KERJA SAMA PEMERINTAH DENGAN BADAN USAHA (KPBU) UNTUK PEMENUHAN KEBUTUHAN INFRASTRUKTUR

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "KERJA SAMA PEMERINTAH DENGAN BADAN USAHA (KPBU) UNTUK PEMENUHAN KEBUTUHAN INFRASTRUKTUR"

Transkripsi

1 KERJA SAMA PEMERINTAH DENGAN BADAN USAHA (KPBU) UNTUK PEMENUHAN KEBUTUHAN INFRASTRUKTUR Ilustrasi: I. Pendahuluan Infrastruktur merupakan salah satu kebutuhan pokok yang harus dipenuhi oleh suatu negara/daerah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan pembangunan. Pada tahun 2017, Presiden Bank Dunia Jim Yong Kim mengungkapkan Indonesia membutuhkan anggaran 500 miliar dollar AS atau sekitar Rp6.650 triliun untuk membangun infrastruktur dalam kurun waktu lima tahun ke depan saat Indonesia Infrastructure Finance Forum di Jakarta 1. Data Bappenas tahun 2015 menyebutkan bahwa kebutuhan infrastruktur tahun sebesar Rp4.796 triliun untuk pembangunan infrastruktur perhubungan, listrik, komunikasi, air dan perumahan. Pembangunan infrastruktur di Indonesia masih terkendala pendanaan, sehingga dibutuhkan alternatif pembiayaan selain Anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN). Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengungkapkan lonjakan alokasi dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk menutup kebutuhan pembangunan infrastruktur rupanya masih jauh dari kata cukup. Dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang dan Menengah (RPJM) tahun , kebutuhan dana infrastruktur mencapai Rp triliun. 1 Dani Prabowo "Indonesia Butuh Anggaran Rp Triliun untuk Infrastruktur", diakses dari tanggal 9 Agustus

2 Sebanyak 40% berasal dari APBN dan APBD, BUMN sebesar 22%, dan sisanya sebesar 36,5% didanai oleh swasta. 2 Untuk mencukupi kebutuhan infrastruktur, pemerintah telah mendesain beberapa macam skema pembiayaan, baik melalui pembiayaan di APBN/APBD, kerjasama dengan BUMN ataupun melakukan kerja sama dengan pihak swata dengan beberapa alternatif pembiayaan dan pengelolaan. Salah satu yang menjadi alternatif pembiayaan dalam rangka pemenuhan kebutuhan infrastruktur adalah Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU). Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 Tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah menyebutkan bahwa Kerja Sama Penyediaan Infrastruktur adalah kerja sama antara Pemerintah dan Badan Usaha untuk kegiatan penyediaan infrastruktur sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan 3. Lebih lanjut pengaturan atas KPBU terdapat pada Peraturan Presiden No 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha yang selanjutnya disebut sebagai KPBU adalah kerjasama antara pemerintah dan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur untuk kepentingan umum dengan mengacu pada spesifikasi yang telah ditetapkan sebelumnya oleh Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/Badan Usaha Milik Negara/Badan Usaha Milik Daerah, yang sebagian atau seluruhnya menggunakan sumber daya Badan Usaha dengan memperhatikan pembagian risiko diantara para pihak. 4 Sebagai salah satu alternatif pembiayaan infra struktur, KPBU dibandingkan dengan pembiayaan secara konvensional, terdapat beberapa perbedaan yaitu: 5 2 Diakses dari tanggal 9 Agustus Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah Pasal 1 angka 16 4 Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 1 angka 6 5 Kementrian Keuangan Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko, Alternatif Pembiayaan Pembangunan Infrastruktur Daerah, Jakarta, 26 Oktober

