PEDOMAN PENULISAN USULAN PENELITIAN DAN TESIS. Pedoman Penyusunan Proposal dan Tesis

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PEDOMAN PENULISAN USULAN PENELITIAN DAN TESIS. Pedoman Penyusunan Proposal dan Tesis"

Transkripsi

1 1 PEDOMAN PENULISAN USULAN PENELITIAN DAN TESIS PROGRAM STUDI MAGISTER KEPERAWATAN FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS AIRLANGGA 2011

2 2 SAMBUTAN KETUA PROGRAM STUDI MAGISTER KEPERAWATAN FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS AIRLANGGA Dengan memanjatkan syukur kehaditar Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat dan karunia-nya sehingga Buku Pedoman Penulisan Usulan Penelitian dan Tesis Program Studi Magister Keperawatan Universitas Airlangga dapat terwujud. Tesis merupakan salah satu karya ilmiah yang disusun menurut kaidah keilmuan dan ditulis berdasarkan kaidah Bahasa Indonesia dibawah pengawasan dan arahan dosen pembimbing. Tesis disusun sebagai salah satu persyaratan untuk mendapatkan gelar Magister Keperawatan. Untuk itu sangatlah penting bagi mahasiswa dan pembimbing Tesis untuk mengetahui keseragaman aturan penulisan Tesis. Akhir kata, kami berharap buku ini dapat menjadi panduan yang bermanfaat bagi semua pihak, khususnya mahasiswa dan pembimbing Tesis. Kami sangat menyadari masih banyak kekurangan dalam proses penyusunan buku panduan ini. Untuk itu kami mengharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun demi kesempurnaan penuyunan buku Panduan ini. Surabaya, Januari 2011 Kaprodi Magister Keperawatan Dr. Florentina Sustini, dr.,ms NIP

3 3 SAMBUTAN DEKAN FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS AIRLANGGA Assalamua alaikum Wr. Wb. Puji syukur kehadirat Allah SWT, atas rahmat-nya Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga akhirnya berhasil menyusun Buku Pedoman Penulisan Usulan Penelitian dan Tesis Program Studi Magister Keperawatan. Pedoman ini merupakan acuan bagi mahasiswa Program Studi Magister Keperawatan dalam menyusun usulan Penelitian dan Tesis sehingga dapat diperoleh kejelasan dan kesamaan persepsi dalam tata cara penulisan. Program Studi Magister Keperawatan UNAIR berdiri pada tahun 2008 di bawah naungan Fakultas Kedokteran Unair dan sejak 1 Februari 2010 melalui SK Rektor nomor:100/h3/kr/2010 pengelolaannya dialihkan di bawah Fakultas Keperawatan. Tujuan pendirian Program Magister Keperawatan adalah untuk meningkatkan kualitas jenjang pendidikan sarjana Keperawatan yang bekerja baik di institusi pendidikan maupun pelayanan. Untuk mendapatkan gelar Magister Keperawatan (M.Kep) mahasiswa diwajibkan menyusun tugas akhir(tesis dengan beban studi 6-10 SKS. Mengingat pentingnya Buku Pedoman Penulisan ini, maka mahasiswa wajib memenuhi aturan tetang teknik penulisan dalam penyusunan usukan penelitian dan tesis. Akhirnya, kami berharap buku ini dapat menjadi informasi dan bermanfaat bagi semua pihak, khususnya mahasiswa dan pembimbing Tesis. Tidak ada gading yang tak retak, dalam menyusun buku panduan ini pun masih banyak kekurangannya. Semoga masukan dari para pembaca dapat menyempurnakan isi buku panduan ini Wassalaikum Wr.Wb Surabaya, Januari 2011 Dekan FKp Purwaningsih, S.Kp., M.Kes. NIP

4 4 PRAKATA Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat dan karunianya sehingga Buku Pedoman Penulisan Usulan Penelitian dan Tesis Program Studi Magister Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga ini dapat terselesaikan. Pedomen penulisan merupakan panduan teknik penulisan bagi mahasiswa Program Studi Magister Keperawatan dalam menyelesaikan Tugas Akhir Tesis. Buku Panduan ini merupkan edisi pertama sehingga masih perlu disempurnakan, sehingga kami menerima kritik serta saran yang sifatnya membangun. Penyusun

5 5 BAB 1 PENDAHULUAN Penelitian yang dilakukan melalui Tesis adalah kegiatan akademik ilmiah yang menggunakan penalaran empiris atau non-empiris dan memenuhi syarat metodologi disiplin ilmu keperawatan, dilaksanakan berdasarkan usulan penelitian yang telah disetujui oleh pembimbing dan panitia penilai usulan penelitian. Tesis sebagai karya akademik hasil penelitian mendalam yang dilakukan oleh mahasiswa program Magister Keperawatan secara mandiri dan berisi sumbangan bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi keperawatan, merupakan karya ilmiah yang: 1) Disusun menurut format tesis yang ditetapkan; 2) Menunjukkan kesahihan metodologi, ketajaman penalaran dan kedalaman penguasaan teori; 3) Menunjukkan keruntutan pemikiran, kecermatan, perumusan, masalah, batasan penelitian dan simpulan. Sebagai karya ilmiah, isi dan cara penulisan tesis dapat bervariasi, namun demikian tetap dipandang perlu adanya suatu pedoman umum. Pedoman ini berlaku bagi Program Magister Keperawatan Fakultas Keperawatan UNAIR. Dalam batas tertentu keterbatasan tetap diberikan kepada program studi, terutama karena alasan kekhususan bidang ilmu pada program studi yang bersangkutan, asalkan tetap taat pada asas penulisan karya ilmiah penelitian. Tujuan Buku pedoman penyusunan proposal dan tesis ini digunakan dengan tujuan sebagai pedoman: 1. Peserta Program Magister Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga dalam penyusunan proposal dan tesis. 2. Pembimbing untuk proses pembimbingan kepada peserta didik.

6 6 BAB 2 TATA CARA PENYUSUNAN TESIS Bab ini akan menguraikan tentang proses bimbingan tesis, proses penyusunan proposal dan tesis, tata tertib seminar proposal dan sidang tesis serta penilaian. Proses Bimbingan Mahasiswa akan dibimbing oleh 2 (dua) orang pembimbing. Pembimbing I bertanggung jawab untuk membimbing mahasiswa tentang substansi keilmuan, sedangkan pembimbing II bertanggung jawab membimbing terkait metodologi penelitian. 1. Penentuan Pembimbing Pada semester ke- III, KPS Magister Keperawatan FKP Unair dan Koordinator (PJMA) tesis akan menetapkan Pembimbing I dan II. Pembimbing I dan II dapat merupakan usulan dari mahasiswa yang akan dipertimbangkan oleh KPS berdasarkan kepakaran. 2. Kriteria Pembimbing Pembimbing I merupakan dosen tetap (Dalam maupun Luar prodi) dengan kualifikasi minimal Doktor (Keperawatan/Kesehatan) dan atau Magister Keperawatan/Kesehatan dengan jabatan akademik Lektor Kepala Pembimbing II merupakan dosen (Dalam maupun Luar prodi) dengan kualifikasi minimal Magister (Keperawatan/Kesehatan). 3. Pergantian Pembimbing Pembimbing I dan II dapat diganti dengan alasan yang dipertanggung jawabkan, dengan mekanisme pembuatan surat permohonan (oleh mahasiswa) yang ditujukan kepada KPS disertai surat persetujuan tertulis dari pembimbing yang bersangkutan Proses Penyusunan Proposal dan Tesis 1. Penyusunan Proposal Tesis a. Mahasiswa mengajukan minimal dua judul usulan penelitian kepada pembimbing I. Setiap judul disertai dengan latar belakang dan masalah penelitian, dilengkapi dengan penelitian-penelitian terkait yang telah ada sebelumnya dan variable yang akan diteliti. b. Pembimbing I dan mahasiswa menyepakati topik penelitian yang akan dilakukan dan mahasiswa menyusun proposal penelitian sesuai dengan masukan pembimbing I.

