LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG"

Transkripsi

1 1 LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 08 TAHUN 2010 PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 08 TAHUN 2010 TENTANG ORGANISASI PERANGKAT DAERAH KABUPATEN TANGERANG DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI TANGERANG, Menimbang : a. bahwa dalam rangka pelaksanaan Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintah Daerah dan Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah, telah dibentuk Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang melalui Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2008; b. bahwa untuk lebih mengefektifkan dan mengefisienkan organisasi perangkat daerah perlu dilakukan penyempurnaan peraturan daerah dimaksud; c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan b tersebut, perlu menetapkan Peraturan Daerah tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang. Mengingat : 1. Undang-undang RI Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok-pokok Kepegawaian (Lembaran Negara Tahun 1974 Nomor 55, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3014 ) sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 43 Tahun 1999 (Lembaran Negara Tahun 1999 Nomor 169, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3893 ) ; 2. Undang undang RI Nomor 23 tahun 2000 tetang Pembentukan Propinsi Banten(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2000 Nomor 182, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4010); 3. Undang undang RI Nomor 10 tahun 2004 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan ( Lembaran Negara tahun 2004 nomor 53, Tambahan Lembaran Negara nomor 4389); 4. Undang-Undang RI Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4437); sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan undang-undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan perubahan kedua atas undang-undang 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 8 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 5. Undang-undang RI Nomor 33 Tahun 2005 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Tahun 2005 Nomor 61, Tambahan 6.Undang...

2 2 6. Undang-undang RI Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara 7. Peraturan Pemerintah Nomor 59 Tahun Tahun 2007 Tentang Pengelolaan Keuangan Daerah 8. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 Tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, Dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor 82 Tambahan Lembaran Negara Nomor 4741); 9. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2010 tentang Satuan Polisi Pamong Praja (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5094) 10. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 Tentang Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor 41 Tambahan Lembaran Negara Nomor 4741). 11. Peraturan Daerah Nomor 01 Tahun 2008 tentang Urusan Pemerintahan Kabupaten Tangerang (Lembaran Daerah tahun 2008 Nomor 01) Dengan Persetujuan Bersama Antara DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN TANGERANG Dan BUPATI TANGERANG MEMUTUSKAN, Menetapkan : PERATURAN DAERAH TENTANG ORGANISASI PERANGKAT DAERAH KABUPATEN TANGERANG. BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1 Dalam Peraturan Daerah ini yang di maksud dengan : 1. Daerah adalah Kabupaten Tangerang; 2. Pemerintah Daerah adalah Bupati dan perangkat daerah sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah; 3. Dewan Perwakilan Rakyat Daerah adalah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tangerang sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan Daerah; 4. Bupati adalah Bupati Tangerang; 5. Wakil Bupati adalah Wakil Bupati Tangerang; 6. Sekretaris Daerah adalah Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang; 7. Organisasi Perangkat Daerah adalah Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang. 8. Perangkat Daerah Kabupaten Adalah Unsur Pembantu Kepala Daerah Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah. 9. Peraturan Daerah adalah Peraturan Daerah Kabupaten Tangerang tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang; 10. Kelompok Jabatan Fungsional adalah Kelompok Pegawai Negeri Sipil yang diberi tugas, wewenang dan hak secara penuh oleh Pejabat yang berwenang untuk melaksanakan kegiatan yang sesuai dengan profesinya dalam upaya mendukung kelancaran tugas pokok dan fungsi Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang; 11. Eselon adalah tingkatan jabatan struktural. 11.Eselon...

3 3 BAB II PEMBENTUKAN Pasal 2 Dengan Peraturan Daerah ini, dibentuk Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tangerang yang terdiri dari : a. Sekretariat Daerah; b. Sekretariat DPRD; c. Inspektorat Kabupaten; d. Badan Kepegawaian Daerah; e. Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah f. Badan Pelayanan Perijinan Terpadu ( BP2T ) g. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah; h. Dinas Pendapatan Daerah i. Satuan Polisi Pamong Praja; j. Dinas Daerah yang meliputi : 1. Dinas Pendidikan ; 2. Dinas Kesehatan; 3. Dinas Kesejahteraan Sosial; 4. Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan dan Pariwisata. 5. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil; 6. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi; 7. Dinas Bina Marga dan Pengairan 8. Dinas Tata Ruang 9. Dinas Cipta Karya 10. Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika; 11. Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah 12. Dinas Perikanan dan Kelautan; 13. Dinas Perindustrian dan Perdagangan; 14. Dinas Pertanian dan Peternakan; 15. Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman 16. Dinas Penanggulangan Bencana dan Kebakaran k. Lembaga Teknis Daerah yang meliputi : 1. Badan Lingkungan Hidup Daerah; 2. Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan; 3. Badan Penanaman Modal Daerah; 4. Badan Ketahanan Pangan, Penyuluhan Dan Pemberdayaan Masyarakat ; 5. Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik; 6. Kantor Perpustakaan Daerah; 7. Kantor Arsip Daerah; 8. Rumah Sakit Umum Daerah; l. Kecamatan m. Kelurahan Pasal 3 Rumah Sakit Umum Daerah sebagaimana dimaksud pada Pasal 2 (dua) hurup (k) adalah sebagai berikut : 1. Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang 2. Rumah Sakit Umum Daerah Balaraja Kabupaten Tangerang Pasal 4 Kecamatan sebagaimana dimaksud pada Pasal 2 (dua) hurup (l) adalah sebagai berikut : 1. Kecamatan Tigaraksa 2. Kecamatan Cisoka 3.Kecamatan