3 II. Permasalahan Permasalahan yang akan dikaji dalam tulisan hukum ini adalah: a. Ruang lingkup infastruktur dan Badan Usaha apa saja yang dapat menggunakan skema KPBU? b. Bagaimanakah tata cara pelaksanaan kerja sama pemerintah dengan badan usaha dalam penyediaan infrastruktur? c. Bagaimanakah cara pengadaan yang dilakukan untuk skema KPBU? III. Pembahasan a. Ruang lingkup Infrastruktur dan Badan Usaha yang dapat dengan menggunakan skema KPBU Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) dalam penyediaan infrastruktur sebagai salah satu alternatif pembiayaan pembanguan telah dilakukan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah. Di pemerintah daerah, salah satu yang akan menggunakan skema ini adalah Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta yang akan membangun 4 (empat) proyek, yaitu Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan, Pelabuhan Tanjung Adikarto Kulonprogo, Sistem Penyediaan Air Minum-Kawasan Pengembangan Ekonomi Terpadu (SPAM-Kapet) Kulonprogo dan Jogja Agro Techno Park (JATP) 6. Penyediaan infrastruktur dengan menggunakan KPBU tidak dapat dilakukan untuk semua jenis infrastruktur. Infrastruktur yang dapat dikerjasamakan adalah infrastruktur ekonomi dan infrastruktur sosial sebagaimana di atur dalam Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. 7 Lebih lanjut dijelaskan bahwa jenis Infrastruktur ekonomi dan infrastruktur sosial mencakup: 1. Infrastruktur transportasi; 2. Infrastruktur jalan; 3. Infrastruktur sumber daya air dan irigasi; 4. Infrastruktur air minum; 5. Infrastruktur sistem pengelolaan air limbah terpusat; 6. Infrastruktur sistem pengelolaan air limbah setempat; 7. Infrastruktur sistem pengelolaan persampahan; 8. Infrastruktur telekomunikasi dan informatika; 9. Infrastruktur ketenagalistrikan; 10. Infrastruktur minyak dan gas bumi dan energi terbarukan; 11. Infrastruktur konservasi energi; 12. Infrastruktur fasilitas perkotaan; 13. Infrastruktur fasilitas pendidikan; 14. Infrastruktur fasilitas sarana dan prasarana olahraga, serta kesenian; 15. Infrastruktur kawasan; 16. Infrastruktur pariwisata; 17. Infrastruktur kesehatan; 18. Infrastruktur lembaga pemasyarakatan; 19. Infrastruktur perumahan rakyat. 8 KPBU dapat merupakan penyediaan infrastruktur gabungan dari 2 (dua) atau lebih jenis infrastruktur dalam rangka meningkatkan kelayakan KPBU dan/atau memberikan manfaat yang 6 Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Pemda DIY Garap Empat Proyek Besar Dengan Skema KPBU, 7 Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 5 ayat 1 8 Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 5 ayat 2 3

4 lebih besar kepada masyarakat, serta dapat mengikutsertakan kegiatan penyediaan sarana komersial. Penjelasan dan pengaturan lebih lanjut atas infrastruktur yang dapat dikerjasamakan dengan KPBU diatur dalam Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. 9 Mengenai badan usaha yang dapat menggunakan skema KPBU, dalam Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah disebutkan bahwa badan usaha yang dapat melakukan kerja sama penyediaan infrastruktur berbentuk: 1. Perseroan terbatas; 2. Badan Usaha Milik Negara; 3. Badan Usaha Milik Daerah; dan/atau 4. Koperasi 10 Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur disebutkan selain sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah, terdapat badan hukum asing sebagai salah satu badan usaha yang dapat melakukan kerja sama. 11 b. Tata cara pelaksanaan KPBU dalam penyediaan infrastruktur Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur mengamanatkan bahwa Ketentuan lebih lanjut mengenai tata cara pelaksanaan kerjasama pemerintah dengan Badan Usaha Pelaksana dalam Penyediaan Infrastruktur, ditetapkan oleh menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang perencanaan pembangunan nasional, paling lambat 30 (tiga puluh) hari sejak Peraturan Presiden ini diundangkan. Berdasarkan hal tersebut ditetapkanlah Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. Mengacu pada Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur, pelaksanaan KPBU dibagi menjadi 3 tahap, yaitu: 1. Perencanaan KPBU; 2. Penyiapan KPBU; 3. Transaksi KPBU. Perencanaan KPBU dilakukan oleh Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah dan melakukan Konsultasi Publik. Dalam melaksanakan fungsinya sebagai Penanggung Jawab Proyek Kerjasama (PJPK), Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/Direksi Badan Usaha Milik Negara/Direksi Badan Usaha Milik Daerah melaksanakan penyiapan dan transaksi KPBU. Dalam melaksanakan penyiapan KPBU, PJPK melakukan Konsultasi Publik dan dapat melakukan Penjajakan Minat Pasar, sedangkan dalam melaksanakan transaksi KPBU, PJPK melakukan Penjajakan Minat Pasar. 9 Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 3 10 Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah pasal 39 ayat 2 11 Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 1 angka 7 4