7 7 c. Konsultasi dengan pembimbing I dan II dilakukan minimal 3 (tiga) kali tatap muka dan didokumentaikan dalam lembar konsultasi yang ditanda tangani oleh pembimbing (Lampiran 20) d. Proposal yang telah disetujui oleh pembimbing I dan II dapat diajukan untuk seminar proposal e. Hasil seminar menyatakan bahwa proposal dapat diajukan sebagai materi penelitian atau belum dapat diajukan sebagai materi penelitian, masih harus diperbaiki dan dinilai kembali f. Perbaikan proposal penelitian dilakukan berdasarkan masukan selama seminar proposal. g. Mahasiswa wajib menyerahkan perbaikan proposal penelitian yang telah disetujui kepada Sekeretariat Program Magister Keperawatan sejumlah 2 (dua) eksemplar selambat-lambatnya dalam waktu 1 (satu) bulan setelah seminar proposal dilakukan. Apabila mahasiswa belum menyerahkan hasil revisi proposal penelitian hingga batas waktu yang ditentukan, maka usulan penelitian tersebut dianggap gugur. 2. Penyusunan Hasil Penelitian a.pengumpulan data boleh dilaksanakan setelah perbaikan proposal yang disetujui oleh pembimbing I dan II disertai dengan surat uji lolos etik (bila melibatkan pasien) b. Setelah pengumpulan data, mahasiswa konsultasi dengan pembimbing II untuk pengolahan data dan dilanjutkan konsultasi dengan pembimbing I untuk penulisan tesis. c.pertemuan dengan pembimbing minimal 3 (tiga) kali tatap muka dan hasil konsultasi didokumentasikan pada lembar konsultasi yang ditanda tangani pembimbing (Lampiran 20) d. Hasil penelitian yang telah selesai disusun dan disetujui oleh pembimbing I dan II dapat diajukan untuk dilakukan seminar hasil penelitian e.perbaikan hasil penelitian dilakukan berdasarkan masukan selama seminar 3. Penyusunan Tesis a.pertemuan dengan pembimbing minimal 1 (satu) kali tatap muka dan hasil konsultasi didokumentasikan pada lembar konsultasi yang ditanda tangani pembimbing (Lampiran 20). b. Perbaikan hasil penelitian yang telah disetujui oleh pembimbing I dan II dapat diajukan untuk siding tesis c.sidang tesis dilakukan minimal setelah 7 (tujuh) hari setelah seminar hasil 4. Penyempurnaan Tesis a. Perbaikan hasil sidang tesis dilakukan berdasarkan masukan selama seminar b. Pertemuan dengan pembimbing untuk konsultasi minimal 1 (satu) kali tatap muka dan hasil konsultasi didokumentasikan pada lembar konsultasi yang ditanda tangani pembimbing c.proses bimbingan berakhir dengan kesepakatan antara Pembimbing I dan II dengan memberikan tanda tangan pada lembar persetujuan tesis.

8 8 d. Mahasiswa wajib menyerahkan tesis dalam bentuk hard copy berwarna kuning muda sebanyak 4 eksemplar, tesis dalam bnetuk CD sebanyak 2 buah serta 1 manuskrip artikel siap publikasi dalam bentuk soft copy dan hard copy ke Sekretariat program Studi Magister Keperawatan. Tata Tertib Seminar Proposal dan Sidang Tesis 1. Seminar Proposal dan Hasil Tesis a. Seminar proposal tesis dapat dilakukan apabila mahasiswa telah menyelesaikan mata kuliah sebanyak 32 SKS. b. Seminar ini bersifat terbuka dan dapat dihadiri oleh mahasiswa c. Seminar dipimpin oleh pembimbing I (sebagai moderator), dibantu pembimbing II dan dihadiri oleh 3 (tiga) penguji. Penguji dipersyaratkan memiliki latar belakang pendidikan minimal magister keperawatan/kesehatan dan menguasai area penelitian baik berasal dari institusi pendidikan ataupun pelayanan. d. Permohonan seminar diajukan ke bagian sekretariat program studi magister keperawatan disertai proposal yang telah ditandatangani kedua pembimbing. e. Mahasiswa harus menyerahkan kepada Penguji yang bersangkutan bersama Proposal/ Hasil Tesis yang dijilid langsung dengan cover menggunakan kertas buffalo atau linen warna kuning. f. Pelaksanaan seminar paling cepat dilaksanakan 3 (tiga) hari kerja setelah permohonan diajukan 2. Sidang Tesis a. Sidang Tesis dapat dilakukan setelah mahasiswa menyerahkan sertifikat TOEFL dari lembaga kursus yang terakreditasi (foto copy dan menunjukkan sertifikat Toefl asli), dimana skor TOEFL minimal 500, mahasiswa telah lulus semua mata kuliah yang wajib diikuti dan dengan memperhatikan IPK keberhasilan studi. b. Ujian tesis bersifat tertutup untuk mahasiswa dan masyarakat umum. c. Sebelum ujian tesis dimulai, pembimbing I meminta kesepakatan penguji untuk menilai kelayakan tesis dan mahasiswa harus sudah mengikuti 32 SKS (mahasiswa diminta untuk menunggu di luar ruang sidang). Apabila belum memenuhi persyaratan, ujian tesis dapat ditunda. d. Ujian tesis dihadiri oleh pembimbing I, pembimbing II dan dihadiri oleh 3 (tiga) penguji. Salah seorang penguji yang bukan pembimbing bertindak sebagai ketua penguji e. Ujian tesis dianggap sah apabila dihadiri sekurang-kurangnya oleh 4 (empat) orang penguji dengan dua orang diantaranya bukan pembimbing. f. Penilaian tesis dilakukan menurut format yang disediakan Program studi (Lampiran) g. Permohonan untuk melakukan sidang tesis disampaikan pada sekretariat program studi magister keperawatan setelah mendapat persetujuan pada lembar persetujuan yang ditandatangani pembimbing I dan II. Pelaksanaan ujian paling cepat dilaksanakan 4 (empat) hari kerja setelah permohonan diajukan. h. Ujian tesis diadakan paling lambat pada semester akhir dari pendidikan magister. i. Hasil ujian tesis dinyatakan dalam kategori berikut: lulus lulus dengan perbaikan;

