Laporan Tahunan Menghantarkan Energi. Membangun Nilai.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Laporan Tahunan Menghantarkan Energi. Membangun Nilai."

Transkripsi

1 Laporan Tahunan 2007 Menghantarkan Energi. Membangun Nilai.

2 Kegiatan Usaha di Seluruh Dunia ConocoPhillips beroperasi dengan bertanggungjawab di hampir 40 negara di seluruh dunia, menyediakan pasokan energi yang handal dan berkelanjutan yang memberikan daya bagi kehidupan modern. Trinidad Alaska Venezuela Kanada Ekuador Peru Amerika Serikat Puerto Riko Argentina Eksplorasi dan Produksi (E&P) Profil: E&P mencari, memproduksi, mengangkut, dan memasarkan minyak mentah, gas alam, dan gas alam cair (NGL) di seluruh dunia. Daerah yang menjadi fokus utama meliputi aset peninggalan migas yang terus berkembang sejumlah proyek produksi yang besar yang dapat memberikan hasil keuangan yang kuat dalam jangka panjang dan mengeksplorasi cadangan baru di daerah yang menjanjikan. E&P juga mengekstraksi bitumen dari kandungan pasir minyak di Kanada dan meningkatkannya menjadi minyak mentah sintetis. Kegiatan usaha: Pada akhir tahun 2007, E&P memegang hak atas lahan seluas total 68,5 juta acre neto yang telah maupun belum dikembangkan di 23 negara dan memproduksi hidrokarbon di 16 negara, dengan cadangan terbukti di tiga negara lain. Produksi minyak mentah pada tahun 2007 rata-rata mencapai barel per hari (BD), produksi gas alam rata-rata 5,09 milyar kaki kubik per hari (BCFD), dan produksi NGL rata-rata BD. Pengilangan dan Pemasaran (R&M) Profil: R&M melakukan pengilangan minyak mentah dan pasokan bahan baku lain menjadi produk petroleum, kemudian memasarkan dan mengangkutnya. Berdasarkan kapasitas minyak mentah, ConocoPhillips adalah pengilang terbesar kelima di dunia dan pengilang terbesar kedua di A.S. Kegiatan usaha: R&M beroperasi di Amerika Serikat, Eropa, dan wilayah Asia Pasifik. Pengilangan Pada akhir tahun 2007, R&M memiliki atau mempunyai andil saham di 12 kilang minyak A.S., dengan kapasitas total pengolahan minyak mentah sebesar BD. R&M juga memiliki atau mempunyai andil saham di lima kilang minyak di luar Amerika Serikat, dengan kapasitas total pengolahan minyak mentah sebesar BD bersih. Pemasaran Pada akhir tahun 2007, kelompok ini menjual bensin, destilat, dan avtur melalui sekitar gerai di Amerika Serikat dan Eropa. Di Amerika Serikat, produk-produk umumnya dipasarkan dengan merek Phillips 66, Conoco, dan 76, sementara di Eropa terutama dengan merek JET. Kelompok ini juga menjual dan memasarkan minyak pelumas, bahan bakar komersial, dan gas petroleum cair. Selain itu, perusahaan juga turut serta dalam usaha produk khusus secara langsung dan melalui usaha patungan. Penjualan produk hasil pengilangan berjumlah 3,2 juta BD pada tahun Transportasi Pada akhir tahun 2007, perusahaan memiliki andil saham di sekitar mil sistem jalur pipa di A.S., termasuk yang sebagian dimiliki atau dioperasikan oleh mitra usaha. Investasi LUKOIL Profil: ConocoPhillips memiliki 20 persen saham di LUKOIL, sebuah perusahaan minyak dan gas alam terpadu internasional yang berkantor pusat di Rusia. Kegiatan usaha: Pada akhir tahun 2007, LUKOIL mempunyai kegiatan eksplorasi, produksi, pengilangan, dan pemasaran di sekitar 30 negara. Selama tahun 2007, estimasi bagian ConocoPhillips dari produksi LUKOIL adalah barel setara minyak per hari dan minyak mentah yang dikilang berjumlah BD. 2 ConocoPhillips