5 PJPK dapat melaksanakan kegiatan pendukung secara bersamaan yang merupakan bagian dari pelaksanaan tahapan KPBU, meliputi kegiatan: 1. perencanaan dan pelaksanaan pengadaan tanah; 2. kajian lingkungan hidup; dan 3. Permohonan pemberian Dukungan Pemerintah dan/atau Jaminan Pemerintah. 12 Tahapan-tahapan KPBU sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur dapat diuraikan sebagai berikut: 1. Perencanaan KPBU Sesuai dengan Peraturan Presiden Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infr Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur, untuk tahap perencanaan terdiri atas beberapa kegiatan, yaitu: 13 a) Penyusunan rencana anggaran dana KPBU; Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah menyusun rencana anggaran untuk dana pelaksanaan KPBU sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan, yang meliputi setiap tahap pelaksanaan KPBU. Rencana anggaran dapat bersumber dari: 1) Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD); 2) Pinjaman/hibah; dan/atau 3) Sumber lainnya sesuai dengan ketentuan perundangundangan. b) Identifikasi dan penetapan KPBU; Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah mengidentifikasi Penyediaan Infrastruktur yang akan dikerjasamakan melalui skema KPBU sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan. Dalam hal melakukan identifikasi, Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah menyusun Studi Pendahuluan dan melakukan Konsultasi Publik. c) penganggaran dana tahap perencanaan KPBU; Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/direksi Badan Usaha Milik Negara/direksi Badan Usaha Milik Daerah menganggarkan dana tahap perencanaan KPBU sesuai dengan peraturan perundang-undangan. d) pengambilan keputusan lanjut/tidak lanjut rencana KPBU; Berdasarkan hasil Studi Pendahuluan dan Konsultasi Publik, Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah memutuskan lanjut atau tidak lanjut rencana Penyediaan Infrastruktur melalui mekanisme KPBU. Dalam hal hasil identifikasi menunjukkan adanya gabungan dari 2 (dua) atau lebih jenis Infrastruktur yang melibatkan lebih dari 1 (satu) PJPK, Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah yang memiliki kewenangan, menandatangani nota kesepahaman. Berdasarkan nota kesepahaman, koordinator PJPK mengajukan usulan atas gabungan 2 (dua) atau lebih jenis Infrastruktur kepada Menteri Perencanaan. e) penyusunan Daftar Rencana KPBU; dan 12 Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 11 s.d.pasal 19 5