9 9 tidak lulus, untuk diuji lagi sesudah jangka waktu yang ditentukan oleh Penguji. j. Bagi peserta yang lulus dengan perbaikan, wajib menyerahkan perbaikan tesis selambat-lambatnya dalam waktu 1 (satu) bulan terhitung sejak tanggal ujian. k. Apabila peserta dinyatakan tidak lulus pada ujian tesis, diberi kesempatan mengulang 1 (satu) kali ujian ulangan. Biaya ujian ulangan dibebankan kepada peserta. Ujian ulangan dilaksanakan selambat-lambatnya 1 (bulan) bulan terhitung sejak tanggal ujian pertama. 3. Kriteria Penguji Tesis Ketua Penguji dipersyaratkan memiliki latar belakang pendidikan minimal Doktor keperawatan/kesehatan dengan jabatan fungsional akademik Lektor atau minimal Magister keperawatan/ kesehatan dengan jabatan fungsional akademik Lektor Kepala bukan sebagai pembimbing, serta menguasai area penelitian baik berasal dari institusi pendidikan ataupun pelayanan. Anggota Penguji memiliki latar belakang Doktor dan atau Magister Keperawatan / Kesehatan. 4. Pembatalan Hasil Sidang Tesis a. Hasil siding tesis batal apabila sampai 1 bulan (30 hari) mahasiswa tidak menyerahkan hasil kahir tesis yang telah ditanda tangani oleh pembimbing dna para penguji kepada KPS, kecuali dengan alas an yang dapat dipertanggung jawabkan b. Sebelum waktu 1 bulan, pembimbing I wajib mengingatkan mahasiswa yang bersangkutan secara tertulis dengan tembusan kepada Dekan dan KPS c. Apabila batas waktu tersebut dilampaui, pembimbing I membuat pernyataan bahwa mahasiswa dinyatakan batal dari kelulusannya, dan sidampaiakan kepeda Dekan dengan tembusan KPS d. Selambat-lambatanya 1 bulan mahasiswa dapat mengajukan permohonan untuk ujian ulang kepada pembimbing I untuk diusulkan ke Dekan melalui KPS e. Apabila lebih dari 1 bualn tersebut, mahasiswa tidak menggunakan haknya, maka semua proses (seminar proposal, hasil dan siding tesis) dinyatakan batal. 5. Sanksi Sanksi kepada mahasiswa bila diketahui mahasiswa melakukan plagiat atau pemalsuan data. Sanksi berupa pembatalan tesis dan penggantian judul penelitian. Penilaian 1. Seminar Proposal dan Hasil Penelitian a. Nilai diperoleh dari rata-rata nilai yang diberikan oleh semua penguji b. Nilai batas lulus adalah B c. Ketua penguji akan merekapitulasi nilai akhir dan menetapkan nilai yang diperoleh mahasiswa

10 10 d. Penilaian menggunakan formulir yang disediakan oleh program studi (lampiran17) 2. Sidang Tesis a. Nilai diperoleh dari rata-rata nilai yang diberikan oleh semua penguji b. Nilai batas lulus adalah B c. Ketua penguji akan merekapitulasi nilai akhir dan menetapkan nilai yang diperoleh mahasiswa d. Penilaian menggunakan formulir yang disediakan oleh program studi (lampiran 18)

11 11 BAB 3 KERANGKA PENULISAN USULAN PENELITIAN (PROPOSAL) Kerangka penulisan usulan penelitian adalah sebagai berikut: BAGIAN AWAL Secara berurutan bagian awal terdiri dari 13 komponen seperti tersebut di bawah ini: 1. Halaman Sampul Depan Halaman terdepan yang terbaca dari suatu karya ilmiah, sehingga harus dapat memberikan informasi tentang: jenis karya ilimiah (Proposal Tesis), judul, lambang Universitas Airlangga, nama peserta Program Studi Magister Keperawatan, kalimat: Program Magister Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga Surabaya dan tahun pengesahan Halaman ini menggunakan kertas Buffalo atau Linen warna kuning Contoh: Lihat lampiran 1 2. Halaman Sampul Dalam Halaman ini berisi materi yang sama dengan halaman sampul depan, tetapi menggunakan kertas putih sesuai dengan ketentuan Program Studi Magister Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. 3. Halaman Persetujuan Halaman ini memuat nama lengkap dan tanda tangan para pembimbing. Contoh: Lihat lampiran 6 4. Halaman Penetapan Panitia Penguji Halaman ini memuat tanggal, bulan, tahun pelaksanaan, tujuan, nama ketua dan anggota penguji Proposal. Contoh: Lihat lampiran 8 5. Kata Pengantar Halaman Kata Pengantar memuat pengantar singkat atas karya ilmiah (tesis), ucapan terima kasih atau penghargaan kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam penyusunan tugas akhir. Sebaiknya, ucapan terima kasih atau penghargaan tersebut juga mencantumkan bantuan yang mereka berikan, misalnya bantuan dalam memperoleh masukan, data, sumber informasi, serta bantuan dalam menyelesaikan tugas akhir.

12 12 6. Halaman Daftar Isi Daftar ini memuat semua bagian dalam usulan penelitian termasuk urutan Bab, Sub Bab dan Anak Sub Bab dengan nomor halamannya. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Tabel Daftar tabel memuat nomor urut tabel, judul tabel dan nomor halaman. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Gambar Daftar gambar memuat nomor urut gambar, judul gambar dan nomor halaman. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Lampiran Daftar lampiran memuat nomor urut lampiran, judul lampiran dan nomor halamannya. Contoh: Lihat lampiran Daftar Arti Lambang, Singkatan dan Istilah Daftar ini memuat arti lambang, singkatan dan istilah yang digunakan dalam penulisan tesis. BAGIAN INTI Penjelasan bagian inti sebagai berikut: BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Identifikasi masalah penelitian merupakan langkah awal seorang peneliti yang harus dilaksanakan. Masalah kesehatan atau keperawatan terjadi apabila terdapat kesenjangan antara apa yang seharusnya ada (teori) dengan kenyataan yang dijumpai dilapangan dan memerlukan suatu pemecahan (Sastroasmoro & Ismael, 1995; Praktiknya, 1993; Abedo, 1974). Contoh: Sebagian besar klien kanker serviks yang menjalani kemoterapi mengalami berbagai masalah secara fisik dan psikologis. Masalah fisik yang sering ditemukan adalah mual muntah. Faktor yang mempengaruhi kejadian mual muntah adalah efek samping kemoterapi terhadap sistem gastrointestinal. Mual muntah yang dialami klien menimbulkan dampak secara fisik dan psikologis. Dampak secara fisik seperti dehidrasi, malnutrisi, dan intoleransi aktivitas. Dampak secara psikologis akan menimbulkan kecemasan dan depresi. Teknik relaksasi otot progresif dapat diajarkan pada pasien untuk meningkatkan kondisi fisik dan psikologis. Namun sampai saat ini belum ada penelitian yang mengkaji pengaruh teknik relaksasi otot