3 Hanya eksplorasi Eksplorasi dan Produksi Pengilangan Midstream Bisnis yang Sedang Tumbuh Bahan Kimia Pemasaran Eceran Irlandia Belgia Inggris Swedia Norwegia Belanda Denmark Jerman Austria Swiss Rusia Kazakhstan Singapura Cina Vietnam Malaysia Korea Selatan Indonesia Timor-Leste Aljazair Libya Qatar Arab Saudi Australia Nigeria Midstream Profil: Segmen ConocoPhillips di Midstream meliputi 50 persen saham di DCP Midstream, LLC, dan aset-aset tertentu ConocoPhillips yang terutama berada di Amerika Utara. Midstream mengumpulkan gas alam, mengolahnya untuk mengekstraksi NGL, dan menjual sisa gas (residu) kepada perusahaan pembangkit listrik, dunia industri, dan perusahaan pemasaran. Kegiatan usaha: Pada akhir tahun 2007, DCP Midstream memiliki sekitar mil jalur pipa dan mempunyai atau mengoperasikan 53 kilang ekstraksi dan 10 kilang fraksinasi. Jumlah bersih gas alam mentah rata-rata 5,9 BCFD, dan ekstraksi NGL rata-rata BD. Bahan Kimia Profil: ConocoPhillips memiliki 50 persen saham di Chevron Phillips Chemical Company LLC (CPChem), yakni perusahaan patungan dengan Chevron Corporation. Perusahaan ini memproduksi olefin dan poliolefin, termasuk etilena, polietilena, dan produk olefin lainnya; aromatik dan stirenik, termasuk stirena, benzena, sikloheksana, dan paraxilena; serta produk khusus, termasuk bahan kimia, katalis, dan polimer serta senyawa berkinerja tinggi. Kegiatan usaha: Pada akhir tahun 2007, CPChem memiliki 11 fasilitas di A.S.; sembilan pabrik pipa polietilena, pabrik saluran dan sambungan pipa; dan sebuah kompleks petrokimia di Puerto Riko. Fasilitas produksi internasional utama berada di Belgia, Cina, Arab Saudi, Singapura, Korea Selatan, dan Qatar. Bisnis yang Sedang Tumbuh Profil: Segmen bisnis yang sedang tumbuh mengembangkan bisnis dan teknologi baru yang melengkapi kegiatan usaha tradisional. Bisnis itu meliputi pembangkitan tenaga listrik, yang mengembangkan sejumlah proyek terpadu untuk mendukung strategi dan tujuan bisnis perusahaan di bidang E&P dan R&M; karbon-ke-cair, yakni proses yang mengubah bentuk karbon menjadi berbagai jenis produk yang dapat diangkut; solusi teknologi, yang mengembangkan teknologi dan jasa hulu dan hilir; serta energi dan program alternatif, yang melibatkan minyak berat, biofuel, dan sumber energi alternatif yang didesain untuk menyediakan opsi pertumbuhan di masa datang. Kegiatan usaha: Pada tahun 2007, perusahaan membentuk aliansi untuk bekerja sama mengembangkan bahan bakar transportasi terbarukan dari biomassa seperti tumbuhan, kayu, atau rumput switchgrass (Panicum virgatum). Perusahaan juga mengadakan kesepakatan untuk menjajaki pengembangan sarana batubara-untukmengganti-gas-alam (SNG) berskala komersial dengan menggunakan teknologi E-Gas milik ConocoPhillips. Pada akhir tahun 2007, perusahaan juga mulai mengolah tallow di kilang Borger, Texas, untuk memproduksi bahan bakar diesel terbarukan. Laporan Tahunan