4 4 3. Kecamatan Solear 4. Kecamatan Jayanti 5. Kecamatan Jambe 6. Kecamatan Balaraja 7. Kecamatan Sukamulya 8. Kecamatan Kresek 9. Kecamatan Gunung Kaler 10. Kecamatan Mekar Baru 11. Kecamatan Kemeri 12. Kecamatan Kronjo 13. Kecamatan Mauk 14. Kecamatan Pakuhaji 15. Kecamatan Pasar Kemis 16. Kecamatan Rajeg 17. Kecamatan Sukadiri 18. Kecamatan Sepatan 19. Kecamatan Sepatan Timur 20. Kecamatan Sindang Jaya 21. Kecamatan Teluk Naga 22. Kecamatan Kosambi 23. Kecamatan Panongan 24. Kecamatan Cikupa 25. Kecamatan Curug 26. Kecamatan Kelapa Dua 27. Kecamatan Pagedangan 28. Kecamatan Cisauk 29. Kecamatan Legok Pasal 5 Kelurahan sebagaimana dimaksud pada Pasal 2 (dua) hurup ( m ) adalah sebagai berikut : 1. Kelurahan Tigaraksa 2. Kelurahan Kaduagung 3. Kelurahan Balaraja 4. Kelurahan Mauk Timur 5. Kelurahan Pakuhaji 6. Kelurahan Sindang Sari 7. Kelurahan Kuta Jaya 8. Kelurahan Kuta Baru 9. Kelurahan Kuta Bumi 10. Kelurahan Sukatani 11. Kelurahan Sepatan 12. Kelurahan Kosambi Barat 13. Kelurahan Salembaran Jaya 14. Kelurahan Dadap 15. Kelurahan Mekarbakti 16. Kelurahan Sukamulya 17. Kelurahan Bunder 18. Kelurahan Sukabakti 19. Kelurahan Binong 20. Kelurahan Curug Kulon 21. Kelurahan Kelapa Dua 22. Kelurahan Pakulonan Barat 23. Kelurahan Bojong Nangka 24.Kelurahan.

5 5 24. Kelurahan Bencongan Indah 25. Kelurahan Bencongan 26. Kelurahan Medang 27. Kelurahan Cisauk 28. Kelurahan Babakan BAB III SEKRETARIAT DAERAH Bagian Kesatu Pasal 6 (1) Sekretariat Daerah adalah unsur Staf Pimpinan Pemerintah Daerah; (2) Sekretariat dipimpin oleh seorang Sekretaris Daerah yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati. Pasal 7 Sekretariat Daerah mempunyai tugas pokok membantu Bupati dalam menyusun kebijakan dan mengkoordinasikan dinas daerah dan lembaga teknis daerah. Sekretariat Daerah Pasal 8 (1) Sekretariat Daerah terdiri dari : a. Sekretariat Daerah; b. Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat; 1. Bagian Pemerintahan Umum; 2. Bagian Bina Pemerintahan Desa. 3. Bagian Humas dan Protokol. c. Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan; 1. Bagian Perencanaan dan Keuangan Sekretariat Daerah 2. Bagian Pengelola Teknologi Informasi; 3. Bagian Pertanahan d. Asisten Bidang Administrasi Umum; 1. Bagian Hukum; 2. Bagian Organisasi dan Tatalaksana; 3. Bagian Umum; (2) Asisten berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah (3) Bagian dipimpin oleh seorang kepala bagian yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab pada Asisten (4) Sub Bagian dipimpin oleh seorang Kepala Sub Bagian yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Bagian (5) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran II yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini Bagian...

6 6 Bagian Keempat Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat Pasal 9 (1) Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat mempunyai tugas pokok, merumuskan, kebijakan, membina mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Pemerintahan Umum, Pemerintahan Desa, Hubungan Masyarakat dan Protokol, serta membantu Sekretaris Daerah dalam mengkoordinasikan Perangkat Daerah pada lingkup Perencanaan Pembangunan Daerah, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan perempuan, RSU, Kestuan Bangsa, Pendidikan, Kesehatan, Kesejahteraan Sosial, Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, Kependudukan dan Pecatatan Sipil, Pemuda, Olahraga, Pariwisata, Kebudayaan, Penanggulangan Bencana dan Kebakaran, Ketentraman dan ketertiban, Kecamatan, Kelurahan dan Desa. (2) Asisten Bidang Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat membawahkan : a. Bagian Pemerintahan Umum b. Bagian Bina Pemerintahan Desa c. Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Paragraf 1 Bagian Pemerintahan Umum Pasal 10 (1) Bagian Pemerintahan Umum mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Bina Wilayah, penyelenggaraan Administrasi Pemerintahan di Kecamatan dan Kelurahan serta penyelenggaraan Kesejahteraan Rakyat. (2) Bagian Pemerintahan Umum membawahkan : a. Sub Bagian Bina Wilayah b. Sub Bagian Administrasi Kecamatan dan Kelurahan c. Sub Bagian Kesejahteraaan Rakyat Paragraf 2 Bagian Bina Pemerintahan Desa Pasal 11 (1) Bagian Bina Pemerintahan Desa mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Bina Lembaga Pemerintahan Desa, Bina Administrasi Desa dan Bina Kekayaan Desa. (2) Bagian Bina Pemerintahan Desa membawahkan : a. Sub Bagian Bina Lembaga Pemerintah Desa ; b. Sub Bagian Bina Administrasi Desa ; c. Sub Bagian Bina Kekayaan Desa. Paragraf 3 Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Pasal 12 (1) Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Hubungan Masyarakat dan protokol dilingkungan Pemerintah Daerah; (2) Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol membawahkan: a. Sub Bagian Pemberitaan; b. Sub Bagian Dokumentasi dan Persandian; c. Sub Bagian Protokol. Bagian...