13 13 progresif terhadap penurunan mual muntah dan kecemasan pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi. Latar belakang berisi uraian tentang apa yang menjadi masalah penelitian, alasan mengapa masalah itu penting dan perlu diteliti. Masalah tersebut harus didukung oleh fakta empiris (pemikiran induktif) sehingga jelas, memang ada masalah yang perlu diteliti. Juga harus ditunjukkan letak masalah yang akan diteliti dalam konteks teori (pemikiran deduktif) dengan permasalahan yang lebih luas, serta peranan penelitian tersebut dalam pemecahan permasalahan yang lebih luas. Dalam latar belakang ini ditulis secara berurutan masalah penelitian, skala masalah, kronologi masalah dan konsep solusi (MSKS): 1) Masalah penelitian berupa fenomena atau faktor yang ada dan teori atau referensi yang mendukung. 2) Skala masalah berupa besarnya masalah dan pengaruh yang timbul terhadap kesehatan; waktu terjadi pada saat ini (apakah semakin meningkat); tempat kejadian, karakteristik masyarakat yang terkena. 3) Kronologis masalah berupa penyebab masalah dan dampak dari masalah. 4) Solusi berupa konsep pemecahan yang sudah dan dan akan digunakan. Contoh: Kejadian mual muntah pada klien kanker serviks yang menjalani kemoterapi. secara umum (Nasional). di Surabaya (RSU Dr. Soetomo) Dampak dari mual muntah dan angka / insiden kejadian, waktu, tempat Kronologis (hasil penelitian sebelumnya).. Konsep solusi adalah. 1.2 Rumusan Masalah Rumusan masalah adalah rumusan secara konkrit masalah yang ada, dalam bentuk pertanyaan penelitian yang dilandasi oleh pemikiran teoritis yang kebenarannya perlu dibuktikan. Rumusan masalah merupakan masalah-masalah yang memerlukan suatu penyelesaian segera. Rumusan masalah setidaknya harus mengandung unsur (Q: Question pertanyaan; S: Specific; dan S: Separated). Contoh: Jika dibuat satu rumusan masalah: 1. Apakah ada pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap mual muntah pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi? Atau lebih dari dua masalah: 1. Apakah ada pengaruh A terhadap B (penurunan mual muntah) 2. Apakah ada pengaruh A terhadap C (penurunan kecemasan) 3. Apakah ada pengaruh A terhadap D (...) 1.3 Tujuan Penelitian

14 14 Bagian ini mengemukakan tujuan yang ingin dicapai melalui proses penelitian. Tujuan penelitian harus jelas dan tegas. Tujuan penelitian dapat dibagi menjadi: (1) Tujuan umum dan (2) Tujuan khusus Tujuan Umum Tujuan umum merupakan tujuan penelitian secara keseluruhan yang ingin dicapai melalui penelitian. Rumus dalam pembuatan tujuan adalah: Taxonomi Bloom (C2-C6)+Tujuan penelitian+(v+variabel) Perbedaan Hubungan Pengaruh Contoh : Contoh: Menjelaskan pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan mual muntah dan kecemasan pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi Tujuan Khusus Tujuan khusus merupakan penjabaran atau pentahapan tujuan umum, sifatnya lebih operasional dan spesifik dapat dilihat pada kerangka konseptual. Bila semua tujuan khusus tercapai, maka tujuan umum penelitian juga terpenuhi. Kata-kata operasional dalam tujuan khusus adalah: mengukur, mengidentifikasi, menganalisis, membandingkan, membuktikan dan menilai. Tujuan khusus bisa ditulis sesuai dengan rumusan masalah (lebih dari dua). 1.4 Manfaat Teoritis Adalah manfaat penelitian terhadap perkembangan ilmu keperawatan Praktis Adalah manfaat penelitian yang dapat diterapkan secara langsung. BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA Tinjauan pustaka memuat uraian yang sistematik tentang teori dasar yang relevan, fakta dan hasil penelitian sebelumnya yang berasal dari pustaka mutakhir serta memuat teori, proposisi, konsep atau pendekatan terbaru yang ada hubungannya dengan penelitian yang dilakukan. Teori dan fakta yang digunakan seharusnya diambil dari sumber primer serta mencantumkan nama sumbernya. Tata cara penulisan kepustakaan harus sesuai dengan ketentuan pada pedoman yang digunakan. BAB 3 KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESIS PENELITIAN 1.1 Kerangka Konseptual Penelitian

15 15 Kerangka konseptual disintesis, diabstraksi dan diekstrapolasi dari berbagai teori dan pemikiran ilmiah, yang mencerminkan paradigma sekaligus tuntunan untuk memecahkan masalah penelitian dan merumuskan hipotesis. Kerangka konseptual penelitian dapat berbentuk bagan, model matematik, atau persamaan fungsional, yang dilengkapi dengan uraian kualitatif. Syarat kerangka konsep adalah; 1) Harus didasarkan pada konsep atau teori yang ada, 2) Adanya hubungan antara variabel dan 3) Berupa gambar atau diagram. 1.2 Hipotesis (bila ada) Hipotesis merupakan proposisi keilmuan yang dilandasi oleh kerangka konseptual penelitian dan merupakan jawaban sementara terhadap permasalahan yang dihadapi, yang dapat diuji kebenarannya berdasarkan fakta empiris. Hipotesis yang digunakan adalah H1. Contoh: H1: 1. Ada pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan mual muntah pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi 2. Ada pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan kecemasan pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi BAB 4 METODE PENELITIAN Format bab metode penelitian untuk penelitian kualitatif menyesuaikan dengan kaidah metode kualitatif. Sedangkan untuk penelitian kuantitatif, bab metode penelitian secara rinci memuat hal berikut: 4.1 Rancangan penelitian yang digunakan. 4.2 Populasi, sampel, besar sampel (sample size) dan teknik pengambilan sampel (Sampling) 4.3 Variabel penelitian meliputi klasifikasi variabel dan definisi operasional variabel. 4.4 Bahan penelitian Berisi uraian mengenai macam dan spesifikasi bahan penelitian yang digunakan. Bahan adalah segala sesuatu yang dikenai perlakuan atau yang dipakai untuk perlakuan. 4.5 Instrumen penelitian Bagian ini berisi uraian tentang macam spesifikasi instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data. Perlu disertai uraian tentang reliabilitas dan validitasnya, serta pembenaran atau alasan menggunakan instrumen tersebut. 4.6 Lokasi dan waktu penelitian 4.7 Prosedur pengambilan atau pengumpulan data Bagian ini memuat uraian tentang cara dan prosedur pengumpulan data secara rinci. Bila pengumpulan data dilakukan oleh orang lain perlu dijelaskan berbagai langkah yang ditempuh oleh peneliti dalam menjamin reliabilitas dan validitas data yang diperoleh. 4.8 Kerangka operasional 4.9 Cara Pengolahan dan Analisis Data

16 16 Bagian ini berisi uraian bagaimana data yang terkumpul akan diolah dan dianalisis. Perlu disebutkan metode statistik yang akan digunakan. Ditentukan tingkat kemaknaan (.01 atau.05). Tuliskan cara mempresentasikan data. BAGIAN AKHIR Bagian akhir usulan penelitian meliputi: 1. Daftar pustaka (lihat cara penulisan kepustakaan) 2. Lampiran Lampiran merupakan data atau pelengkap atau hasil olahan yang menunjang penulisan proposal, tetapi tidak dicantumkan di dalam isi proposal, karena akan mengganggu kesinambungan pembacaan. Lampiran yang perlu disertakan dikelompokkan menurut jenisnya, antara lain jadwal, kuisioner, tabel, daftar pertanyaan, gambar, grafik, serta pernyataan persetujuan. Catatan: Nomor halaman bagian akhir merupakan kelanjutan nomor halaman bagian inti.