4 Surat kepada Para Pemegang Saham Menghantarkan Energi, Membangun Nilai Kepada Para Pemegang Saham: Selama tahun 2007, ConocoPhillips beroperasi dengan cara yang handal dan menguntungkan, mengatasi berbagai tantangan dalam industri minyak dan gas internasional yang persaingannya semakin ketat. Arah strategi kami tetap sama. Kami terus meningkatkan portofolio melalui investasi modal. Kami membangun nilai tambah bagi para pemegang saham dengan meningkatkan angka dividen saham tahunan dan melakukan pembelian-kembali saham secara signifikan. Kami juga dengan cermat mengelola neraca. Keselamatan dan pembinaan lingkungan tetap menjadi nilai inti di ConocoPhillips. Kinerja kami membaik selama tahun 2007, dan kami terus berusaha menuju sasaran Journey to Zero yakni sasaran tanpa cedera, kecelakaan, maupun sakit karena bekerja. Peningkatan kinerja ini kami tekankan secara berkelanjutan pada keunggulan operasional dan berbagai upaya terkait untuk memperbaiki keamanan proses dan kehandalan operasional. Penghasilan bersih selama tahun 2007 adalah $11,9 milyar, atau $7,22 per saham, dibandingkan dengan $15,6 milyar, atau $9,66 per saham, pada tahun Hasil tahun 2007 termasuk pengurangan setelah-pajak sebesar $4,5 milyar untuk pengambil-alihan proyek minyak kita di Venezuela. Jika pengurangan ini tidak diperhitungkan, pendapatan tahun 2007 adalah $16,4 milyar atau $9,97 per saham. Kami telah mengajukan permintaan untuk arbitrasi internasional yang menyangkut pengambil-alihan proyek Venezuela ini, sambil terus berunding dalam upaya mencapai penyelesaian damai dalam hal kompensasi. Program modal perusahaan berjumlah $12,9 milyar. Para pemegang saham ConocoPhillips mendapatkan 25,4 persen imbalan dari investasi mereka selama tahun 2007 melalui peningkatan harga saham dan dividen, tahun kelima berturut-turut mendapatkan imbalan lebih dari 25 persen. Kami meningkatkan dividen kuartalan sebesar 14 persen dan melaksanakan program pembelian-kembali saham secara signifikan. Pembelian-kembali berjumlah 89,5 juta saham bernilai $7 milyar selama tahun Untuk tahun 2008, James J. Mulva Chairman dan Chief Executive Officer $10 milyar tambahan untuk pembelian-kembali sudah dikeluarkan ijinnya, dan selama kuartal pertama kami mengumumkan kenaikan tambahan 15 persen dalam dividen kuartalan. Utang total berkurang sebesar $5,4 juta selama tahun 2007 menjadi $21,7 milyar, dibandingkan dengan $27,1 milyar pada akhir tahun Pengurangan ini menurunkan rasio utang-terhadap-modal menjadi 19 persen. Kami melihat tidak ada kebutuhan saat ini untuk mengurangi utang lebih lanjut secara signifikan. Dalam jangka panjang, ConocoPhillips berusaha keras meraih kinerja keuangan yang berbeda dengan kinerja keuangan perusahaan sejenis yang diukur berdasarkan angka per barel. Selama tahun 2007, bisnis Pengilangan dan Pemasaran (R&M) kami memberikan penghasilan dan tunai per barel yang jauh melebihi rata-rata perusahaan 4 ConocoPhillips

5 Kapitalisasi di Pasar Modal (Milyar Dolar) Total Laba Pemegang Saham (Persen Rata-Rata Tahunan) Kapitalisasi pasar Total laba pemegang saham ConocoPhillips pada akhir 120 perusahaan untuk 2007 tahun 2007 adalah sebesar 28 sebesar 25,4 persen, urutan $139 milyar, yang menunjukkan peningkatan kedua di antara perusahaan sejenis. Laba tahunan persen dari tahun ConocoPhillips bagi Peredaran saham perusahaan pada tanggal pemegang saham selama 14 jangka waktu tiga tahun Desember 2007 berjumlah sebesar 29,4 persen dan juta lembar, dengan 30 7 selama jangka waktu lima harga penutupan akhir tahun sebesar 32,6 persen. tahun sebesar $88, Akhir- Tahun 