BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Renja SKPD adalah dokumen perencanaan SKPD untuk periode satu tahun, yang memuat kebijakan, program dan kegiatan pembangunan baik yang dilaksanakan langsung oleh pemerintahan daerah maupun yg ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat. Renja SKPD merupakan sebuah dokumen rencana resmi daerah yang dipersyaratkan untuk mengarahkan program dan kegiatan pelayanan SKPD khususnya, dan pembangunan daerah pada umumnya. Renja SKPD memiliki fungsi yang sangat fundamental dalam sistem perencanaan daerah, karena Renja SKPD merupakan produk perencanaan pada unit organisasi pemerintah terendah dan terkecil. Renja SKPD berhubungan langsung dengan pelayanan pada masyarakat yang merupakan tujuan utama penyelenggaraan pemerintahan daerah. Kualitas penyusunan Renja SKPD sangatlah menentukan pada kualitas pelayanan pada publik. Proses penyusunan Renja SKPD dimulai dengan persiapan penyusunan Renja SKPD dengan mengumpulkan pengolahan data dan informasi. Menganalis gambaran pelayanan SKPD untuk menentukan isu-isu penting penyelenggaraan tugas dan fungsi SKPD sehingga perumusan tujuan dan sasaran yang dihasilkan berdasarkan review hasil evaluasi renja SKPD tahun lalu berdasarkan Renstra SKPD yang didasarkan pada penalaahan rancangan awal RKPD. Selanjutnya menjadi perumusan kegiatan prioritas yang juga didasarkan kepada penelaahan usulan kegiatan masyarakat. Prinsip-prinsip di dalam penyusunan rancangan Renja SKPD, adalah sebagai berikut: a. Usulan dari masyarakat dalam hal ini melalui forum musrembang baik tingkat Desa/Kelurahan dan Kecamatan; b. Berpedoman pada Renstra SKPD dan mengacu pada rancangan awal RKPD; c. Rumusan program/kegiatan di dalam renja SKPD didasarkan atas pertimbangan urutan urusan pelayanan wajib/pilihan pemerintahan daerah yang memerlukan prioritas penanganan dan mempertimbangkan pagu indikatif masing-masing SKPD; d. Penyusunan Renja SKPD bukan kegiatan yang berdiri sendiri, melainkan merupakan rangkaian kegiatan yang simultan dengan penyusunan RKPD, serta merupakan bagian dari rangkaian kegiatan penyusunan APBD; 1

2 d. Rumusan program/kegiatan di dalam renja SKPD didasarkan atas pertimbangan urutan urusan pelayanan wajib/pilihan pemerintahan daerah yang memerlukan prioritas penanganan dan mempertimbangkan pagu indikatif masing-masing SKPD; e. Program dan kegiatan yang direncanakan memuat tolok ukur dan target capaian kinerja,keluaran, biaya satuan per keluaran, total kebutuhan dana, baik untuk tahun n dan tahun n+1. Keterkaitan Renja SKPD dengan dokumen RKPD dan Renstra SKPD merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan karena didalam Renja SKPD merupakan penjabaran dan adanya hubungan keselarasan dengan dokumen daerah yang ada di atasnya seperti RPJMD, Renstra SKPD dan RKPD. Renja SKPD merupakan masukan utama bagi penyusunan RKP, Renstra SKPD, dan RPJMD, bagi RKA SKPD, KUA, PPAS, dan RAPBD Landasan Hukum Dasar Hukum penyusunan Rencana Kerja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau Tahun 2014 adalah : 1. Undang Undang Nomor 5 Tahun 2002 Tentang Pembentukan Kabupaten Katingan, Kabupaten Seruyan, Kabupaten Sukamara, Kabupaten Lamandau, Kabupaten Gunung Mas, Kabupaten Pulang Pisau, Kabupaten Murung Raya, Kabupaten Barito Timur di Provinsi Kalimantan Tengah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 18, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4180); 2. Undang Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembar Negara Republik Indonesia Nomor 4286); 3. Undang Undang Nomor 25 tahun 2004, tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421); 4. Undang Undang Nomor 32 Tahun 2004, tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437), sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 2

3 5. Undang Undang Nomor 33 Tahun 2004, tentang Perimbangan Keuangan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4438); 6. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2006 tentang Tata Cara Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 96, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4664); 7. Undang Undang Nomor 17 tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional Tahun (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 33, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4700); 8. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan anatara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan Pemerintahan Kabupaten / Kota (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737); 9. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 Tentang Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4741); 10. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4817); 11. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 310); 12. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 Tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 Tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian, dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2010 Nomor 517); 13. Peraturan Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 11 Tahun 2005 tentang Tata Cara Penyusunan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Lembaran Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2005 Nomor 15); 3

4 14. Peraturan Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 04 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun (Lembaran Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2010 Nomor 04, Tambahan Lembaran Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 34); 15. Peraturan Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Nomor 01 Tahun 2011 Tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun (Lembaran Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2011 Nomor 01); 16. Peraturan Daerah Kabupaten Lamandau Nomor 09 Tahun 2006 tentang Tata Cara Penyusunan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Lamandau (Lembaran Daerah Kabupaten Lamandau Tahun 2006 Nomor 18 Seri E); 17. Peraturan Daerah Kabupaten Lamandau Nomor 01 Tahun 2009 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kabupaten Lamandau Tahun (Lembaran Daerah Kabupaten Lamandau Tahun 2009 Nomor 36 seri E); 18. Peraturan Daerah Kabupaten Lamandau Nomor 02 Tahun 2009 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Lamandau Tahun (Lembaran Daerah Kabupaten Lamandau Tahun 2009 Nomor 37 seri E); 19. Peraturan Daerah Kabupaten Lamandau Nomor 10 Tahun 2012 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah Kabupaten Lamandau 20. Peraturan Bupati Lamandau Nomor 34 Tahun 2011 tentang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lamandau Tahun Peraturan Bupati Lamandau Nomor 20 Tahun 2010 tentang Perubahan Pertama atas Peraturan Bupati Lamandau Nomor : 23 Tahun 2008 Tentang Tugas Pokok dan Fungsi Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau 1.3. Maksud dan Tujuan Maksud disusunnya Renja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau Tahun 2014 adalah untuk melaksanakan dokumen perencanaan satuan kerja perangkat daerah periode 1 (satu) tahun yang dimulai pada tanggal 1 Januari 2014 dan berakhir pada tanggal 31 Desember 2014 serta menggambarkan capaian kinerja yang dapat ditransformasikan ke dalam Renja SKPD dan Rencana Kerja Anggaran SKPD. Sedangkan Tujuan Penyusunan Rencana Kerja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau adalah : 4