17 17 BAB 4 KERANGKA PENULISAN TESIS BAGIAN AWAL Secara berurutan bagian awal terdiri dari 13 komponen seperti tersebut di bawah ini: 1. Halaman Sampul Depan Halaman ini memuat berturut-turut: tesis, judul, lambang Universitas Airlangga, nama peserta Program Studi Magister Keperawatan, kalimat: Program Studi Magister Keperawatan Universitas Airlangga Surabaya dan tahun pengesahan. Halaman ini menggunakan kertas Buffalo atau Linen warna kuning. Contoh: Lihat lampiran 2 2. Halaman Sampul Dalam Halaman ini berisi materi yang sama dengan halaman sampul depan, tetapi menggunakan kertas putih sesuai dengan ketentuan Program Studi Magister Keperawatan Universitas Airlangga. Contoh: Lihat lampiran 3 3. Halaman prasyarat gelar Halaman ini memuat berturut-turut: judul tesis, kalimat: Untuk memperoleh gelar Magister Keperawatan pada Program Studi Magister Keperawatan Universitas Airlangga, tanggal, bulan, tahun, tesis diujikan, nama dan nomor induk mahasiswa. Contoh: lihat lampiran 4 4. Halaman Pernyataan Orisinalitas Halaman ini berisi pernyataan tertulis dari penulis bahwa tesis yang disusun adalah hasil karyanya sendiri. Contoh: lihat lampiran 5 5. Halaman Persetujuan Halaman ini memuat nama lengkap dan tanda tangan para pembimbing Contoh: Lihat lampiran 7 6. Halaman Penetapan Panitia Penguji Halaman ini memuat tanggal, bulan tahun pelaksanaan, ujian, nama ketua dan anggota penguji tesis. Contoh: Lihat lampiran 9 7. Halaman Kata Pengantar Halaman Kata Pengantar memuat pengantar singkat atas karya ilmiah (tesis), ucapan terima kasih atau penghargaan kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam

18 18 penyusunan tugas akhir. Sebaiknya, ucapan terima kasih atau penghargaan tersebut juga mencantumkan bantuan yang mereka berikan, misalnya bantuan dalam memperoleh masukan, data, sumber informasi, serta bantuan dalam menyelesaikan tugas akhir 8. Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk Kepentingan Akademis Halaman ini berisi pernyataan dari mahasiswa penyusun tugas akhir (tesis) yang memberikan kewenangan kepada Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga untuk menyimpan, mengalihmedia/format-kan, merawat, dan memublikasikan tugas akhirnya untuk kepentingan akademis. Artinya, Unversitas Indonesia berwenang untuk memublikasikan suatu tugas akhir hanya untuk kepentingan pengembangan ilmu pengetahuan, sedangkan hak cipta tetap pada penulis. Contoh: Lihat lampiran Halaman Abstrak Abstrak ditulis dalam bahasa Indonesia dan Inggris dengan mengikuti kaidah IMRAD (Introduksi masalah & tujuan, Metodologi, Result And Discussion) dengan disertai kata kunci (Keyword) di akhir halaman abstrak. Jumlah kata dalam abstrak paling banyak 250 kata. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Isi Daftar ini memuat semua bagian dalam tesis, termasuk urutan Bab, Sub Bab dan Anak Sub Bab dengan nomor halamannya. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Tabel Daftar ini memuat nomor urut tabel, judul tabel dan nomor halamannya. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Gambar Daftar gambar memuat nomor urut gambar, judul gambar dan nomor halaman. Contoh: Lihat lampiran Halaman Daftar Lampiran Daftar lampiran memuat nomor urut lampiran, judul lampiran dan nomor halamannya. Contoh: Lihat lampiran Daftar Arti Lambang, Singkatan Dan Istilah Daftar ini memuat arti lambang, singkatan dan istilah yang digunakan dalam penulisan tesis. Contoh: Lampiran 16

19 19 BAGIAN INTI Penjelasan bagian inti sebagai berikut: BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Identifikasi masalah penelitian merupakan langkah awal seorang peneliti yang harus dilaksanakan. Masalah kesehatan atau keperawatan terjadi apabila terdapat kesenjangan antara apa yang seharusnya ada (teori) dengan kenyataan yang dijumpai dilapangan dan memerlukan suatu pemecahan (Sastroasmoro & Ismael, 1995; Praktiknya, 1993; Abedo, 1974). Contoh: Sebagian besar klien kanker serviks yang menjalani kemoterapi mengalami berbagai masalah secara fisik dan psikologis. Masalah fisik yang sering ditemukan adalah mual muntah. Faktor yang mempengaruhi kejadian mual muntah adalah efek samping kemoterapi terhadap sistem gastrointestinal. Mual muntah yang dialami klien menimbulkan dampak secara fisik dan psikologis. Dampak secara fisik seperti dehidrasi, malnutrisi, dan intoleransi aktivitas. Dampak secara psikologis akan menimbulkan kecemasan dan depresi. Teknik relaksasi otot progresif dapat diajarkan pada pasien untuk meningkatkan kondisi fisik dan psikologis. Namun sampai saat ini belum ada penelitian yang mengkaji pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan mual muntah dan kecemasan pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi. Latar belakang berisi uraian tentang apa yang menjadi masalah penelitian, alasan mengapa masalah itu penting dan perlu diteliti. Masalah tersebut harus didukung oleh fakta empiris (pemikiran induktif) sehingga jelas, memang ada masalah yang perlu diteliti. Juga harus ditunjukkan letak masalah yang akan diteliti dalam konteks teori (pemikiran deduktif) dengan permasalahan yang lebih luas, serta peranan penelitian tersebut dalam pemecahan permasalahan yang lebih luas. Dalam latar belakang ini ditulis secara berurutan masalah penelitian, skala masalah, kronologi masalah dan konsep solusi (MSKS): 1) Masalah penelitian berupa fenomena atau faktor yang ada dan teori atau referensi yang mendukung. 2) Skala masalah berupa besarnya masalah dan pengaruh yang timbul terhadap kesehatan; waktu terjadi pada saat ini (apakah semakin meningkat); tempat kejadian, karakteristik masyarakat yang terkena. 3) Kronologis masalah berupa penyebab masalah dan dampak dari masalah. 4) Solusi berupa konsep pemecahan yang sudah dan dan akan digunakan.

20 20 Contoh: Kejadian mual muntah pada klien kanker serviks yang menjalani kemoterapi. secara umum (Nasional). di Surabaya (RSU Dr. Soetomo) Dampak dari gangguan konsep diri dan angka / insiden kejadian, waktu, tempat Kronologis (hasil penelitian sebelumnya).. Konsep solusi adalah 1.2 Rumusan Masalah Rumusan masalah adalah rumusan secara konkrit masalah yang ada, dalam bentuk pertanyaan penelitian yang dilandasi oleh pemikiran teoritis yang kebenarannya perlu dibuktikan. Rumusan masalah merupakan masalah-masalah yang memerlukan suatu penyelesaian segera. Rumusan masalah setidaknya harus mengandung unsur (Q: Question pertanyaan; S: Specific; dan S: Separated). Contoh: Jika dibuat satu rumusan masalah: 2. Apakah ada pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap mual muntah pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi? Atau lebih dari dua masalah: 4. Apakah ada pengaruh A terhadap B (penurunan mual muntah) 5. Apakah ada pengaruh A terhadap C (penurunan kecemasan) Apakah ada pengaruh A terhadap D (...) 1.3 Tujuan Bagian ini mengemukakan tujuan yang ingin dicapai melalui proses penelitian. Tujuan penelitian harus jelas dan tegas. Tujuan penelitian dapat dibagi menjadi: (1) Tujuan umum dan (2) Tujuan khusus Tujuan Umum Tujuan umum merupakan tujuan penelitian secara keseluruhan yang ingin dicapai melalui penelitian. Rumus dalam pembuatan tujuan adalah: Taxonomi Bloom (C2-C6)+Tujuan penelitian+(v+variabel) Perbedaan Hubungan Pengaruh Contoh : Contoh: Menjelaskan pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan mual muntah dan kecemasan pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi

21 Tujuan Khusus Tujuan khusus merupakan penjabaran atau pentahapan tujuan umum, sifatnya lebih operasional dan spesifik. Bila semua tujuan khusus tercapai, maka tujuan umum penelitian juga terpenuhi. Kata-kata operasional dalam tujuan khusus adalah: mengukur, mengidentifikasi, menganalisis, membandingkan, membuktikan dan menilai. Tujuan khusus bisa ditulis sesuai dengan rumusan masalah (lebih dari dua). 1.4 Manfaat Penelitian Teoritis Adalah manfaat penelitian terhadap perkembangan ilmu keperawatan Praktis Adalah manfaat penelitian yang dapat diterapkan secara langsung. BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA Tinjauan pustaka memuat uraian yang sistematik tentang teori dasar yang relevan, fakta, hasil penelitian sebelumnya, yang berasal dari pustaka mutakhir yang memuat teori, proposisi, konsep atau pendekatan terbaru yang ada hubungannya dengan penelitian yang dilakukan. Teori dan fakta yang digunakan seharusnya diambil dari sumber primer serta mencantumkan nama sumbernya. Tata cara penulisan kepustakaan harus sesuai dengan ketentuan pada pedoman yang digunakan. BAB 3 KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESIS PENELITIAN 3.1 Kerangka Konseptual Penelitian Kerangka konseptual disintesis, diabstraksi dan diekstrapolasi dari berbagai teori dan pemikiran ilmiah, yang mencerminkan paradigma sekaligus tuntunan untuk memecahkan masalah penelitian dan merumuskan hipotesis. Kerangka konseptual penelitian dapat berbentuk bagan, model matematik, atau persamaan fungsional, yang dilengkapi dengan uraian kualitatif. Syarat kerangka konsep adalah; 1) Harus didasarkan pada konsep atau teori yang ada, 2) Adanya hubungan antara variabel dan 3) Berupa gambar atau diagram. 3.2 Hipotesis (bila ada) Hipotesis merupakan proposisi keilmuan yang dilandasi oleh kerangka konseptual penelitian dan merupakan jawaban sementara terhadap permasalahan yang dihadapi serta dapat diuji kebenarannya berdasarkan fakta empiris. Hipotesis yang digunakan adalah H1. Contoh: H1: 1. Ada pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan mual muntah pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi 2. Ada pengaruh teknik relaksasi otot progresif terhadap penurunan kecemasan pada pasien kanker serviks yang menjalani kemoterapi.

22 22 BAB 4 METODE PENELITIAN Format bab metode penelitian untuk penelitian kualitatif menyesuaikan dengan kaidah metode kualitatif. Sedangkan untuk penelitian kuantitatif, bab metode penelitian secara rinci memuat hal berikut: 4.1 Desain Penelitian Desain penelitian terdiri dari deskriptif, korelasi, kuasi eksperimen dan eksperimen. Perlu diuraikan apa dan bagaimana hal tersebut akan dilakukan. Desain penelitian yang digunakan harus sesuai dengan tujuan dan kerangka konsep penelitian. 4.2 Populasi dan sampel Populasi adalah kumpulan dari objek penelitian. Sampel merupakan gambaran kecil dari populasi yang ditetapkan berdasarkan kriteria dan dihitung dengan menggunakan formula/rumus yang sesuai. Sampel dipilih sesuai dengan metode pemilihan sampel. Pada bagian ini juga dituliskan cara penghitungan dan pemilihan sampel tersebut. 4.3 Variabel penelitian Bagian ini meliputi klasifikasi variabel dan definisi operasional variabel. 4.4 Bahan penelitian Berisi uraian mengenai macam dan spesifikasi bahan penelitian yang digunakan. Bahan adalah segala sesuatu yang dikenai perlakuan atau yang dipakai untuk perlakuan. 4.5 Instrumen penelitian Bagian ini berisi uraian tentang data yang akan dikumpulkan dan macam spesifikasi instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data. Perlu disertai uraian tentang reliabilitas dan validitasnya, serta pembenaran atau alasan menggunakan instrumen tersebut. Uji validitas dan reliabilitas instrumen dilakukan pada minimal 30 responden. 4.6 Lokasi dan waktu penelitian. Penetapan lokasi penelitian, harus disertai dengan alasan pemilihan tempat tersebut. Waktu penelitian terdiri dari waktu persiapan, pelaksanaan dan penyusunan laporan. 4.7 Prosedur pengambilan atau pengumpulan data Bagian ini memuat uraian tentang cara dan prosedur pengumpulan data secara rinci. Bila pengumpulan data dilakukan oleh orang lain perlu dijelaskan berbagai langkah yang ditempuh oleh peneliti dalam menjamin reliabilitas dan validitas data yang diperoleh. 4.8 Kerangka Operasional 4.9 Cara analisis data Bagian ini berisi uraian tentang cara yang digunakan dalam analisis data disertai pembenaran atau alasan penggunaan cara tersebut, termasuk penggunaan statistik.

23 23 BAB 5 ANALISIS HASIL PENELITIAN Bagian ini memuat data penelitian yang relevan dengan tujuan dan hipotesisnya. Penyajian data hasil penelitian dapat berupa tabel, grafik, gambar, bagan, foto atau bentuk penyajian data yang lain. Tata cara penyajian tabel, grafik, gambar, bagan, foto harus sesuai dengan ketentuan. Penjelasan tiap tiap tabel atau gambaran hasil penelitian mencantumkan angka yang paling menonjol sesuai hasil penelitian (dapat menggunakan kata-kata mayoritas, sebagian besar). Isi dari hasil penelitian meliputi: 1. Pengantar Berisi penjelasan umum tentang bab hasil, cukup satu paragraf 2. Gambaran umum lokasi penelitian 3. Penyajian karakteristik data umum Digambarkan karakteristik sampel meliputi semua data demografi yang diambil datanya seperti usia, tingkat pendidikan, agama, dll 4. Penyajian hasil yang diukur. Penjelasan tentang hasil untuk setiap tujuan, pertanyaan penelitian atau hipotesis penelitian (bila ada). Digambarkan jawaban untuk setiap pertanyaan/hipotesis penelitian dalam penampilan sejumlah data atau tabel dengan jelas.. Catatan: 1. Format untuk Bab 5 (Analisis Hasil Penelitian dan Pembahasan) dapat ditulis dengan menggunakan model buku teks ilmiah. 2. Bagian ini memuat data penelitian. Jika digunakan analisis statistik hanya dimuat tampilan akhir yang menunjukkan hasilnya, sedangkan perhitungan statistik dimuat sebagai lampiran. BAB 6. PEMBAHASAN Pada bagian ini peneliti perlu mengemukakan dan menganalisis makna penemuan penelitian yang telah dinyatakan dalam hasil dan menghubungkan dengan pertanyaan penelitian atau hipotesis. Hal ini biasanya dilakukan dengan membandingkan penemuan tersebut dengan penemuan sebelumnya, apakah ia memperkuat, berlawanan, atau yang sama sekali baru. Tiap pernyataan harus jelas dan didukung oleh kepustakaan yang memadai. Bagian ini merupakan bagian terpenting pada tesis. Bagian ini menunjukkan tingkat penguasaan peneliti terhadap perkembangan ilmu, paradigma, konsep dan teori, yang dipadukan dengan hasil penelitian. Pembahasan mencakup how & why sekurang-kurangnya mencakup hal sebagai berikut: 1. Penalaran hasil penelitian baik secara teoritis, empiris maupun non empiris, sehingga dapat menjawab dengan menjelaskan rumusan masalah yang diajukan. 2. Perpaduan temuan penelitian dengan hasil penelitian sebelumnya dan konsekwensi serta pengembangannya di masa yang akan datang. 3. Perumusan teori yang dihasilkan dari penelitian (khususnya untuk disertasi).