6 Menteri Perencanaan menyusun Daftar Rencana KPBU berdasarkan: 1) Usulan Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/direksi Badan Usaha Milik Negara/direksi Badan Usaha Milik Daerah yang diindikasikan membutuhkan Dukungan dan/atau Jaminan Pemerintah; dan 2) Hasil identifikasi Menteri Perencanaan berdasarkan prioritas pembangunan nasional. Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/direksi Badan Usaha Milik Negara dan/atau direksi Badan Usaha Milik Daerah menyampaikan usulan kepada Menteri Perencanaan dengan dilengkapi dokumen pendukung f) pengkategorian KPBU. Berdasarkan hasil penyusunan, Menteri Perencanaan menetapkan Daftar Rencana KPBU yang terdiri atas: 1) KPBU siap ditawarkan; 2) KPBU dalam proses penyiapan. Penetapan Daftar Rencana KPBU dilakukan dengan mempertimbangkan tingkat kesiapan KPBU dan manfaat bagi masyarakat sesuai dengan rencana pembangunan nasional. 2. Penyiapan KPBU Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/direksi Badan Usaha Milik Negara/direksi Badan Usaha Milik Daerah bertindak sebagai PJPK dalam tahap penyiapan KPBU. Pada tahap Penyiapan KPBU terdiri atas kegiatan-kegiatan sebagai berikut: 14 a) Penyiapan Prastudi Kelayakan termasuk kajian pengembalian investasi Badan Usaha Pelaksana; b) Pengajuan Dukungan Pemerintah dan/atau Jaminan Pemerintah; dan c) Pengajuan penetapan lokasi KPBU. Pada tahap Penyiapan KPBU, keluaran yang dihasilkan antara lain: a) Prastudi kelayakan; b) Rencana Dukungan Pemerintah dan/atau Jaminan Pemerintah; c) Penetapan tata cara pengembalian investasi Badan Usaha Pelaksana; dan d) Pengadaan tanah untuk KPBU. PJPK dapat dibantu oleh Badan Penyiapan untuk melakukan penyiapan KPBU. Tata cara pengadaan Badan Penyiapan diatur lebih lanjut melalui peraturan kepala lembaga yang menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah. Tahap penyiapan kajian KPBU memuat kegiatan Prastudi Kelayakan, yang terdiri dari: a) penyiapan kajian awal Prastudi Kelayakan, terdiri dari: 1) kajian hukum dan kelembagaan; 2) kajian teknis; 3) kajian ekonomi dan komersial; 4) kajian lingkungan dan sosial; 5) kajian bentuk kerjasama dalam penyediaan infrastruktur; 6) kajian risiko; 7) kajian kebutuhan Dukungan Pemerintah dan/atau Jaminan Pemerintah; dan 8) kajian mengenai hal-hal yang perlu ditindaklanjuti. b) penyiapan kajian akhir Prastudi Kelayakan, yang terdiri dari penyesuaian data dengan kondisi terkini dan pemutakhiran atas kelayakan dan kesiapan KPBU c) kajian akhir Prastudi Kelayakan meliputi kajian kesiapan KPBU yang mencakup: 1) terpenuhinya seluruh persyaratan kajian pada Prastudi Kelayakan termasuk hal-hal yang perlu ditindaklanjuti; 14 Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 20 s.d.pasal 29 6

7 2) persetujuan para pemangku kepentingan mengenai KPBU; dan 3) kepastian perlu atau tidaknya Dukungan dan/atau Jaminan Pemerintah. Dalam tahap penyiapan KPBU, PJPK menyiapkan dokumen kajian lingkungan hidup dan melakukan identifikasi kebutuhan atas tanah untuk KPBU berdasarkan hasil kajian akhir Prastudi Kelayakan. Dalam hal hasil identifikasi menunjukkan kebutuhan akan pengadaan tanah, PJPK melakukan perencanaan dan penyusunan dokumen pengadaan tanah untuk memperoleh penetapan lokasi. PJPK melaksanakan Konsultasi Publik dan dapat melaksanakan Penjajakan Minat Pasar (Market Sounding) pada tahap penyiapan. Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah dan/atau Menteri Keuangan dapat memberikan Dukungan Pemerintah terhadap KPBU. Dukungan Pemerintah dapat diberikan dalam bentuk: 1) dukungan kelayakan KPBU 2) insentif perpajakan; dan/atau 3) bentuk lainnya sesuai peraturan perundang-undangan. KPBU dapat memperoleh Jaminan Pemerintah yang wajib dicantumkan dalam dokumen pengadaan Badan Usaha 3. Transaksi KPBU Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah/direksi Badan Usaha Milik Negara/direksi Badan Usaha Milik Daerah bertindak sebagai PJPK dalam tahap transaksi KPBU. Pada tahap transaksi KPBU, terdiri atas kegiatan-kegiatan sebagai berikut: 15 a) Penjajakan Minat Pasar (Market Sounding); b) penetapan lokasi KPBU; c) pengadaan Badan Usaha Pelaksana yang mencakup persiapan dan pelaksanaan pengadaan Badan Usaha Pelaksana; d) penandatanganan perjanjian KPBU; dan e) pemenuhan pembiayaan (financial close). PJPK melaksanakan transaksi KPBU setelah terpenuhinya syarat dan ketentuan untuk memanfaatkan Barang Milik Negara dan/atau Barang Milik Daerah untuk pelaksanaan KPBU sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan. PJPK dapat dibantu oleh Badan Penyiapan untuk melakukan transaksi KPBU. Tata cara pengadaan Badan Penyiapan diatur lebih lanjut melalui peraturan kepala lembaga yang menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah. Penjajakan Minat Pasar (Market Sounding) bertujuan untuk memperoleh masukan, tanggapan, dan mengetahui minat pemangku kepentingan terhadap KPBU. PJPK melakukan Pengadaan Badan Usaha Pelaksana setelah memperoleh penetapan lokasi. Dalam rangka melaksanakan Pengadaan Badan Usaha Pelaksana, PJPK membentuk panitia pengadaan. Penandatanganan perjanjian KPBU dilakukan oleh PJPK dengan Badan Usaha Pelaksana. Badan Usaha Pelaksana wajib memperoleh pembiayaan atas KPBU paling lambat dalam jangka waktu 12 (dua belas) bulan setelah menandatangani perjanjian KPBU. Jangka waktu dapat diperpanjang oleh PJPK, apabila kegagalan memperoleh pembiayaan tidak disebabkan oleh kelalaian Badan Usaha Pelaksana, berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh PJPK dan disepakati dalam perjanjian KPBU. Setiap perpanjangan waktu diberikan paling lama 6 (enam) bulan oleh PJPK. Dalam hal perpanjangan jangka waktu tidak dapat dipenuhi oleh Badan Usaha Pelaksana, maka perjanjian KPBU berakhir dan jaminan pelaksanaan berhak dicairkan oleh PJPK. Pemenuhan pembiayaan yang bersumber dari pinjaman dinyatakan telah terlaksana, apabila: a) perjanjian pinjaman telah ditandatangani untuk membiayai seluruh KPBU; dan 15 Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 30 s.d.pasal 39 7

8 b) sebagian pinjaman telah dapat dicairkan untuk memulai pekerjaan konstruksi. Dalam hal KPBU terbagi dalam beberapa tahapan, pemenuhan pembiayaan dinyatakan terlaksana, apabila: a) perjanjian pinjaman telah ditandatangani untuk membiayai salah satu tahapan KPBU; dan b) sebagian pinjaman untuk membiayai salah satu tahapan KPBU telah dapat dicairkan untuk memulai pekerjaan konstruksi. c. Metode pengadaan untuk KPBU Sebagaimana diamanatkan Peraturan Presiden No 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur pada Pasal 28 ayat 3 menyebutkan bahwa ketentuan lebih lanjut mengenai tata cara Seleksi dalam rangka penyiapan KPBU, diatur dalam peraturan Lembaga yang menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah. Selain itu pada pasal 40 juga mengatur bahwa ketentuan lebih lanjut mengenai tata cara pengadaan Badan Usaha Pelaksana melalui Pelelangan atau Penunjukan Langsung sebagaimana dimaksud dalam Pasal 38, diatur dalam peraturan lembaga yang menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah. Berdasarkan hal tersebut, Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) mengeluarkan Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur. Dalam Peraturan tersebut ruang lingkup yang diatur ada 2, yaitu: 16 1) Pengadaan Badan Usaha Pelaksana 2) Pengadaan Badan Penyiapan yang tidak di danai dari hibah. Pengadaan badan usaha pelaksana terbagi atas Proyek KPBU atas prakarasa Menteri/Kepala Lembaga/Kepala Daerah (solicited) maupun prakarsa Badan Usaha (unsolicited), sedangkan pengadaan badan penyiapan sebagaimana dimaksud diatas, mencakup pendampingan dan/atau pembiayaan atas penyiapan dan transaksi atau hanya transaksi. 1) Pengadaan Badan Usaha Pelaksana Kegiatan pengadaan badan usaha pelaksana dilaksanakan dengan memperhatikan dokumen yang dihasilkan pada tahap penyiapan KPBU dan PJPK telah menerbitkan surat pernyataan KPBU layak secara teknis, ekonomi, finansial berdasarkan dokumen yang dihasilkan dalam tahap penyiapan. 17 Pengadaan badan usaha pelaksana meliputi persiapan dan pelaksanaan sebagai berikut: 18 a) Persiapan pengadaan badan usaha pelaksana Persiapan pengadaan dilakukan oleh panitia pengadaan yang meliputi kegiatan sebagai berikut: (1) Konfirmasi kesiapan proyek KPBU untuk dilanjutkan ke tahapan pengadaan badan usaha pelaksana Mengecek kelengkapan dokumen kesiapan proyek KPBU (2) Konfirmasi minta pasar 16 Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 2 17 Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur pasal Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 12 s.d pasal 20 8

9 Konfirmasi dilakukan untuk mengetahui kepastian minat Badan Usaha terhadap Proyek Kerjasama (3) Penyusunan jadwal pengadaan Badan Usaha Pelaksanan dan rancangan pengumuman (4) Penyusunan dan penetapan dokumen pengadaan Badan Usaha Pelaksana Panitia pengadaan menyusun dokumen yang terdiri atas Dokumen Prakualifikasi dan Dokumen permintaan Proposal. Dokumen pengadaan ditetapkan setelah persetujuan PJPK. (5) Pengelolaan ruangan data dan informasi untuk kepentingan uju tuntas. b) Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Pelaksana 19 Pelaksanaan pengadaan badan usaha pelaksana meliputi kegiatan prakualifikasi dan pemilihan. Untuk pemilihan dilakukan melalui pelelangan dan penunjukan langsung. Persyaratan peserta prakualifikasi diatur pada Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 22. Penilaian kualifikasi Badan Usaha Pelaksanan dalam tahapan prakualifikasi sekurangkurangnya meliputi: (1) Pemenuhan syarat administrasi (2) Kemampuan teknis (3) Kemampuan keuangan Dalam hal hasil penilaian kualifikasi menghasilkan lebih dari satu Badan Usaha yang memenuhi kualifikasi, tahapan pengadaan dilanjutkan dengan pelelangan, sedangkan apabila hanya menghasilkan satu badan usaha, tahapan dilanjutkan dengan Penunjukan Langsung. Apabila dalam prakulaifikasi gagal, maka PJPK meninjau penyebab kegagalan dan dilakukan prakualifikasi ulang. Jika prakualifikasi ulang gagal, maka proses pengadaan dihentikan dan PJPK melakukan kaji ulang terhadap penyiapan KPBU. Pelelangan dalam pemilihan Badan Usaha dilakukan dengan 2 cara, yaitu: (1) Pelelangan satu atap Pelelangan satu atap dilakukan untuk proyek KPBU yang memiliku karakteristik: (a) Spesifikasi dari penyediaan infrastruktur dapat dirumuskan dengan jelas (b) Tidak memerlukan diskusi optimalisasi teknis dalam rangka mencapai outpun yang optimal (2) Pelelangan dua atap Pelelangan dua atap dilakukan untuk proyek KPBU yang memiliku karakteristik: (a) Spesifikasi dari penyediaan infrastruktur belum dapat dirumuskan dengan pasti karena variasi inovasi dan teknologi (b) Memerlukan optimalisasi penawaran teknis dalam rangka mencapai output optimal Untuk pengadaan melalui penunjukan langsung, dapat dilakukan apabila: (1) Merupakan KPBU kondisi tertentu (2) Prakualifikasi badan usaha pelaksana hanya menghasilkan satu peserta 2) Pengadaan Badan Penyiapan yang tidak didanai dari hibah Pengadaan Badan Penyiapan meliputi persiapan dan pelaksanaan Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 21 s.d. pasal 35 9

10 a) Persiapan pengadaan Badan Penyiapan Persiapan pengadaan meliputi kegiatan: (1) Penyusunan KAK oleh Tim KPBU dengan mempertimbangan hasil studi pendahuluan Tim yang dibentuk oleh PJPK untuk membantu pengelolaan KPBU pada tahap penyiapan dan tahap transaksi KPBU khususnya setelah penetapan Badan Usaha Pelaksana hingga diperolehya pemenuhan pembiayaan serta berkoordinasi dengan simpul KPBI dalam pelaksanaannya. (2) Penyusunan dokumen pengadaan yang terdiri dari dokumen prakulaifikasi dan dokumen permintaan proposal oleh panitian pengadaan (3) Persetujuan KAK dan dokumen pengadaan oleh PJPK b) Pelaksanaan pangadaan Badan Penyiapan Pelaksanaan pengadaan Badan Penyiapan dilakukan oleh Panitia Pengadaan, yang meliputi kegiatan: (1) Prakualifikasi Persyaratan peserta prakualifikasi dan tahapan prakualifikasi telah diatur pada Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur. Penilaian kualifikasi dalam tahapan prakualifikasi sekurang-kurangnya meliputi: (a) Pemenuhan syarat administrasi (b) Kemampuan teknis (c) Kemampuan keuangan Apabila dalam prakulaifikasi gagal, maka PJPK meninjau penyebab kegagalan dan dilakukan prakualifikasi ulang. (2) Pemilihan Pemilihan Badan Penyiapan dilakukan dengan seleksi, sekurang-kurangnya dengan ketentuan sebagai berikut: (a) Penyampaian dokumen penawaran menggunanakn metode dua sampul (b) Evaluasi dokumen penawaran menggunakan metode kualitas atau metode kualitas dan biaya Apabila dalam seleksi gagal, maka PJPK meninjau penyebab kegagalan dan menindaklanjuti dengan menugaskan panitia pengadaan melalukan seleksi ulang atau menghentikan proses seleksi. IV. Penutup Kebutuhan akan infrastruktur tidak seimbang dengan ketersediaan dana di Pemerintah, baik di Pemerintah Pusat maupun di Pemerintah Daerah, oleh karena itu adanya skema Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) untuk penyediaan infrastruktur merupakan salah satu alternatif solusi untuk pemenuhan kebutuhan akan infrastruktur. Infrastruktur yang dapat dikerjasamakan adalah infrastruktur ekonomi dan infrastruktur sosial sebanyak 19 jenis infrastruktur sebagaimana di atur dalam Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah disebutkan bahwa badan usaha yang dapat melakukan kerja sama penyediaan infrastruktur berbentuk Perseroan terbatas, Badan Usaha Milik Negara, Badan Usaha Milik Daerah; 20 Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur pasal 36 s.d. pasal 46 10

11 dan/atau Koperasi, hal ini diperluas pada Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur dimana disebutkan, terdapat badan hukum asing sebagai salah satu badan usaha yang dapat melakukan kerja sama. Tata cara pelaksanaan KPBU mengacu pada Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur, pelaksanaan KPBU dibagi menjadi 3 tahap, yaitu: Perencanaan KPBU, Penyiapan KPBU dan Transaksi KPBU. Masing-masing tahap telah dirinci dalam peraturan tersebut, termasuk dokumen-dokumen keluaran dari masing-masing tahap. Metode pengadaan KPBU dilakukan untuk Badan Pelaksana dan Badan Penyiapan KPBU dengan didasarkan pada Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur. Untuk Badan Pelaksana meliputi persiapan dan pelaksanaan. Pelaksanaan pengadaan badan usaha pelaksana meliputi kegiatan prakualifikasi dan pemilihan. Untuk pemilihan dilakukan melalui pelelangan dan penunjukan langsung dengan melihat hasil prakualifikasi dan karakteristik dari KPBU. Pengadaan Badan Penyiapan meliputi Persiapan dan pelaksanaan. Pelaksaan menggunakan metode prakualifikasi dan pemilihan menggunakan metode seleksi. 11

12 Daftar Pustaka Peraturan Perundang-undangan Peraturan Pemerintah No 27 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2015 Tentang Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2015 Tentang Tata Cara Pelaksanaan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur. Peraturan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah No 19 Tahun 2015 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pengadaan Badan Usaha Kerja Sama Pemerintah Dengan Badan Usaha dalam Penyediaan Infrastruktur. Internet Penulis : Tim UJDIH BPK RI Perwakilan Provinsi Sulawesi Barat. Disclaimer : Seluruh informasi yang disediakan dalam Tulisan Hukum adalah bersifat umum dan disediakan untuk tujuan pemberian informasi hukum semata dan bukan merupakan pendapat instansi. 12

PERATURAN MENTERI PERENCANAAN PEMBANGUNAN NASIONAL NOMOR [*] TAHUN 2015 TENTANG

PERATURAN MENTERI PERENCANAAN PEMBANGUNAN NASIONAL NOMOR [*] TAHUN 2015 TENTANG PERATURAN MENTERI PERENCANAAN PEMBANGUNAN NASIONAL NOMOR [*] TAHUN 2015 TENTANG TATA CARA PELAKSANAAN KERJASAMA PEMERINTAH DENGAN BADAN USAHA DALAM PENYEDIAAN INFRASTRUKTUR DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA
