115,20 PETIKEMAS 9,00 10,00 9,00 10,00 13,65 Gambar 12. Kinerja pelayanan barang dalam negeri di Pelabuhan Tanjung Priok Secara umum terjadi peningkatan TGH dari beberapa jenis kemasan barang dalam 5 tahun terakhir. Hal ini dapat dicapai dengan adanya perbaikan pada sistem pelayanan dan tersedianya peralatan yang mendukung kegiatan percepatan bongkar-muat. 3) Utilisasi Fasilitas Pelabuhan Perkembangan utilisasi fasilitas pelabuhan di Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 8.

16 49 Tabel 8. Perkembangan utilisasi fasilitas pelabuhan di Pelabuhan Tanjung Priok No U r a i a n Satuan Realisasi Tahun Dermaga Bor % 65,72 71,17 68,00 66,75 68,90 BTP ton/m 3,441 3,705 3,597 3,555 4, Gudang SOR % 30,67 33,05 40,83 40,42 40 STP ton/m 2 4,66 3,48 38,32 32,38 26,09 3. Lapangan YOR % 22,43 22,16 45,00 47,83 45,42 YTP ton/m 2 5,83 3,73 17,03 26,60 30,89 Sumber: PELINDO II (2003) Pada Tabel 8 menunjukkan bahwa penggunaan fasilitas belum maksimal, terutama gudang dan lapangan masih rendah. Sedangkan penggunaan dermaga (BOR) dalam keadaan relatif tinggi (70 %) dalam kondisi berth time yang masih tinggi dan efective time per-hari 18 jam dan BTP mengalami pertumbuhan ratarata sebesar 5,01% yaitu dari ton/m 2 pada tahun 1998 menjadi ton/m 2 pada tahun Dari tahun 1998 hingga tahun 2002, STP mengalami penurunan kecuali pada tahun 2000 mengalami kenaikan disebabkan kegiatan perekonomian yang juga meningkat. Sedangkan YTP selama 5 tahun terakhir mengalami kenaikan. 4) Fasilitas dan Peralatan Pelabuhan a) Dermaga Perkembangan fasilitas dan peralatan pelabuhan di Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 9.

17 50 Tabel 9. Fasilitas dan peralatan pelabuhan No. Uraian 1. Dermaga Umum Kedalaman (MLWS) Panjang (m) Kapasitas a) Break bulk ,309 9,463,500 ton b) Dry bulk 12 1,346 7,403,000 ton c) Liquid bulk ,940,000 ton d) Terminal penumpang Dermaga Swasta a) Dermaga JICT 12 1, teus b) Dermaga TPK Koja teus c) Dermaga Bogasari d) Dermaga DKP e) Dermaga PMB Sumber: PELINDO II (2003) Kapasitas diperhitungkan dalam kondisi normal dengan mempertimbangkan aspek waktu efektif untuk terminal nusantara rata-rata 14 jam dan terminal ocean going rata-rata 18 jam, kedalaman fasilitas dan rata-rata pencapaian produktivitas bongkar muat pada masing-masing peruntukan terminal. b) Gudang dan Lapangan Penumpukan Perkembangan gudang dan lapangan penumpukan Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 10. Tabel 10. Gudang dan lapangan penumpukan Pelabuhan Tanjung Priok No. Uraian Luas Seluruh (m 2 ) Luas Efektif (m 2 ) Kapasitas (ton) 1. Gudang a) Lini I 174, , ,721,846 b) Lini II 11, , , Lapangan Penumpukan a) LINI I 122, , ,450,7940 b) LINI II 24, , ,310,216 Sumber: PELINDO II (2003)