24 24 4. Pemahaman terhadap keterbatasan penelitian yang dilakukan sehingga dapat memberikan saran bagi penelitian selanjutnya. 5. Semua dibahas perbagian tidak perlu pervariabel Secara operasional, isi pembahasan meliputi: 1. Fakta berdasarkan hasil penelitian: perlu dijabarkan mengapa dan bagaimana (tidak mengulang ulang angka yang sudah dianalisa pada bagian hasil) 2. Teori: Hasil penelitian dikaitkan dengan teori yang relevan (apakah memperkuat atau bertentangan) 3. Opini: merupakan pendapat / pandangan peneliti terhadap komparasi fakta dan teori yang ada termasuk keterbatasan penelitian yang dilakukan. BAB 7 KESIMPULAN DAN SARAN 7.1 Kesimpulan Simpulan merupakan sintesis dari pembahasan, yang sekurang-kurangnya terdiri atas: 1. Jawaban terhadap rumusan masalah dan tujuan penelitian. 2. Hal baru yang ditemukan dan prospek temuan. 3. Pemaknaan teoritik dari hal baru yang ditemukan. 7.2 Saran Saran merupakan implikasi hasil penelitian terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan penggunaan praktis. Sekurang-kurangnya memberi saran bagi penelitian selanjutnya, sebagai hasil pemikiran penelitian atas keterbatasan penelitian yang dilakukan. Saran diharapkan spesifik mengacu pada hasil penelitian dan operasional dalam pelaksanaannya (kapan, siapa, dan dimana). BAGIAN AKHIR Bagian akhir Tesis meliputi: 1. Daftar pustaka (lihat cara penulisan kepustakaan) 2. Lampiran merupakan bagian yang memuat keterangan atau data tambahan. Didalamnya dapat dihimpun cara penelitian, contoh penghitungan statistik dan sesuatu yang dianggap dapat melengkapi penulisan tesis. 1) Surat Ijin Penelitian 2) Informed consent 3) Alat ukur / instrumen 4) SAP (satuan acara pembelajaran) 5) Raw data 6) Hasil Analisis Catatan: Nomor halaman bagian akhir merupakan kelanjutan nomor halaman bagian inti.

25 25 BAB 5 CARA PENULISAN 1. Bahasa yang digunakan 1) Bahasa Indonesia atau bahasa Inggris yang baik dan benar 2) Bila diperlukan atau belum ada istilah yang tepat dalam bahasa Indonesia, boleh menggunakan bahasa aslinya dengan memperhatikan tata cara penulisan bahasa asing. 2. Kertas dan sampul 1) Kertas sampul: Bufallo atau Linen warna kuning 2) Format sampul lihat contoh Lampiran 1 3. Kertas untuk materi Jenis kertas HVS, warna putih polos, berat 80 gram, ukuran A4 (21,5 cm x 29,7 cm) 4. Tabel dan gambar Disajikan di kertas untuk materi, kecuali dalam keadaan tertentu dapat menggunakan kertas dan ukuran yang berbeda. Ketentuan dalam penyajian tabel adalah: 1) Tabel diberi nomor dengan angka Arab, sesuai dengan nomor Bab tempat tabel dicantumkan, diikuti dengan nomor urut tabel dengan angka Arab. Contoh penulisan nomor tabel: Tabel 2.1 (Tabel ini berada di Bab 2 dan merupakan tabel pertama). 2) Tabel diberi judul di atas tabel, berjarak 1 spasi. 3) Gambar diberi nomor urut dengan angka Arab, sesuai dengan nomor urut gambar tersebut pada setiap bab. Nomor bab ditulis di depan nomor urut Gambar dengan angka Arab. Contoh penulisan nomor gambar: Gambar 2.1 (Gambar ini berada di Bab 2 dan merupakan gambar pertama). 4) Gambar diberi judul di bawah gambar, berjarak 1 spasi. 5) Tabel dan Gambar yang perlu disajikan di lembar yang lebih luas, dapat dilipat disesuaikan dengan luas halaman materi. 6) Tabel dan Gambar yang dikutip dari buku lain harus dicantumkan sumbernya. 7) Judul Tabel dan gambar mengandung unsur 3 W (What, Where, dan When). 5. Pengetikan naskah 1) Penulisan judul maksimal 16 kata. 2) Naskah diketik dengan mesin ketik standar IBM atau menggunakan komputer Times New Roman 3) Jarak 2 (dua) spasi, kecuali pada grafik dan tabel 1 spasi

26 26 4) Seluruh naskah mulai dari halaman sampul sampai dengan daftar pustaka menggunakan huruf yang berukuran sama (12 pt), kecuali kata asing dicetak miring (italic) 5) Awal paragraf dimulai pada ketukan ke-5 atau 6 dari tepi kiri (atau TAB pada Komputer) 6) Setiap bab diberi nomor urut sesuai dengan tata cara yang dipilih. 6. Jarak tepi 1) 3 cm atau 1 inci dari tepi atas 2) 3 cm atau 1 inci dari tepi bawah 3) 4 cm atau 1,5 inci dari tepi kiri 4) 3 cm atau 1 inci dari tepi kanan 7. Nomor halaman 1) Halaman untuk bagian awal diberi nomor dengan huruf Romawi kecil (i, ii, iii, iv, v, dst), ditulis dibagian bawah tengah, empat spasi di bawah teks. 2) Halaman sampul depan tidak dihitung tetapi halaman sampul dalam dihitung tetapi tidak diberi nomor. 3) Bab pendahuluan dan seterusnya diberi nomor dengan angka Arab (1, 2, 3, dst) pada pojok kanan atas(1,5 cm dari teks) 4) Pada halaman dengan judul bab, nomor halaman ditulis di bawah tengah (empat spasi di bawah teks) 8. Kutipan 1) Kutipan atau cuplikan ditulis sesuai naskah aslinya, sedangkan kutipan yang berbahasa asing harus disertai terjemahannya. 2) Kutipan ditulis dengan jarak tepi kiri dan tepi kanan yang berbeda dengan teks yang lain. 3) Ditulis dengan jarak 1 spasi, diawali dengan tanda petik ( ) dan juga diakhiri dengan tanda petik ( ). 9. Tingkatan judul dan penomoran Tingkatan judul dan penomoran perlu mendapat perhatian. Untuk penomoran yang berkaitan dengan tingkatan judul dapat dilihat pada lampiran Cara penulisan Daftar Pustaka Penulisan Daftar Pustaka tidak memerlukan pencantuman bab, sebab daftar pustaka tidak termasuk bagian inti karya. Daftar pustaka ditulis sesuai dengan cara penulisan daftar pustaka yang digunakan. Pedoman Penulisan Daftar Pustaka menggunakan HARVARD SYSTEM atau APA

27 27 BAB 6 PENULISAN DAFTAR PUSTAKA Dalam merumuskan permasalahan penelitian (dalam Pendahuluan dan Tinjauan Pustaka) dan mendiskusikan hasil penelitian (di dalam Pembahasan), harus disertakan dasar yang mengacu pada kepustakaan. Uraian dalam makalah ilmiah bukan merupakan pendapat pribadi, melainkan hasil penelitian orang lain, maka pernyataan pernyataan dalam makalah tersebut harus mencantumkan rujukan yang akurat. Rujukan ini kemudian harus dituliskan dalam Daftar Pustaka, yakni pada bagian akhir suatu makalah ilmiah (Sastroasmoro & Ismael, 1995). Sumber Rujukan Sumber informasi atau rujukan dapat berupa makalah ilmiah dalam majalah ilmiah, buku laporan atau dokumen resmi dari suatu institusi pemerintah, misalnya DEPKES R.I atau BKKBN atau dari badan badan internasional (WHO atau UNICEF). Urutan sumber rujukan dalam penelitian meliputi: 1) Jurnal; 2) buku (paling lama terbitan 10 tahun yang lalu); 3) Internet; 4) Hasil penelitian (tesis/ disertasi); 5) Makalah yang sudah diseminarkan (regional/nasional tidak dipublikasikan). Jumlah daftar pustaka minimal 30 (15 dari buku dan 15 dari jurnal internasional atau internet). Sumber rujukan atau referensi berarti mengakui sumber-sumber informasi dan ide-ide yang telah Anda pergunakan dalam tulisan atau dokumen Anda. Model penulisan referensi yang paling umum digunakan adalah: penulis-tanggal seperti sistem-sistem Harvard, American Psychological Associtaion (APA) dan MLA numerik, seperti Chicago atau Turabian, Vancouver dan Footnote. Membuat referensi sangat penting sebagai upaya untuk menghindari plagiarisme, untuk memverifikasi kutipan langsung dan untuk mempermudah pembaca melakukan follow up terhadap apa yang telah Anda tulis serta mencari sumber asli tulisan yang dikutip. Plagiarisme adalah menyajikan ide orang lain seolah-olah ide penulis sendiri. Plagiarisme bisa terjadi karena disengaja, atau terjadi dengan tidak disengaja karena kelalaian. Penulisan referensi dengan tepat membantu penulis menghindari plagiarisme. Ada beberapa software yang bisa membantu pembuatan referensi misalnya EndNote dan RefWorks yang memungkinkan Anda membuat database refernsi, menyimpan dan mentransfer referensi tersebut dari database ke dokumen Anda.

28 28 Dalam menulis tesis, anda diperkenankan memilih salah satu referencing system yaitu APA dan Harvard, yang terpenting adalah dalam tesis hanya boleh satu cara yang dipilih dan harus konsisten dari awal sampai akhir penulisan tesis. Cara membuat referensi: Referensi dalam teks: Setiap kali anda menggunakan ide-ide orang lain atau informasi, referensi dalam teks harus disertakan. Sebagai contoh bila Anda: melakukan parafrase (mengekspresikan ide orang lain dalam kata-kata Anda sendiri) meringkas (mengekspresikan ide seseorang ringkas dengan kata lain Anda sendiri) membuat kutipan (menuliskan secara tepat/sama persis ide-ide orang lain berdasarkan apa yang mereka tulis/kemukakan) meng-copy (mereproduksi diagram, tabel atau grafis lainnya). Referensi dalam teks harus dituliskan setiap kali Anda mengacu pada ide atau informasi dari orang lain dan harus mencakup: Nama belakang (nama keluarga) penulis atau nama belakang editor (atau organisasi yang bertanggung jawab). Jangan menyertakan nama depan atau inisial. tahun penerbitan nomor halaman (untuk kutipan langsung). Ada sedikit perbedaan dalam penulisan referensi dalam teks berdasarkan gaya Harvard dan APA (contoh dan penjelasan lebih lanjut akan diberikan pada pembahasan tentang masing-masing sistem referensi). Ada dua cara utama untuk menyajikan referensi dalam teks 1. Dalam kurung, di luar struktur kalimat Anda, contoh: a. Harvard: Banyak faktor yang diketahui mempengaruhi kesuksesan belajar mahasiswa di universitas (Johnston 2003). b. APA: Banyak faktor yang diketahui mempengaruhi kesuksesan belajar mahasiswa di universitas (Johnston, 2003). Perhatikan bahwa untuk APA pengarang dan tahun dipisahkan oleh koma sedangkan pada Harvard tidak. 2. Menggunakan nama pengarang sebagai bagian dari struktur kalimat Anda, dengan tanggal dalam kurung: Sama untukharvard dan APA, yaitu: Johnston (2003) mengklaim bahwa ada banyak faktor yang diketahui mempengaruhi keberhasilan siswa di universitas.

29 29 3. Baik Harvard dan APA mengharuskan Anda menuliskan normor halaman dalam referensi di dalam teks ketika Anda: a. Mengutip secara langsung b. Merangkum gagasan dari halaman tertentu c. Menyalin table atau angka, atau memberikan rincian tertentu seperti tangggal. Contoh: o Harvard: McLaine (2002, hal 16) menyatakan bahwa produktivitas dipengaruhi oleh stress akibat pekerjaan (work related stress) pada 69% pekerja. o APA: Asumsi dasar bahwa intelengensi merupakan dasar kesuksesan sekarang dipertanyakan: memori dan ketranpilan analisis begitu penting untuk intelegensi dan juga penting untuk kesuksesan serta prestasi di sekolah, tetapi mungkin hal tersebut saja tidak cukup. Kebijaksanaan juga merupakan hal yang sangat penting (Sternberg, 2003, hal. 147).. Daftar referensi Setiap kutipan harus dimasukkan dalam daftar referensi. Selain itu, tiap referensi harus memiliki rincian bibliografi lengkap sehingga pembaca dapat menemukan sumber. Daftar referensi terbatas pada daftar referensi yang terdapat di dalam tugas Anda. Daftar referensi: diatur menurut abjad nama keluarga (atau nama belakang) penulis, atau menurut judul jika sumber tidak memiliki penulis (boleh juga menuliskan anonym pada nama pengarang jika tulisan tidak mencantumkan nama pengarang) daftar satu-buku, artikel jurnal dan sumber elektronik tercatat bersama-sama dan tidak diatur dalam daftar terpisah. Berikut akan di jelaskan secara lebih rinci tentang membuat referensi berdasarkan Harvard dan APA. A. Harvard Referencing system Penulisan referensi di dalam tulisan (dalam paragraf): Penulisan referensi dalam tesis mengikuti aturan yang sama untuk sumber yang diambil dari buku, jurnal, maupun media elektronik dan foto, yaitu nama belakang (atau nama keluarga) penulis atau lembaga diikuti oleh tahun.

BUKU PANDUAN PENULISAN KARYA ILMIAH

BUKU PANDUAN PENULISAN KARYA ILMIAH 1 BUKU PANDUAN PENULISAN KARYA ILMIAH Program Pendidikan Dokter Spesialis I Bedah Plastik Rekonstruksi dan Estetik Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga / Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Soetomo Surabaya