2005 Akhir- Tahun 2006 Akhir- Tahun Tahun 3-Tahun S & P C o n o c o P h i l l i p s 5-Tahun sejenis. Sektor Eksplorasi dan Produksi (E&P) kami mengalahkan perusahaan sejenis dalam tunai per barel, tetapi kalah sedikit dalam penghasilan per barel karena dampak akunting pembelian dari beberapa akuisisi belakangan ini. Keseluruhan imbalan perusahaan dalam modal yang digunakan berada sedikit di bawah rata-rata perusahaan sejenis. Tonggak Operasional Di antara ikhtisar operasional tahun ini, ConocoPhillips: Memproduksi 2,3 juta barel setara minyak (BOE) per hari, termasuk volume dari sektor E&P dan LUKOIL Investment. Kami mencapai penggantian cadangan sebesar 159 persen, tidak termasuk dampak pengambil-alihan Venezuela. Total cadangan adalah 10,6 milyar BOE pada akhir tahun. LUKOIL menghasilkan 0,4 juta BOE per hari dari produksi bersih kami dan $1,8 milyar dalam penghasilan. Memulai proyek minyak-berat Surmont di Kanada, proyek gas alam Kerisi di Indonesia, dan proyek minyak Statfjord Late Life dan Kelvin di Laut Utara. Mencapai angka penggunaan kapasitas pengilangan minyak mentah di seluruh dunia sebesar 94 persen, meningkat dari tahun Angka penggunaan kita di A.S. sebesar 96 persen melebihi rata-rata industri untuk tahun keenam secara berturut-turut. R&M juga meningkatkan kapasitasnya untuk mengolah pasokan bahan baku bermutu lebih rendah dan lebih hemat, serta memproduksi bahan bakar bersih. Dengan sukses memulai usaha patungan hulu dan hilir dengan EnCana dan mulai meningkatkan kilang Borger dan Wood River untuk memperbesar kapasitas pengolahan minyak-beratnya. Memfokuskan kembali program eksplorasi untuk meningkatkan keberadaan pada prospek kelas dunia. Proses ini dimulai dengan kajian geologi yang cermat di wilayah yang menawarkan sumber daya yang besar, diikuti dengan akuisisi sewaan penting. Kami berharap dapat meningkatkan pengeboran beresiko di waktu mendatang. Selama tahun 2007, kami menemukan minyak di Laut Utara, Malaysia, dan Nigeria. Kami juga meneruskan eksplorasi berisiko rendah yang sukses di Amerika Serikat dan Kanada barat, terutama dalam permainan sumber daya yang sangat menjanjikan, dan menambahkan acre sewaan baru. Memajukan hampir 40 proyek pengembangan besar menuju tahap mulai. Di Kazakhstan, pengembangan dimulai di ladang Kashagan, dan kami serta mitra patungan mencapai kesepakatan dengan pemerintah dalam biaya dan jadwal proyek serta dalam peningkatan saham milik pemerintah. Terus mengembangkan organisasi komersial, memperbaiki kemampuan untuk memastikan pengilangan bahan baku dengan biaya yang menguntungkan dan menjual produk dengan margin yang menarik. Secara bersamaan meningkatkan kapasitas transportasi dan transmisi melalui jalur pipa, terminal, dan laut. Merasionalisasi portofolio, merealisasikan pendapatan $3,6 milyar, terutama dari penjualan properti eksplorasi dan produksi bukan-inti serta aset pengilangan dan pemasaran. Kami merencanakan divestasi selektif lebih lanjut untuk memfasilitasi pembaruan portofolio yang sedang berjalan. Meningkatkan belanja teknologi tahunan menjadi $400 juta, $250 juta di antaranya untuk bisnis yang sudah ada dan $150 juta untuk penelitian dan bisnis yang sedang tumbuh. Kami memperluas kemampuan energi alternatif dengan memperkenalkan bahan bakar diesel terbarukan yang dibuat dari produk sampingan lemak hewani, membentuk aliansi untuk meneliti produksi biofuel tingkat lanjut dari sumber bukan bahan pangan, melaksanakan kajian tentang pembuatan gas alam sintetis dari batubara, dan mendanai sejumlah program penelitian di universitas. Selama tahun 2007, ConocoPhillips beroperasi dengan cara yang handal dan menguntungkan, mengatasi berbagai tantangan dalam industri minyak dan gas alam internasional yang persaingannya semakin ketat. Laporan Tahunan