18 51 Luas efektif x beban maks x occupancy x 365 hari Kapasitas =...(5) Dwelling Time Beban maksimum untuk gudang 2,5 ton /m 2 dan lapangan penumpukan 4 ton /m 2. Diasumsikan bahwa occupancy Ratio untuk gudang dan lapangan sebesar 60% dengan dwelling time selama 10 hari. c) Sarana Bantu Perkembangan sarana bantu Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 11. Tabel 11. Sarana bantu Pelabuhan Tanjung Priok No. Uraian Jumlah Tahuan Pembuatan Kapasitas (HP) Kondisi (%) Kapal Tunda Milik x Kapal Tunda Milik x Kapal Tunda Milik x Kapal Tunda Milik x 870 / Kapal Tunda Sewa x 850 / Motor Pandu x Motor Pandu x 170 / Motor Kepil x 70 / Motor Kepil x 82 / Motor Survey x Sumber: PELINDO II (2003) 4.4. Kekuatan Personil Sumberdaya Manusia (SDM) Jumlah pegawai organik pada 5 (lima) tahun terakhir mengalami penurunan 326 orang (20%), hal ini sejalan dengan adanya kebijakan pengelolaan perusahaan yang melibatkan peran swasta, penggunaan teknologi serta upaya optimalisasi pendayagunaan sumber daya manusia. Pegawai pensiun, berhenti/meninggal, pensiun dini, tidak diganti seluruhnya melainkan hanya sebagian sesuai kebutuhan.

19 52 1) Berdasarkan tingkat pendidikan Perkembangan kekuatan SDM Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan tingkat pendidikan dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 12. Tabel 12. Kekuatan SDM Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan tingkat pendidikan No. U r a i a n Realisasi Tahun O NO O NO O NO O NO O NO SD SLTP SLTA D S S Jumlah T o t a l Sumber: PELINDO II (2003) Keterangan : - O = Organik - NO = Non organik Komposisi pegawai organik menurut tingkat pendidikan mengalami perbaikan di mana pegawai dengan pendidikan SD, SLTP, dan SLTA mengalami penurunan 417 orang (32%) sedangkan dengan pendidikan D3, S1 dan S2 mengalami kenaikan 99 orang (77%). Kondisi ini sejalan dengan kebijakan pengganti pegawai yang pensiun harus memiliki tingkat pendidikan lebih tinggi atau minimal D3, untuk pekerjaan operasional dengan skill rendah diupayakan diisi dengan tenaga non organik yang selama tahun 2000 hingga 2002 jumlahnya tidak bertambah. 2) Berdasarkan usia Perkembangan kekuatan SDM Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan tingkat usia dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 13.

20 53 Tabel 13. Kekuatan SDM Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan tingkat usia No. U r a i a n Realisasi Tahun O NO O NO O NO O NO O NO < 25 tahun tahun tahun tahun > 55 tahun Jumlah T o t a l Sumber: PELINDO II (2003) Keterangan : - O = Organik - NO = Non organik Komposisi pegawai organik menurut usia mengalami sedikit perubahan di mana pada tahun 1998 didominasi oleh usia tahun sebanyak 581 orang (35% dari total pegawai) dan pada tahun 2002 menjadi 318 orang (24% dari total pegawai). 3) Berdasarkan pusat pelayanan Perkembangan kekuatan SDM Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan pusat pelayanan dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 14.

21 Tabel 14. Kekuatan SDM Pelabuhan Tanjung Priok berdasarkan pusat pelayanan 54 No. U r a i a n Realisasi Tahun O NO O NO O NO O NO O NO Opr. Langsung Opr. T. Langsung Penunjang Opr Non Aktif Jumlah Total Sumber: PELINDO II (2003) Keterangan : - O = Organik - NO = Non organik Komposisi pegawai organik pada unit operasi langsung mengalami penurunan sebanyak 157 orang (27%) dan unit operasi tak langsung turun 18 orang (8,5%). Hal ini sejalan dengan upaya penataan personil agar lebih banyak didayagunakan pada unit operasi langsung dan penunjang operasi. 4) Produktivitas SDM Perkembangan produktivitas SDM Pelabuhan Tanjung Priok dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ( ) dapat dilihat pada Tabel 15. Tabel 15. Produktivitas SDM Pelabuhan Tanjung Priok No Rasio Satuan Kapal thd SDM GT/Org 44,889 49,795 57,194 60,987 70,376 2 Barang thd SDM TON/Org 15,164 16,703 20,935 22,524 26,891 3 Biaya thd SDM Rp. 000/Org 55,821 79, , , ,805 4 Pendapatan thd SDM Rp. 000/Org 115, , , , ,445 5 Laba thd SDM Rp. 000/Org 68,803 95, , , ,492 Sumber: PELINDO II (2003)

22 Posisi Keuangan 1) Kinerja keuangan tahun Kinerja keuangan Pelabuhan Tanjung Priok tahun dapat dilihat pada Gambar 13. KINERJA KEUANGAN % % % 80.00% 60.00% 40.00% 20.00% 0.00% Operating Ratio 48.23% 46.35% 52.53% 41.98% 42.54% Working Ratio 40.24% 37.65% 37.44% 29.95% 31.40% Rentabilitas 8.01% 7.82% 8.75% 14.29% 14.70% Likuiditas 88.41% 89.36% 85.48% 90.60% % Solv abilitas 4.44% 3.53% 4.72% 4.88% 7.21% Profit Margin 52.54% 53.29% 48.98% 58.47% 55.94% Gambar 13. Kinerja keuangan dalam negeri di Pelabuhan Tanjung Priok Kinerja keuangan khususnya tingkat efisiensi yang ditunjukkan dengan operating ratio dan working ratio, dan kemampuan memperoleh laba yang ditunjukkan dengan profit margin semakin meningkat. Hal ini menunjukkan konsistensi manajemen dalam upaya meningkatkan efisiensi pengelolaan perusahaan. 2) Kondisi laba rugi tahun Kondisi laba rugi Pelabuhan Tanjung Priok tahun dapat dilihat pada Gambar 14.

23 56 LABA RUGI 600,000,000 (Rp. 000,-) 400,000, ,000,000 - Jumlah Pendapatan 216,069, ,209, ,640, ,611, ,964,557 Jumlah Biay a 100,937, ,587, ,475, ,286, ,287,565 L A B A 113,524, ,056, ,165, ,466, ,903,384 Gambar 14. Kondisi laba rugi Pelabuhan Tanjung Priok Pada tahun 1998 Pelabuhan Tanjung Priok membukukan laba sebesar Rp. 113,5 milyar sedangkan tahun 2002 laba mencapai Rp. 295,9 milyar, menunjukkan bahwa selama 5 (lima) tahun terakhir perusahaan telah mencatat kenaikan laba sebesar 160%. Hal ini sejalan dengan peningkatan trafik serta melemahnya nilai tukar rupiah (komposisi pendapatan Tanjung Priok sekitar 60% didominasi pendapatan USD). 3) Realisasi Arus Kas tahun Realisasi arus kas Pelabuhan Tanjung Priok tahun dapat dilihat pada Tabel 16.

24 [ Pada 57 Tabel 16. Realisasi arus kas tahun No Uraian I Arus Kas dari Aktivitas Operasi 1 Penerimaan 43,190, ,164, ,310, ,727, ,205,008 Pengeluaran 209,667, ,390, ,571, ,175, ,120,182 2 Arus Kas Bersih dari 33,523,243 32,773,723 49,739,281 54,551,622 21,084,826 Aktivitas Operasi II Arus Kas dari Aktivitas Investasi 1 Penerimaan , ,944 Pengeluaran 33,257,536 28,962,012 48,256,139 59,935,278 15,887,587 2 Arus Kas Bersih 33,257,536 28,962,012 48,255,349 59,876,744 15,522,643 dari Aktivitas Investasi III Arus Kas dari Aktivitas Pendanaan 1 Penerimaan Pengeluaran Arus Kas Bersih dari Aktivitas Pendanaan IV Kenaikan Bersih Kas & Setara Kas (I - II - III) 265,707 3,811,711 1,483,932 (5,325,122) 5,562,183 V Saldo Awal Kas 12,004,187 12,269,894 16,081,605 17,565,537 12,240,415 VI Saldo Akhir Kas 12,269,894 16,081,605 17,565,537 12,240,415 17,802,598 Sumber: PELINDO II (2003) tahun 1998 saldo kas sebesar 12,3 milyar dan pada akhir tahun 2002 menjadi sebesar Rp. 17,8 milyar, hal ini sesuai dengan kebijakan batas maksimal saldo kas /bank dan surplus kas saldo kas berjalan disetor ke kantor pusat. 4) Realisasi Neraca tahun Realisasi neraca Pelabuhan Tanjung Priok tahun dapat dilihat pada Tabel 17.

25 58 Tabel 17. Realisasi neraca tahun No. Uraian I Aktiva 1 Aktiva Lancar a. Kas, Bank & 12,323,894 16,135,605 17,619,537 12,240,416 17,802,595 Deposito b. Piutang Usaha 7,448,527 7,129,654 13,890,411 23,912,589 19,392,893 (netto) c. Aktiva Lancar 19,347,232 28,591,377 49,787,908 32,505,817 66,770,081 Lainnya Jumlah Aktiva Lancar 39,119,653 51,856,636 81,297,856 68,658, ,965,569 2 Aktiva Tetap a. Tanah 453,282, ,736, ,256, ,978, ,978,321 b. Non Tanah 860,413,256 1,323,413,001 1,456,273,773 1,414,902,681 1,378,619,670 Jumlah Aktiva 1,313,695,936 1,778,149,729 1,913,530,429 1,920,881,002 1,884,597,991 Tetap 3 Aktiva Tetap dlm 62,678, ,426,361 12,528,960 17,580,345 21,582,849 Konst. 4 Aktiva Lainnya 2,627,095 2,386,321 6,371,377 4,823,514 2,946,979 Jumlah Aktiva 1,418,121,485 1,957,819,047 2,013,728,622 2,011,943,683 2,013,093,388 II Kewajiban & Modal 1 Kewajiban Jangka 44,250,408 58,028,449 95,109,354 75,779,124 84,111,907 Pendek 2 Kewajiban Jangka 18,780,204 11,121,485-22,398,333 61,035,177 Panjang 3 Modal Cadangan Laba tahun sebelummnya 5 Laba Periode 113,524, ,056, ,165, ,466, ,903,384 Berjalan 6 R/K Kantor Pusat 1,241,558,018 1,735,612,424 1,742,453,753 1,626,299,966 1,572,042,920 Jumlah Kewajiban & Modal 1,418,113,485 1,957,819,047 2,013,728,622 2,011,943,683 2,013,093,388 Sumber: PELINDO II (2003) Peningkatan nilai aktiva sejak akhir tahun 1998 yang tercatat sebesar Rp. 1,42 trilyun meningkat sebesar 42% pada tahun 2002 menjadi sebesar Rp. 2,01 trilyun. Peningkatan tersebut terutama karena peningkatan pada nilai aktiva tetap non tanah seiring dengan peningkatan laba perusahaan dari tahun ke tahun.

26 Potensi Daerah Hinterland 1) Wilayah Hinterland Dengan Interaksi Pelabuhan Lain Wilayah hinterland yang dilayani Pelabuhan Tanjung Priok sangat luas jika dilihat dari wilayah asal dan tujuan barang. Hal ini sangat didukung oleh jangkauan pelayanan yang cukup luas dari Pelabuhan Tanjung Priok dengan fasilitas dan prasarana yang ada sehingga dapat dilalui beragam jenis ukuran kapal yang belum tentu dimiliki oleh pelabuhan lain. Tetapi sebagai daerah hinterland primernya berada tetap di dalam Pulau Jawa terutama DKI dan Jawa Barat dan Banten. Walaupun Pelabuhan Tanjung Priok mempunyai wilayah hinterland Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta tetapi beberapa komoditi yang ada sebagian mengalir menuju pelabuhan lain seperti Pelabuhan Ciwandan Banten dan Pelabuhan Cirebon yang berada di dalam kawasan Jawa Barat, dengan pertimbangan efisiensi dan ongkos transportasi yang timbul. 2) Potensi Hinterland a) Potensi Perkebunan Potensi perkebunan yang paling dominan di Jawa Barat adalah karet, teh, tebu dan kelapa. Sesuai dengan data statistik Propinsi Jawa Barat 1999, luas total area perkebunan dari perkebunan negara, swasta dan rakyat untuk karet sekitar Ha dengan produksi ton, teh seluas Ha dengan produksi ton, cengkeh seluas Ha dengan produksi ton, kelapa seluas Ha dengan produksi ton dan perkebunan kopi sekitar Ha dengan produksi lebih dari ton. Selain hasil perkebunan di atas juga ada beberapa jenis perkebunan lain yang dihasilkan di Propinsi Jawa Barat yaitu kelapa sawit, coklat, kina, tebu dan lain-lain. Daerah asal di mana perkebunan Karet berada terbesar adalah di Lebak dan Sukabumi, sedangkan untuk teh di Cianjur dan Bandung, untuk cengkeh berada di Lebak, Sukabumi dan Ciamis, kelapa berada di Ciamis sedangkan kopi berada di Serang.