7 7 Bagian Kelima Asisten Bidang Perekonomian Dan Pembangunan Pasal 13 (1) Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan mempunyai tugas pokok, merumuskan kebijakan, membina, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Perencanaan Keuangan Sekreatariat Daerah, Teknologi Informasi, dan Pertanahan, serta membantu Sekretaris Daerah dalam mengkoordinasikan Perangkat Daerah pada lingkup Lingkungan Hidup, Penanaman Modal, Ketahanan Pangan Penyuluhan dan Pemberdayaan Masyarakat, Bina Marga dan Pengairan, Tata Ruang, Cipta Karya Perhubungan, Komunikasi, Informatika, Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman. (2) Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan membawahkan: a. Bagian Perencanaan dan Keuangan Sekretariat Daerah b. Bagian Pengelola Teknologi Informasi; c. Bagian Pertanahan Paragraf 1 Bagian Perencanaan dan Keuangan Sekretariat Daerah Pasal 14 (1) Bagian Perencanaan dan Keuangan Sekretarias Daerah mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang penyusunan program, pengendalian program, evaluasi dan pelaporan. (2) Bagian Perencanaan dan Keuangan Sekretarias Daerah, membawahkan: a. Sub Bagian Perencanaan Sekretariat Daerah; b. Sub Bagian Keuangan Sekretariat Daerah c. Sub.Bagian Evaluasi dan Pengendalian Program Paragraf 2 Bagian Pengelola Teknologi Informasi; Pasal 15 (1) Bagian Pengelola Teknologi Informasi mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang produksi, system informasi manajemen dan pengolahan data dilingkungan Pemerintah Daerah; (2) Bagian Pengelola Teknologi Informasi membawahkan: a. Sub Bagian Produksi b. Sub Bagian Sistem Informasi Manajemen c. Sub Bagian Pengolahan Data Paragraf 3 Bagian Pertanahan Pasal 16 (1) Bagian Pertanahan mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang bidang pertanahan dilingkungan Pemerintah Daerah; (2) Bagian Pertanahan membawahkan: a. Sub Bagian Perencanaan dan Pengendalian Pertanahan b. Sub Bagian Pengadaan Tanah Bagian...

8 8 Bagian Keenam Asisten Bidang Administrasi Umum Pasal 17 (1) Asisten Bidang Adminitrasi Umum mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Hukum, perundang-undangan Organisasi, Ketatalaksanaan, Umum serta membantu Sekretaris Daerah dalam mengkoordinasikan Perangkat Daerah pada lingkup inspektorat, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Kepegawaian, Pelayanan Perijinan Terpadu, Perpustakaan, Kearsipan Pendapatan, Perindustrian dan Perdagangan, Pertanian dan Peternakan, Perikanan dan Kelautan dan Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. (2) Asisten Bidang Adminitrasi Umum membawahkan: a. Bagian Hukum; b. Bagian Organisasi dan Tatalaksana; c. Bagian Umum. Paragraf 1 Bagian Hukum Pasal 18 (1) Bagian Hukum mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang rancangan dan pengkajian perundang-undangan, bantuan hukum dan dokumentasi hukum dilingkungan Pemerintah Daerah. (2) Bagian Hukum membawahkan: a. Sub Bagian Rancangan dan Pengkajian Perundang-undangan; b. Sub Bagian Bantuan Hukum; c. Sub Bagian Dokumentasi Hukum. Paragraf 2 Bagian Organisasi dan Tatalaksana Pasal 19 (1) Bagian Organisasi dan Tatalaksana mempunyai tugas pokok merumuskan kebijakan teknis menyelenggarakan, merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang kelembagaan, tatalaksana dan analisis jabatan dilingkungan Pemerintah Daerah. (2) Bagian Organisasi dan Tatalaksana, membawahkan: a. Sub Bagian Kelembagaan; b. Sub Bagian Tatalaksana; c. Sub Bagian Analisis Jabatan. Paragraf 3 Bagian Umum Pasal 20 (1) Bagian Umum mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Ketatausahaan dan kepegawaian, rumah tangga dan perlengkapan dilingkungan Sekretariat Daerah. (2) Bagian Umum membawahkan : a. Sub Bagian Tata Usaha dan Kepegawaian; b. Sub Bagian Rumah Tangga; c. Sub Bagian Perlengkapan. BAB...

9 9 BAB IV STAF AHLI Dan Pasal 21 (1) Staf Ahli dalam pelaksanaan tugas bertanggungjawab kepada Bupati dan secara administratif dikoordinasikan oleh Sekretaris Daerah; (2) Staf Ahli mempunyai tugas memberikan telaahan dan saran mengenai masalah Pemerintahan Daerah sesuai dengan bidang tugasnya. (3) Staf ahli sebagaimana dimaksud ayat (2); terdiri dari : a. Staf Ahli Hukum Dan Politik; b. Staf Ahli Pemerintahan; c. Staf Ahli Pembangunan ; d. Staf Ahli Kemasyakatan Dan Sumber Daya Manusia; e. Staf Ahli Ekonomi Dan Keuangan. (4) Pada Kelompok Jabatan Staf Ahli dapat diangkat Seorang Pegawai yang bertugas membantu kelancaran tugas Staf ahli. (5) Persyaratan dan hak Pegawai dimaksud disetarakan dengan pegawai yang menduduki jabatan struktural eselon IVa BAB V SEKRETARIAT DPRD Pasal 22 (1) Sekretariat DPRD adalah unsur pelayanan administratif terhadap DPRD; (2) Sekretariat DPRD dipimpin oleh seorang Sekretaris DPRD yang diangkat oleh Bupati dari Pegawai Negeri Sipil yang memenuhi syarat atas persetujuan Pimpinan DPRD. (3) Sekretaris DPRD dalam melaksanakan tugasnya secara teknis operasional berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Pimpinan DPRD dan secara administratif bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. (4) Bagian dipimpin oleh seorang kepala bagian yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Sekretaris DPRD (5) Sub Bagian dipimpin oleh seorang Kepala Sub Bagian yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kepala Bagian. Pasal 23 Sekretariat DPRD mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang Umum, Humas dan Protokol, administrasi keuangan, persidangan dan perundang-undangan. Pasal 24 (1) Sekretariat DPRD terdiri dari : 1. Sekretariat DPRD; 2. Bagian Umum; 3.Bagian...