6 OSurat kepada Para Pemegang Saham Prakarsa Kegiatan dan Strategi Utama ConocoPhillips menggunakan strategi yang tersusun dengan baik untuk membangun nilai pemegang saham. Kami mengupayakan pertumbuhan modal dengan menangkap peluang yang terdapat dalam basis aset kami yang bermutu tinggi, di samping peluang baru yang dikembangkan yang memenuhi parameter kegiatan dan keuangan kami. Kami melakukannya dengan keseimbangan yang memenuhi kebutuhan konsumen energi dan para pemegang saham, dipacu oleh kinerja kegiatan dan keuangan yang terus meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas keuangan kami. Arus kas setelah diperhitungkan kebutuhan investasi aset langsung sebagian besar diberikan sebagai keuntungan langsung bagi para pemegang saham melalui pembelian-kembali saham dan dividen. Tindakan tambahan ini membangun nilai utama bisnis pokok kami, dan nilai ini meningkat menurut patokan per-saham dengan pembelian-kembali saham dan dividen. Proses itu dimulai dengan aset kami yang menarik. Kami adalah produsen migas terkemuka di Amerika Utara, dengan posisi warisan minyak dan gas terutama di Laut Utara dan prospek pertumbuhan di Timur Tengah, Asia Pasifik, Rusia, dan Laut Kaspia. Usaha R&M kami berada di urutan kedua dalam kapasitas pengilangan minyak mentah di A.S. dan menawarkan peluang untuk meningkatkan kompleksitas dan kapasitas pengilangan guna memproduksi bahan bakar bersih yang ramah lingkungan. Bisnis hilir kami yang lain memanfaatkan lebih lanjut rantai nilai energi. Untuk mengeksploitasi peluang yang tersedia, kami merencanakan program modal $15,3 milyar untuk tahun 2008, dengan $12 milyar dialokasikan untuk E&P, $2,8 milyar untuk R&M, dan $500 juta untuk Bisnis yang Sedang Tumbuh dan Perusahaan. Sasaran utama E&P juga meliputi sedikitnya 100 persen penggantian cadangan tahunan dan 2 persen pertumbuhan produksi tahunan. Untuk menanggapi inflasi biaya industri saat ini, prioritas kami adalah menciptakan nilai. Lingkungan Industri yang Menantang Pasar energi global tampak siap untuk meraih kekuatan jangka panjang, dipacu oleh populasi dunia yang terus bertambah dan meningkatnya permintaan akan energi di negara berkembang. Kami percaya ConocoPhillips memiliki posisi yang bagus untuk beroperasi dalam lingkungan ini dan menyiasati kerentanan pasar yang ada kalanya lesu. Meskipun industri energi menghadapi kendala operasional yang menantang, kami yakin bahwa perusahaan siap menghadapinya. Mungkin yang terpenting di antara berbagai tantangan ini adalah kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan keamanan pasokan energi dan keinginan untuk menyikapi dampak pada iklim akibat emisi gas rumah kaca. ConocoPhillips percaya bahwa keamanan pasokan energi akan dapat meningkat secara signifikan jika pemerintah membuka akses ke daerah terlarang yang diketahui memiliki potensi pengembangan energi serta mendorong penggunaan energi yang lebih efisien. Namun, kami juga sependapat bahwa keprihatinan tentang perubahan iklim harus disikapi, dan bahwa kedua masalah ini tidak dapat ditangani secara terpisah. Kalau tidak, keprihatinan masyarakat tentang kemungkinan berkurangnya energi akan dapat mengalahkan upaya untuk mengurangi emisi gas rumah kaca, sementara keprihatinan tentang perubahan iklim akan dapat mengalahkan prakarsa pengembangan energi. Masalah global ini harus disikapi bersamasama melalui kebijakan pemerintah yang terpadu dengan baik. Perundang-undangan mengenai energi saat ini di Amerika Serikat berfokus hanya pada penggalakan energi terbarukan dan energi alternatif. Undang-undang itu mengabaikan potensi minyak dan gas besar yang berlokasi di lahan umum yang tidak memungkinkan dilakukannya pengeboran serta mengabaikan peran penting sumber energi ini di masa mendatang. Karena itulah ConocoPhillips mengimbau supaya diterapkan kebijakan energi A.S. secara menyeluruh untuk memfasilitasi produksi semua sumber energi, meningkatkan efisiensi energi, dan memulai tindakan untuk menyikapi perubahan iklim. Kami yakin masyarakat akan menyambut baik kebijakan semacam itu. Selanjutnya kami mengimbau industri energi untuk ikut serta dalam pembicaraan mengenai penanggulangan perubahan iklim. Selama tahun 2007, ConocoPhillips menjadi satu-satunya perusahaan minyak besar yang berbasis di A.S. yang bergabung dengan U.S. Climate Action Partnership, yang mendukung pengembangan kerangka kerja nasional wajib untuk mengurangi emisi gas rumah kaca. Untuk mengantisipasi kemungkinan diberlakukannya peraturan di masa depan, kami menyiapkan carbon baselines dan memasukkan kemungkinan biaya karbon ke dalam proyek modal. Kami juga bergabung dengan Duke University Climate Change Partnership, yang bekerja keras mengembangkan kebijakan publik yang praktis. ConocoPhillips menanggapi berbagai masalah penting lainnya, seperti kecenderungan yang semakin meluas di negara-negara pengekspor energi untuk melarang akses ke sumber daya mereka. Arus kas setelah diperhitungkan kebutuhan investasi aset langsung sebagian besar diberikan sebagai keuntungan langsung bagi para pemegang saham melalui pembeliankembali saham dan dividen. 6 ConocoPhillips

7 Pasar energi global tampak siap untuk meraih kekuatan jangka panjang, dipacu oleh populasi dunia yang terus bertambah dan meningkatnya permintaan akan energi di negara berkembang. Kami yakin ConocoPhillips memiliki posisi yang bagus untuk beroperasi dalam lingkungan ini. Beberapa di antaranya hanya mengizinkan perusahaan minyak nasional yang beroperasi di dalam batas wilayah mereka. Yang lainnya menerapkan ketentuan fiskal yang tidak praktis, bahkan ada kalanya melanggar kontrak dan mengambil-alih properti. Berbagai tindakan ini cenderung memperketat pasokan energi, meskipun pada kenyataannya dunia masih memiliki potensi sangat besar yang belum dikembangkan. ConocoPhillips sudah siap menghadapi nasionalisme sumber daya ini karena proporsi aset kami yang signifikan berlokasi di Amerika Serikat, Kanada, negara-negara Eropa, dan negara anggota Organization of Economic Cooperation and Development (OECD). Selain itu, untuk mengatasi kekurangan tenaga teknis di seluruh industri ini, kami memperluas program perekrutan lulusan perguruan tinggi dan tenaga berpengalaman. Untuk memenuhi kebutuhan inovasi yang terus berkembang, secara signifikan kami menambah belanja untuk penelitian dan pengembangan. Dan untuk menahan inflasi biaya, kami menerapkan strategi perencanaan dan pengadaan yang lebih menyeluruh untuk proyek pengembangan kami. Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Meskipun ConocoPhillips yakin bahwa tanggung jawab kami kepada masyarakat dimulai dengan menyediakan energi yang handal dan berkelanjutan, kami juga berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di tempat kami beroperasi. Salah satu dari sekian banyak cara kami melaksanakan tanggung jawab sosial perusahaan selama tahun 2007 adalah memberikan sumbangan sebesar kira-kira $60 juta untuk mendukung prakarsa di bidang pendidikan, kaum muda, kesehatan, layanan sosial, masyarakat, kesenian, lingkungan, dan keselamatan, selain juga kepada badan amal. Karyawan kami juga menyumbangkan ribuan jam waktu pribadi mereka untuk berbagai kegiatan ini. Untuk meningkatkan dialog dengan masyarakat, kami meneruskan program Conversation on Energy, yang menganjurkan diversifikasi sumber pasokan energi yang lebih luas, penggunaan energi yang lebih efisien, inovasi teknologi dan tanggung jawab lingkungan yang lebih besar. Pada akhir tahun 2007, anggota manajemen telah mengunjungi 35 kota di A.S. untuk bertemu dengan masyarakat, para pemimpin politik, pendidik, dan kalangan media. Kami juga menciptakan iklan televisi dan iklan cetak untuk menyertai kunjungan tersebut. Rencana kami adalah meneruskan dialog ini di tahun ConocoPhillips melakukan tindakan untuk menyikapi sejumlah keprihatinan lingkungan. Misalnya, untuk meningkatkan ketersediaan air bersih di seluruh dunia, kami mendirikan pusat ketersediaan air secara berkeberlanjutan di Qatar. Pusat ini akan meneliti penggunaanulang produk-samping air dari produksi dan pengilangan minyak secara aman untuk digunakan pertanian dan industri. ConocoPhillips Di Waktu Yang Akan Datang Hasil kerja kami pada tahun 2007 menunjukkan kemajuan besar dalam meningkatkan kemampuan ConocoPhillips untuk menghantarkan pasokan energi yang berkelanjutan. Untuk saat ini, kami harus berfokus terutama pada pengembangan minyak dan gas alam. Sumber energi yang penting ini memotori ekonomi saat ini dan diperlukan untuk berfungsi sebagai bahan bakar penghubung hingga dikembangkannya sumber energi masa depan dalam skala yang mencukupi. Dalam waktu yang sama, kami berupaya membawa bahan bakar fosil yang tidak konvensional ke pasar dalam bentuk yang lebih bersih, sambil mengembangkan biofuel dan sumber energi terbarukan lainnya. Kami bertekad untuk meneruskan kemajuan ini, sambil dalam waktu dekat memenuhi sasaran kami untuk menghantarkan energi yang handal dan menguntungkan, membangkitkan pertumbuhan, dan membangun nilai pemegang saham. James J. Mulva Chairman dan Chief Executive Officer 1 Maret 2008 Laporan Tahunan

8 Ikhtisar Penting dalam Bidang Keuangan Juta Dolar Kecuali Jika Disebut Lain % Perubahan Keuangan Jumlah pendapatan dan penghasilan lain $ % Penghasilan bersih $ (24) Penghasilan bersih per lembar saham biasa terdilusi $ 7,22 9,66 (25) Kas bersih dari kegiatan usaha $ Pengeluaran modal dan investasi $ (24) Total aktiva $ Total utang $ (20) Saham minoritas $ (2) Modal saham biasa $ Persentase total utang terhadap modal** 19% 24 (21) Nilai per saham biasa (nilai buku) $ 56,63 50,21 13 Dividen kas per lembar saham biasa $ 1,64 1,44 14 Harga penutupan akhir tahun per lembar saham biasa $ 88,30 71,95 23 Jumlah saham biasa di akhir tahun (ribu) (5) Jumlah saham biasa rata-rata (ribu) Dasar Terdilusi Jumlah karyawan di akhir tahun (ribu) 32,6 38,4 (15) *Modal meliputi jumlah utang, saham minoritas, dan saham biasa % Perubahan Kegiatan Usaha* Produksi minyak mentah di A.S. (MBD) (1)% Produksi minyak mentah di seluruh dunia (MBD) (12) Produksi gas alam di A.S. (MMCFD) Produksi gas alam di seluruh dunia (MMCFD) Produksi gas alam cair di seluruh dunia (MBD) Produksi Syncrude di seluruh dunia (MBD) Produksi neto LUKOIL Investment (MBOED)** Produksi di seluruh dunia (MBOED)*** (1) Ekstraksi gas alam cair Midstream (MBD) Jumlah minyak mentah yang dikilang (MBD) (2) Penggunaan kapasitas pengilangan 94% 92 2 Penjualan bensin mobil di A.S. (MBD) (7) Penjualan destilat di A.S. (MBD) Penjualan produk minyak bumi di seluruh dunia (MBD) (7) Jumlah bersih minyak mentah yang dikilang dari LUKOIL Investment (MBD)** *Termasuk andil saham ConocoPhillips di perusahaan cabang, kecuali LUKOIL, kecuali jika disebut lain. **Mewakili saham neto ConocoPhillips berdasarkan perkiraan produksi dan pengolahan di LUKOIL. ***Termasuk Syncrude dan bagian ConocoPhillips yang diperkirakan dari produksi LUKOIL. Beberapa ungkapan dalam Laporan Tahunan ini dapat dianggap sebagai pernyataan pandangan ke depan. Hal ini dibuat sesuai dengan ketentuan safe harbor dari Private Securities Litigation Reform Act tahun Penyataan Berhati-hati di bab Pembahasan Pimpinan dan Analisis di halaman 53 harus diartikan sehubungan dengan adanya pernyataan pandangan yang demikian. Catatan Peringatan untuk Investor A.S. Komisi Pengawas Pasar Modal (SEC) A.S. mengizinkan perusahaan migas, dalam laporannya ke SEC, mengungkapkan hanya cadangan terbukti yang oleh perusahaan ditunjukkan, dengan produksi sebenarnya atau uji formasi konklusif, bahwa cadangan itu dapat diproduksi secara ekonomis dan legal sesuai dengan syarat ekonomi dan pengoperasian yang ada. Perusahaan menggunakan beberapa istilah tertentu dalam Laporan Tahunan ini, seperti sumber daya, sumber daya yang dapat diperoleh, pangkalan sumber daya, dan bitumen yang dapat diperoleh, yang oleh panduan SEC secara ketat dilarang dicantumkan dalam laporan ke SEC. Para investor A.S. dianjurkan untuk mempertimbangkan dengan sungguh-sungguh pengungkapan dalam Formulir 10-K 2007, File No , yang dapat diperoleh dari perusahaan melalui surat ke: 600 N. Dairy Ashford, Houston, TX 77079, dan situs web perusahaan di Formulir 10-K 2007 juga dapat diperoleh dari SEC dengan menelepon SEC ConocoPhillips, perusahaan, kami, kita, dan milik kita dipakai dalam laporan ini secara bergantian untuk menunjuk kepada usaha ConocoPhillips dan semua cabang perusahaannya sebagai kesatuan. CSH

Membangun Kekuatan CUPLIKAN DARI RINGKASAN LAPORAN TAHUNAN 2009

Membangun Kekuatan CUPLIKAN DARI RINGKASAN LAPORAN TAHUNAN 2009 Membangun Kekuatan CUPLIKAN DARI RINGKASAN LAPORAN TAHUNAN 2009 Beberapa ungkapan dalam Ringkasan Laporan Tahunan ini dapat dianggap sebagai pernyataan pandangan ke depan. Hal ini dibuat sesuai dengan