27 60 b) Potensi Pertanian Luas lahan panen padi di Jawa Barat pada tahun 2001 adalah Ha dengan produksi ton dengan lumbung terbesar berada di Karawang, Indramayu dan Subang. Sedangkan untuk produksi palawija, Jawa Barat menghasilkan jagung dengan luas areal Ha dan produksi ton, ubi kayu seluas Ha dan produksi ton, ubi jalar seluas Ha dan produksi ton, kacang tanah sebesar Ha dan produksi ton, kacang kedele sebesar Ha dan produksi ton. Selain itu Jawa Barat juga menghasilkan palawija lain seperti kacang hijau, sayur-sayuran dan buah-buahan yang cukup besar. c) Potensi Industri DKI Jakarta Jumlah perusahaan industri besar dan sedang di DKI Jakarta berdasarkan survey tahun 1999 tercatat perusahaan dengan nilai output mencapai Rp ,4 milyar dan nilai tambah atas dasar harga pasar sebesar Rp ,5 milyar. Nilai ekspor DKI Jakarta sampai tahun 1999 mencapai 15,2 juta US$ dengan nilai ekspor terbesar (13,4 juta US$) masih dilakukan melalui Pelabuhan Tanjung Priok. Sedangkan nilai impor mencapai 23,5 juta US$ yang tersebar di beberapa pelabuhan impor, di antaranya yang terbesar melalui Pelabuhan Tanjung Priok dengan nilai 17,4 juta US$. Dilihat dari distribusi PDRB (Produk Domestik Regional Bruto) atas dasar harga yang berlaku, sektor keuangan, persewaan dan jasa perusahaan memberikan sumbangan terbesar terhadap perekonomian DKI Jakarta yaitu sebesar 22,10%, diikuti sektor perdagangan, hotel dan restoran (22,02%), kemudian industri (20,12%), sektor konstruksi (15,05%), listrik (11,64%), jasa (10,19%) dan sektor pengangkutan (8,66%), kemudian sektor listrik, gas dan air bersih (1,64%) serta sektor pertanian (0,21%).

28 61 Jawa Barat dan Banten Berdasarkan survey industri besar /sedang tahun 1999 di Jawa Barat dan Banten terdapat buah perusahaan. Nilai output industri mencapai Rp milyar pada tahun 1996 dengan nilai tambah atas dasar harga pasar untuk sektor industri besar dan sedang tahun 1999 sebesar Rp milyar. Nilai ekspor non migas menurut pelabuhan muat tahun 1999 naik sebesar 8,55% dari keadaan tahun Demikian pula halnya dengan nilai impor meningkat sebesar 10,38%. Ditinjau dari penghitungan atas dasar harga berlaku dengan tidak memperhitungkan minyak dan gas bumi, PDRB Jawa Barat dan Banten meningkat 16,44 % yaitu yaitu Rp milyar pada tahun 2000 menjadi Rp milyar pada tahun Sedangkan menurut penghitungan atas dasar harga konstan 1999, PDRB Jawa Barat dan Banten meningkat 4,43%. Laju pertumbuhan PDRB termasuk minyak dan gas bumi tahun 2001 sebesar 4,48%. Propinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten tetap merupakan daerah yang tinggi untuk penanaman modal, terutama untuk industri manufacture, sehingga Pelabuhan Tanjung Priok tetap diarahkan untuk menampung dari hasil industri tersebut. 3) Prasarana Transportasi Sarana jalan darat yang meliputi jalan raya, jalan tol dan jalan kereta api dengan jalur pencapaian ke sentra industri, pertanian dan perkebunan di Jawa Barat dan Banten secara relatif cukup dapat mendukung kegiatan pelabuhan di kawasan Tanjung Priok. Walaupun ada hambatan di akses dalam kota DKI tetapi untuk diluar areal DKI tidak terlalu banyak hambatan khususnya dengan adanya jalan tol yang ke arah Barat (Banten, Bojonegara) dan yang ke arah Timur (Cirebon dan ke arah Pulau Jawa bagian Tengah dan Timur). Jalan darat lainnya yang cukup mendukung adalah jalan kereta api yang menuju Bandung dengan jangkauan Jawa Barat bagian Selatan dan jalur kereta api ke arah Pulau Jawa yang dapat menghantar atau menerima muatan sampai Jawa Timur.

29 Keadaan Sosial Ekonomi a). Aksesibilitas Lokasi penelitian terletak di Kecamatan Tanjung Priok yang terdiri atas Kelurahan Sunter Agung dengan luas area 7,0226 km 2, Kelurahan Sunter Jaya dengan luas area 4,5817 km 2, Kelurahan Papanggo dengan luas area 2,8018 km 2, Kelurahan Warakas dengan luas area 1,0884 km 2, Kelurahan Sungai Bambu dengan luas area 2,3640 km 2, Kelurahan Kebon Bawang dengan luas 1,7270 km 2, Kelurahan Tanjung Priok dengan luas area 5,5400 km 2. Untuk mencapai lokasilokasi tersebut telah tersedia jalan-jalan aspal dan kendaraan yang lancar karena merupakan jalur poros propinsi. Sarana jalan darat yang meliputi jalan raya, jalan tol dan jalan kereta api dengan jalur pencapaian ke sentra industri, pertanian dan perkebunan di Jawa Barat dan Banten secara relatif cukup dapat mendukung kegiatan pelabuhan di kawasan Tanjung Priok. Walaupun ada hambatan di akses dalam kota DKI tetapi untuk di luar areal DKI tidak terlalu banyak hambatan khususnya dengan adanya jalan tol yang ke arah Barat (Banten, Bojonegara) dan yang ke arah Timur (Cirebon dan ke arah Pulau Jawa bagian Tengah dan Timur). Jalan darat lainnya yang cukup mendukung adalah jalan kereta api yang menuju Bandung dengan jangkauan Jawa Barat bagian Selatan dan jalur kereta api ke arah Pulau Jawa yang dapat menghantar atau menerima muatan sampai Jawa Timur. Lebih jelasnya terlihat pada Tabel 18. Tabel 18. Luas kelurahan wilayah Kecamatan Tanjung Priok No. Kelurahan Luas Area (km 2 ) 1 Sunter Agung 7, Sunter Jaya 4, Papanggo 2, Warakas 1, Sungai Bambu 2, Kebon Bawang 1, Tanjung Priok 5,5400 Total 25,1255 Sumber: Badan Pusat Statistik (2004)

30 63 b). Kependudukan Jumlah penduduk Kecamatan Tanjung Priok secara keseluruhan pada tahun 2004 adalah sebanyak jiwa dengan jumlah laki-laki jiwa dan perempuan jiwa. Penduduk di Kecamatan Tanjung Priok berkewarganegaraan Indonesia (WNI) sebanyak jiwa atau 99,9% dan ada juga yang berkewarganegaraan Asing (WNA) sebanyak 516 jiwa atau 0,16% yang terdiri dari Cina, India dan Pakistan. Agama yang dianut oleh penduduk sebagian besar beragama Islam, yaitu sebanyak orang atau 77,84%, Khatolik sebanyak orang atau 7,60%, Protestan sebanyak orang atau 10,10%, Hindu sebanyak orang atau 1,36%, Budha sebanyak orang atau 2,54% dan lainnya sebanyak orang atau 0,55%. Adapun jumlah penduduk dan jumlah kepala keluarga (KK) di Kecamatan Tanjung Priok dapat dilihat pada Tabel 19. Tabel 19. Jumlah penduduk kelurahan wilayah Kecamatan Tanjung Priok No. Kelurahan Jumlah KK Persentase Total Penduduk 1 Sunter Agung , Sunter Jaya , Papanggo , Warakas , Sungai Bambu , Kebon Bawang , Tanjung Priok , Total Sumber : Badan Pusat Statistik (2004)

IV. GAMBARAN UMUM WILAYAH PENELITIAN

IV. GAMBARAN UMUM WILAYAH PENELITIAN IV. GAMBARAN UMUM WILAYAH PENELITIAN 4.1. Sejarah Pelabuhan Sunda Kelapa Pelabuhan Sunda Kelapa berlokasi di Kelurahan Penjaringan Jakarta Utara, pelabuhan secara geografis terletak pada 06 06' 30" LS,