10 10 3. Bagian Humas dan Protokol; 4. Bagian Keuangan; 5. Bagian Persidangan dan Perundang-undangan; (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran III yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. Bagian Umum Pasal 25 (1) Bagian Umum mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang tata usaha dan kepegawaian serta Rumah Tangga. (2) Bagian Umum membawahkan: a. Sub Bagian Tata Usaha dan Kepegawaian; b. Sub Bagian Rumah Tangga. Bagian Keempat Bagian Humas dan Protokol Pasal 26 (1) Bagian Humas dan Protokol mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang hubungan Informasi dan Perpustakaan dan Protokol dan dokumentasi. (2) Bagian Humas dan Protokol membawahkan: a. Sub Bagian Informasi dan Perpustakaan. b. Sub Bagian Protokol dan Dokumentasi. Bagian Kelima Bagian Keuangan Pasal 27 (1) Bagian Keuangan mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang urusan Pemerintah Daerah perencanaan anggaran dan pembukuan. (2) Bagian Keuangan membawahkan: a. Sub Bagian Perencanaan dan Anggaran; b. Sub Bagian Pembukuan Bagian Kelima Bagian Persidangan Dan Perundang-Undangan Pasal 28 (1) Bagian Persidangan dan Perundang-undangan mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang rapat dan risalah serta perundang-undangan. (2) Bagian Persidangan dan Perundang-undangan membawahkan: a. Sub Bagian Rapat dan Risalah; b. Sub Bagian Perundang - Undangan. Pasal 29 (1) Pada Sekretraiat DPRD dapat diangkat tenaga ahli DPRD (2) Tenaga ahli dapat diangkat dari PNS atau Non PNS yang memiliki keahlian yang dibutuhkan dan memenuhi persyaratan (3).Tenaga...

11 11 (3) Tenaga ahli berstaus tenaga kontrak dan dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab terhadap pimpinan DPRD (4) Pengaturan lebih lanjut tentang tenaga ahli ditetapkan melalui Peraturan Bupati BAB VI INSPEKTORAT KABUPATEN Pasal 30 (1) Inspektorat merupakan unsur pengawas penyelenggaraan pemerintahan daerah; (2) Inspektorat dipimpin oleh seorang Inspektur yang berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati dan secara teknis administratif mendapat pembinaan dari Sekretaris Daerah; (3) Sekretariat Inspektorat dipimpin oleh seorang Sekretaris yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Inspektur; (4) Inspektur Pembantu Wilayah dipimpin oleh seorang Inspektur Pembantu yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Inspektur; (5) Sub Bagian dipimpin oleh seorang Kepala Sub Bagian yang dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Sekretaris Inspektorat. Pasal 31 Inspektorat Kabupaten mempunyai melakukan pengawasan terhadap urusan pemerintahan didaerah, pelaksanaan pembinaan atas penyelenggaraan pemerintahan desa dan pelaksanaan pemerintahan desa. Bagian ketiga Pasal 32 (1) Inspektorat Kabupaten terdiri : 1. Inspektur. 2. Sekretariat. 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Sub. Bagian Evaluasi dan Pelaporan; 3. Inspektur Pembantu Wilayah I 4. Inspektur Pembantu Wilayah II 5. Inspektur Pembantu Wilayah III 6. Inspektur Pembantu Wilayah IV 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran IV yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB...

12 12 BAB VII BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH Pasal 33 Badan Kepegawaian Daerah dipimpin oleh seorang Kepala Badan yang berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 34 Badan Kepegawaian Daerah mempunyai melaksanakan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan di bidang pengembangan kepegawaian dilingkungan Pemerintah Daerah. Pasal 35 (1) Badan Kepegawaian Daerah terdiri dari : 1. Kepala Badan. 2. Sekretariat. 1. Sub. Bagian Perencanaan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang Pengembangan Pegawai 1. Sub Bidang Formasi dan Pengadaan Pegawai 2. Sub Bidang Penataan dan Pengembangan Karier Pegawai. 4. Bidang Mutasi Pegawai; 1. Sub Bidang Mutasi Pegawai dan Jabatan 2. Sub Bidang Kepangkatan dan Pemberhentian 5. Bidang Pendidikan dan Pelatihan ; 1. Sub Bidang Diklat Penjenjangan; 2. Sub Bidang Diklat Fungsional dan Teknis; 6. Bidang Pembinaan Pegawai : 1. Sub Bidang Data Pegawai 2. Sub Bidang Pembinaan Pegawai 7. Unit Pelaksana Teknis. 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran V yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB...

13 13 BAB VIII BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH Pasal 36 (1) Badan Pengelola Kuangan Dan Aset Daerah merupakan unsur pendukung tugas Kepala Daerah di bidang Pengelolaan Keuangan Daerah dan aset. (2) Badan Pengelola Kuangan Dan Aset Daerah dipimpin oleh seorang Kepala Badan yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 37 Badan Pengelola Kuangan Dan Aset Daerah mempunyai tugas pokok penyusunan dan pelaksanaan kebijakan di bidang Pengelola Kuangan Daerah dan Aset Daerah. Pasal 38 (1) Badan Pengelola Kuangan Dan Aset Daerah terdiri dari : 1. Kepala Badan; 2. Sekeretariat; 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Bidang Anggaran 1. Sub. Bidang Perencanaan Anggaran I 2. Sub. Bidang Perencanaan Anggaran II 4. Bidang Perbendaharaan dan Kas Daerah 1. Sub. Bidang Kas Daerah; 2. Sub. Bidang Belanja Langsung dan Tidak Langsung 5. Bidang Akuntansi 1. Sub. Bidang Akuntansi dan Pelaporan; 2. Sub. Bidang Evaluasi. 6. Bidang Aset 1. Sub. Bidang Inventarisasi; 2. Sub. Bidang Pemanfaatan dan Penghapusan 7. Unit Pelaksana Teknis. 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran VI yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB...

14 14 BAB IX BADAN PELAYANAN PERIJINAN TERPADU (BP2T) Pasal 39 (1) Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BP2T) adalah unsur pendukung tugas Kepala Daerah dalam pelaksanaan bidang pelayanan perizinan yang bersifat lintas sektoral. (2) Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BP2T) dipimpin oleh seorang Kepala Badan yang berkedudukan dibawah dan bertangung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 40 Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BP2T) mempunyai tugas pokok penyusunan dan pelaksanaan kebijakan urusan Pemerintah Daerah di bidang penyelenggaraan administrasi perijinan dan non perijinan secara terpadu. Pasal 41 (1) Badan Pelayanan Perijinan Terpadu (BP2T) terdiri dari : 1. Kepala Badan; 2. Sekretariat; 1. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 2. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan. 3. Sub. Bagian Informasi dan Pengaduan. 3. Bidang Pelayanan Perijinan I 4. Bidang Pelayanan Perijinan II 5. Bidang Pelayanan Perijinan III 6. Tim Teknis 7. Unit Pelaksana Teknis. 8. Kelompok Jabatan Fungsional (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran VII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB X DINAS PENDAPATAN DAERAH Pasal 42 (1) Dinas Pendapatan Daerah adalah unsur pelaksana otonomi daerah yang menyelenggarakan Pelayanan bidang Pendapatan ; (2) Dinas Pendapatan Daerah dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Bagian...

15 15 Pasal 43 Dinas Pendapatan mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Pendapatan sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah Pasal 44 (1) Dinas Pendapatan Daerah terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat; 1. Sub. Bagian Perencanaan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang Pendapatan I; 1. Seksi Pendataan dan Pendaftaran ; 2. Seksi Penetapan; 3. Seksi Penagihan 4. Bidang Pendapatan II dan Dana Perimbangan; 1. Seksi BPHTB ; 2. Seksi PBB; 3. Seksi Perimbangan dan Lain lain Pendapatan Daerah Yang Sah 5. Bidang Akutansi dan Pelaporan 1. Seksi Akuntasi dan Pelaporan 2. Seksi Verivikasi 3. Seksi Benda Berharga dan Quasi 6. Bidang Perencanaan, Pengendalian Pendapatan 1. Seksi Perencanaan Pendapatan ; 2. Seksi Kebijakan Pendapatan; 3. Seksi Pengawasan dan Evaluasi 7. Unit Pelaksana Teknis; 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran VIII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB XI RUMAH SAKIT UMUM KABUPATEN TANGERANG Pasal 45 (1) Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang merupakan Rumah Sakit Umum Daerah Kelas B yang berada dibawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. (2) Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang adalah Rumah sakit yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan rujukan. (3) Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang dipimpin oleh Direktur dari tenaga yang mempunyai kompetensi dalam manajemen administrasi perumahsakitan. Bagian...

16 16 Pasal 46 Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang pelayanan pengobatan, pemulihan, peningkatan kesehatan dan pencegahan penyakit yang dilaksanakan melalui rawat inap, rawat jalan, gawat darurat (emergency) dan tindakan medik, secara serasi dan terpadu dengan upaya peningkatan pelayanan pengobatan dan pencegahan serta melaksanakan upaya rujukan, sesuai dengan peraturan perundang - undangan yang berlaku. Pasal 47 (1) Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang terdiri dari : 1. Direktur. 2. Wakil Direktur Pelayanan. 1. Bidang Pelayanan Medik, membawahkan : a. Seksi Catatan Medik dan Pelaporan ; b. Seksi Sarana Pelayanan Medik; 2. Bidang Pelayanan Keperawatan, membawahkan : a. Seksi Ketenagaan Keperawatan ; b. Seksi Pelayanan dan Asuhan Keperawatan ; 3. Wakil Direktur Pelayanan Penunjang. 1. Bidang Pelayanan Penunjang Medik, membawahkan : a. Seksi Diklat dan Litbang ; b. Seksi Sarana Penunjang Medik ; 2. Bidang Pelayanan Penunjang Non Medik, membawahkan : a. Seksi Rumah Tangga, Keamanan dan Ketertiban ; b. Seksi Sarana Penunjang Non medik; 4. Wakil Direktur Administrasi dan Keuangan. 1. Bagian Keuangan dan Akuntansi, membawahkan : a. Sub Bagian Akuntansi dan Verifikasi ; b. Sub Bagian Perbendaharaan; c. Sub Bagian Anggaran dan Mobilisasi Dana; 2. Bagian Sekretariat, membawahkan : a. Sub Bagian Kepegawaian ; b. Sub Bagian Tata Usaha ; c. Sub Bagian Penyusunan Program dan Evaluasi ; 5. Komite Klinik Rumah Sakit, terdiri atas : 1. Komite Medik Fungsional ( KMF ) ; 2. Komite Paramedik Fungsional ( KPF ) ; 6. Dewan Pengawas. 7. Satuan Pengawas Intern ( SPI ). 8. Kelompok Jabatan Fungsional ( KJF ). (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran IX yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB...