5 1. Mendeskripsikan tentang program program prioritas yang akan dilaksanakan langsung oleh Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau; 2. Program program tersebut dapat terlaksana sesuai yang diharapkan dengan menitikberatkan pada program - program prioritas; 1.4. Sistematika Penulisan BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.2 Landasan Hukum 1.3 Maksud dan Tujuan 1.4 Sistematika Penulisan BAB II EVALUASI PELAKSANAAN RENJA SKPD TAHUN LALU 2.1 Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun Lalu dan Capaian Renstra SKPD 2.2 Analisis Kinerja Pelayanan SKPD 2.3 Isu-isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi SKPD 2.4 Review terhadap Rancangan Awal RKPD 2.5 Penelaahan Usulan Program dan Kegiatan Masyarakat BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN 3.1 Telaahan terhadap Kebijakan Nasional 3.2 Tujuan dan Sasaran Renja SKPD 3.3 Program dan Kegiatan BAB IV PENUTUP 5

6 BAB II EVALUASI PELAKSANAAN RENJA SKPD TAHUN LALU 2.1. Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun Lalu dan Capaian Program Renstra SKPD Rencana Kerja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau adalah penjabaran perencanaan tahunan dan Rencana Strategis. Tercapai tidaknya pelaksanaan kegiatan kegiatan atau program yang telah disusun dapat dilihat berdasarkan Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintah. Akuntabilitas merupakan suatu bentuk perwujudan kewajiban untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan atau kegagalan pelaksanaan misi organisasi dalam mencapai tujuan-tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan, melalui suatu media pertanggungjawaban yang dilaksanakan secara periodik. Terkait dengan hal tersebut Rencana Kerja (RENJA) Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau ini menyajikan dasar pengukuran kinerja kegiatan dan Pengukuran Kinerja Sasaran dari hasil apa yang telah diraih atau dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau selama tahun 2013 dan perkiraan target tahun Pengukuran kinerja kegiatan dan Pengukuran Kinerja Sasaran melalui tahapan sebagai berikut : A. Penetapan Indikator Kinerja Penetapan indikator kinerja merupakan ukuran kuantitatif dan kualitatif yang menggambarkan tingkat pencapaian suatu kegiatan yang telah ditetapkan. Indikator Kinerja Kegiatan meliputi indikator masukan (inputs), keluaran (outputs), hasil (outcomes), manfaat (benefits) dan dampak (impacts). Indikator-indikator tersebut dapat berupa dana, sumber daya manusia, laporan, buku dan indikator lainnya. Penetapan indikator kinerja ini diikuti dengan penetapan besaran indikator kinerja untuk masing-masing jenis indikator yang telah ditetapkan. B. Capaian Analisis Kinerja Pengukuran kinerja dilakukan dengan menggunakan indikator kinerja kegiatan. Pengukuran ini dilakukan dengan memanfaatkan data kinerja. 6

7 Evaluasi Program/Kegiatan Tahun 2012 Untuk Tahun Anggaran 2012 Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau dengan APBD sebesar Rp ,- dengan rincian sebesar Rp ,- untuk Belanja Langsung Tidak Langsung dan sebesar Rp ,- untuk Belanja Langsung. Dari jumlah dana tersebut terealisasi sebesar Rp ,- dengan capaian kinerja fisik sebesar 96% dan capaian kinerja keuangan sebesar 82%. Pada Tahun 2013 Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau terdiri dari 14 program dan 52 kegiatan. Ada beberapa anggaran yang tidak terserap yaitu pada kegiatan : 1. Program Perlindungan Konsumen dan Pengamanan Perdagangan dengan Kegiatan Operasionalisasi dan Pengembangan UPT Kemetrologian Daerah dari pagu kegiatan sebesar Rp ,- tidak terealisasi hal ini dikarenakan tidak adanya tenaga teknis yang melaksanakan kegiatan tersebut. 2. Program Peningkatan Efisiensi Perdagangan Dalam Negeri dengan Kegiatan Pengembangan Pasar Nanga Bulik Penunjang Kabupaten dari pagu kegiatan sebesar Rp ,- tidak terealisasi dikarenakan pengurusan IMB bangunan untuk pasar Nanga Bulik tidak jadi dilaksanakan. 7

8 Tabel 2.1 REKAPITULASI HASIL EVALUASI PELAKSANAAN RKPD KABUPATEN LAMANDAU TAHUN 2012 PAGU ANGGARAN (Rp) REALISASI REALISASI PRIORITAS PEMBANGUNAN INDIKATOR KINERJA TARGET KEUANGAN NO RKPD TAHUN APBD TAHUN FISIK APBD DAERAH OUTCOME KINERJA APBD (%) (Rp) DINAS PERINDUSTRIAN PERDAGANGAN KOPERASI DAN UMKM I BELANJA TIDAK LANGSUNG ,20 II BELANJA LANGSUNG ,81 8

9 1 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 100% - Penyediaan Jasa Surat Menyurat Terkirimnya surat menyurat 100% ,27 Penyediaan Jasa Komunikasi - Sumber daya air dan Listrik Penyediaan Jasa Pemeliharaan dan - Perijinan Kendaraan Dinas/Operasional Penyediaan Jasa Administrasi - Keuangan Penyediaaan Jasa Kebersihan - Kantor Penyediaan Jasa Perbaikan - Peralatan Kerja - Penyediaan Alat Tulis Kantor Penyediaan Barang Cetakan dan Penggandaan - Terpenuhinya kebutuhan 100% listrik, telepon dan Air kantor ,30 Terpenuhinya kebutuhan 100% operasional kendaraan dinas ,65 Tertibnya administrasi 100% keuangan ,56 Terjagannya Kebersihan kantor 100% ,95 Terpeliharanya peralatan kerja dengan baik 100% Tersedianya peralatan alat 100% tulis kantor Terpenuhinya kebutuhan akan percetakan dan penggandaan 100%

10 Penyediaan Komponen Instalasi - Listrik/Penerangan Bangunan Kantor Penyediaan Peralatan dan - Perlengkapan Kantor Penyediaan Peralatan Rumah - Tangga Penyediaan Bahan Bacaan dan - Peraturan Perundang-undangan - Penyediaan Makanan dan Minuman Rapat-rapat Konsultasi ke Luar - Daerah Rapat-rapat Konsultasi ke Dalam - Daerah Program Peningkatan Sarana 2 dan Prasarana Aparatur Terpenuhinya kebutuhan instalasi listrik dan penerangan 100% kantor Tersedianya peralatan Kantor 100% Tersedianya peralatan rumah 100% tangga Meningkatnya minat baca dan 100% pengetahuan aparatur Terpenuhinya kebutuhan 100% makan/minum aparatur Tersedianya kebutuhan kegiatan koordinasi dan 100% konsultasi keluar daerah aparatur Tersedianya kebutuhan kegiatan koordinasi dan 100% konsultasi ke dalam daerah aparatur

11 Pemeliharaan Rutin / Berkala - Kendaraan Dinas / Operasional Rehabilitasi sedang / berat - Kendaraan Dinas / Operasional Program Peningkatan Sarana 3 dan Prasarana Aparatur Pengadaan Pakaian Khusus Hari - Hari Tertentu Program Peningkatan 4 Kapasitas Sumber Daya Aparatur - Pendidikan dan Pelatihan Formal Bimtek Implementasi Peraturan - Perundangan Program Penciptaan Iklim 5 Usaha UMKM yang Kondusif Terpeliharanya kendaraan dinas / operasional dengan 100% baik Terpeliharanya kendaraan 100% dinas / operasional Rapinya Pegawai 100% Meningkatnya Kapasitas SDM 100% Aparatur Meningkatnya Kapasitas SDM 100% Aparatur Fasilitasi Pengembangan UKM Terlaksananya Fasilitasi UKM 100%

12 Program Pengembangan 6 Kewirausahaan dan Keunggulan Kompetitif UKM Penyuluhan dn Sosialisasi - Perkoperasian dan UMKM Monitoring dan Evaluasi dana - bergulir LKM dan KUR Program Pengembangan 7 Sistem Pendukung Usaha UMKM Pengembangan Sarana Pemasaran - Produk UMKM Program Peningkatan Kualitas 8 Kelembagaan Koperasi - Bimtek Pemantapan Koperasi Pembentukan Koperasi atau Pelatihan Administrasi Keuangan - Koperasi di Desa PM2L Terlaksananya penyuluhan dan sosialisasi perkoperasian dan 100% UMKM Terlaksananya Monev KUR 100% Partisifasi pada SMESCO 100% Terlaksananya Bimtek 100% Pemantapan Koperasi Terlaksananya pembentukan Koperasi atau pelatihan 100% administrasi keuangan koperasi di desa PM2L

13 Peningkatan Kesehatan KSP/USP Terlaksananya peningkatan - Koperasi Primer dan Sekunder kesehatan KSP/USP Koperasi 100% tingkat Kabupaten Primer dan Sekunder Hari Koperasi Nasional Partisifasi pada HARKOPNAS 100% Studi Lapangan Pengurus Koperasi ke JATIM Terlaksananya studi lapangan pengurus Koperasi 100% Bimtek Penyusunan Laporan Keuangan bagi KSP/USP Terlaksananya Bimtek penysunan lapaoran keuangan bagi KSP/USP 100% Diklat Bendahara KSP/USP dalam penyusunan Lapaoran Tahunan Terlaksananya diklat bendahara KSP/USP dalam penyusunan laporan tahunan 100% Pemeringkatan Koperasi Terlaksananya pemeringkatan Koperasi 100% ,80 Program Peningkatan 9 Partisifasi Masyarakat dalam Membangun Desa Partisifasi pada kegiaatan - Penyelenggaraan Kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat BBGRMD 100%

14 Program Perlindungan 10 Konsumen dan Pengamanan Perdagangan - Peningkatan Pengawasan Peredaran Barang dan Jasa Terlaksananya pengawasan peredaran barang dan jasa 100% Operasionalisasi dan Pengembangan UPT Kemetrologian Daerah Terlaksananya operasionalisasi dan pengembangan UPT 100% kemetrologian daerah 11 Program Peningkatan dan Pengembangan Ekspor - Partisifasi Pameran Dalam dn Luar Daerah Terlaksananya pameran dalam dan luar daerah 100% Partisifasi Pameran Otonomi Expo Partisifasi pada pameran APKASI 100% Program Peningkatan Efisiensi Perdagangan Dalam Negeri - Penyempurnaan Perangkat Peraturan,Kebijakan dan Terlaksananya sosialisasi perda perdagangan 100% Pelaksanaan Operasional

15 - Pelaksanaan Pasar Murah Terlaksananya pasar murah 100% Terkelolanya Pasar Nanga - Pengelolaan Pasar Nanga Bulik Bulik 100% Pengembangan Pasar Nanga Bulik - Penunjang Kabupaten Rakor Bidang Cukai Kasil - Tembakau Sosialisasi Ketentuan dibidang - Cukai Hasil Tembakau Pemberantasan Barang Kena Cukai - Ilegal Pembangunan Pasar Induk Nanga - Bulik Terbitnya IMB pasar Nanga 100% Bulik 100% Terlaksannya rakor cukai Terlaksananya sosilisasi cukai 100% tembakau Terlaksananya operasi cukai 100% ilegal Jasa Konsultansi perencanaan 100% pasar induk Nanga Bulik Program Pengembangan IKM - Fasilitas bagi IKM Dalam Pemanfaatan Sumber Daya Bantuan peralatan bagi IKM 100% Pengembangan Promosi Produk IKM Binaan Dekranasda Partisifasi promosi bagi IKM binaan Dekranasda 100% Program Penataan Struktur 15

16 Industri - Penyusunan Data Base IKM Database IKM 100% Program Pengembangan 14 Sentra Sentra Industri Potensial Sosialisasi dan Pembentukan - Kelompok Pengrajin di 3 Desa Terbentuknya kelompok 100% PM2L pengrajin di Desa PM2L Pelatihan dan Bimtek IKM Terlaksananya pelatihan dan Bimtek IKM 100% Magang bagi IKM ke Yogyakarta Terlaksananya magang bagi IKM ke Yogyakarta 100%

17 Perkiraan Pencapaian Tahun Anggaran 2013 Sedangkan untuk tahun berjalan yakni Anggaran Tahun 2013 dengan Pagu sebesar Rp ,- terurai dalam 14 program dan 60 kegiatan, diharapkan keberhasilan kinerja mencapai 100 % atau minimal sama dengan tahun 2012, baik realisasi keuangan maupun realisasi fisik. Berdasarkan hasil yang diperoleh melalui penilaian kinerja terhadap program maupun kegiatan yang telah dilaksanakan pada tahun 2012 serta perkiraan capaian program dan kegiatan tahun 2013, dalam menjalankan kegiatannya, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau masih menghadapi hambatan/kendala yang meliputi : a. Organisasi Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2013 tentang organisaasi dan tata kerja dinas Daerah Kabupaten Lamandau, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM bertambah satu Bidang yaitu Bidang UMKM yang berisikan satu Kepala Bidang serta tiga Kepala Seksi. Sampai tahun anggaran 2012 jabatan tersebut belum terisi.diharapkan pada tahun 2013 akan terisi minimal kepala Bidangnya. b. Sumber Daya Manusia (SDM) Pada Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau Sumber Daya Manusia (SDM) sudah belum memadai hal ini dapat dilihat dari struktur organisasi yang ada banyak yang belum terisi terutama untuk jabatan Kepala Seksi serta kurangnya pegawai pelaksana sehingga tidak berimbang antara kegiatan yang dilaksanakan dengan jumlah aparatur yang ada. c. Sarana Kerja dan Perlengkapan Untuk sarana kerja dan perlengkapan sudah cukup mendukung yang disesuaikan dengan kebutuhan dalam pelaksanaan tugas dilingkungan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau. d. Anggaran Terbatasnya anggaran sehingga masih banyak kegiatan yang tidak terakomodir. 17

18 Dari permasalahan yang ditemui dalam pelaksanaan tugas tersebut, kedepan akan dilakukan perbaikan melalui peningkatan dan pengembangan aparatur di lingkungan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM melalui diklat aparatur baik fungsional maupun teknis, penambahan pegawai, penambahan anggaran serta sarana dan prasarana yang ada diharapkan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM yang bertugas unutk memajukan ekonomi masyarakat baik dalam Koperasi, IKM maupun UKM dapat berkinerinerja dengan baik agar tercipta kemakmuran di masyarakat ANALISIS KINERJA PELAYANAN SKPD Struktur Organisasi, Tugas Pokok dan Fungsi Tugas Pokok Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau adalah Melaksanakan Kewenangan desentralisasi dan tugas pembantuan dibidang Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah Untuk melaksanakan Tugas Pokok tersebut Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Kabupaten Lamandau menyelenggarakan Fungsi : 1. Perumusan Kebijakan Teknis di bidang Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM sesuai kebijakan yang ditetapkan oleh Bupati berdasarkan Peraturan Perundang undangan yang berlaku; 2. Pembinaan dan pengkoordinasian pengembangan Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah; 3. Pembinaan dan Pengembangan Promosi dibidang Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM; 4. Pembinaan, Pelayanan, Pengawasan, Pengendalian,Monitoring,Evaluasi, dan Pelaporan penyelengaraan Bidang Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM; 5. Penyelenggaran Pembinaan Unit Pelaksana Teknis Dinas; 6. Penyelenggaraan urusan kesekretariatan Dinas; Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2012 tentang Perubahan Pertama Atas Peraturan Daerah Nomor 13 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah Kabupaten Lamandau, Bagan Susunan Organisasi Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM adalah sebagai berikut : 18

19 Gambar 1.1. Bagan Susunan Organisasi Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM KEPALA DINAS SEKRETARIS Kelompok Jabatan Fungsional SUBBAG PERENCANAAN DAN PENGENDALIAN PROGRAM SUBBAG KEUANGAN SUBBAG UMUM,KEPEGAWAIAN DAN PERLENGKAPAN BIDANG INDUSTRI (A) BIDANG PERDAGANGAN (B) BIDANG KOPERASI. (C) BIDANG USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH ( D ) (A1) (B1) (C1) ( D1 ) (A2) (B2) (C2) ( D2 ) (A3) (B3) (C3) ( D3 ) UPTD Keterangan : A1= SEKSI SARANA INDUSTRI A2= SEKSI BIMBINGAN TEKNOLOGI INDUSTRI A3= SEKSI INDUSTRI KERAJINAN DAN BAHAN BANGUNAN B1= SEKSI PERLINDUNGAN KONSUMEN DAN PENGAWASAN BARANG BARANG BEREDAR B2= SEKSI BINA PASAR, DISTRIBUSI DAN PEMASARAN B3= SEKSI PAMERAN DAN PROMOSI C1= SEKSI PERMODALAN USAHA KOPERASI C2= SEKSI SDM DAN KELEMBAGAAN KOPERASI C3= SEKSI PRODUKSI DAN PEMASARAN KOPERASI D1= SEKSI USAHA KECIL DAN MENENGAH D2= SEKSI USAHA MIKRO 19

20 D3= SEKSI KEMITRAAN DAN KEWIRAUSAHAAN Adapun uraian Tugas dari Struktur diatas adalah : Kepala Dinas a.) Kepala Dinas Perindustria Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah Kabupaten Lamandau mempunyai tugas memimpin, membina, mengoordinasikan, merencanakan serta menetapkan program kerja, tata kerja dan mengembangkan semua kegiatan bidang perindustrian, perdagangan, koperasi dan usaha mikro kecil dan menengah serta bertanggung jawab atas terlaksananya tugas pokok dan fungsi Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah b.) Untuk melaksanakan tuga, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah menyelenggarakan fungsi : 1. perumusan kebijakan teknis di bidang perindustrian, perdagangan, koperasi dan usaha mikro kecil dan menengah sesuai kebijakan yang ditetapkan oleh Bupati berdasarkan peraturan perundang undangan yang berlaku ; 2. pembinaan dan pengoordinasian pengembangan industri, perdagangan, kopersi dan usaha mikro kecil dan menengah ; 3. pemberian fasilitas usaha dalam rangka pengembangan industri, perdagangan, koperasi dan usaha mikro kecil dan menengah kabupaten ; 4. pemberian perlindungan kepastian berusaha terhadap usaha industri, perdagangan, koperasi dan usaha mikro kecil dan menengah di kabupaten lamandau ; 5. pembinaan dan pengoordinasian pengembangan perdaganan dalam negeri ; 6. pembinaan dan pengoordinasian pengembangan perdaganan luar negeri ; 7. koordinasi, pembinaan dan pengawasan, monitoring dan evaluasi sarana perdagangan (pasar/toko dan gudang) dan persetujuan penyelenggaraan sarana penunjang perdagangan (jasa pameran, konvensi, dan seminar dagang) ; 8. pembinaan dan pengoordinasian perlindungan konsumen dan pengawasan barang beredar ; 9. koordinasi dengan aparat penegak hukum dalam penangan kasus kasus yang berkaitan dengan perdaganan berjangka komoditi ; 10. koordinasi dan pelaksanaan kegiatantera dan tera ulang alat- alat ukur, takar, timbang, dan perlengkapannya (UTTP) diwilayah kabupaten lamandau; 20

21 11. perumusan kebijakan teknis di bidang koperasi, usaha mikro kecil dan menengah sesuai dengan kebijakan yang ditetapkan oleh Bupati berdasarkan peraturan perundang undangan ; 12. pembinaan dan koordinasi pemberdayaan dan pengembangan koperasi, usaha mikro kecil dan menengah serta peningkatan sumber daya manusia koperasi,umkm dan aparatur ; 13. pengoordinasian penyusunan rencana program, evaluasi pengolahan data dan informasi dibidang pemberdaayaan koperasi dan usaha mikro, kecil dan menengah ; 14. penyusunan perumusan dan penjabaran kebijakan teknis, pemberian bimbingan, pembinaan, pengawasan dan pengendalian dibidang fasilitasi pembiayaan dan simpan pinjam koperasi dan usaha mikro, kecil dan menengah ; 15. penyelenggaran urusan kesekretariatan dinas. Sekretariat a) Sekretaris mempunyai tugas mengoordinasikan penyusunan program dan penyelenggaraan tugas-tugas bidang secara terpadu serta tugas pelayanan administratif pada Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah mengoordinasikan penyusunan anggaran, administrasi surat menyurat, kearsipan, kehumasan, dokumentasi, perlengkapan dan aset serta administrasi kepegawaian, organisasi dan tatalaksana serta analisis jabatan. b) Sekretaris dalam melaksanakan tugas, menyelenggarakan fungsi : 1. menyiapkan bahan dan data penyusunan program dan anggaran; 2. menghimpun data dari semua bidang sebagai bahan dalam penyusunan program dan anggaran dinas ; 3. menghimpun bahan dan data penyusunan pelaporan dinas ; 4. mengolah, meneliti dan mempelajari bahan dan data penyusunan program, anggaran dan pelaporan ; dan 5. penyusunan rencana anggaran ; 6. melaksanakan urusan pengelolaan urusan keuangan ; 7. mempersiapkan dan membuat SPP ; 8. melaksanakan bimbingan dan pembinaan terhadap Bendahara ; 9. penyelenggaraan urusan surat menyurat, perpustakaan dan kearsipan; 10. penyelenggaraan pelaporan dan kehumasan ; 21

22 11. penyelenggaraan urusan perlengkapan rumah tangga ; 12. penyelenggaraan urusan protokol dan hubungan masyarakat ; 13. penyelenggaraan urusan hukum dan perundang-undangan ; 14. penyusunan rencana kebutuhan prasarana dan sarana kantor, perlengkapan dan peralatan kantor ; 15. pengurusan, penerimaan, penyimpanan, pengeluaran dan pendistribusian barang ; 16. pengurusan pengadministrasian, pemeliharaan dan usul penghapusan barang 17. penyusunan laporan dan akuntansi aset dan barang ; 18. merencanakan dan mempersiapkan usulan pengikutsertaan dalam Latihan Pra Jabatan bagi Calon pegawai, ujian dinas, Diklat Penjenjangan, Teknis maupun Fungsional; 19. pengelolaan organisasi dan tatalaksana serta analisis jabatan; 20. melaksanakan pengumpulan, pengolahan dan pemeliharaan data kepegawaian; dan 21. pembinaan, monitoring, evaluasi, dan pelaporan pelaksanaan tugas. Sekretaris membawahkan : 1. Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Pengendalian Program; 2. Kepala Sub Bagian Keuangan ; 3. Kepala Sub Bagian Umum, Kepegawaian dan Perlengkapan ; Sub Bagian Perencanaan dan Pengendalian Program a) Kepala Sub Bagian Perencanaan mempunyai tugas menyiapkan dan menghimpun data dari bidang sebagai bahan penyusunan program dan anggaran dinas, serta menghimpun bahan penyusunan pelaporan. b) Dalam melaksanakan tugas, Kepala Sub Bagian Perencanaan menyelenggarakan fungsi : 1. penyiapan bahan dan data penyusunan program dan anggaran; 2. penghimpunan data dari semua bidang sebagai bahan dalam penyusunan program dan anggaran dinas ; 3. penghimpunan bahan dan data penyusunan pelaporan dinas ; 4. pengolahan, meneliti dan mempelajari bahan dan data penyusunan program, anggaran dan pelaporan ; dan 5. pembinaan, monitoring, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas. 22

23 Sub Bagian Keuangan a) Kepala Sub Bagian Keuangan mempunyai tugas mempersiapkan bahan pengelolaan keuangan, pelaksanaan administrasi keuangan, membimbing, membina dan mengawasi bendahara. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Sub Bagian Keuangan, menyelenggarakan fungsi : 1. penyusunan rencana anggaran ; 2. pelaksanaan urusan pengelolaan urusan keuangan ; 3. penyiapan dan membuat SPP ; 4. penyiapan laporan pengelolaan keuangan, laporan bulanan, triwulan, semester dan tahunan; 5. penyiapan dan mengelola data keuangan ; 6. pelaksanaan bimbingan dan pembinaan terhadap Bendahara ; dan 7. pembinaan, monitoring evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas. Sub Bagian Umum, Kepegawaian dan Perlengkapan a) Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian mempunyai tugas melaksanakan urusan umum, surat menyurat dan kearsipan, rumah tangga, perlengkapan dan aset, urusan pelayanan administrasi kepegawaian, organisasi dan tatalaksana serta analisis jabatan. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Sub Bagian Umum, Perlengkapan dan Kepegawaian menyelenggarakan fungsi : 1. penyelenggaraan urusan surat menyurat, perpustakaan dan kearsipan; 2. penyelenggaraan pelaporan dan kehumasan ; 3. penyelenggaraan urusan perlengkapan rumah tangga ; 4. penyelenggaraan urusan protokol dan hubungan masyarakat ; 5. penyelenggaraan urusan hukum dan perundang-undangan ; 6. penyusunan rencana kebutuhan prasarana dan sarana kantor, perlengkapan dan peralatan kantor ; 7. pengurusan, penerimaan, penyimpanan, pengeluaran dan pendistribusian barang ; 8. pengurusan pengadministrasian, pemeliharaan dan usul penghapusan barang 9. penyusunan laporan dan akuntansi aset dan barang ; 10. perencanaan dan persiapkan usulan pengikutsertaan dalam Latihan Pra Jabatan bagi Calon pegawai, ujian dinas, Diklat Penjenjangan, Teknis maupun Fungsional; 23

24 11. pengelolaan organisasi dan tatalaksana serta analisis jabatan; 12. pelaksanaan pengumpulan, pengolahan dan pemeliharaan data kepegawaian; dan 13. pembinaan, monitoring, evaluasi, pemantauan dan pelaporan pelaksanaan tugas. Bidang Industri a) Kepala Bidang Industri mempunyai tugas dan kegiatan pembinaan teknis terhadap pelaksanaan kebijakan dan pengembangan sarana, usaha produksi, peningkatan kerjasama dan pemanfaatan serta evaluasi pelaksanaan teknis dibidang Industri. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Bidang Industri, menyelenggarakan fungsi 1. Pelaksanaan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha, sarana produksi di bidang Industri Kecil dan Menengah; 2. Pelaksanaan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha, sarana produksi di bidang Industri Kecil dan Menengah; 3. Penyusunan rencana jangka panjang, menengah, dan pendek pembangunan industri Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) kabupaten di bidang industri kecil dan menengah; 4. Pelaksanaan, fasilitasi dan sosialisasi pemanfaatan hasil penelitian dan pengembangan dan penerapan teknologi di bidang industri kecil dan menengah di kabupaten Lamandau ; 5. Fasilitasi dan pengawasan terhadap penerapan standar yang akan dikembangkan serta kerjasama bidang standarisasi bidang industri kecil dan menengah; 6. Pelaksanaan fasilitasi akses permodalan bagi IKM melalui bank dan lembaga keuangan ; 7. Pemberian bantuan teknis kepada kabupaten Lamandau dalam rangka pencegahan pencemaran lingkungan yang dilakukan IKM dan monitoring dan evaluasi pelaksanaan pembinaan IKM bersih yang dilakukan oleh kabupaten Lamandau dalam rangka pencegahan pencemaran lingkungan; 8. Analisis iklim usaha bidang Industri Kecil dan Menengah ; 9. Penyiapan bahan perencanaan teknis pengembangan industri kecil dan menengah; 10. Pelaksanaan pemantauan dan evaluasi serta koordinasi peningkatan kerjasama dengan dunia usaha dibidang Industri Kecil dan Menengah; 11. Pembinaan, monitoring, evaluasi, pemantauan dan pelaporan pelaksanaan tugas. 24

25 Kepala Bidang Industri membawahkan : 1. Kepala Seksi Sarana Industri ; 2. Kepala Seksi Bimbingan teknologi Industri ; 3. Kepala Seksi Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan ; Seksi Sarana Industri a) Kepala Seksi Sarana Industri mempunyai tugas melaksanakan bimbingan teknis dalam pengembangan sarana usaha dan produksi, meliputi pendataan dan pembinaan penerapan standar dan pengawasan mutu, pemantauan serta evaluasi sarana Industri. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Sarana Industri, menyelenggarakan fungsi 1. pelaksanaan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha, sarana produksi di bidang Industri Kecil dan Menengah ; 2. pelaksanaan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha, sarana produksi di bidang Industri Kecil dan Menengah ; 3. penyusunan rencana jangka panjang, menengah, dan pendek pembangunan industri Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) kabupaten di bidang industri kecil dan menengah ; 4. pelaksanaan, fasilitasi dan sosialisasi pemanfaatan hasil penelitian dan pengembangan dan penerapan teknologi di bidang industri kecil dan menengah kabupaten ; 5. fasilitasi dan pengawasan terhadap penerapan standar yang akan dikembangkan serta kerjasama bidang standarisasi bidang industri kecil dan menengah ; 6. fasilitasi akses permodalan bagi IKM melalui bank dan lembaga keuangan ; 7. pemberian bantuan teknis kepada kabupaten dalam rangka pencegahan pencemaran lingkungan yang dilakukan IKM ; 8. monitoring dan evaluasi pelaksanaan pembinaan IKM bersih yang dilakukan oleh kabupaten dalam rangka pencegahan pencemaran lingkungan; 9. analisis iklim usaha bidang Industri Kecil dan Menengah ; 10. penyiapan bahan perencanaan teknis pengembangan industri kecil dan menengah ; 11. pelaksanaan pemantauan dan evaluasi serta koordinasi peningkatan kerjasama dengan dunia usaha dibidang Industri Kecil dan Menengah; 12. pembinaan, monitoring, evaluasi, pemantauan dan pelaporan pelaksanaan tugas. 25

26 Seksi Bimbingan Teknologi Industri a) Kepala Seksi Bimbingan Teknologi Industri mempunyai tugas kewenagan penjabaran kebijakan teknis bidang Industri, penyiapan bimbingan teknis, peningkaran kualitas Sumber Daya manusia, penerapan teknologi dan evaluasi di lapangan b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Bimbingan Teknologi Industri, menyelenggarakan fungsi : 1. penyusunan langkah kegiatan Seksi Bimbingan Teknologi Industri ; 2. pengumpulan, pengolahan, penganalisaan data dan informasi di bidang Teknologi industri ; 3. penyusunan bahan petunjuk teknis di bidang Teknologi industri ; 4. penyiapan bahan bimbingan teknis pembinaan di bidang Teknologi industri 5. penyelenggaraan bimbingan teknologi mutu produksi, pengawasan mutu diversifikasi produk dan inovasi industri ; 6. pelatihan peningkatan keterampilan teknis, manajemen, desain dan pemasaran industri ; 7. pelaksanaan bimbingan teknis dan monitoring dalam pengembangan teknologi industri ; 8. pelaporan hasil pelaksanaan tugas kepada Kepala Bidang ; 9. penyiapan bahan evaluasi dan pelaporan ; 10. penyusunan rencana jangka panjang, menengah dan pendek pengembangan teknologi industri ; 11. pelaksanaan pemantauan dan evaluasi serta koordinasi peningkatan kerjasama dengan dunia usaha dibidang industri ; Seksi Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan A) Kepala Seksi Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan mempunyai tugas melaksanakan bimbingan teknis dalam pengembangan sarana, usaha, produksi, analisis iklim usaha, pemantauan dan evaluasi serta peningkatan kerjasama dengan dunia usaha dibidang Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan. B) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan, menyelenggarakan fungsi : 26

27 1. pelaksanaan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha, sarana produksi di bidang Industri Kecil dan Menengah Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan ; 2. pelaksanaan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha, sarana produksi di bidang Industri Kecil dan Menengah Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan ; 3. penyusunan rencana jangka panjang, menengah, dan pendek pembangunan industri Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten di bidang industri kecil dan menengah Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan; 4. pelaksanaan, fasilitasi dan sosialisasi pemanfaatan hasil penelitian dan pengembangan dan penerapan teknologi di bidang industri kecil dan menengah Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan di kabupaten ; 5. pemfasilitasi dan pengawasan terhadap penerapan standar yang akan dikembangkan serta kerjasama bidang standarisasi bidang industri kecil dan menengah Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan; 6. pemfasilitasi akses permodalan bagi IKM Industri Kerajinan dan Bahan Bangunan melalui bank dan lembaga keuangan ; 7. analisis iklim usaha bidang Industri Kecil dan Menengah Kerajinan dan Bahan Bangunan; 8. penyiapan bahan perencanaan teknis pengembangan industri kecil dan menengah Kerajinan dan Bahan Bangunan; 9. pelaksanaan pemantauan dan evaluasi serta koordinasi peningkatan kerjasama dengan dunia usaha dibidang Industri Kecil dan Menengah Kerajinan dan Bahan Bangunan; dan 10. pembinaan, monitoring, evaluasi, pemantauan dan pelaporan pelaksanaan tugas. Bidang Perdagangan a) Kepala Bidang Perdagangan mempunyai tugas bimbingan teknis pembinaan usaha dan sarana perdagangan, serta pemantauan dan evaluasi pelaksanaan kebijakan teknis usaha Perdagangan. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Bidang Perdagangan, menyelenggarakan fungsi : 1. penyiapan bahan dan pelaksanaan bimbingan teknis dalam pembinaan pasar, dan distribusi; 2. pelaksanaan analisis iklim usaha di bidang pembinaan pasar dan distribusi barang; 27

28 3. pelaksanaan pemantauan dan evaluasi serta koordinasi peningkatan kerjasama di bidang pembinaan pasar, dan distribusi barang; 4. pelaksanaan koordinasi, pembinaan, pengawasan, monitoring dan evaluasi sarana perdagangan (pasar/toko dan gudang) ; 5. Penyelenggaraan, pembinaan dan pengawasan, monitoring dan evaluasi kegiatan informasi pasar dan stabilisasi harga; 6. Pembinaan dan pengawasan, monitoring dan evaluasi kegiatan peningkatan penggunaan produksi dalam negeri skala provinsi ; 7. penyiapan bahan bimbingan teknis dalam pengembangan usaha perdagangan dan pendaftaran perusahaan; 8. pemberian informasi di bidang bina usaha perdagangan dan pendaftaran perusahaan ; 9. penyiapan bahan untuk pembinaan teknis pameran dan promosi baik dalam daerah maupun luar daerah ; 10. pemberian pembinaan teknis, perlindungan terhadap konsumen dan pengawasan terhadap barang beredar ; 11. pembinaan, pengendalian, monitoring, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas. Kepala Bidang Perdagangan membawahkan : 1. Kepala Seksi Perlindungan Konsumen dan Pengawasan Barang Barang Beredar ; 2. Kepala Seksi Bina Pasar, Distribusi dan Pemasaran ; 3. Kepala Seksi Pameran dan Promosi ; Seksi Perlindungan Konsumen dan Pengawasan Barang Barang Beredar a) Kepala Seksi Perlindungan Konsumen dan Pengawasan Barang Beredar mempunyai tugas perlindungan terhadap konsumen dan pemberian pembinaan teknis dan pengawasan terhadap barang beredar. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Perlindungan Konsumen dan Pengawasan Barang Beredar, menyelenggarakan fungsi : 1. penyiapan bahan untuk bimbingan teknis penyuluhan konsumen dan pengawasan terhadap barang beredar dan jasa ; 28

29 2. koordinasi dan kerjasama dengan instansi terkait dalam penyelenggaraan perlindungan konsumen; 3. pelaksanaan kebijakan, pedoman, petunjuk pelaksanaan/petunjuk teknis pengawasan barang dan jasa 4. pembinaan dan pengkoordinasian pelaksanaan penyuluhan konsumen terhadap dan pengawasan barang beredar. dan jasa; 5. pembinaan dan pemberdayaan PPBJ dan PPNS-PK; 6. pembinaan penyelenggaraan perlindungan konsumen di kabupaten ; 7. sosialisasi, informasi dan publikasi tentang perlindungan konsumen; 8. pelayanan dan penanganan penyelesaian sengketa konsumen skala kabupaten ; 9. koordinasi pembentukan dan fasilitasi operasional PBPKN kabupaten ; 10. koordinasi pembentukan BPSK di wilayah kabupaten ; 11. koordinasi kegiatan LPKSM di wilayah kabupaten ; 12. Koordinasi pembentukan dan fasilitasi operasional PBPKN kabupaten; 13. pembinaan, pengendalian, monitoring, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas. Seksi Bina Pasar, Distribusi dan Pemasaran a) Kepala Seksi Bina Pasar, Distribusi dan Pemasaran mempunyai tugas penyiapan bahan bimbingan teknis dalam pembinaan pasar, pengadaan, penyaluran, analisis iklim usaha, pemantauan dan evaluasi serta peningkatan kerjasama dibidang pembinaan pasar dan pendistribusian barang dagang. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Bina Pasar, Distrbusi dan Pemasaran, menyelenggarakan fungsi : 1. penyiapan bahan bimbingan teknis pembinaan dan pengembangan pameran dan promosi baik di dalam maupun luar daerah; 2. pelaksanaan koordinasi penyelenggaraan pameran dan promosi dengan dunia usaha; 3. koordinasi dan fasilitasi pelaksanaan promosi produk industri dan non industri; 4. penyiapan bahan/data peluang investasi bidang perindustrian dan perdagangan; 5. pembinaan, monitoring, evaluasi, pemantauan dan pelaporan pelaksanaan tugas; 6. pelaksanaan pemantauan dan evaluasi serta koordinasi peningkatan kerjasama dibidang pasar, distribusi barang ; 29

30 7. penyelenggaraan, pembinaan dan pengawasan, monitoring dan evaluasi kegiatan informasi pasar dan stabilitas harga ; Seksi Pameran dan Promosi a) Kepala Seksi Pameran dan Promosi mempunyai tugas melaksanakan kewenangan dinas dibidang Pameran dan Promosi, penyiapan bahan Pameran dan Promosi, bimbingan teknis, pembinaan, dan pengembangan produk UMKM. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Pameran dan Promosi, menyelenggarakan fungsi : 1. Penyusunan langkah langkah kegiatan pameran dan promosi ; 2. Pengumpulan, pengolahan, penganalisaan data dan informasi dibidang pameran dan promosi ; 3. Penyusunan bahan petunjuk teknis dibidang pameran dan promosi ; 4. Pembinaan pameran dan promosi ; 5. Pelaksanaan penyuluhan tentang pameran dan promosi ; 6. Penginventarisasi jinis jenis pameran ; 7. Penyiapan bahan evaluasi dan pelaporan ; 8. Pelaporan hasil pameran dan promosi kepada kepala bidang ; Bidang Koperasi dan UMKM a) Kepala bidang Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah mempunyai tugas melaksanakan kewenangan desentralisasi dan dekonsentrasi dibidang Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah sesuai dengan kebijaksanaan yang ditetapkan oleh Bupati berdasarkan peraturan perundang-undangan. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Bidang Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah, menyelenggarakan fungsi : 1. Penyusunan perencanaan program dan kegiatan pembinaan dan pengembangan Koperasi dan UMKM ; 2. Pelaksanaan kebijakan pembentukan, pengesahan, penggabungan dan peleburan serta pembubaran dan perubahan anggaran dasar koperasi ; 3. Penciptaan iklim usaha yang kondusif bagi Koperasi dan UMKM ; 4. Pemberian bimbingan dan pembinaan kelembagaan dan usaha koperasi primer dan sekunder tingkat kabupaten ; 30

31 5. Perlindungan terhadap usaha unggulan KUMKM ; 6. Pimbingan dan penyuluhan koperasi dalam pembuatan laporan tahunan koperasi ; 7. Pembinaan, pengembangan dan pengawasan KSP/USP serta fasilitasi pembiayaan Koperasi dan UMKM ; 8. Pemfasilitasi pelaksanaan pengesahan dan pengumuman akta pendirian koperasi, pengesahan dan perubahan Anggaran Dasar yang menyangkut penggabungan, pembagian dan perubahan bidang usaha koperasi ; 9. Pelaksanaan kebijakan pembinaan dan pengembangan kelembagaan, usaha, dan kemitraan serta penumbuhan dan pengembangan kewirausahaan Koperasi dan UMKM ; 10. Pelaksanaan kebijakan pemberdayaan koperasi melalui penciptaan usaha simpan pinjam yang sehat ditingkat kabupaten sesuai dengan kebijakan pemerintah ; 11. Pembinaan sanksi administratif kepada KSP/USP di kabupaten yang tidak melaksasnakan kewajibannya ; 12. Pemberian bimbingan dan kemudahan koperasi di kabupaten ; 13. Pemberian perlindungan kepada koperasi di kabupaten ; 14. Penyelenggaraan dan fasilitasi promosi dan pameran bagi produk unggulan Koperasi dan UMKM ; 15. Pembinaan dan pengembangan jaringan usaha Koperasi dan UMKM ; 16. Pembinaan dan pengembangan usaha kecil di tingkat kabupaten yang meliputi produksi, pemasaran, sumber daya manusia, dan teknologi ; 17. Fasilitasi akses penjamin dalam penyediaan pembiayaan bagi UKM ditingkat kabupaten ; 18. Penyelenggaraan dan fasilitasi peningkatan kualitas sumber daya manusia Koperasi dan UMKM dan aparatur pembina Koperasi dan UMKM; 19. Pengawasan, pengendalian, monitoring dan evaluasi pemberdayaan Koperasi dan UMKM ; Kepala Bidang Koperasi dan UMKM membawahkan : 1. Kepala Seksi Permodalan Usaha Koperasi dan UMKM ; 2. Kepala Seksi Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM ; 3. Kepala Seksi Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM ; 31

32 Seksi Permodalan Usaha Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah a) Kepala Seksi Permodalan Usaha Koperasi dan UMKM mempunyai tugas melaksanakan kewenangan kebijakan teknis di bidang Permodalan Kopersi dan UMKM. b) Untuk melaksanakan tugas, Kepala Seksi Permodalan Usaha Koperasi dan UMKM, menyelenggarakan fungsi : 1. penyusunan rencana program kegiatan dibidang fasilitas pembayaran dan simpan pinjam ; 2. pengumpulan, pengolahan, penganalisaan data dan informasi di bidang Permodalan KUMKM ; 3. penyusunan bahan petunjuk teknis di bidang permodalan Koperasi dan UMKM ; 4. pelaksanaan penyuluhan dalam rangka pengembangan potensi usaha, penginventarisan KUMKM ; 5. pemberian bantuan teknis administratif dalam rangka peningkatan usaha ; 6. fasilitasi akses penjaminan dalam penyediaan pembiayaan bagi UKM di tingkat kabupaten ; 7. penyaluran bantuan atau modal bagi koperasi dan KUMKM ; 8. pelaksanaan petunjuk teknis pengelolaan bantuan usaha KUKM ; 9. pelaksanaan bimbingan administrtif simpan pinjam ; 10. pelaksanaan penyuluhan tentang pengelolaan penyaluran dana KSP/USP-Koperasi : 11. pelaksanaan monitoring evaluasipenyaluran dan penggunaan dan bergulir KSP/USP- Koperasi ; 12. pelaporan hasil pelaksanaan tugas kepada kepala bidang ; 13. penyiapan bahan evaluasi dan pelaporan ; Seksi Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM a) Kepala Seksi Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM mempunyai tugas melaksanakan kewenangan kebijakan teknis di bidang Kelembagaan Kopersi dan UMKM. b) Untuk melaksanakan tugas Kepala Seksi Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM, menyelenggarakan fungsi : 1. pengumpulan, pengolahan dan penyiapan bahan rumusan, penjabaran kebijakan teknis di bidang Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM ; 32

33 2. penyiapan bahan dalam rangka koordinasi, pembinaan dan bimbingan teknis di bidang Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM ; 3. pelaksanaan kebijakan teknis di bidang Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Koperasi dan UMKM ; 4. pelaksanaan pengembangan Sumber Daya Manusia dan Organisasi Perkoperasian dan UMKM ; 5. pemberian sanksi administratif kepada KSP dan USP dalam wilayah kabupaten yang tidak melaksanakan kewajubannya ; 6. penginventarisasian lembaga dan jenis usahanya ; 7. pelaksanaan penilaian kesehatan usaha dan peringkatan koperasi dan UMKM ; 8. pelaksanaan evaluasi dan pelaporan pelaksanaan kegiatan. Seksi Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM a) Kepala Seksi Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM mempunyai tugas melaksanakan pengumpulan, pengolahan dan penyiapan bahan rumusan penjabaran kebijakan teknis di bidang Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM. b) Untuk melaksanakan tugas Kepala Seksi Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM, menyelenggarakan fungsi : 1. pengumpulan, pengolahan dan penyiapan bahan rumusan, penjabaran kebijakan teknis di bidang Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM ; 2. penyiapan bahan dalam rangka koordinasi, pembinaan dan bimbingan teknis dibidang Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM ; 3. pembinaan dan pengembangan usaha kecil di tingkat kabupaten yang meliputi produksi, pemasaran, sumber daya manusia dan teknologi ; 4. pelaksanaan kebijakan teknis dibidang Produksi dan Pemasaran Koperasi dan UMKM 5. pelaksanaan evaluasi dan pelaporan pelaksanaan kegiatan ; 6. pelaksanaan fasilitasi pemasaran produk KUMKM ; Kelompok Jabatan Fungsional a) Kelompok Jabatan Fungsional mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasidan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah sesuai bidang keahlian dan kebutuhan. (1) Kelompok Jabatan Fungsional, terdiri dari sejumlah tenaga dalam jenjang Jabatan Fungsional yang terbagi dalam berbagai kelompok sesuai dengan bidang keahliannya. 33

BUPATI SUKAMARA PERATURAN BUPATI KABUPATEN SUKAMARA NOMOR 23 TAHUN 2008 T E N T A N G

BUPATI SUKAMARA PERATURAN BUPATI KABUPATEN SUKAMARA NOMOR 23 TAHUN 2008 T E N T A N G BUPATI SUKAMARA PERATURAN BUPATI KABUPATEN SUKAMARA NOMOR 23 TAHUN 2008 T E N T A N G RINCIAN TUGAS POKOK DAN FUNGSI DINAS PERINDUSTRIAN, PERDAGANGAN KOPERASI PERTAMBANGAN DAN ENERGI KABUPATEN SUKAMARA