17 17 BAB XII RUMAH SAKIT UMUM BALARAJA KABUPATEN TANGERANG Pasal 48 (1) Rumah Sakit Umum Balaraja Kabupaten Tangerang merupakan Rumah Sakit Umum Daerah Kelas C yang berada dibawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. (2) Rumah Sakit Umum Balaraja Kabupaten Tangerang adalah Rumah sakit yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan rujukan. (3) Rumah Sakit Umum Balaraja Kabupaten Tangerang dipimpin oleh Direktur dari tenaga yang mempunyai kompetensi dalam manajemen administrasi perumahsakitan. Pasal 49 Rumah Sakit Umum Balaraja Kabupaten Tangerang mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang melaksanakan pelayanan pengobatan, pemulihan, peningkatan kesehatan dan pencegahan penyakit yang dilaksanakan melalui rawat inap, rawat jalan, gawat darurat (emergency) dan tindakan medik, secara serasi dan terpadu dengan upaya peningkatan pelayanan pengobatan dan pencegahan serta melaksanakan upaya rujukan, sesuai dengan peraturan perundang - undangan yang berlaku. Pasal 50 (1) Rumah Sakit Umum Balaraja Kabupaten Tangerang terdiri dari : 1. Direktur. 2. Bagian Tata Usaha dan Perencanaan: 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Bidang Pelayanan 1. Seksi Pelayanan Medik 2. Seksi Pelayanan Keperawatan 4. Bidang Pelayanan Penujang 1. Seksi Pelayanan Penunjang Medik 2. Seksi Pelayanan Penunjang Non Medik 5. Bidang Promosi, Diklat dan Litbang 1. Seksi Promosi 2. Seksi Diklat dan Litbang 6. Komite Klinik Rumah Sakit, terdiri atas : 1. Komite Medik Fungsional ( KMF ) ; 2. Komite Paramedik Fungsional ( KPF ) ; 7. Dewan Pengawas. 8. Satuan Pengawas Intern ( SPI ). 9. Kelompok Jabatan Fungsional ( KJF ). (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran X yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini (2).Bagan...

18 18 BAB XIII SATUAN POLISI PAMONG PRAJA Pasal 51 (1) Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Tangerang merupakan Satuan Polisi Pamong Praja Klasifikasi B yang berada dibawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. (2) Satuan Polisi Pamong Praja adalah pelaksana ketentraman dan ketertiban umum serta penegakan peraturan daerah. (3) Satuan Polisi Pamong Praja dipimpin oleh seorang Kepala Satuan Polisi Pamong Praja yang berkedudukan dibawah dan bertangung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 52 Satuan Polisi Pamong Praja mempunyai tugas pokok merencanakan, melaksanakan, mengarahkan, mengawasi dan mengendalikan urusan Pemerintah Daerah di bidang tugas-tugas ketentraman dan ketertiban umum serta penegakan Peraturan Daerah. Pasal 53 (1) Satuan Polisi Pamong Praja terdiri dari: 1. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja; 2. Sekretariat 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan ; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Bidang Ketertiban Sarana Umum dan Kegiatan Usaha 1. Seksi Ketertiban Sarana Umum; 2. Seksi Ketertiban Kegiatan Usaha. 4. Bidang Ketertiban Protokoler dan Hiburan 1. Seksi Ketertiban Protokoler; 2. Seksi Ketertiban Tempat Hiburan dan Rekreasi. 5. Bidang Operasional dan Perlindungan Masyarakat 1. Seksi Pelaksanaan Operasional dan Pembinaan Personil; 2. Seksi Perlindungan Masyarakat. 6. Unit Pelaksana Teknis 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XI yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB...

19 19 BAB XIV DINAS PENDIDIKAN Pasal 54 (1) Dinas Pendidikan adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan Pelayanan urusan bidang Pendidikan. (2) Dinas Pendidikan dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 55 Dinas Pendidikan mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Pendidikan sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah Pasal 56 (1) Dinas Pendidikan terdiri dari : 1. Kepala Dinas 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang TK dan SD 1. Seksi Kurikulum ; 2. Seksi Kesiswaan ; 3. Seksi Pendidik dan Tenaga Kependidikan ; 4. Bidang SMP, ; 1. Seksi Kurikulum; 2. Seksi Kesiswaan; 3. Seksi Pendidik dan Tenaga Kependidikan. 5. Bidang SMA, SMK; 1. Seksi Kurikulum; 2. Seksi Kesiswaan; 3. Seksi Pendidik dan Tenaga Kependidikan 6. Bidang Pendidikan Non Formal dan Informal; 1. Seksi PAUD; 2. Seksi Kesetaraan dan Keaksaraan. 3. Seksi Kursus dan Kelembagaan. 7. Unit Pelaksana Teknis; 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB...

20 20 BAB XV DINAS KESEHATAN Pasal 57 (1) Dinas Kesehatan adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Kesehatan. (2) Dinas Kesehatan dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 58 Dinas Kesehatan mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Kesehatan sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 59 (1) Dinas Kesehatan terdiri dari : 1. Kepala Dinas 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Umum dan Perencanaan 2. Sub. Bagian Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang Pencegahan, Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan; 1. Seksi Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit; 2. Seksi Pengamatan Penyakit dan Imunisasi; 3. Seksi Penyehatan Lingkungan. 4. Bidang Pelayanan Kesehatan; 1. Seksi Pelayanan Kesehatan Dasar dan Rujukan Pemerintah; 2. Seksi Pelayanan Kesehatan Dasar dan Rujukan Swasta 3. Seksi Farmasi, Perbekalan Kesehatan dan Makanan 5. Bidang Kesehatan Keluarga; 1. Seksi Gizi; 2. Seksi Kesehatan Ibu, Anak dan Keluarga Berencana; 3. Seksi Kesehatan Remaja dan Lanjut Usia. 6. Bidang Pengembangan dan Promosi Kesehatan ; 1. Seksi Pengembangan Sumber Daya Kesehatan; 2. Seksi Peran Serta Masyarakat dan Kemitraan ; 3. Seksi Pengembangan Sistem Informasi Kesehatan. 7. Unit Pelaksana Teknis; 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XIII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB...

21 21 BAB XVI DINAS KESEJAHTERAAN SOSIAL Pasal 60 (1) Dinas Kesejahteraan Sosial adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang kesejahteraan sosial. (2) Dinas Kesejahteraan Sosial dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 61 Dinas Kesejahteraan Sosial mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Kesejahteraan Sosial sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 62 (1) Dinas Kesejahteraan Sosial terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan ; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Bidang Pelayanan Dan Rehabilitasi Sosial ; 1. Seksi Pelayanan Sosial Anak, Lanjut Usia dan Orang Terlantar serta penyandang cacat; 2. Seksi Pelayanan dan rehabilitasi Korban bencana. 3. Seksi Rehabilitasi Tuna Sosial dan Korban Narkotika; 4. Bidang Bina Kelembagaan dan Bantuan Sosial 1. Seksi Kelembagaan Sosial, Kepahlawanan dan Kesetiakawanan Sosial; 2. Seksi Sumber Dana Sosial; 3. Seksi Bantuan Sosial fakir miskin. 5. Bidang Bina Sosial Keagamaan ; 1. Seksi Bina Sosial Keagamaan; 2. Seksi Fasilitasi Kegiatan Keagamaan; 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XIV yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB...

22 22 BAB XVII DINAS PEMUDA, OLAHRAGA, KEBUDAYAAN DAN PARIWISATA Pasal 63 (1) Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata. (2) Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 64 Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 65 (1) Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata terdiri dari : 1. Kepala Dinas 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang Pemuda 1. Seksi Organisasi Pelajar; 2. Seksi Organisasi Pemuda; 4. Bidang Olahraga; 1. Seksi Olahraga Pelajar dan Prestasi; 2. Seksi Olahraga Masyarakat dan Rekreasi; 5. Bidang Kebudayaan dan Pariwisata; 1. Seksi Kebudayaan; 2. Seksi Pariwisata. 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XV yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB...

23 23 BAB XVIII DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL Pasal 66 (1) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Kependudukan dan Catatan Sipil. (2) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 67 Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 68 (1) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat; 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Bidang Pendaftaran Penduduk 1. Seksi Pendaftaran Penduduk WNI; 2. Seksi Pendaftaran Orang Asing; 4. Bidang Pencatatan Sipil 1. Seksi Pencatatan Kelahiran; 2. Seksi Pencatatan Non Kelahiran; 3. Seksi Dokumentasi Akta. 5. Bidang Data, Penyuluhan dan Pengawasan 1. Seksi Data; 2. Seksi Penyuluhan dan Pengawasan; 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XVI yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB...

24 24 BAB XIX DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI Pasal 69 (1) Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Tenaga kerja dan Transmigrasi. (2) Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 70 Dinas Tenaga kerja dan Transmigrasi mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Tenaga kerja dan Transmigrasi sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 71 (1) Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan; 2. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Bidang Penempatan, Pelatihan, Produktifitas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi 1. Seksi Penempatan Tenaga Kerja; 2. Seksi Pelatihan Kerja Dan Produktifitas Kerja; 3. Seksi.Perluasan Kesempatan Kerja dan Transmigrasi 4. Bidang Hubungan Industrial dan Kesejahteraan Pekerja ; 1. Seksi Pembinaan Hubungan Industrial dan Persyaratan Kerja; 2. Seksi Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial dan Pemutusan Hubungan Kerja; 3. Seksi Kesejahteraan Pekerja. 5. Bidang Pengawasan ketenagakerjaan ; 1. Seksi Pengawasan Norma Kerja; 2. Seksi Pengawasan Norma Keselamatan dan Kesehatan Kerja; 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XVII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB

25 25 BAB XX DINAS BINA MARGA DAN PENGAIRAN Pasal 72 (1) Dinas Bina Marga dan Pengairan adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Bina Marga dan Pengairan (2) Dinas Bina Marga dan Pengairan dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 73 Dinas Bina Marga dan Pengairan mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Bina Marga dan Pengairan sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 74 (1) Dinas Bina Marga dan Pengairan terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang Perencanaan Teknis. 1. Seksi Perencanaan Jalan dan Jembatan; 2. Seksi Perencanaan Sumber Daya Air; 3. Seksi Leger, Standarisasi dan Dokumentasi. 4. Bidang Pembangunan dan Pemeliharaan; 1. Seksi Pembangunan dan Pemeliharaan Jalan; 2. Seksi Pembangunan dan Pemeliharaan Jembatan; 3. Seksi Pembangunan dan Pemeliharaan Sumber Daya Air; 5. Bidang Pengawasan dan Pengendalian; 1. Seksi Pengawasan dan Pengendalian Jalan dan Jembatan; 2. Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sumber Daya Air 6. Bidang Monitoring dan Evaluasi; 1. Seksi Monitoring dan Evaluasi Jalan dan Jembatan; 2. Seksi Monitoring dan Evaluasi Sumber Daya Air; 7. Unit Pelaksana Teknis; 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XVIII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB..

26 26 BAB XXI DINAS TATA RUANG Pasal 75 (1) Dinas Tata Ruang adalah unsur pelaksana otonomi daerah yang menyelenggarakan pelayanan Urusan Tata Ruang. (2) Dinas Tata Ruang dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 76 Dinas Tata Ruang mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Tata Ruang sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 77 (1) Dinas Tata Ruang terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Bidang Perencanaan Tata Ruang 1. Seksi Perencanaan Umum Tata Ruang 2. Seksi Perencanaan Detail Tata Ruang 3. Seksi Perencanaan Teknis Tata Ruang 4. Bidang Pemanfaatan 1. Seksi Pemanfataan Permukiman 2. Seksi Pemanfaatn Non Permukiman 5. Bidang Pengawasan dan Pengendalian Tata Ruang; 1. Seksi Wasdal Wilayah I; 2. Seksi Wasdal Wilayah II. 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok jabatan Fungsional (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XIX yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB XXII DINAS CIPTA KARYA Pasal 78 (1) Dinas Cipta Karya adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan Urusan Keciptakaryaan. (2) Dinas Cipta Karya dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan dibawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Bagian...

27 27 Pasal 79 Dinas Cipta Karya mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Cipta Karya sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 80 (1) Dinas Cipta Karya terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Sub. Bagian Keuangan 3. Bidang Bangunan 1. Seksi Perencanaan Tata Bangunan 2. Seksi Bangunan 3. Seksi Pemeliharaan 4. Bidang Permukiman dan Perumahan 1. Seksi Perencanaan Permukiman 2. Seksi Sarana dan Prasarana 5. Bidang Pengawasan dan Pengendalian; 1. Seksi Wasdal Bangunan dan Permukiman Wilayah I; 2. Seksi Wasdal Bangunan dan Permukiman Wilayah II. 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok jabatan Fungsional (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XX yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB XXIII DINAS PERHUBUNGAN, KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA Pasal 81 (1) Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Perhubungan. (2) Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 82 Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Perhubungan, Komunikasi dan Informatika sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Bagian...

28 28 Pasal 83 (1) Susunan organisasi Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika, terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat; 1. Sub. Bagian Perencanaan; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Sub. Bagian Keuangan. 3. Bidang Teknik Penyelamatan 1. Seksi Manajemen Penyelamatan; 2. Seksi Perbengkelan; 3. Seksi Bimbingan Penyuluhan dan Analisa Kecelakaan 4. Bidang Lalulintas dan Angkutan 1. Seksi Lalutlintas; 2. Seksi Angkutan; 3. Seksi Pengawasan dan Pengendalian. 5. Bidang Laut dan Udara 1. Seksi Angkutan Laut; 2. Seksi Administrasi Kepelabuhanan; 3. Seksi Kebandaraan 6. Bidang Komunikasi dan Informasi 1. Seksi Seksi Pemberdayaan Tekhnologi dan informatika 2. Seksi Sarana Komunikasi 3. Seksi Pos dan Telekomunikasi 7. Unit Pelaksana Teknis; 8. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XXI yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB XIV DINAS KOPERASI, USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH Pasal 84 (1) Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (2) Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 85 Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Bagian...

29 29 Pasal 86 (1) Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat; 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian 3. Bidang Koperasi 1. Seksi Kelembagaan Koperasi ; 2. Seksi Penilaian dan Klasifikasi Koperasi; 3. Seksi Pelatihan dan Penyuluhan. 4. Bidang Usaha, Kecil dan Menengah 1. Seksi Kelembagaan Usaha Kecil dan Menengah ; 2. Seksi Perdagangan dan Jasa; 5. Bidang Fasilitasi dan Pembiayaan 1. Seksi Promosi; 2. Seksi Fasilitasi Pembiayaan; 6. Unit Pelaksana Teknis; 7. Kelompok Jabatan Fungsional. (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XXII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini BAB XXV DINAS PERIKANAN DAN KELAUTAN Pasal 87 (1) Dinas Perikanan dan Kelautan adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Perikanan dan Kelautan. (2) Dinas Perikanan dan Kelautan dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 88 Dinas Perikanan dan Kelautan mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Perikanan dan Kelautan sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 89 (1) Dinas Perikanan dan Kelautan terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan dan Keuangan; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3.Bidang

30 30 3. Bidang Perikanan Tangkap; 1. Seksi Sarana dan Prasarana Penangkapan; 2. Seksi Tata Operasional Pelabuhan Perikanan. 4. Bidang Perikanan Budidaya; 1. Seksi Pembudidayaan Ikan; 2. Seksi Prasarana Budidaya; 3. Seksi Kesehatan Ikan dan Lingkungan. 5. Bidang Pengawasan, Pengendalian dan Konservasi 1. Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sumber daya Perikanan dan Kelautan; 2. Seksi Konservasi Sumber daya Perikanan dan Kelautan; 3. Seksi Pemberdayaan Masyarakat Pesisir. 6. Bidang Pengembangan Usaha Perikanan dan Kelautan 1. Seksi Pengolahan Hasil Perikanan; 2. Seksi Kelembagaan Usaha dan Investasi; 3. Seksi Pemasaran Hasil Perikanan. 7. Unit Pelaksana Teknis; 8. Kelompok Jabatan Fungsional; (2) Bagan Struktur Organisasi sebagaimana tercantum dalam lampiran XXIII yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Daerah ini. BAB XXVI DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN Pasal 90 (1) Dinas Perindustrian dan Perdagangan adalah unsur pelaksana otonomi Daerah yang menyelenggarakan pelayanan di bidang Perindustrian dan Perdagangan. (2) Dinas Perindustrian dan Perdagangan dipimpin oleh seorang Kepala Dinas yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah. Pasal 91 Dinas Perindustrian dan Perdagangan mempunyai tugas pokok melaksanakan urusan pemerintahan daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan di bidang Perindustrian dan Perdagangan sesuai dengan kewenangan dan kebijakan Pemerintah Daerah. Pasal 92 (1) Dinas Perindustrian dan Perdagangan terdiri dari : 1. Kepala Dinas; 2. Sekretariat ; 1. Sub. Bagian Perencanaan; 2. Sub. Bagian Umum dan Kepegawaian; 3. Sub. Bagian Keuangan. 3.Bidang...

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 02 TAHUN 2008 PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 02 TAHUN 2008 TENTANG

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 02 TAHUN 2008 PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 02 TAHUN 2008 TENTANG 1 LEMBARAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 02 TAHUN 2008 PERATURAN DAERAH KABUPATEN TANGERANG NOMOR 02 TAHUN 2008 TENTANG ORGANISASI PERANGKAT DAERAH KABUPATEN TANGERANG DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA
